Kabar duka datang dari presenter Kiky Saputri, Parents. Melalui akun Youtube-nya, Kiky Saputri mengungkap bahwa dia mengalami keguguran. Bahkan, sampai harus lakukan operasi angkat ovarium karena idap kista.
Bagaimana cerita lengkapnya? Berikut kami rangkum di bawah ini.
Artikel Terkait: Cerita Kehamilan Kiky Saputri, Sempat Pingsan dan Diinfus di IGD
Cerita Kiky Saputri Alami Keguguran
Kiky Saputri bersama suami, Muhammad Khairi, mengungkap kabar mengejutkan tentang sang presenter yang mengalami keguguran di awal kehamilan. Lewat unggahan video di Youtube miliknya, Kiky cerita soal pengalaman pahit yang dialaminya ini.
“Awalnya, kami tidak mau ungkap hal ini, sudahlah biar yang bahagia-bahagia saja yang di-share. Tapi makin lama, akan menjadi masalah kalau kita enggak ngasih tahu. Takut ada spekulasi dan banyak juga kan, yang peduli sama aku. Jadi aku share saja,” ucap Kiky mengawali ceritanya.
Kiky menyebutkan, dirinya alami keguguran pada Februari lalu di usia kehamilan 2,5 bulan.
“Jadi, usia kehamilanku ini 3,5 bulan, seharusnya. Namun, qadarullah, takdir Allah menentukan kami harus berpisah dengan janin aku di usia kandungan 2,5 bulan atau 10 minggu, di mana itu 1 bulan yang lalu,” ungkapnya.
Kiky Saputri Juga Ternyata Idap Kista
Kiky juga cerita soal penyebab keguguran yang dialaminya. Salah satunya penyebab utamanya adalah, dirinya ternyata mengidap kista ovarium. Namun, ada juga faktor lain yang sebabkan si bayi dalam kandungan tidak bisa diselamatkan.
“Penyebab pastinya ada. Ditambah lagi faktor lain kayak kecapean. Aku pikir selama ini aku kuat kerja. Namun, ternyata yang di dalam perutku itu tidak sekuat aku,” ungkap Kiky mulai terisak, tak bisa membendung rasa sedihnya.
Kiky melanjutnya, faktor utama penyebab keguguran adalah karena dia mengidap kista ovarium.
Kista tersebut sudah ada sebelum dirinya hamil. Tepatnya 1 tahun lalu, 6 bulan setelah Kiky dan Khairi menikah.
“Jadi, waktu itu Kiky sempat sakit, dikiranya asam lambung. Sudah dikasih obat asam lambung, tapi enggak sembuh juga. Lalu, kita memutuskan untuk USG. Pas dicek itu, ternyata ada kista di luar dinding rahim
ukurannya 3,8 cm,” tutur Khairi bantu menjelaskan.
Saat didiagnosis terdapat kista, Kiky dan Khairi sebenarnya sempat ingin menunda punya anak terlebih dulu. Namun, takdir berkata lain dan Kiky dinyatakan hamil.
“Aku rencananya mau bersihin kistanya dulu, tapi keburu hamil. Masya Allah, Allah kasih rezeki kan, ya. Lalu, aku tanya ke dokter, ini gimana ya, Dok? Aman enggak? Terus kata dokter ternyata enggak apa-apa. Kista ini enggak ganggu, bisa dilanjutkan kehamilannya,” sambung Kiky.
Kista Berkembang dan Membayakan Janin
Namun ternyata, seiring berjalannya waktu, ketika janin terus berkembang, kista Kiky pun ikut berkembang.
Kista tersebut juga mulai menekan ke area dinding rahim. Sehingga, kondisi ini akhirnya menyebabkan sari-sari makanan yang seharusnya untuk janin, malah diserap oleh kista.
Hal ini pun membuat janin dalam kandungan Kiky tidak mendapat cukup nutrisi.
“Kistanya juga ternyata makin besar ukurannya. Saat aku keguguran itu, kistanya sudah 4,6 cm,” cerita Kiky.
Lakukan Tindakan Kuret
Awal mula kondisi janin Kiky memburuk adalah, ketika syuting sebuah acara, Kiky mengalami flek.
“Pas tahu flek, tapi cuma sedikit. Aku tanya-tanya dan searching kalau flek sedikit itu enggak apa-apa. Jadi, ya sudah aku lanjut syuting. Tapi ternyata, flek makin banyak dan ada perdarahan juga. Ini salahku juga sih, karena meski katanya tidak apa-apa, tapi ketika alami flek, tandanya kita harus istirahat. Cuma aku enggak tahu pas itu,” tutur Kiky.
