Di musim penghujan seperti saat ini, risiko penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) atau dengue hemorrhagic fever perlu diwaspadai. Penting bagi Parents mengetahui gejala DBD secara spesifik juga pencegahan yang dapat dilakukan. Disebabkan oleh nyamuk Aedes Aegypti, salah satu upaya pencegahan yang bisa dilakukan ialah dengan menyediakan lotion anti nyamuk anak terbaik sebagai pelindung.
Sebelum membeli, Parents sebaiknya ketahui terlebih dahulu mengenai gejala yang bisa dialami dan rekomendasi produk pilihan yang aman berikut ini.
Daftar isi
Gejala DBD pada Anak
Umumnya, buah hati akan menunjukkan gejala awal berikut jika dicurigai terjangkit DBD:
- Buah hati digigit nyamuk dan mengalami demam tinggi selama 3-14 hari
- Pegal di sekujur tubuh
- Rewel karena sakit kepala
- Munculnya ruam atau bintik merah pada kulit
- Mual dan muntah
- Pembengkakan pada kelenjar getah bening
- Sel darah putih rendah, dapat diketahui dengan melakukan tes darah
- Mimisan atau gusi berdarah tanpa sebab
- Lesu, tidak bertenaga, dan sangat rewel atau mudah tersinggung dibanding biasanya
Tips Memilih dan Menggunakan Lotion Anti Nyamuk
Pilih Produk Khusus Anak yang Aman
Perlu diketahui bahwa lotion antinyamuk mengandung bahan kimia aktif sehingga ada beberapa kandungan yang mungkin tidak cocok untuk kulit si Kecil.
Oleh karena itu, pilihlah lotion yang memang diformulasikan khusus untuk buah hati.
Pastikan kandungannya tidak terdapat alkohol, paraben, maupun zat berbahaya lain seperti DEET (Diethyl-meta-toluamide) atau racun pestisida. Parents bisa memilih produk dengan kandungan bahan organik.
Perhatikan Penggunaannya
Awasi penggunaan lotion ini dan jangan biarkan si Kecil menggunakannya sendirian. Pakaikan saja tipis-tipis pada kulit anak dan hentikan pemakaian jika muncul reaksi pada kulit.
Sebelum menggunakan, perhatikan terlebih dahulu tanggal kadaluwarsa produk. Hal ini untuk menghindari si Kecil mengalami iritasi karena produk sudah tak layak digunakan.
Artikel Terkait: 7 Vitamin Daya Tahan Tubuh Anak, Bantu si Kecil Tetap Sehat
Rekomendasi Lotion Anti Nyamuk Anak Terbaik
Berbagai cara tentu akan Parents lakukan untuk mencegah anak digigit nyamuk dan sulit tertidur lelap, apalagi sampai mengalami demam berdarah. Berikut rangkaian lotion anti nyamuk yang bisa Anda jadikan pertimbangan.
Mama's Choice Mozzbye Skin Protection Lotion Anti Nyamuk
|
Beli di Shopee |
Mama's Choice Baby Skin Vitamin Lotion
Efektif pudarkan bekas gigitan nyamuk hanya dalam 4 hari
|
Beli Sekarang |
Natural Insect Repellent
Menggunakan Bahan Organik
|
Beli di Shopee |
Zwitsal Natural Baby Skin Protector Lotion
Dengan Kandungan Minyak Sereh yang Aman
|
Buy now |
Botanina Bugs Repellent Baby Spray
Mengandung Essential Oil
|
Beli Sekarang |
BUDS Organics Mozzie Clear Lotion Cherished
Dari Bahan Organik, Aman Jika Tertelan
|
Beli di Shopee |
Bambi Baby Anti Mosquito
Dilengkapi Anti Irritant Complex
|
Beli di Shopee |
Beauty Barn Kid - Citronella Body Oil
Bebas Paraben
|
Buy now |
Bite Fighters Mosquito Repellent Lotion
Menggunakan Bahan Organik
|
Beli Sekarang |
Artikel Terkait: 9 Rekomendasi Vitamin C yang Bagus untuk Tingkatkan Daya Tahan Tubuh
1. Mama’s Choice Baby Mozzbye Skin Protection Lotion
Mama’s Choice Mozzbye Skin Protection Lotion teruji klinis mampu melindungi dari nyamuk hingga 8 jam, termasuk nyamuk penyebab Malaria, Demam Berdarah, dan Kaki Gajah. Cocok dan aman untuk kulit sensitif bayi dan anak-anak.
