Cara menyimpan sayuran dengan benar dapat membuat sayuran tidak cepat busuk dan tetap segar. Apabila kualitas bahan makanan sudah buruk sejak penyimpanannya, maka kandungan nutrisi yang ada didalamnya pun dapat menurun. Agar menjaga kualitas sayuran tersebut, kamu dapat melakukan beberapa cara untuk menyimpan sayuran.
Cara Menyimpan Sayuran
Cara menyimpan sayuran dapat kamu kelompokkan berdasarkan dengan jenisnya. Hal tersebut dikarenakan setiap jenis sayuran memiliki waktu penyimpanan yang berbeda. Ingin tahu caranya? Berikut beberapa cara menyimpan sayuran yang dapat kamu coba agar sayuran tetap segar dan tidak mudah busuk.
1. Kembang Kol
Sumber: Pexels
Cara menyimpan sayuran seperti kembang kol sangat mudah. Menurut Sweetwater Organic, cara untuk menyimpan kembang kol adalah dengan membungkusnya menggunakan plastik atau membiarkan kembang kol pada plastik dari tempat penjualnya dan menyimpannya di laci tak dengan sisi menghadap ke atas. Sehingga, bagian kepala dari kembang kol tidak mengumpulkan uap air.
Jaga agar bagian kepala tetap utuh hingga kamu siap untuk menggunakannya. Alasan mengapa kembang kol tidak disarankan untuk disimpan dengan cara dipotong karena hal tersebut mempengaruhi daya tahan kembang kol tersebut.
Kembang kol yang utuh biasanya akan jauh lebih tahan lama dibandingkan yang telah dipotong. Masa simpan kembang kol biasanya sekitar lima hingga tujuh hari dalam lemari es. Apabila di suhu ruangan ketahanannya hanya dua hari.
2. Brokoli
Sumber: Pexels
Dilansir dari situs Self, brokoli adalah salah satu sayuran musim dingin yang biasanya akan lebih tahan lama apabila disimpan dalam suhu yang dingin. Suhu yang lebih hangat akan membuat brokoli lebih cepat membusuk.
Cara menyimpan brokoli adalah dengan menutup bagian atasnya menggunakan tisu basah di dalam lemari es agar kondisi brokoli tetap dingin dan segar.
Sama dengan kembang kol, masa simpan brokoli sekitar satu minggu bila disimpan di lemari es. Namun, bila brokoli disimpan pada suhu ruangan maka akan lebih cepat membusuk.
Artikel terkait: Cara Membuat Petisi Online Dengan Mudah, Tapi Harus Ekstra Hati-hati
3. Jamur
Sumber: Pexels
Cara menyimpan jamur dengan baik bukan menggunakan kantong plastik. Melainkan menggunakan kertas yang kemudian disimpan dalam lemari es. Mengapa demikian? Karena jamur memiliki kadar air yang sangat tinggi, ketika air menguap maka ia akan terperangkap di dalam kantong plastik dan menyebabkan jamur menjadi berlendir dan busuk.
Penggunaan kertas akan lebih baik karena memungkinkan jamur untuk bernafas. Apabila kamu ingin menyimpan jamur, akan lebih baik jika jamur tersebut dalam kondisi tidak dicuci terlebih dahulu, karena hal tersebut hanya akan meningkatkan resiko jamur membusuk lebih cepat. Masa simpan jamur di suhu ruangan adalah dua hari, sedangkan bila di dalam lemari es tahan hingga satu minggu.
4. Selada
Sumber: Pexels
Kamu punya stok selada dan bingung cara menyimpannya? Kamu harus mengetahui terlebih dahulu bahwa selada membutuhkan kelembaban agar tetap segar selama mungkin. Cara menyimpan selada adalah dengan menggunakan kantong plastik. Selada yang ingin kamu simpan cukup kamu masukan ke dalam plastik.
Untuk menjaga kesegaran selada, kamu perlu mencuci selada-selada tersebut lalu jangan lupa untuk dikeringkan. Setelah dikeringkan, masukkan selada ke wadah berlubang dan simpan dalam lemari es. Selada dinilai sebuah sayur yang sangat awet jika kamu menyimpannya dengan benar. Sayur tersebut akan bertahan hingga sepuluh hari jika kamu menyimpannya di lemari es.
5. Wortel
Sumber: Pexels
Wortel merupakan sebuah sayuran yang dinilai tahan lama. Bila disimpan dengan baik, wortel dapat bertahan hingga dua minggu. Untuk menyimpan wortel, cara yang kamu lakukan adalah dengan menyimpannya pada tempat yang sejuk, gelap dan kering seperti lemari es.
