X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

Fakta dan Mitos Seputar Makanan Ibu Menyusui

Bacaan 4 menit

Kecukupan gizi bagi seorang ibu menyusui sangatlah penting. Karena kecukupan gizi makanan ibu pastilah sangat berpengaruh pada kualitas ASI yang diberikan. Wajar jika kemudian Busui banyak mencari referensi jenis dan makanan yang paling tepat untuknya. Sayangnya, informasi ini terkadang tumpang tindih dengan mitos yang telah lama berkembang di masyarakat.

Ibu Menyusui sebaiknya tidak makan ikan. Benarkah?

Mitos dan Fakta seputar makanan untuk ibu menyusui

Berikut adalah fakta dan mitos makanan Busui yang perlu Anda ketahui

1. Ibu menyusui mengonsumsi Ikan

Mitos : ibu menyusui yang mengkonsumsi ikan akan membuat ASI menjadi amis. Jadi sebaiknya Bunda menghindari ikan selama ia menyusui.

Fakta: ikan adalah salah satu makanan terbaik selama menyusui. Kandungan asam lemak omega 3 pada ikan laut, terutama ikan laut penting untuk perkembangan otak bayi, penguatan dinding sel, mencegah jantung koroner dan mengotrol kolesterol dalam darah.

Pilihlah ikan dalam kondisi segar. Pastikan ikan juga diperoleh dari sumber air yang tidak tercemar oleh kandungan logam berbahaya. Pastikan juga ikan dimasak sampai matang. Jika ibu penyuka masakan sashimi, bijaksanalah dalam mengkonsumsinya. Jangan berlebihan karena pada sashimi ada kemungkinan kandungan bakteri atau parasit yang berbahaya bagi tubuh.

Ibu menyusui boleh makan cabe?

2. Ibu menyusui dan makanan Pedas

Mitos : ibu menyusui yang mengkonsumsi makanan pedas, dapat menyebabkan bayi mencret.

Fakta: jika mengamati proses pencernaan makanan, setelah makanan dicerna pada usus besar maka sari-sari makananlah yang akan diserap oleh tubuh, bukan hanya rasa pedas dari enzim capsain yang terdapat pada cabai.

Ibu menyusui sebaiknya menghindari mengkonsumsi makanan pedas berlebihan (baik dari cita rasa maupun jumlahnya) karena dikawatirkan ibu akan terserang diare yang dapat memicu terjadinya dehidrasi. Dehidrasi selain berbahaya bagi ibu, juga akan mengganggu proses pemberian ASI pada bayi.

3. Makanan asam

Mitos: makanan asam termasuk makanan yang harus dihindari oleh ibu menyusui. Alasannya bayi dapat sakit perut bila ibu mengkonsumsi makanan jenis ini.

Fakta: penjelasannya persis sama seperti pada makanan pedas. Tidak selamanya apa yang dimakan ibu akan serta merta menjadi ASI. Tubuh telah memproses bahwa komposisi ASI pasti sudah memenuhi kebutuhan bayi.

Hanya saja bagi ibu menyusui dengan riwayat penyakit asam lambung atau mag, sebaiknya tidak mengkonsumsi makanan jenis ini secara berlebihan. Agar kesehatan ibu tidak terganggu nantinya.

Selanjutnya tentang makanan bersantan, es, dan minum obat di halaman berikut ini :

4. Makanan bersantan

Mitos: Makanan bersantan diyakini dapat menyebabkan diare karena kandungan lemaknya yang tinggi yang mungkin belum tercerna sempurna oleh tubh bayi

Fakta: dasar dari larangan ini sudah jelas salah. Seperti telah dijelaskan diatas, bahwa ASI keluar dari tubuh ibu dengan komposisi yng sempurna dan pas. Hal yang perlu dikawatirkan tentang makanan bersantan adalah apabila ibu termasuk orang dengan riwayat kolesterol tinggi. Agar tidak mengganggu kesehatan, maka sebaiknya makanan bersantan diganti dengan aneka buah-buahan, sayuran atau cemilan sehat lainnya.

