6 Jenis Makanan Rendah Sodium untuk Cegah Hipertensi

Inilah makanan rendah sodium untuk menjaga tekanan darah. Makanan rendah natrium lebih aman dikonsumsi agar tubuh tidak kelebihan sodium sehingga memicu penyakit berbahaya lainnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Makanan rendah sodium dibutuhkan dalam pola makan penderita hipertensi untuk menjaga tekanan darah mereka. Sodium atau natrium merupakan mineral utama yang membantu tubuh menjaga jumlah cairan yang tepat dalam aliran darah. 

Saat jumlah sodium dalam tubuh terlalu tinggi, pembuluh darah akan menahan lebih banyak air. Sehingga tekanan darah meningkat. Hal ini memperburuk gejala gagal jantung atau heart failure. Akibatnya, terjadi penumpukan cairan, berat badan bertambah, perasaan kembung dan pembengkakan karena jantung tidak memompa seperti biasa.

Maka dari itu, Parents perlu menjaga konsumsi sodium tubuh agar tetap terkendali. Parents juga harus hati-hati dan memerhatikan jumlah kandungan sodium dalam makanan, terutama bagi yang memiliki penyakit gagal jantung kongestif. WHO menyarankan, diperbolehkan mengkonsumsi sedikitnya 2 gram sodium sehari, jumlah ini terdapat dalam satu sendok teh garam.

Artikel terkait : Apa itu Diet Mayo Clinic? Samakah Diet Mayo dengan Diet Mayo Clinic?

Selain untuk menjaga kestabilan tekanan darah, pola makan rendah garam terbukti mampu menyehatkan bahkan menurunkan berat badan. Tak heran Mayo Clinic dalam bukunya menciptakan metode diet rendah garam yang populer dengan sebutan diet Mayo. Metode diet tersebut terbukti menurunkan berat badan melalui penelitian dan pengalaman klinis. Tentunya disertai dengan aktivitas fisik yang membantu meningkatkan metabolisme dan membantu pembakaran kalori saat proses diet.

Bicara soal makanan rendah sodium, sebenarnya bahan makanan yang ada secara alami memiliki kandungan sodium yang rendah, namun proses pengolahan, pengemasan dan penambahan garam seperti dalam makanan kaleng meningkatkan kandungan natriumnya.

Faktanya, lebih dari 70% natrium dalam makanan berasal dari makanan kemasan dan makanan yang dimasak di restoran. Karena itu, membeli makanan segar dan memasak sendiri di rumah adalah cara terbaik mengurangi natrium.

Beberapa Makanan Redah Sodium

Namun, Parents tak perlu cemas kesulitan mencari makanan yang rendah sodium, berikut ini kami rangkum daftarnya!

1. Buah dan Sayur Berdaun Hijau

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Buah-buahan dan sayur-sayuran selalu menjadi bahan makanan andalan yang murah dan mudah ditemukan dimana saja. Pilih sayuran atau buah yang dibeli dalam keadaan segar atau pun beku, tanpa tambahan mentega, saus, atau bumbu lainnya. Hati-hati juga dalam memilih salad dressing untuk sayuran, pilih saus yang rendah garam dan kurang sodiumnya.

2. Daging, Ayam dan Telur

Daging olahan seperti hot dog, sosis, dan ham mengandung natrium tinggi. Begitu pula daging yang diasapi, diawetkan, atau dikalengkan. Sebaliknya, belilah yang segar atau beku untuk dimasak dengan bumbu sendiri.

Mengutip dari Web MD, utamakan mengkonsumsi bahan makanan yang segar dan belum diolah. Produk olahan daging seperti ham, sosis dan semacamnya seringkali ditambahkan sodium sebagai bagian dari proses pengemasannya.

Artikel terkait : Suka konsumsi makanan olahan? Waspadai bahayanya berikut ini!

3. Sereal, Oatmeal dan Gandum

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sereal adalah pilihan makanan yang sehat. Pilih sereal utuh tanpa bahan tambahan lainnya. Saat memasak sereal, oatmeal, ataupun sereal gandum, Parents dapat menambahkan buah atau kacang-kacangan sebagai toping. Jika membeli sereal cepat saji, periksalah informasi nilai gizi pada kemasan, pastikan natriumnya kurang dari 5%.

4. Lemak Sehat

Lemak sehat yang terdapat pada ikan, maupun pada produk nabati seperti alpukat, termasuk makanan rendah sodium yang baik dikonsumsi dalam pola makan rendah sodium.

5. Umbi-Umbian

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Ubi manis, kentang, ubi dan umbi lainnya aman dikonsumsi apabila diproses dengan cara yang benar. Yaitu tanpa menambahkan garam ataupun saus yang akan menambah kandungan natriumnya.

6. Biji-Bijian dan Kacang-Kacangan

Biji dan kacang-kacangan yang tidak digarami baik dikonsumsi dalam pola makan rendah natrium. Apabila membeli kacang kalengan, bilas dengan air sebelum digunakan untuk mengurangi ekstra sodium dari cairan dalam kaleng.

Tips Memilih Bahan Makanan Rendah Sodium

Ketika membeli makanan atau minuman, pilihlah produk yang rendah garam. Parents dapat melihat kandungan sodium pada tabel nutrisi pada kemasan. Umumnya, produk rendah garam memiliki jumlah sodium di bawah 140 miligram per saji. Jika harus makan di restoran, Parents dapat meminta agar jumlah garamnya dikurangi.

Saat memasak, gunakan rempah-rempah kering yang belum diberi tambahan garam. Untuk mengurangi penggunaan garam dan menambah rasa, tambahkan rempah lain, seperti lada, air lemon, ketumbar, jahe, daun thyme, oregano, parsley atau pun basil kering.

Beberapa pilihan makanan di atas dapat dijadikan referensi apabila Parents sedang mencoba pola makan rendah sodium yang aman. Namun jika memiliki kondisi atau penyakit tertentu, sebaiknya konsultasikanlah dengan dokter terlebih dahulu sebelum menjalani diet apapun, termasuk diet rendah garam. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel telah ditinjau oleh:
dr.Gita PermataSari, MD
Dokter Umum dan Konsultan Laktasi

 

Baca juga :

Hipertensi Bisa Terjadi pada Anak, Ini Cara Mencegahnya

Mencegah Hipertensi dengan Makanan Sehat

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Rendah Sodium, Ini 12 Manfaat Garam Himalaya Bagi Kesehatan dan Kecantikan