Kelebihan produk:
- Mengandung bahan alami andiroba, lavender, dan citronella oil yang tidak disukai nyamuk, membuatnya pusing dan pergi menjauh.
- Lotion anti nyamuk anak yang 100% bebas bahan berbahaya DEET, paraben, mineral oil dan parfum.
- Kemasan praktis dan ramah lingkungan.
- Cara pakai: Oleskan Mama’s Choice Mozzbye Skin Protection Lotion pada lengan dan kaki bayi dan anak.
2. Mama’s Choice Baby Skin Vitamin Lotion
Bekas gigitan nyamuk apabila tidak ditangani dengan tepat maka dapat membekas pada kulit sensitif bayi. Untuk memudarkan bekas gigitan nyamuk, maka Parents dapat menggunakan Mama’s Choice Baby Skin Vitamin Lotion.
Diperkaya dengan avocado, olive, & multivitamin untuk menutrisi kulit agar lembut dan sehat sejak pemakaian pertama.
Kelebihan produk:
- Dengan bahan aktif natural, telah teruji klinis efektif memudarkan bekas gigitan nyamuk dalam 4 hari.
- Mampu melembapkan & menutrisi kulit bayi yang lebih sehat.
- Mampu melindungi kulit bayi dari kering dan polusi.
- Bebas toksin, bebas alkohol, dan bebas paraben sehingga aman untuk kulit sensitif bayi.
3. Babyganics Natural Insect Repellent
Lotion anti nyamuk anak rekomendasi selanjutnya ialah dari produk Babyganics. Natural Insect Repellent dari Babyganics juga mengandalkan bahan-bahan organik sehingga aman untuk bayi.
Kelebihan produk:
- Bebas DEET (Diethyl-meta-toluamide), yaitu semacam racun pestisida yang sering terdapat dalam lotion anti nyamuk.
- Menggunakan minyak aromaterapi alami yang dapat mengusir berbagai serangga seperti nyamuk atau lalat.
4. Zwitsal Natural Baby Skin Protector Lotion
Selain sabun dan sampo, Zwitsal juga memiliki lotion anti-nyamuk yaitu Zwitsal Baby Skin Protector Lotion with Citronella. Apa saja keunggulannya?
Kelebihan produk:
- Lotion anti nyamuk anak Terbuat dari bahan yang aman dan alami sehingga dijamin aman bagi si Kecil.
- Mengandung citronella oil (minyak sereh) yang manjur menjauhkan anak dari gigitan nyamuk atau serangga, menyejukkan kulit yang memerah karena gatal, serta aromanya harum untuk kulit bayi.
- Cara pakai: oleskan Zwitsal Skin Protector Lotion sebelum penggunaan produk bayi lainnya seperti bedak atau lotion. Ulangi penggunaan setiap 4 jam sekali.
Artikel Terkait: 7 Susu Pertumbuhan Rekomendasi untuk Mendukung Tumbuh Kembang Anak
5. Botanina Bugs Repellent Baby Spray
Tidak kalah dengan merek global, Botanina adalah produksi lokal asli Indonesia. Botanina Bugs Repellent Baby Spray terbukti bisa menjadi lotion anti nyamuk anak dan tidak menyebabkan iritasi bagi si Kecil.
Kelebihan produk:
- Mengandung essential oil yang telah terkenal dan terbukti ampuh menangkal gigitan nyamuk, kutu, dan serangga lainnya.
- Ideal digunakan sejak si Kecil berusia enam bulan hingga dua tahun.
- Cara pakai: semprotkan ke bagian tubuh seperti tangan dan kaki, juga leher. Hindari area dekat hidung, mulut, atau mata.
- Hanya untuk pemakaian luar.
