X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

Ketahui Tinggi dan Berat Badan Ideal Anak Perempuan Usia 4 Tahun

Bacaan 6 menit

Parents harus mengetahui tinggi dan berat badan ideal anak perempuan usia 4 tahun. Mengukur tinggi dan berat badan anak dilakukan agar dapat mengetahui pertumbuhan perkembangan anak, status gizi, penyerapan nutrisi, hingga deteksi penyakit sejak dini. 

Namun, sebelum melakukan pengukuran, Parents jangan terkejut jika ada perbedaan dengan hasil yang dipaparkan tenaga kesehatan. Pasalnya, ada beberapa tenaga kesehatan yang berpatokan menggunakan standar pengukuran WHO dan CDC. Sementara lainnya, tetap menggunakan standar Kementerian Kesehatan yang disesuaikan dengan rerata tinggi dan berat badan masyarakat Indonesia.

Nah, untuk lebih lanjutnya, yuk simak informasi berikut ini!

Artikel Terkait: Perkembangan anak 4 tahun 2 bulan : Saatnya si kecil penasaran dengan banyak hal!

Table of Contents

  • Tinggi Badan Ideal
  • Faktor yang Memengaruhi Tinggi Badan
  • Berat Badan yang Ideal
  • Faktor yang Memengaruhi Berat Badan Anak
  • Pertanyaan Populer

Tinggi Badan Anak Perempuan Usia 4 Tahun yang Ideal

tinggi dan berat badan ideal anak perempuan usia 4 tahun

Tingkat pertumbuhan khas seorang anak diperkirakan sekitar 5 cm per tahun dari usia empat tahun hingga pubertas untuk anak laki-laki dan perempuan.

Menurut Kementerian Kesehatan RI dalam PMK No.2 Tahun 2020 tentang Standar Antropometri Anak, tinggi badan anak perempuan usia 4 tahun atau 48 bulan adalah 94,1-111,3 cm. Dengan tinggi rata-rata sekitar 102,7 cm. Ukuran tersebut dihitung berdasarkan standar tinggi badan menurut umur (TB/U). 

Sedangkan, menurut standar Centers for Disease Control and Prevention (CDC), tinggi badan anak perempuan usia 4 tahun sekitar 95-106 cm. Dengan tinggi rata-rata sekitar 100,5 cm.

Faktor yang Memengaruhi Tinggi Badan Anak Usia 4 Tahun

Banyak faktor yang memengaruhi tinggi badan anak. Beberapa di antaranya adalah:

Ketahui Tinggi dan Berat Badan Ideal Anak Perempuan Usia 4 Tahun

Riwayat Keluarga

Berdasarkan perkiraan, tinggi badan anak 80% dipengaruhi oleh faktor genetik. Anak-anak cenderung mewarisi tinggi badan mereka dari orangtua. Riwayat keluarga dengan perawakan pendek atau tinggi dapat memengaruhi tinggi dewasa anak karena susunan genetik.

Nutrisi

Terbukti bahwa nutrisi berkontribusi pada pertumbuhan anak. Kurangnya nutrisi yang cukup dan pola makan yang seimbang dapat menyebabkan anak menjadi pendek saat tumbuh dewasa. Parents sebaiknya berkonsultasi dengan dokter anak untuk memahami status gizi anak

Kondisi Kesehatan

Beberapa kondisi kesehatan yang mempengaruhi tinggi badan anak antara lain:

  • Produksi hormon pertumbuhan yang berkurang atau berlebih menyebabkan keterlambatan pertumbuhan atau gigantisme (ditandai dengan tinggi ekstra) dibandingkan anak-anak lain pada usia yang sama.
  • Kelainan kromosom yang menyebabkan sindrom turner dan sindrom down dapat menyebabkan perawakan pendek dan perkembangan tinggi badan yang lambat.
  • Mendasari morbiditas, seperti masalah pencernaan, gangguan ginjal, jantung atau paru-paru, dan stres yang berkepanjangan.
  • Anak-anak yang menderita penyakit kronis, seperti radang sendi, kanker, dan penyakit celiac cenderung lebih pendek dari rata-rata tinggi badan seusia mereka.

