X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

9 Manfaat Menakjubkan Daun Tin untuk Kesehatan, Salah Satunya Mencegah Kanker

Bacaan 6 menit

Parents, pernahkah mendengar buah tin? Tahukah Anda bahwa tak hanya buahnya, ada deretan manfaat daun tin yang menguntungkan bagi kesehatan?

Buah tin atau yang dalam bahasa ilmiah disebut Ficus carica ini dahulu banyak tumbuh di Asia Barat. Buah tin juga disebut sebagai buah ara atau fig dalam Bahasa Inggris. Banyak muncul dalam kitab suci berbagai agama, tak heran jika buah ini akhirnya dijuluki sebagai buah surga.

Dengan bentuk buah menyerupai manggis, buah ini mengandung zat gizi melimpah di antaranya vitamin, mineral, dan fitonutrien yang sangat bagus bagi tubuh. Vitamin sangat lengkap seperti vitamin A, C, E, K, dan vitamin B kompleks ada dalam buah satu ini. Buah tin juga kaya mineral meliputi tembaga, kalium, zat besi, mangan, magnesium, kalsium, zinc, sodium, dan selenium.

Tak selesai sampai di situ, buah tin turut mengandung karotenoid yang berguna sebagai antioksidan, rendah kalori, serta tidak mengandung lemak. Selain dapat disantap langsung, Anda juga bisa mengolahnya menjadi jus atau mencampurkannya dalam salad buah.

Tak hanya buahnya, daun dari tanaman ini sendiri juga bermanfaat. Daun tin dipercaya ampuh menurunkan kadar gula darah, lo, sehingga baik untuk dikonsumsi penderita diabetes. Agar tak penasaran, simak manfaat dari daun tin berikut ini.

9 Manfaat Daun Tin bagi Kesehatan

1. Mengatasi Diabetes

Manfaat Daun Tin Bagi Kesehatan

Siapa sangka, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah menganjurkan masyarakat bahwa ramuan tradisional daun tin dapat membantu mengobati diabetes. Penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa daun tin terbukti melindungi hati dan menurunkan glukosa setelah mengonsumsinya.

Hal ini diperkuat dalam jurnal National Library of Medicine yang menemukan bahwa pada delapan peserta, terjadi penurunan kadar glukosa setelah mereka mengonsumsi ekstrak daun tin. Para responden juga membutuhkan dosis insulin yang lebih rendah ketika rutin mengonsumsi daun tin. Dengan kata lain, ekstrak daun satu ini efektif menghambat produksi glukosa di hati.

Artikel terkait: Selain Jadi Teman Bermain, Ini 6 Manfaat Jika Anak Punya Hewan Peliharaan

2. Mencegah Kanker

Manfaat Daun Tin Bagi Kesehatan

Kebanyakan orang akan bergidik ketika mendengar penyakit kanker. Jangan khawatir, hal ini nyatanya bisa dicegah dan ditekan risikonya berkat daun tin.

Merujuk pada jurnal National Library of Medicine, daun tin serta getah alami yang berasal dari pohon ini terbukti ampuh menghalangi aktivitas antitumor terhadap penyakit kanker usus besar manusia, kanker payudara, kanker serviks, dan sel kanker hati. Penelitian lanjutan masih dilakukan sampai sekarang untuk menelaah apakah buahnya juga memiliki efek yang sama.

3. Menurunkan Kadar Trigliserida

Manfaat Daun Tin Bagi Kesehatan

Seiring dengan sifat anti-diabetesnya, manfaat daun tin juga telah terbukti menurunkan kadar trigliserida di dalam tubuh. Trigliserida merupakan bentuk penyimpanan lemak di dalam tubuh.

Kendati asupan tetap dibutuhkan, tetapi terlalu banyak trigliserida dapat meningkatkan risiko obesitas dan penyakit jantung. Oleh karena itu, mengonsumsi daun tin secara teratur dapat menurunkan efek negatif dan menurunkan kadarnya secara perlahan.

