X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

Yuk, Olahraga! 10 Gerakan Yoga untuk Bantu Kecilkan Perut

Bacaan 4 menit
Yuk, Olahraga! 10 Gerakan Yoga untuk Bantu Kecilkan Perut

Kalau tidak begitu suka dengan latihan kardio, Anda juga bisa mendapatkan perut rata dengan melakukan yoga.

Memilik perut yang rata adalah impian sebagian besar orang. Namun, untuk mendapatkannya jelas tidak mudah. Butuh pengorbanan lewat diet sehat dan olahraga secara teratur. Nah, kalau Parents tidak begitu suka dengan latihan kardio, Anda juga bisa mendapatkan perut rata dengan melakukan yoga. Ada beberapa gerakan yoga untuk mengecilkan perut yang bisa Anda praktikkan di rumah. Seperti apa gerakannya? Simak informasinya berikut ini. 

10 Gerakan Yoga untuk Mengecilkan Perut

Tubuh langsing dengan perut yang rata menjadi dambaan banyak orang khususnya kaum hawa. Untuk memperolehnya jelas butuh usaha dan kerja keras. Selain diet, Anda juga harus rajin berolahraga. Kalau Parents tidak terlalu suka olahraga kardio seperti lari atau bersepeda, yoga mungkin bisa jadi pilihan. Berikut gerakan yoga untuk mengecilkan perut:

1. Tadasana

gerakan yoga untuk pemula

Awali latihan Anda dengan gerakan yang paling mudah, yaitu tadasana. Caranya, berdiri tegak lalu berjinjit, kemudian angkat kedua tangan ke atas sambil menarik napas. Ulangi gerakan ini sebanyak 10 kali. Fungsinya menguatkan otot perut, memperlancar peradaran darah, serta melatih posisi tubuh agar bisa tegak secara alami dan seimbang. 

2. Padahastasana

yoga untuk mengecilkan perut

Kalau Anda sering merasa badan kaku, latihan padahastasana ini bisa membantu mengatasinya. Caranya, ambil posisi berdiri tegak lalu angkat tangan ke atas sambil menarik napas. Setelah itu, tarik kedua tangan ke bawah hingga menyentuh telapak kaki dan embuskan napas. Tahan posisi selama 1 menit, lalu ulangi gerakan hingga beberapa kali. 

3. Marjarasana

yoga untuk mengecilkan perut

Gerakan ini juga cukup mudah dan bisa dilakukan oleh pemula ataupun ibu hamil sekalipun. Fungsinya selain mengecilkan perut juga membantu Anda mengendalikan emosi.

Caranya, ambil posisi merangkak lalu pergelangan tangan sejajar dengan bahu, posisi lutut di bawah pinggul. Tarik napas panjang, kencangkan perut, dan tarik bagian bokong ke atas.

Embuskan napas sembari menarik dagu ke atas dada. Jangan lupa buat gerakan melengkung seperti pada gambar. Ulangi beberapa kali.

Artikel terkait: 6 Pose yoga ini bantu kehidupan seksual makin bergairah, jangan lewatkan!

4. Vrksasana

Yuk, Olahraga! 10 Gerakan Yoga untuk Bantu Kecilkan Perut

Ambil posisi berdiri tegak, kedua tangan di sisi badan. Letakkan telapak kaki kiri ke sisi dalam paha kanan hingga membentuk sudut 45 derajat. Tarik kedua tangan ke depan dada hingga menempel dan tahan hingga 2 kali embusan napas. Pada embusan napas ketiga, rentangkan tangan ke atas dengan posisi tangan terbuka. Ulangi gerakan dari awal. 

5. Uttanpadasana

Yuk, Olahraga! 10 Gerakan Yoga untuk Bantu Kecilkan Perut

Berikutnya, posisikan diri tidur terlentang di atas matras. Lalu, angkat kedua kaki secara perlahan hingga membentuk sudut 90 derajat. Tahan posisi selama 60 detik kemudian ulangi dari awal. Jangan lupa tarik dan embuskan napas secara perlahan selama melakukan gerakan ini. Latihan ini juga membantu kaki menjadi lebih jenjang.

6. Naukasana, Termasuk Gerakan Yoga untuk Mengecilkan Perut

yoga untuk mengecilkan perut

Tetap dalam posisi tidur terlentang di atas matras, kemudian angkat tangan, kaki, bahu, dan kepala secara perlahan sambil menarik napas hingga membentuk huruf V. Usahakan seluruh kekuatan bertumpu pada otot perut dan tahan posisi ini selama yang Anda bisa. Ulangi gerakan hingga 5 kali.

Artikel terkait: 7 Gerakan yoga ini bisa bantu atasi stres berlebihan, Bunda bisa coba di rumah!