Faktor Lainnya

Dilansir dari laman MedlinePlus, diet kehamilan ibu dan paparan asap rokok dan zat beracun dapat memengaruhi tinggi badan anak.

Artikel Terkait: 9 Cara Stimulasi Pertumbuhan Tinggi Badan Anak 3-6 Tahun

Berat Badan Anak Perempuan Usia 4 Tahun yang Ideal

Ketahui Tinggi dan Berat Badan Ideal Anak Perempuan Usia 4 Tahun

Berat badan normal dihitung dari -2 SD hingga +1 SD. Berdasarkan standar berat badan menurut umur (BB/U), berat badan anak perempuan usia 4 tahun yaitu sekitar 12,3-18,5 kg. Dengan berat rata-rata sekitar 16,1 kg.

Sementara, standar pengukuran berat badan oleh CDC untuk anak perempuan usia 4 tahun yaitu sekitar 13,5-19 kg. Dengan berat rata-rata sekitar 16 kg.

Faktor yang Memengaruhi Berat Badan Anak 4 Tahun Susah Naik

Etnis, genetik, jenis kelamin, berat badan saat lahir, hingga kebiasaan makan memainkan peran dalam penambahan berat badan anak perempuan. Ada banyak faktor yang menyebabkan pertumbuhan yang baik, seperti nutrisi yang sehat, pola makan yang seimbang, tidur yang cukup, dan aktivitas fisik. 

Penyebab Medis

  • Kelahiran prematur dapat mempersulit anak untuk menyusu sampai otot yang mereka gunakan untuk menghisap dan menelan berkembang sepenuhnya.
  • Down syndrome juga dapat mengganggu kemampuan anak untuk menghisap dan menelan.
  • Gangguan metabolisme seperti hipoglikemia, galaktosemia, atau fenilketonuria dapat mengganggu kemampuan tubuh untuk mengubah makanan menjadi energi.
  • Fibrosis kistik dapat mencegah anak menyerap kalori.
  • Alergi makanan atau intoleransi makanan dapat membatasi makanan apa yang dapat dimakan anak tanpa merasa sakit.
  • Gastroesophageal reflux dapat menyebabkan anak sering muntah.
  • Apa pun yang menyebabkan diare kronis dapat mencegah anak menerima nutrisi yang cukup.

Faktor Sosial dan Keuangan

  • Orang tua mungkin tidak menyiapkan susu formula atau menu makan dengan benar atau memahami seberapa sering bayi atau anak mereka perlu makan.
  • Stres rumah tangga akibat perceraian, kematian, atau gangguan lain dapat menyebabkan seorang anak berhenti makan.
  • Kemiskinan dapat mempersulit orang tua untuk menyediakan makanan yang cukup bagi anak-anak mereka.

Artikel Terkait: 7 Makanan Penambah Berat Badan Anak, Bantu Optimalkan Tumbuh Kembangnya

Pertanyaan Populer Terkait Tinggi dan Berat Badan Ideal Anak Perempuan Usia 4 Tahun

Ada berbagai pertanyaan mengenai tinggi dan berat badan ideal anak perempuan usia 4 tahun, misalnya:

Bagaimana cara menaikkan berat badan anak usia 4 tahun?

Untuk tumbuh dengan baik, anak-anak membutuhkan nutrisi yang tepat dan olahraga yang cukup. Beberapa hal yang dapat kita lakukan untuk memastikan pertumbuhan yang baik pada anak-anak kita adalah diet seimbang, latihan fisik atau olahraga setidaknya 60-90 menit dalam beberapa bentuk setiap hari, dan cukup tidur sekitar 9-12 jam tidur selama fase ini.

Normalkah anak 4 tahun BB 12 kg?

Di Indonesia, berat badan normal (-2 SD hingga +1 SD) anak perempuan usia 4 tahun yaitu sekitar 12,3-18,5 kg, dan anak laki-laki sekitar 12,7-18,6 kg. Untuk status penilaian gizi anak berdasarkan berat badan menurut umur dalam standar deviasi -3 SD hingga <-2 SD termasuk dalam kategori berat badan kurang. Dalam hal ini, jika berat badan anak 4 tahun, baik laki-laki atau perempuan, di bawah 12 kg masuk dalam kategori -3 SD.

