Sedang mencari resep olahan ikan kembung untuk anak yang enak dan membantunya makan dengan lahap ya, Parents?
Ikan kembung memang adalah salah satu jenis ikan yang bergizi.
Ikan ini merupakan sumber vitamin, mineral, protein, dan omega 3 yang penting untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak.
Oleh karena itu, simak yuk, olahan ikan kembung untuk anak yang menyehatkan!
Artikel terkait: Ikan Salmon Vs Ikan Tuna, Mana Ya yang Lebih Sehat Untuk Parents Sekeluarga?
Apakah Ikan Kembung Bagus untuk Anak?
Melansir dari WebMD, ikan kembung adalah ikan yang bagus untuk anak. Pasalnya, merupakan sumber protein, vitamin B2, B3, B6, B12 dan D yang sangat baik.
Daging ikan kembung pun kaya akan mineral seperti tembaga, selenium, dan yodium. Ikan kembung pun mengandung zat besi dan vitamin B1 dalam jumlah yang cukup.
Karena ikan kembung adalah salah satu ikan yang masuk kategori ikan berminyak, maka bisa jadi salah satu sumber omega 3 terbaik untuk anak.
Seperti yang Parents ketahui, omega 3 adalah nutrisi penting yang bantu dukung perkembangan otak dan kecerdasan buah hati.
Omega 3 sebagai lemak baik mampu menjaga kesehatan jantung serta mendukung pertumbuhan otak anak.
Selain itu, berikut adalah beberapa manfaat olahan ikan kembung untuk anak yang berada dalam fase pertumbuhan.
1. Pertumbuhan Optimal
Ikan kembung mengandung protein yang sangat tinggi. Protein ini dapat mendukung pertumbuhan anak, terutama untuk tinggi badannya.
2. Pencegahan Alergi
Olahan ikan kembung untuk anak mulai bisa dikenalkan saat si Kecil MPASI (makanan pendamping air susu ibu).
Kabar baiknya, memulai pemberian ikan sejak dini dapat membantu mencegah alergi makanan.
3. Sumber Energi
Lemak sehat berupa omega 3 yang banyak terkandung dalam ikan kembung merupakan sumber energi yang baik bagi bayi. Lemak sehat tersebut dibutuhkan bayi untuk beraktivitas.
4. Memperkuat Tulang
Ikan kembung mengandung vitamin D yang membantu metabolisme fosfor dan kalsium. Fosfor dan kalsium adalah dua mineral yang dibutuhkan tulang bayi untuk tumbuh.
Ikan kembung juga mengandung tembaga dan selenium, mineral yang dibutuhkan untuk menjaga kepadatan tulang.
Bayi yang mendapat cukup asupan vitamin D dan mineral tersebut akan tumbuh dengan tulang yang kuat di kemudian hari.
Artikel terkait: 5 Manfaat Ikan Tuna untuk Anak dan Cara Mengolah yang Sehat
Apakah Ikan Kembung Boleh Digoreng?
Ikan kembung bisa diolah dengan cara digoreng, dikukus, dan direbus. Beragam olahan ikan kembung untuk anak pun menggunakan variasi cara memasak yang berbeda.
Parents tinggal menyesuaikan saja olahan ikan yang digoreng, dikukus, atau direbus yang paling disukai oleh si Kecil.
Akan tetapi jika Parents menyajikan ikan kembung untuk MPASI bayi umur 6 bulan, maka hindari mengolah ikan kembung dengan cara digoreng.
Pasalnya, meskipun ikan kembung kaya akan nutrisi, menggorengnya memiliki beberapa kelemahan:
- Ikan kembung yang digoreng pada akhirnya menyerap banyak minyak yang dapat menyebabkan gangguan pada pencernaan bayi yang baru mulai MPASI.
- Ikan kembung digoreng pun hasil akhirnya akan sulit dicerna karena tekstur dagingnya keras dan sulit dikunyah oleh bayi umur 6 bulan.
- Proses penggorengan sebenarnya bisa mengurangi nutrisi dalam ikan kembung, terutama vitamin yang larut dalam lemak.
Oleh karena itu, jika Parents menyiapkan olahan ikan kembung untuk anak yang baru MPASI, maka disarankan untuk mengolahnya dengan cara dikukus atau direbus saja.
Sebab dengan begitu nutrisi dalam ikan kembung tetap terjaga dan tekstur daging ikan mudah dicerna oleh anak.
Artikel terkait: Rekomendasi Jenis Ikan yang Baik untuk MPASI
Apa Boleh Ikan Kembung untuk MPASI?
Ikan kembung sangat bisa disajikan sebagai makanan pendamping ASI si Kecil yang sudah memasuki usia 6 bulan.
Akan tetapi pengolahannya harus dengan cara dikukus atau direbus untuk mempertahankan nutrisi dan menjaga tekstur daging agar mudah dikunyah.
Laman Solid Starts merekomendasikan pemberian ikan kembung pada anak yang MPASI setelah membuang seluruh bagian duri di dalamnya.
Sajikan hanya daging ikan yang sudah lunak dan mudah dikunyah agar menghindari risiko bayi tersedak.
Untuk bayi umur 6 bulan yang baru mulai MPASI, Parents harus menghaluskan ikan kembung hingga sangat lembut dan teksturnya seperti bubur.
Saat anak sudah mulai bisa makan makanan padat seperti orang dewasa, barulah Parents bisa menyajikan ikan kembung tanpa dihaluskan dulu.
Pada intinya, sesuaikan tekstur olahan ikan kembung untuk anak sesuai kemampuan si Kecil dalam mengunyah makanan.
