Anak Kekurangan Zat Besi, Harus Makan Apa? Pilih Ini Yuk, Parents!

Ini makanan yang mengandung zat besi untuk anak, berikan yuk, Parents!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Untuk memenuhi kebutuhan zat besi anak, Parents sebaiknya mengetahui daftar makanan yang mengandung zat besi untuk anak.

Zat besi merupakan mineral yang sangat dibutuhkan bayi dan anak untuk kesehatan dan perkembangannya.

Sel darah merah mengandung hemoglobin, protein yang membawa oksigen ke seluruh sel dalam tubuh. Dan tubuh kita membutuhkan zat besi untuk membuat hemoglobin ini. 

Zat besi juga memberi warna pada sel darah merah. Ketika tubuh tidak memiliki cukup zat besi, sel darah merah menjadi kecil dan pucat.

Akibatnya, sel darah merah tidak dapat membawa cukup oksigen ke organ dan otot tubuh. Kondisi inilah yang disebut anemia.

Selain untuk pembentukan hemoglobin, zat besi sangat penting untuk:

  • Metabolisme otot
  • Memelihara jaringan ikat
  • Pertumbuhan fisik
  • Perkembangan saraf
  • Fungsi sel
  • Memproduksi beberapa hormon.

Mengingat pentingnya zat besi untuk anak, makanan apa yang harus dikonsumsinya? Berikut bocorannya, Parents.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Kekurangan Zat Besi Bisa Sebabkan Anak Lemot, Pastikan Cukup dengan Cara Ini

Anak Kekurangan Zat Besi Harus Makan Apa?

Memberi anak makanan kaya zat besi dapat membantu mengurangi risiko terjadinya anemia akibat kekurangan zat besi, Parents.

Berikut 9 makanan kaya zat besi yang bisa Parents berikan kepada Si Kecil:

1. Telur

Telur merupakan sumber protein, vitamin, dan mineral, termasuk zat besi. Satu butir telur rebus mengandung 1mg zat besi.

Si Kecil bisa mengonsumsi telur dengan berbagai cara, seperti:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
  • Direbus
  • Diorak-arik
  • Disajikan menjadi telur dadar
  • Dicampurkan dalam masakan nasi dan mi.

2. Daging tanpa Lemak

Daging merah dan unggas mengandung banyak zat besi heme yang mudah dicerna oleh tubuh. Bagian daging, jeroan, dan khususnya hati memiliki banyak zat besi yang tinggi. 

Satu porsi hati sapi, misalnya, mengandung 5mg besi.

Spaghetti dengan saus daging dan tomat adalah pilihan makanan lezat dan kaya zat besi yang bisa dicoba Si Kecil.

3. Ikan Tuna

Tuna merupakan ikan dengan kandungan zat besi dan nutrisi penting lainnya seperti protein dan asam lemak omega-3.

Tiga ons tuna kalengan, mengandung 1mg zat besi lho, Parents!

4. Tahu

Tahu adalah makanan nabati yang mengandung protein lengkap, kalsium, zat besi, dan nutrisi lainnya. Setengah cangkir tahu sudah mengandung 3mg zat besi.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Parents bisa menyajikan tahu tumis atau nugget tahu untuk Si Kecil.

5. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan adalah pilihan makanan yang juga tinggi zat besi dan mineral lainnya. Misalnya:

  • Setengah cangkir lentil mengandung 3mg zat besi
  • Setengah cangkir kacang merah mengandung 2mg zat besi.

Cobalah menambahkan kacang-kacangan saat Parents memasak nasi untuk mendapatkan makanan berprotein lengkap dan tinggi zat besi untuk Si Kecil.

6. Bayam dan Sayuran Hijau Lainnya

Sayuran berdaun hijau tua seperti kangkung, brokoli, dan bayam merupakan makanan yang kaya zat besi. Setengah cangkir bayam rebus mengandung sekitar 3mg zat besi.

Cobalah menyajikan bayam atau sayuran lainnya ke dalam telur orak-arik dan pasta untuk Si Kecil.

7. Sereal yang Diperkaya Zat Besi

Satu porsi sereal yang diperkaya zat besi biasanya dapat memenuhi 100 persen kebutuhan harian zat besi anak. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Namun, perlu diperhatikan bahwa sereal juga seringkali mengandung banyak gula, jadi pastikan untuk memeriksa komposisi setiap merek serealnya ya, Parents.