5. Mengkonsumsi es

Mitos: seringkali Busui diperingatkan untuk tidak minum es. Alasannya es akan membuat suhu tubuh ibu dingin, sehingga ASI yang keluar dari ibu pun dingin.

Fakta: pemikiran diatas sama sekali tidak benar. Seberapa panas atau dingin makanan yang masuk ke tubuh kita, suhu tubuh manusia sehat tetap akan berkisar 37 derajat Celsius. Begitu pula ASI. Akan tetapi Bunda sebaiknya mengkonsumsi es dalam jumlah yang wajar agar tidak memicu timbulnya alergi suhu dingin seperti pilek atau batuk.

6. Saat bayi sakit, ibulah yang sebaiknya minum obat

Mitos: agar lebih mudah dan efektif, saat seorang bayi ASI sakit sebaiknya ibu yang minum obat. Toh khasiat obat akan tetap terasa melalui ASI

Fakta: Kenyataan yang sebenarnya adalah bayi ASI yang sakit harus lebih sering minum ASI. Namun bila ibu sakit yang sakit, ia harus memberitahukan kepada dokter bahwa ibu sedang dalam masa menyusui.

Nah, Ibu, begitulah mitos dan fakta seputar makanan bagi ibu menyusui. Jangan sampai ibu terjebak pada mitos hingga menghalangi ibu mengkonsumsi makanan bergizi yang sebetulnya justru penuh manfaat bagi bayi kita. Selamat menyusi, Ibu! Salam.

Baca juga artikel menarik lainnya :

  • 10 Pertanyaan Tentang Menyusui
  • Resep Makanan untuk Ibu Hamil dan Menyusui
  • Makanan untuk Ibu Menyusui: Sup Pepaya Muda
Mari bergabung di Komunitas Ibu Menyusui

Klik di sini untuk bergabung di Komunitas Ibu Menyusui

Cerita mitra kami
Tips Bebas Stres untuk Bunda Menyusui
Tips Bebas Stres untuk Bunda Menyusui
5 Cara Agar Anak Lahap Makan Saat Mulai MPASI
5 Cara Agar Anak Lahap Makan Saat Mulai MPASI
Ketahui Makanan yang Harus Dihindari Ibu Menyusui dan Menu Sehat untuk Tingkatkan Kualitas ASI
Ketahui Makanan yang Harus Dihindari Ibu Menyusui dan Menu Sehat untuk Tingkatkan Kualitas ASI
Breast Pump 101: Cara Memilih Pompa Elektrik Vs Pompa Manual untuk Bunda Menyusui
Breast Pump 101: Cara Memilih Pompa Elektrik Vs Pompa Manual untuk Bunda Menyusui

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Rahayu Pawitri

  • Halaman Depan
  • /
  • Menyusui
  • /
  • Fakta dan Mitos Seputar Makanan Ibu Menyusui
Bagikan:
  • Memberi Makanan Bayi Sebelum Usia 6 Bulan Bisa Berbahaya

    Memberi Makanan Bayi Sebelum Usia 6 Bulan Bisa Berbahaya

  • Usia Berapa Anak Bisa diberikan Makanan Pedas? Ini penjelasannya

    Usia Berapa Anak Bisa diberikan Makanan Pedas? Ini penjelasannya

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

  • 30 Film Semi Korea untuk Ditonton Bareng Pasangan di Malam Jumat

    30 Film Semi Korea untuk Ditonton Bareng Pasangan di Malam Jumat

  • Memberi Makanan Bayi Sebelum Usia 6 Bulan Bisa Berbahaya

    Memberi Makanan Bayi Sebelum Usia 6 Bulan Bisa Berbahaya

  • Usia Berapa Anak Bisa diberikan Makanan Pedas? Ini penjelasannya

    Usia Berapa Anak Bisa diberikan Makanan Pedas? Ini penjelasannya

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

  • 30 Film Semi Korea untuk Ditonton Bareng Pasangan di Malam Jumat

    30 Film Semi Korea untuk Ditonton Bareng Pasangan di Malam Jumat

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.