Artikel terkait: 3 Manfaat ikan lele pada bayi, lengkap dengan resep MPASI
5 Resep Olahan Ikan Kembung untuk Anak
1. Nasi Ikan Kembung Slow Cooker
Bahan-bahan:
- 1 ekor ikan kembung
- 2 lembar daun salam
- 3 sendok makan beras
- Wortel iris tipis
- Bawang merah dan bawang putih iris tipis
- Kaldu jamur
- Minyak canola
Cara membuat:
- Kukus ikan kembung dengan 1 daun salam hingga empuk selama kurang lebih 1 jam
- Jika sudah empuk, dinginkan ikan dan pisahkan ikan dari durinya
- Masukkan ikan kembung ke slow cooker, kemudian tambahkan beras, minyak canola, daun salam, kaldu jamur, wortel, bawang merah, dan bawang putih
- Atur slow cooker untuk 2-3 jam
- Jika sudah matang, blender dan saring untuk disuapkan ke bayi
2. Sop Ikan Kembung
Bahan-bahan:
- Ikan kembung fillet
- Kembang kol
- Brokoli
- Kaldu sapi
- Nasi
- Bawang merah
- Bawang putih
- Daun jeruk
- Daun salam
- Jahe
- Sereh
- Daung bawang
- Minyak wijen
- Seledri
- Tempe
Cara membuat:
- Potong bawang merah, bawang putih, dan daun bawang kemudian tumis pakai minyak wijen
- Geprek jahe dan sereh kemudian masukkan ke dalam teflon
- Tambahkan kaldu sapi lalu masukkan ikan kembung fillet
- Tambahkan daun salam, daun jeruk, dan potongan tempe
- Masukkan nasi. Jika nasi sudah agak mekar, tambahkan brokoli dan kembang kol
- Setelah semua matang, masukkan ke chopper lalu saring dan sajikan
3. Nasi Tim Ikan Kembung
Bahan-bahan:
- 3 sendok makan nasi putih
- ¼ wortel, parut
- 2 lembar pucuk daun sawi
- ½ bagian ikan kembung, pisahkan dengan duri
- ½ bagian tahu putih potongan kecil
- ½ siung bawang putih
- ½ siung bawang merah
- Garam secukupnya
- Air secukupnya
- 1 lembar daun salam
- 1 sendok makan minyak kelapa asli
Cara membuat:
- Tumis bawang merah dan bawang putih, tambahkan air, kemudian masukkan nasi, tahu, wortel, ikan dan daun salam
- Masak hingga air mendidih, kalau sudah tambahkan sawi
- Pindahkan ke mangkuk tahan panas, kukus selama 20 menit
- Angkat dan nasi tim siap disajikan
4. Pepes Ikan Kembung
Bahan-bahan:
- 2 ekor ikan kembung, pisahkan dari durinya, haluskan dengan cara diremat pakai tangan
- 2 tahu putih yang sudah dihaluskan
- 1 butir telur ayam negeri kocok
- 10 ml minyak jagung
- 1 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai
- Garam
- Kemangi
- Gula pasir
- 1 cm kunyit
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 butir kemiri
Cara membuat:
- Haluskan bawang merah, bawang putih, kunyit, dan kemiri
- Kemudian tambahkan serai, daun salam, daun jeruk, minyak jagung, kemangi, garam, dan gula
- Campurkan semua bumbu dan bumbu halus dengan ikan dan tahu yang sudah dihancurkan serta telur yang sudah dikocok
- Bungkus adonan pepes yang sudah dibuat dengan daun pisang
- Kukus selama 20 menit dan pepes pun siap disajikan
5. Perkedel Ikan Kembung
Bahan-bahan:
- 1 ekor ikan kembung fillet
- 1 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 2 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 2 kentang ukurang sedang
- 1 kuning telur
- 1 batang daun bawang
- Seledri
- Minyak goreng
Bahan bumbu:
- Lada putih
- Garam
- Gula
- ½ sendok teh keju bubuk
- 1 sendok teh bubuk ayam non msg
- 1 sendok teh minyak wijen
Bahan pencelup:
- 1 putih telur kocok lepas
Cara membuat:
- Kukus ikan kembung dengan daun jeruk dan daun salam selama 10 menit, setelah itu angkat dan buang durinya
- Kupas kentang, potong kotak, kemudian goreng hingga matang kekuningan
- Masukkan kentang goreng, ikan kembung suwir, dan semua bahan bumbu ke food chopper
- Tambahkan adonan dengan daun bawang dan daun seledri, aduk rata
- Ambil sekitar 1 sendok makan adonan, bulatkan dengan menggunakan tangan, kemudian pipihkan
- Celupkan adonan perkedel ke kocokan putih telur lanjutkan dengan menggorengnya hingga matang kecokelatan
***
Ikan kembung memiliki kandungan vitamin, mineral, dan omega 3 yang baik untuk mendukung tumbuh kembang anak.
Makanya, Parents bisa variasikan aneka olahan ikan kembung untuk anak saat ia sudah mulai MPASI.
Ikan kembung bisa jadi makanan sehat sehari-hari untuk si Kecil, asalkan ia tidak memiliki alergi terhadap ikan.
Selain itu, pastikan ikan kembung yang Parents beli dalam kondisi segar dan baik, ya!
Baca Juga:
4 Resep Nugget Ikan yang Enak dan Bergizi, Bisa untuk MPASI
Resep Ikan Dori Krispi Untuk Si Kecil
5 Resep Olahan Ikan Salmon yang Enak dan Sehat untuk Si Kecil
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.