Pengukuran tinggi dan berat badan ideal anak perempuan usia 4 tahun memang harus tetap dilakukan, baik secara mandiri di rumah atau di unit layanan kesehatan, seperti Posyandi, Puskesmas, atau rumah sakit. Jika Parents mengkhawatirkan pola pertumbuhan anak, hubungi dokter anak mereka dan diskusikan kekhawatiran untuk mendapat bimbingan yang benar.

Semoga informasi di atas dapat bermanfaat.

***

Stature Weight-for-age percentiles
www.cdc.gov/growthcharts/data/set1clinical/cj41l022.pdf

Growth and Your 4- to 5-Year-Old
kidshealth.org/en/parents/growth-4-to-5.html#:~:text=These%20kids%20typically%20gain%20about,is%20about%2040%20inches%20tall.

Weight and Height Chart for Girls from 2-12 Years
www.shishuworld.com/weight-and-height-chart-for-girls-from-2-12-years/

How Tall Will My Child Be?’ Factors That Affect Child’s Height
www.momjunction.com/articles/predicting-child-height-how-tall-will-they-be_00797888/

What is slow weight gain?
www.childrenshospital.org/conditions/slow-weight-gain-infants-and-children

 

Baca Juga:

6 Faktor Pengaruh Tinggi Badan Anak dan Tipsnya agar Tumbuh Optimal

Saat Berat Badan Anak Susah Naik, Ini yang Aku Lakukan

Tinggi dan Berat Badan Anak Belum Ideal? Lakukan 3 Cara Ini!

Cerita mitra kami
Kurang Zat Besi Bisa Sebabkan Gangguan Pertumbuhan Anak, Cek Fakta Lengkapnya!
Kurang Zat Besi Bisa Sebabkan Gangguan Pertumbuhan Anak, Cek Fakta Lengkapnya!
Fungsi Zat Besi untuk Anak dalam Cegah Anemia dan Gangguan Kognisi
Fungsi Zat Besi untuk Anak dalam Cegah Anemia dan Gangguan Kognisi
Cara Memenuhi Kebutuhan Zat Besi Anak 1 Tahun Menurut Dokter Spesialis Anak
Cara Memenuhi Kebutuhan Zat Besi Anak 1 Tahun Menurut Dokter Spesialis Anak
5 Kunci Dukung Kecerdasan Anak dan Tumbuh Kembang Optimal
5 Kunci Dukung Kecerdasan Anak dan Tumbuh Kembang Optimal

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Nikita Ferdiaz

Diedit oleh:

Aulia Trisna

  • Halaman Depan
  • /
  • Balita
  • /
  • Ketahui Tinggi dan Berat Badan Ideal Anak Perempuan Usia 4 Tahun
Bagikan:
  • Dampak Serius Kurangnya Nutrisi Seimbang pada Anak

    Dampak Serius Kurangnya Nutrisi Seimbang pada Anak

  • 10 Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan dan Perkembangan Anak

    10 Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan dan Perkembangan Anak

  • Kurang Zat Besi Bisa Sebabkan Gangguan Pertumbuhan Anak, Cek Fakta Lengkapnya!
    Cerita mitra kami

    Kurang Zat Besi Bisa Sebabkan Gangguan Pertumbuhan Anak, Cek Fakta Lengkapnya!

  • Dampak Serius Kurangnya Nutrisi Seimbang pada Anak

    Dampak Serius Kurangnya Nutrisi Seimbang pada Anak

  • 10 Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan dan Perkembangan Anak

    10 Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan dan Perkembangan Anak

  • Kurang Zat Besi Bisa Sebabkan Gangguan Pertumbuhan Anak, Cek Fakta Lengkapnya!
    Cerita mitra kami

    Kurang Zat Besi Bisa Sebabkan Gangguan Pertumbuhan Anak, Cek Fakta Lengkapnya!

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar perawatan dan kesehatan bayi.