4. Menurunkan Tekanan Darah

9 Manfaat Menakjubkan Daun Tin untuk Kesehatan, Salah Satunya Mencegah Kanker

Seperti halnya buah tin itu sendiri, manfaat daun tin dikatakan dapat meningkatkan kesehatan pembuluh darah dan jantung. Daun tin dapat meningkatkan tekanan darah dan kadar lemak darah, yang selanjutnya dapat membantu meningkatkan kesehatan pembuluh darah dan menurunkan risiko penyakit jantung.

Jurnal Pharmaceutical Biology menemukan bahwa ekstrak buah tin menurunkan tekanan darah pada tikus dengan tekanan darah normal, serta tikus dengan tekanan darah tinggi. Penelitian pada hewan juga menunjukkan peningkatan kolesterol total, kolesterol HDL (baik), dan trigliserida saat melengkapi dengan ekstrak daun tin.

Penelitian terhadap manusia kemudian dilakukan yang hasilnya dipublikasikan dalam Annals of Nutrition and Metabolism yang melakukan studi selama 5 minggu kepada 83 orang dengan kolesterol LDL (jahat) tinggi.

Tercatat bahwa mereka yang menambahkan sekitar 14 buah tin kering (120 gram) ke dalam menu makanan setiap hari tidak mengalami perubahan dalam kadar lemak darah, dibandingkan dengan kelompok kontrol.

Artikel terkait: 6 Manfaat Clover Honey untuk Busui, Salah Satunya Meningkatkan Produksi ASI

5. Menjaga Kesehatan Saluran Cerna

9 Manfaat Menakjubkan Daun Tin untuk Kesehatan, Salah Satunya Mencegah Kanker

Jangan anggap remeh, karena daun tin dapat mendongkrak kinerja saluran pencernaan dan menjaganya tetap sehat. Buah tin dan daunnya sering digunakan untuk mengatasi sembelit. Mengonsumsi buah tin secara rutin juga dipercaya dapat menurunkan risiko kanker kolon.

Bukan tanpa alasan, daun tin memiliki manfaat untuk meningkatkan metabolisme zat gizi makro yaitu protein dan lemak. Manfaat teh daun tin yang satu ini dikarenakan daun tin mengandung saponin, alkaloid, dan flavonoid.

6. Meningkatkan Kesehatan Kulit

9 Manfaat Menakjubkan Daun Tin untuk Kesehatan, Salah Satunya Mencegah Kanker

Manfaat lain yang sejatinya akan membuat perempuan bahagia adalah sebagai masker wajah untuk menghempaskan jerawat. Daun buah ini dikatakan berdampak positif terhadap orang yang menderita dermatitis alergi atau kulit kering, serta penderita kulit gatal akibat alergi.

Hal ini berdasarkan studi dalam jurnal Complement Therapy Medicine yang dilakukan pada 45 anak yang mengalami dermatitis. Hasilnya, ditemukan bahwa rutin mengoleskan krim ekstrak buah tin dua kali sehari selama 2 minggu jauh lebih efektif mengobati gejala dermatitis dibandingkan krim hidrokortison atau pengobatan standar.

Terlebih lagi, kombinasi ekstrak buah termasuk ekstrak buah tin terbukti menunjukkan efek antioksidan pada sel kulit sehingga mampu menekan kerusakan kolagen dan memperbaiki kerutan kulit wajah.

7. Meningkatkan Imunitas Tubuh

9 Manfaat Menakjubkan Daun Tin untuk Kesehatan, Salah Satunya Mencegah Kanker

Buah tin dan daunnya mampu membunuh bakteri, virus, dan cacing gelang di tubuh manusia. Ini sangat baik, karena jika dibiarkan dapat menyebabkan masalah kesehatan.

Cerita mitra kami
Nikmati Layanan Konsultasi Dokter Gratis Hasil Kolaborasi Lifebuoy dan Halodoc untuk Perlindungan Keluarga Sehat
Nikmati Layanan Konsultasi Dokter Gratis Hasil Kolaborasi Lifebuoy dan Halodoc untuk Perlindungan Keluarga Sehat
4 Cara Mudah Tetap Sehat & Bebas Kuman Saat Liburan
4 Cara Mudah Tetap Sehat & Bebas Kuman Saat Liburan
5 Manfaat Minum Susu Setiap Hari, Tak Sekadar Memenuhi Kebutuhan Kalsium 
5 Manfaat Minum Susu Setiap Hari, Tak Sekadar Memenuhi Kebutuhan Kalsium 
Bebas Stress, Ini Cara Agar Si Kecil Mau Minum Obat Batuk Tanpa Dipaksa
Bebas Stress, Ini Cara Agar Si Kecil Mau Minum Obat Batuk Tanpa Dipaksa

Ditambah lagi, daun tin mengandung nutrisi seperti kalium dan mangan yang bersama dengan antioksidan sehingga kemampuannya tak perlu diragukan melindungi seseorang agar tidak mudah sakit.