Cuci terlebih dahulu wortel-wortel yang akan kamu simpan, bila telah selesai, keringkan wortel tersebut dan bungkus menggunakan plastik atau kertas. Setelah selesai dibungkus, masukkan wortel tersebut kedalam lemari es.
Artikel terkait: 10 Cara Merawat Jeans Agar Awet dan Tidak Cepat Pudar
6. Kubis
Sumber: Pexels
The Nordgren dari Whole Foods Market menjelaskan bahwa cara menyimpan kubis dengan baik adalah dengan menyimpannya dalam lemari es dengan kondisi tidak dipotong hingga kubis tersebut akan digunakan. Akan lebih baik jika kubis tersebut dilapisi dengan plastic wrap terlebih dahulu.
Namun, apabila kamu ingin menyimpan kubis yang telah dipotong, masukkan terlebih dahulu kubis tersebut kedalam kantong plastik atau tempat yang tertutup rapat. Jika kamu menyimpan kubis pada suhu ruangan, maka sayur tersebut akan tahan hingga tiga hari saja. Sedangkan bila disimpan dalam lemari es, kubis bisa tahan hingga dua minggu.
7. Jagung
Sumber: Pexels
Jagung adalah sayuran yang akan tahan lama apabila disimpan dalam keadaan kering. Simpanlah jagung tanpa melepaskan kulitnya, hingga kamu siap untuk memasaknya.
Dilansir dari Taste of Home, tempat yang tepat untuk menyimpan jagung adalah lemari es, karena apabila disimpan dalam suhu ruangan bonggol jagung akan berubah menjadi seperti bertepung.
Apabila jagung disimpan dalam suhu ruang maka jagung akan bertahan hingga tiga hari. Sedangkan jika disimpan dalam lemari es, jagung akan tahan hingga satu minggu.
8. Kentang
Sumber: Pexels
Seperti umbi-umbian, kentang termasuk kedalam sayuran yang awet dan tahan lama. Namun, jika tidak menyimpannya dengan benar struktur kentang dapat rusak sehingga timbul bercak-bercak kehijauan atau yang dikenal dengan solanin.
Solanin dapat muncul jika kentang terpapar cahaya terlalu banyak dan dalam waktu yang lama. Simpan kentang dengan kondisi kotor atau sesuai dengan kondisi aslinya.
Apabila disimpan dalam kondisi telah dicuci, maka akan ada kelembaban yang menempel pada kulit sehingga membuat kentang mudah busuk. Jangan lupa juga untuk menyimpan kentang pada tempat yang gelap dan kering.
Artikel terkait: 6 Cara Memasak Sayuran Agar Gizinya Tetap Terjaga
9. Kacang Panjang
Sumber: Pexels
Kacang panjang dapat kamu simpan dalam kulkas. Biasanya, kacang panjang dapat bertahan hingga satu minggu jika disimpan dalam lemari es. Tekstur yang cenderung renyah dan keras pada kacang panjang menjadikan sayuran ini termasuk sayuran yang tahan lama.
Sebelum menyimpan di lemari es, cuci terlebih dahulu kacang panjang hingga bersih. Kamu juga dapat memotongnya dan menyimpan kacang panjang dalam sebuah tempat plastik. Bila disimpan dalam suhu ruangan, kacang panjang dapat bertahan tiga hingga lima hari.
10. Bayam
Sumber: Pexels
Bayam adalah sayur yang memiliki banyak manfaat bagi tubuh. Didalamnya terkandung banyak vitamin yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh.
Cara menyimpan bayam yang benar adalah dengan memisahkan terlebih dahulu daun bayam yang sudah rusak dengan yang masih bagus. Setelah itu, cuci bayam dibawah air mengalir. Jangan lupa untuk keringkan bayam terlebih dahulu sebelum disimpan agar tidak lembab.
Lembabnya permukaan bayam setelah dicuci akan mengakibatkan bayam cepat layu dan membusuk. Simpan bayam di lemari es dengan menggunakan kantong yang terbuat dari kertas atau wadah yang kedap udara. Bayam biasanya akan tahan hingga sepuluh hari apabila disimpan dalam lemari es.
Demikian informasi mengenai cara menyimpan sayuran berdasarkan jenisnya agar tidak cepat membusuk. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi kamu yang sedang mencari tahu bagaimana cara menyimpan sayuran dengan benar.
Baca juga:
6 Cara Menenangkan Hati Menurut Islam yang Layak Dicoba
Cara Daftar BPJS Ketenagakerjaan Bagi Pekerja Mandiri Maupun Informal
10 Makanan Fermentasi Khas Korea yang Lezatnya Bikin Nagih
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.