8. Kismis dan Buah-buahan yang Dikeringkan Lainnya

Kismis dan buah kering lain merupakan makanan yang kaya zat besi. Seperempat cangkir kismis mengandung sekitar 1mg zat besi lho, Parents.

Selain dapat memberi tambahan zat besi, kismis dan buah kering lain juga dapat membantu mencegah sembelit

Rasa buah kering juga cenderung disukai oleh Si Kecil. Jadi, jangan ragu memberikan buah kering untuk anak ya, Parents.

9. Kacang Hijau

Kacang hijau mengandung protein, serat, zat besi, dan nutrisi lainnya. Setengah cangkir kacang hijau menyediakan 1mg zat besi lho, Parents.

Parents bisa menyajikan bubur kacang hijau yang lezat untuk Si Kecil.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Namun, kacang hijau dapat berisiko menyebabkan anak kecil tersedak, jadi pertimbangkan untuk menumbuk kacang sebelum memberikannya pada anak yang belum terampil mengunyah.

Artikel terkait: Bisa Menaikan Berat Anak, Ini Makanan dengan Kandungan Lemak yang Baik!

Bagaimana Cara Menambah Zat Besi pada Anak?

Dilansir dari Ikatan Dokter Anak Indonesia, selain memberikan makanan tinggi zat besi, berikut beberapa cara untuk menambah zat besi pada anak.

1. Mengonsumsi Makanan yang Mengandung Tinggi Vitamin C

Vitamin C dapat meningkatkan penyerapan zat besi oleh saluran cerna.

Berikan anak makanan yang mengandung tinggi zat besi dan dibarengi dengan makanan kaya vitamin C, seperti jeruk, stroberi, brokoli dan paprika.

2. Menghindari Konsumsi Susu atau Teh pada Saat Makan Utama

Kandungan kalsium yang tinggi pada susu dapat menghambat penyerapan zat besi. Teh juga mengandung zat yang menghambat absorpsi zat besi. 

Sebaiknya susu dan teh diminum di luar waktu makan utama ya, Parents.

3. Memberikan MP-ASI Fortifikasi pada Anak

MPASI fortifikasi biasanya telah diperkaya atau difortifikasi dengan zat besi.

Oleh sebab itu, makanan ini dapat menjadi alternatif asupan yang mengandung tinggi zat besi untuk Si Kecil.

Artikel terkait: Mengulik Fakta Dibalik MPASI Fortifikasi: Apakah Berbahaya untuk Bayi?

Apa Ciri-ciri Anak Kekurangan Zat Besi?

Dilansir dari caringforkids, kekurangan zat besi pada anak biasanya tidak begitu menunjukkan gejala. 

Namun, jika diperhatikan dengan baik, Parents mungkin bisa mendeteksi tanda-tanda awal kekurangan zat besi pada bayi.

Gejalanya meliputi:

  • Kulit pucat
  • Kurang nafsu makan
  • Penambahan berat badan lebih lambat
  • Mudah tersinggung atau murung 
  • Gampang kelelahan
  • Lesu.

Artikel terkait: 7 Makanan Penambah Nafsu Makan Anak, Dijamin Makin Lahap!

Buah Apa Saja yang Mengandung Zat Besi?

Melansir dari laman Tuasaude, Berikut adalah kandungan zat besi dalam 100 gram buah-buahan yang kaya zat besi, Parents:

  • Pistachio: 7mg
  • Aprikot kering: 5,8mg
  • Kismis: 2,4mg
  • Kelapa kering: 3,6mg
  • Kenari: 2mg
  • Almond: 4,1mg
  • Pepaya yang dikeringkan: 3,2mg
  • Mangga yang dikeringkan: 1,2mg
  • Pisang yang dikeringkan: 1,15mg
  • Apel yang dikeringkan: 1,1mg
  • Nanas yang dikeringkan: 2,3mg
  • Pir yang dikeringkan: 1,9mg
  • Buah ara kering: 2,6mg
  • Kurma: 1,3mg
  • Prune: 3 mg.

***

Itulah makanan yang mengandung zat besi untuk anak. Jangan lupa masukkan ke dalam menu hariannya ya, Parents.

 

Baca Juga:

Lemak Penting untuk Anak-Anak, Ini Jumlah yang Harus Dimakan Tiap Hari

Jangan Sampai Keliru, Bun! Ini Trik Mudah Mengetahui Ukuran Porsi Makan Anak

Harus Cukup, Ini Jumlah Konsumsi Harian Protein Sesuai Usia Anak!