6. BUDS Organics Mozzie Clear Lotion Cherished
Selain berasal dari bahan alami, produk skincare penangkal nyamuk ini juga ramah lingkungan.
Dilengkapi sertifikat Ecocert asal Prancis, lotion BUDS Organics Mozzie Clear Lotion Cherished ini bebas pewangi buatan dan bahan kimia berbahaya bagi kulit bayi yang sensitif.
Kelebihan produk:
- Lotion anti nyamuk anak terbuat dari 100% bahan organik sehingga aman andai tertelan oleh bayi.
- Tidak menyebabkan kulit iritasi dan cocok untuk semua jenis kulit.
7. Bambi Baby Anti Mosquito
Berbeda dari lotion sebelumnya, Bambi Anti Mosquito Lotion tak hanya bisa digunakan bayi dan balita namun hingga anak berusia 10 tahun.
Kelebihan produk:
- Formulasi lembut sehingga aman digunakan bayi. Mengandung citronella oil, bahan aktif alami penolak gigitan nyamuk dan serangga.
- Lotion anti nyamuk anak yang dilengkapi anti irritant complex (Pro Vit B5, liqorice, chamomile) untuk melindungi kulit bayi dan menyejukkan kulit kemerahan akibat iritasi ringan.
- Cara pakai: oleskan setelah mandi atau beraktivitas di luar rumah.
8. Beauty Barn Kid – Citronella Body Oil
Beauty Barn Kid Citronella Body Oil memakai bahan yang telah lama menjadi obat ampuh pengusir nyamuk. Teksturnya nyaman digunakan dan tidak lengket di kulit.
Kelebihan produk:
- Varian ukuran: 30 ml, 60 ml, 120 ml.
- Mengandung citronella atau sereh wangi yang segar dan menenangkan, sekaligus dibenci nyamuk.
- Lotion anti nyamuk ini juga tidak mengandung racun serangga, bebas paraben, serta tak menggunakan pewangi buatan.
- Hindari penggunaan Beauty Barn Kid Citronella Body Oil di daerah wajah, bibir, dan mata.
9. Bite Fighters Mosquito Repellent Lotion
Rekomendasi produk lainnya ada dari Bite Fighters Mosquito Repellent Lotion. Lotion antinyamuk ini dapat melindungi kulit bayi dari ancaman bahaya gigitan nyamuk.
Jangan khawatir, produk ini sudah tersertifikasi organik oleh UK Soil Association.
Kelebihan produk:
- Menggunakan bahan organik seperti jeruk bali, bergamot, dan apsintus alami.
- Bite Fighters aman dari kandungan DEET yang merupakan racun pestisida yang sering terdapat pada lotion antinyamuk.
Tabel Perbandingan Harga
Produk | Ukuran | Harga* |
Mama’s Choice Mozzbye Skin Protection Lotion | 50 ml | Rp119.000 |
Mama’s Choice Baby Skin Vitamin Lotion | 100 ml | Rp109.000 |
Natural Insect Repellent | 142 gr | Rp135.000 |
Zwitsal Baby Skin Protector Lotion | 100 ml | Rp24.500 |
Botanina Bugs Repellent Baby Spray | 30 ml | Rp94.000 |
BUDS Organics Mozzie Clear Lotion Cherished | 100 ml | Rp209.900 |
Bambi Anti Mosquito Lotion | 50 ml | Rp49.400 |
Beauty Barn Kid Citronella Body Oil | 60 ml | Rp59.000 |
Bite Fighters Mosquito Repellent Lotion | 100 ml | Rp155.000 |
**harga bisa berubah sewaktu-waktu.
Itulah berbagai rekomendasi lotion anti nyamuk anak. Semoga bermanfaat, ya.
****
Baca Juga:
Jangan salah! Meski mirip, ini bedanya gejala Covid-19 dan DBD
Waspada Penularan DBD pada Anak Saat Mudik, Cek Gejala hingga Cara Mencegahnya!
DBD Bisa Berakibat Fatal, Gunakan 5 Bahan Alami Ini untuk Percepat Penyembuhan