Saat musim hujan, perut jadi mudah lapar, ya, Bun? Penginnya makan yang hangat dan enggak ribet. Nah, kalau Bunda lagi pengin makan enak tanpa ribet, Bunda bisa coba resep mi dok dok ala burjo.
Makanan yang satu ini memang mudah banget cara pembuatannya. Rasanya juga mantap, bahkan bikin kangen masa-masa di kampus! Lalu, bagaimana cara bikinnya? Yuk, simak resep mi dok dok ala burjo berikut ini.
Resep Mi Dok Dok ala Burjo
Bunda pasti pernah, dong, ke burjo? Warung makan ini identik dengan mahasiswa karena memang biasanya terletak di dekat area kampus. Bunda bisa menemukan aneka makanan yang berbahan dasar mi instan di warung burjo. Nah, salah satunya adalah mi dok dok.
Sebetulnya, mi dok dok ini cuma mi instan biasa yang diolah kembali dengan bumbu sederhana. Cara pembuatannya juga sangat mudah dan cepat, tidak sampai 15 menit. Soal rasa, enggak perlu khawatir, deh, pasti lezat dan bikin tubuh jadi hangat.
Lalu, bagaimana cara membuat mi dok dok? Ikuti langkah-langkahnya di bawah ini, ya!
1. Siapkan Bahan-bahan Mi Dok Dok
Sumber: khofiyya-perangdunia.blogspot.com
Apa saja, sih, bahan-bahan untuk membuat mi dok dok? Yang pasti, Bunda butuh mi instan, ya. Kalau bisa, pilih mi goreng original supaya lebih orisinil rasanya. Jangan khawatir karena hampir semua bahannya sangat mudah ditemui di pasar atau minimarket. Berikut bahan-bahan yang Anda perlukan:
- 1 bungkus mi goreng instan
- 1 butir telur
- 2 helai sawi hijau, potong-potong
- 1 buah sosis, potong-potong
- 1/2 buah tomat ukuran sedang, potong-potong
- 1 buah bawang merah, cincang
- 2 siung bawang putih, cincang
- 4 buah cabai rawit
- 3 sdm saus cabai
- 1 sdm kecap manis
- Minyak goreng secukupnya
- Air secukupnya
- Garam, gula, dan lada secukupnya
2. Tumis Bahan-bahan Mi Dok Dok
Sumber: Pixabay
Jika sudah menyiapkan seluruh bahan, sekarang saatnya menumis. Tumis bawang merah, bawang putih, cabai rawit, dan cabai keriting yang sudah dipotong-potong atau dicincang juga boleh, sesuai selera saja. Tumis dengan sedikit minyak goreng sampai baunya harum. Setelah itu, masukkan air secukupnya dan biarkan hingga air mendidih.
3. Masukkan Mi Instan
Sumber: Grid.id
Nah, setelah airnya mendidih, sekarang saatnya memasukkan mi instan yang sudah Bunda siapkan. Setelah dimasukkan, tunggu beberapa menit sampai mi agak melunak. Namun, jangan terlalu lama karena nanti akan membuat tekstur mi terlalu lembek. Biarkan sampai setengah matang. Jika ingin mirip dengan mi dok dok burjo, sebaiknya jangan diaduk dulu.
4. Masukkan Telur
Sumber: Shutterstock
Langkah berikutnya adalah memasukkan telur ke dalam mi yang sudah setengah matang tadi. Sebelum dituang, pastikan telur sudah dikocok terlebih dahulu, ya, Bunda. Baru, deh, diaduk-aduk sampai telur menyatu sempurna dengan kuah mi dok dok. Aduk-aduk sampai agak mengental.
5. Masukkan Topping
Sumber: Instagram/@lusiaa_vv
Mi dok dok tidak lengkap tanpa topping seperti sosis, sayuran, bakso, atau ayam. Bunda bisa mengaturnya sesuai selera. Namun, jika ingin sama seperti penyajian di burjo, biasanya topping mi dok dok terdiri dari sosis, sawi, dan bakso. Jangan lupa juga masukkan potongan cabai dan tomat ya supaya mi dok dok Anda terasa pedas asam.
6. Tambahkan Saus dan Bumbu Mi Instan
Sumber: Shutterstock
Ini yang terpenting, jangan sampai lupa memasukkan bumbu mi instan karena di sinilah letak kelezatannya. Tambahkan saus, kecap manis, lada, gula, dan garam secukupnya. Jangan kebanyakan, ya, karena nanti rasanya bisa jadi asin banget. Gagal, deh, bikin mi dok dok yang enak. Setelah itu, aduk sampai bumbunya merata!
7. Masak Sampai Air Meresap
Sumber: Instagram
Terakhir, kalau Bunda lebih suka mi nyemek yang kuahnya sedikit, maka biarkan airnya meresap sempurna sampai benar-benar kental. Nah, tapi ini kembali lagi sesuai selera, ya. Kalau Bunda lebih suka kuahnya yang banyak, aduk rata sebentar lalu angkat dan sajikan. Jangan lupa taburi bawang goreng andalan mi instan, ya.
Nah, mi dok dok ala burjo sudah jadi sekarang. Gimana mudah bukan membuatnya? Yuk, ikuti resep mi dok dok di atas dan biarkan perut kita kenyang dengan semangkuk mi dok dok. Selamat mencoba!
Baca juga:
Resep Mie Chapaguri, Mie Goreng Steak ala Film Parasite yang Lezat
5 Cara membuat mie instan agar lebih bergizi dan sehat
Bahaya dibalik kelezatan semangkuk mie instan, waspada penyakit jantung!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.