6 Keluhan Ibu Hamil Saat Usia Kandungan 9 Bulan dan Tips Mengatasinya

Ada beragam keluhan ibu hamil saat kandungannya menginjak 9 bulan. Apa sajakah itu?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Tidak terasa sudah 9 bulan Bunda mengandung calon buah hati. Di puncak masa kehamilan seperti ini, biasanya ada saja keluhan yang ibu hamil rasakan saat usia kandungannya menginjak 9 bulan.

Lantas, apa sajakah macam-macam keluhan yang ibu hamil rasakan saat usia kandungan 9 bulan? Langsung saja, yuk, simak informasi lengkapnya di sini.

Keluhan Ibu Hamil 9 Bulan

Seiring bertambahnya ukuran bayi di rahim, berbagai keluhan juga akan Bunda rasakan. Memasuki usia kehamilan 9 bulan, janin di rahim Bunda sudah mencapai tahap puncak dalam perkembangannya. Saat ini, tubuh Bunda juga sedang mempersiapkan tahap berikutnya, yaitu persalinan. 

Artikel Terkait: Kaki Kram Saat Hamil Bikin Tidak Nyaman, Kenali Penyebabnya!

Berbagai perubahan fisik yang terjadi membuat Bunda merasakan beberapa keluhan. Adapun keluhan yang sering dirasakan ibu hamil sembilan bulan di antaranya:

1. Sering Buang Air Kecil

Pada usia sembilan bulan, janin di rahim Bunda berukuran semakin besar. Posisi janin juga sudah mulai menurun menjelang persalinan. Kondisi ini membuat kandung kemih Bunda tertekan. 

Tekanan ini membuat volume urine  yang bisa ditampung oleh kandung kemih menjadi berkurang. Wajar jika Bunda akan bolak-balik kamar mandi untuk buang air kecil. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

2. Sakit Pinggang

Pertambahan berat badan adalah hal normal yang dialami ibu hamil. Adanya pertambahan berat bayi di perut Bunda, ditambah lagi dengan pertambahan volume darah dan ukuran payudara membuat tubuh Bunda semakin berat. 

Pertambahan berat terutama di bagian depan tubuh membuat tulang punggung harus bekerja lebih keras dalam menopang tubuh Bunda. Ditambah tekanan dari perut Bunda yang semakin membesar mengakibatkan sakit pinggang yang sulit dihindari bagi ibu hamil di usia sembilan bulan.

Artikel Terkait: 4 Penyebab Bokong Pegal Saat Hamil dan Cara Mengatasinya

3. Kaki Bengkak

Perut yang semakin membuncit membuat aliran darah dan cairan di tubuh Bunda tidak bekerja dengan optimal. Selain itu kebiasaan duduk atau berdiri terlalu lama mengakibatkan berkumpulnya cairan di bagian bawah tubuh. Hal ini lah yang mengakibatkan banyak ibu hamil mengalami kaki bengkak selama kehamilan. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

4. Stretch Marks

Keluhan lain yang dirasakan ibu hamil usia sembilan bulan yaitu tanda peregangan kulit atau stretch mark. Ukuran perut dan tubuh yang membesar membuat kulit meregang secara maksimal. Peregangan kulit ini mengakibatkan jaringan kulit menjadi robek dan munculnya garis-garis disekitar perut atau bagian tubuh lain yang membesar. 

Artikel terkait: 18 Keluhan yang sering terjadi selama kehamilan dan cara mengatasinya, Bumil wajib tahu!

5. Insomnia

Mendekati masa persalinan sering kali membuat ibu hamil merasa khawatir dan stres. Ditambah lagi rasa sakit di pinggang dan tubuh sepanjang hari kerap membuat ibu hamil sulit untuk tidur. 

Ukuran perut yang membesar juga membuat ibu hamil sulit mencari posisi tidur yang nyaman agar mudah terlelap. Itulah mengapa banyak ibu hamil mengalami insomnia pada usia kehamilan sembilan bulan. 

Artikel Terkait: Ketahui 20 Keluhan Ibu Hamil dan Solusinya

6. Kontraksi Palsu

Kontraksi palsu atau Braxton Hicks Contractions sebenarnya bisa dirasakan ibu hamil sejak usia kehamilan 20 minggu. Namun memasuki akhir masa kehamilan, kontraksi palsu ini akan semakin sering Bunda rasakan. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Berbeda dengan kontraksi melahirkan yang sesungguhnya, pada kontraksi palsu tidak terjadi peningkatan lama maupun intensitas kontraksi yang akan Bunda rasakan. Kontraksi palsu adalah tanda bahwa bayi berada pada posisi yang sesuai untuk proses persalinan. 

Tips Menghadapi Keluhan Kehamilan Usia Sembilan Bulan 

Berbagai keluhan yang Bunda rasakan bisa diminimalkan dengan melakukan beberapa tips berikut ini.

1. Penuhi Kebutuhan Nutrisi

Penting bagi Bunda untuk mengonsumsi makanan bergizi untuk memenuhi kebutuhan energi harian. Bunda dianjurkan untuk mengonsumsi sayuran berdaun hijau dan susu sebagai sumber kalsium. Minum air putih yang cukup juga membantu tubuh Bunda tetap bugar dan membantu memperlancar sistem tubuh. 

2. Usahakan untuk Cukup Beristirahat

Meskipun sulit untuk tidur, usahakan untuk cukup beristirahat. Untuk proses persalinan yang lancar Bunda dianjurkan untuk tidur selama minimal enam jam. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Untuk membuat tidur lebih nyaman, gunakan bantal untuk menyangga punggung dan pinggang Bunda. Pijatan sebelum tidur juga dapat membuat tubuh lebih rileks dan mudah terlelap. 

Artikel terkait: Kram Kaki saat Hamil, Bagaimana Mencegah dan Mengatasinya?

3. Jangan Tinggalkan Olahraga

Olahraga ringan seperti yoga mampu meringankan sakit pinggang yang Bunda rasakan. Olahraga juga dapat membuat Bunda mudah tidur karena mengurangi perasaan stres menjelang persalinan. 

Selain itu, rutin berolahraga dapat memperlancar proses persalinan yang sebentar lagi akan Bunda hadapi. Salah satu olahraga penting yang ibu hamil lakukan menjelang persalinan yaitu dengan squat. Squat bisa membantu memperbaiki posisi janin dan memperkuat otot pinggul Bunda. 

Demikianlah infromasi seputar keluhan ibu hamil pada usia kandungan 9 bulan. Semoga bermanfaat. 

Artikel telah ditinjau oleh:
dr.Gita PermataSari, MD
Dokter Umum dan Konsultan Laktasi

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Baca juga artikel menarik lainnya:

9 Keluhan Tersering Kala Hamil 3 Bulan, Bunda Pernah Merasakannya?

6 Keluhan yang Kerap Dirasakan Ibu Hamil 2 Bulan, Bunda Mengalaminya Juga?

10 Keluhan Ibu Hamil 5 Bulan yang Sering Terjadi, Bunda Mengalaminya?

6 Keluhan yang Kerap Dirasakan Ibu Hamil 8 Bulan Beserta Cara Mengatasinya

12 Keluhan Kehamilan 7 Bulan yang Sering Dialami Beserta Cara Mengatasinya

Penulis

Rian Andini