Jadi orangtua baru, Irish Bella tidak menampik menemukan banyak tantangan. Meski demikian, dirinya mengaku berusaha menerapkan parenting positif. Penasaran seperti apa tips parenting positif Irish Bella?
Tips parenting ini tentu saja baik diterapkan, termasuk di situasi pandemi seperti ini. Kali ini, bintang sinetron sekaligus seorang ibu, Irish Bella, akan membagikan tips parenting positif yang menyenangkan untuk Si Kecil!
Tips Parenting Positif Ala Irish Bella
Bunda tentu tidak asing dengan nama Irish Bella. Selebritas tanah air yang juga merupakan ibu dari Air Rumi Akbar 1543 ini baru saja bergabung menjadi Chief Mama Officer (CMO) Mama’s Choice Indonesia.
Dalam perannya tersebut, Irish Bella ingin membagikan beberapa tips parenting yang bisa Bunda terapkan di masa pandemi seperti saat ini.
Penasaran dengan tips parenting positif ala Irish Bella? Yuk, simak ulasannya di sini!
-
Mengajak Si Kecil Berbicara
Tahukah Bunda? Sejak berada di dalam kandungan, Si Kecil sudah dapat mendengar suara Bunda. Saat lahir, kebiasaan mengajak Si Kecil mengobrol atau berbicara jangan ditinggalkan ya, Bun. Hal ini dapat membantu Si Kecil memahami berbagai kosa kata sehingga nantinya Si Kecil dapat lebih mudah belajar berbicara.
“Dengan mengajak Baby Air mengobrol, aku harap hal ini bisa mengajarkannya berbagai macam kosa kata. Biasanya, aku menggunakan suara yang menenangkan sambil sesekali mengikuti gesturnya. Walaupun masih terbata-bata, tapi akhirnya Baby Air dapat mengikuti ucapanku secara perlahan”
Membacakan buku cerita untuk Si Kecil merupakan kegiatan parenting yang selanjutnya bisa Bunda lakukan. Ada banyak manfaat membacakan buku cerita anak, seperti menstimulasi kemampuan berpikir, mengingat nama-nama karakter di dalamnya, hingga mengajarkan rasa empati pada Si Kecil sejak dini.
Kegiatan satu ini merupakan kegiatan parenting positif favorit Irish Bella lho, Bun. Irish Bella juga percaya hal ini dapat meningkatkan kemampuan mendengar, berkomunikasi serta mengasah kemampuan berpikir Baby Air.
“Aku bisa mengajarkan berbagai emosi pada Baby Air sejak dini dengan membacakannya buku cerita. Aku harap Baby Air akan jadi anak yang memiliki rasa empati dan toleransi terhadap sesama”
-
Mengisi Waktu Bonding Time
Bun, mengisi waktu berkualitas bersama Si Kecil juga termasuk dalam kegiatan parenting, lho! Bunda bisa mengisi bonding time ini dengan berbagai kegiatan, seperti memandikan Si Kecil atau sekadar menggendong dan menimang Si Kecil, seperti yang dilakukan Irish Bella kepada Baby Air.
Irish Bella mengatakan bahwa dirinya ingin menunjukkan rasa kasih sayang sekaligus memberi ketenangan untuk Baby Air dengan cara tersebut. Kegiatan parenting ini memang cukup mudah, namun dapat memberikan dampak positif untuk Bunda dan Si Kecil.
“Baby Air tuh anteng banget jika sudah dalam gendonganku. Dengan begitu dia juga jadi lebih gampang tertidur”
- Menemani Si Kecil Bermain
Apabila Baby Air mulai sibuk dengan mainannya, Irish Bella akan tetap sigap mengawasi. Kadang, bintang sinetron satu ini juga ikut bermain dengan Baby Air sambil mengajaknya berbicara. Menemani Si Kecil juga merupakan kegiatan parenting yang cukup mudah untuk Bunda lakukan.
Selain dapat membuat kedekatan Bunda dan Si Kecil semakin erat, Bunda juga dapat mengawasinya agar tidak menelan mainannya atau menyentuh benda-benda berbahaya. Kalau sudah mulai rewel dan bosan, Bunda boleh boleh mengajak Si Kecil istirahat sejenak sambil menonton film kartun kesukaannya.
-
Tips Parenting Positif Irish Bella, Jangan Lupa Sayangi diri Mama sendiri
Mengurus dan menemani Si Kecil seharian memang tidak mudah. Bagi Irish Bella, para ibu butuh menjaga dan memperhatikan kesehatan mental dan fisik dirinya sendiri. Kondisi mental dan fisik yang baik tentunya dapat membantu Bunda menjadi orang tua yang berpikiran positif dan penuh afeksi terhadap sang buah hati.
“Aku selalu sempatkan me time untuk mengurus diriku sendiri. Biasanya aku beri diriku reward dengan menggunakan produk perawatan yang aman dan tidak mengandung bahan toksin. Karena aku selalu berkontak erat dengan Baby Air, maka aku pun harus melindunginya dari bahan kimia yang berbahaya untuknya”
Parenting Positif dan Sehat Ala Irish Bella
Irish Bella juga mendukung kegiatan parenting yang sehat dengan menggunakan produk perawatan bayi yang aman, halal, dan natural. Hal tersebut merupakan salah satu cara untuk melindungi Si Kecil dari bahan kimia yang berpotensi membahayakan kesehatannya.
Irish Bella percaya bahwa setiap ibu tentu ingin memberikan yang terbaik untuk buah hatinya. Untuk itu, Irish Bella bersama Mama’s Choice menghadirkan Baby Essential Kit untuk mendukung kegiatan parenting sehat dan momen bonding time untuk Bunda Si Kecil.
Apa saja yang bisa Bunda dapatkan dari Irish Bella’s Baby Essential Kit? Paket ini berisi rangkaian produk perawatan yang aman dan memiliki manfaat alami untuk bayi, seperti:
- Baby Calming Tummy Oil: minyak telon yang dapat membantu mencegah dan mengurangi kolik sehingga Si Kecil dapat tidur dengan nyenyak.
- Mama’s Choice Rash Cream: krim anti ruam dengan bahan alami yang bekerja secara efektif untuk mencegah dan mengatasi ruam susu hingga ruam popok.
- Baby Hair and Body Wash: sabun dan sampo 2 in 1 yang tidak perih di mata bayi, memiliki aroma menenangkan serta efektif membersihkan tubuh dan rambut bayi.
Kulit Si Kecil yang mudah iritasi butuh proteksi lebih dari bahan toksin lho, Bun! Jangan sampai Si Kecil terpapar oleh zat kimia yang berpotensi membahayakan kesehatannya. Seperti paraben, alkohol, pewangi buatan, SLS, triclosan dan amonia.
Selain itu, Mama’s Choice juga akan menghadirkan Buku Cerita Anak Dunia Bunbun. Dengan dua seri yang berisikan cerita dan ilustrasi yang menarik, tentunya buku cerita ini dapat membantu langkah Mama untuk melakukan parenting yang sehat dan bermanfaat untuk Si Kecil.
Ada hadiah Buku Cerita Anak Dunia Bunbun gratis untuk 100 pembeli pertama Irish Bella’s Baby Essential Kit lho, Bun! Yuk, langsung check out dan belanja sekarang!
Itulah beberapa tips parenting yang mudah untuk Bunda terapkan dari Irish Bella. Semoga tulisan ini bermanfaat ya, Bun!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.