7. Dhanurasana

yoga untuk mengecilkan perut

Selain mengecilkan perut, gerakan ini juga membantu mengatasi sakit punggung. Caranya, berbaringlah dengan posisi telungkup, kemudian tarik lutut ke atas dan pegang kedua pergelangan kaki Anda. Angkat badan bagian atas hingga posisi tubuh Anda membentuk perahu. Kepala dan pandangan Anda tetap lurus ke depan. Tahan posisi 30 detik hingga 1 menit. 

8. Gerakan Yoga untuk Mengecilkan Perut Selanjutnya Adalah Chaturanga Dandasana

senam mengecilkan perut

Gerakan ini mirip dengan push up dan berfungsi untuk memperkuat otot perut, bahu, lengan, serta punggung. Caranya, ambil posisi seperti push up. Letakkan tumpuan di ujung jari kaki. Turunkan dada ke lantai, tapi jangan sampai menyentuh. Rasakan otot perut Anda bekerja. Tahan selama 1 menit dan ulangi beberapa kali.

9. Bhujangasana

gerakan yoga

Gerakan ini mirip dengan pose ular kobra. Caranya, ambil posisi tengkurap di atas matras, lalu taruh kedua tangan di bawah bahu, kemudian secara perlahan angkat bagian atas tubuh sampai agak melengkung. Tahan posisi selama 1 menit dan ulangi beberapa kali. 

Artikel terkait: Menenangkan Amarah Anak Melalui 5 Posisi Yoga untuk Anak

10. Pavanamuktasana, Gerakan Pamungkan Yoga untuk Mengecilkan Perut

Yuk, Olahraga! 10 Gerakan Yoga untuk Bantu Kecilkan Perut

Sebagai gerakan pamungkas, ambil posisi terlentang di atas matras. Kemudian, angkat kepala dan tarik kedua kaki sampai lutut hingga mengenai wajah. Tahan posisi selama 30 detik dan atur napas secara perlahan. Ulangi beberapa kali. 

Nah, Parents, itulah sepuluh gerakan yoga untuk mengecilkan perut. Kelihatannya sederhana tapi setelah dipraktikkan, tubuh Anda pasti segera banjir keringat. Yang terpenting, lakukan secara rutin, ya, agar hasilnya maksimal. Selamat mencoba!

Baca juga:

Rahasia Awet Muda Sophia Latjuba, Intip 7 Potretnya Melakukan Pose Yoga Sulit!

Cerita mitra kami
Pentingnya Menjaga Berat Badan Ideal agar Kualitas Hidup Terjaga
Pentingnya Menjaga Berat Badan Ideal agar Kualitas Hidup Terjaga
Tak Perlu Keluar Rumah, 5 Permainan Ini Bisa Bikin Anak Bergerak Aktif
Tak Perlu Keluar Rumah, 5 Permainan Ini Bisa Bikin Anak Bergerak Aktif
5 Jenis Olahraga yang Bisa Dilakukan di Rumah Bersama Anak
5 Jenis Olahraga yang Bisa Dilakukan di Rumah Bersama Anak
Sering merasa lemas saat haid? Kontrasepsi ini bisa kurangi gejala anemia
Sering merasa lemas saat haid? Kontrasepsi ini bisa kurangi gejala anemia

Amankah hot yoga dilakukan oleh para ibu hamil? Ini penjelasannya!

Cara Menurunkan Berat Badan Melalui 5 Pose Yoga

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Ruhaeni Intan

Diedit oleh:

Finna Prima Handayani

  • Halaman Depan
  • /
  • Kebugaran
  • /
  • Yuk, Olahraga! 10 Gerakan Yoga untuk Bantu Kecilkan Perut
Bagikan:
  • 5 Jenis Olahraga untuk Penderita Asma Beserta Tips dan Manfaatnya

    5 Jenis Olahraga untuk Penderita Asma Beserta Tips dan Manfaatnya

  • 5 Olahraga untuk Penderita Jantung yang Aman dan Manfaatnya

    5 Olahraga untuk Penderita Jantung yang Aman dan Manfaatnya

  • 5 Olahraga untuk Penderita Diabetes Beserta Manfaatnya

    5 Olahraga untuk Penderita Diabetes Beserta Manfaatnya

  • 5 Jenis Olahraga untuk Penderita Asma Beserta Tips dan Manfaatnya

    5 Jenis Olahraga untuk Penderita Asma Beserta Tips dan Manfaatnya

  • 5 Olahraga untuk Penderita Jantung yang Aman dan Manfaatnya

    5 Olahraga untuk Penderita Jantung yang Aman dan Manfaatnya

  • 5 Olahraga untuk Penderita Diabetes Beserta Manfaatnya

    5 Olahraga untuk Penderita Diabetes Beserta Manfaatnya

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.