Artikel terkait: Manfaat, Risiko, dan Tips Konsumsi Temulawak bagi Ibu Hamil

8. Menjaga Kinerja Fungsi Hati

9 Manfaat Menakjubkan Daun Tin untuk Kesehatan, Salah Satunya Mencegah Kanker

Manfaat daun tin berikutnya yakni dapat memperbaiki fungsi hati. Bahkan sejak lama, sebuah suku di India telah melakukan kebiasaan mengunyah daun tin untuk mengobati hepatitis. Faktanya, hal ini ternyata juga sudah dibuktikan secara klinis.

Pada sebuah penelitian yang dilakukan pada hewan uji, disebutkan bahwa pemberian ekstrak daun tin selama 100 hari kepada semua hewan uji yang telah rusak hatinya mengalami penurunan terhadap kadar bilirubin, SGPT, dan kadar SGOT secara signifikan.

9. Memastikan Tulang Tetap Sehat

9 Manfaat Menakjubkan Daun Tin untuk Kesehatan, Salah Satunya Mencegah Kanker

Tak kalah penting, buah tin dan daunnya dipercaya baik untuk kesehatan tulang. Hal ini dikarenakan adanya kandungan mineral seperti kalsium, magnesium, dan fosfor dalam buah tin yang sangat baik untuk menutrisi tulang dan mencegah tulang keropos.

Bagaimana Cara Mengolah Daun Tin yang Tepat?

Daun tin dapat diolah menjadi teh layaknya Parents menyeduh teh biasa. Anda cukup merebusnya selama 15 menit, saring airnya, lalu diminum airnya.

Jika ingin dikonsumsi untuk lauk masakan, masak daun tin dalam air yang sedikit asin selama 20 menit atau sampai empuk, lalu gunakan sebagai pembungkus atau alternatif bayam hijau. Daun tin juga dapat dimanfaatkan sebagai pembungkus makanan agar rasa masakan lebih lezat.

Parents, sudah siapkah merasakan aneka manfaat daun tin dalam kehidupan Anda?

Artikel telah ditinjau oleh:
dr. Gita Permatasari, MD
Dokter Umum dan Konsultan Laktasi

Baca juga:

Kaya Nutrisi, Ini 10 Manfaat Daun Ubi Jalar untuk Ibu Hamil dan Janin

Harga dan Manfaat Kurma Golden Valley yang Sering Muncul di Bulan Puasa

Mengonsumsi Jeruk Nipis Saat Hamil? Kenali 6 Manfaat dan Efek Sampingnya

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Erinintyani Shabrina Ramadhini

Diedit oleh:

dr.Gita Permatasari

  • Halaman Depan
  • /
  • Info Sehat
  • /
  • 9 Manfaat Menakjubkan Daun Tin untuk Kesehatan, Salah Satunya Mencegah Kanker
Bagikan:
  • Manfaat daun kelor bagi kesehatan, 3 khasiat yang tak boleh diabaikan!

    Manfaat daun kelor bagi kesehatan, 3 khasiat yang tak boleh diabaikan!

  • Mengobati diabetes hingga kutil, ini 3 manfaat buah tin bagi kesehatan

    Mengobati diabetes hingga kutil, ini 3 manfaat buah tin bagi kesehatan

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

  • Manfaat daun kelor bagi kesehatan, 3 khasiat yang tak boleh diabaikan!

    Manfaat daun kelor bagi kesehatan, 3 khasiat yang tak boleh diabaikan!

  • Mengobati diabetes hingga kutil, ini 3 manfaat buah tin bagi kesehatan

    Mengobati diabetes hingga kutil, ini 3 manfaat buah tin bagi kesehatan

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.