Sehabis syuting, Kiky dan suami lantas pergi ke rumah sakit untuk melakukan pemeriksaan. Di sanalah, Kiky dan Khairi diberi tahu dokter bahwa detak jantung janin mereka sudah menghilang.
“Waktu itu, kami masih belum percaya. Kita pulang dulu, tapi fleknya makin keluar dan janinnya kayak makin menyusut. Itu ukuran janin 10 minggu harusnya 3 cm, tapi kemarin tuh 1,5 cm. Setelah itu, aku langsung lakukan tindakan kuret,” ungkap Kiky sambil menangis.
Harus Lakukan Operasi Angkat Ovarium
Kiky melanjutkan, “Setelah beberapa minggu kuret, aku balik lagi ke rumah sakit karena perut bagian bawah sakit luar biasa. Setelah diperiksa, ternyata ukuran kistanya makin membesar.”
“Saat dicek, kistaku semakin membesar, sekitar 5,2 cm. Dokter pun memutuskan agar kistanya diangkat, karena takut bahaya dan sudah menempel ke tuba falopi kiri,” ungkapnya.
“Kista juga sudah menyelimuti ovarium bagian kiri Kiky. Ada peradangan di situ. Jadi, ovarium Kiky juga harus diangkat. Kalau enggak diangkat, kistanya akan berkembang ke bagian lain. Pengangkatan ovarium itu adalah opsi terakhir,” Khairi ikut menjelaskan.
Menyesal dan Merasa Bersalah
Hingga saat ini, Kiky juga mengaku bahwa dirinya masih merasa bersalah. Dia juga menyesal karena selama hamil, dirinya yang seharunya lebih banyak istirahat, malah bekerja tanpa henti tanpa memperhatikan kondisi kesehatan dia dan sang bayi.
“Kalau bisa putar waktu, aku pingin banget ngulang. Namun, mungkin dengan adanya kejadian ini, aku bisa memetik banyak pelajaran juga,” curhat Kiky.
“Aku paham dalam hidup ada fase senang dan sedih, ya. Tapi aku juga manusia. Jadi, kalau ingat dengan proses kejadian ini, aku tetap sedih,” lanjutnya.
Meski begitu, perempuan kelahiran 1993 itu juga menyebut bahwa dia dan sang suami sudah melewati masa berkabung tersebut. Kini, keduanya sudah mulai menerima keadaan meski memang masih ada rasa sedih yang tersisa.
Artikel Terkait: Mimpi Terwujud, Ini 5 Potret Rumah Kiky Saputri yang Siap Huni
Pesan Kiky Saputri untuk Ibu Hamil
Lebih lanjut, Kiky juga menyampaikan pesan kepada para ibu hamil untuk selalu menjaga kesehatan diri dan janin, agar kejadian seperti yang dialaminya tidak terulang.
“Buat teman-teman, terutama perempuan, ini pembelajaran kalau mau punya anak. Kesehatan adalah salah satu aset yang sangat berharga. Jaga kesehatan, istirahat yang cukup, dan jangan terlalu push diri sendiri. Jalani hidup sehat juga yang paling penting,” pesan Kiky.
Kehilangan calon buah hati tentunya bukanlah hal yang mudah bagi setiap ibu, termasuk Kiky. Meski begitu, Kiky mengaku dia bisa tetap tabah dan kuat karena banyak support system yang akan selalu ada untuk mendukungnya.
“Untungnya banyak yang support, terutama suami aku. Dia selalu ada di sampingku. Ngasih kekuatan dan jalani cobaan yang menimpa kita ini sama-sama,” pungkasnya.
Artikel Terkait: 10 Potret Liburan Kiky Saputri di Singapura, Masih Sempat Roasting!
Parents, itulah cerita Kiky Saputri yang baru saja mengalami keguguran dan mengidap kista.
Untuk Bunda yang tengah hamil, tetap jaga kesehatan diri dan calon buah hati, ya. Istirahat yang cukup dan terapkan pola hidup sehat, terutama pada trimester pertama karena di usia ini keguguran sangat rentan terjadi.
Semoga Kiky dan Khairi juga diberikan ketabahan atas kejadian ini, ya.
***
Baca Juga:
id.theasianparent.com/jess-smith-bayi-matahari-teletubbies
10 Potret Maryam Anak Oki Setiana Dewi, Pernah Jadi Murid Termuda di Mesir!
Rayyanza Syuting Sahur Tuai Kecaman Netizen, Berujung Ditegur KPI
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.