X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Ruam Popok Expert
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

8 Langkah Pertolongan Pertama Saat Anak Pingsan yang Wajib Orangtua Ketahui

Bacaan 4 menit

Melihat anak yang tiba-tiba pingsan tentu bisa membuat Parents panik. Jika kondisi ini terjadi, orangtua perlu memberikan pertolongan pertama pada anak yang pingsan.

Pingsan disebut juga syncope adalah hilangnya kesadaran secara tiba-tiba dan bersifat sementara yang kemudian cepat kembali normal. Penyebab pingsan paling umum adalah penurunan tekanan darah.

Sementara itu, penyebab lain yang lebih serius termasuk kondisi jantung yang mendasar, misalnya gula darah yang rendah atau kejang-kejang.

Artikel Terkait: Gadis ini pingsan dan kejang usai menata rambut, kondisi medis ini penyebabnya

Penyebab dan Gejala Anak Pingsan

Melansir dari laman About Kids Health, anak-anak akan lebih mungkin mengalami penurunan tekanan darah jika mereka dehidrasi (karena berkeringat berlebihan, diare, atau muntah), belum makan, berdiri diam untuk waktu yang lama, memiliki kondisi tubuh yang tidak sehat atau merasa ketakutan.

Tepat sebelum pingsan, ada beberapa gejala atau tanda yang bisa dirasakan anak. Seperti merasa pusing, mual, pandangan berkunang-kunang, wajah terlihat pucat, serta tubuh terasa lemah, panas atau dingin.

Jika Parents melihat si kecil mengalami kondisi di atas, maka jangan diabaikan. Berikan pertolongan yang tepat dan cepat agar kondisi anak dapat kembali normal.

Lantas, apa saja yang bisa orangtua lakukan untuk memberikan pertolongan pertama pada anak yang pingsan?

Pertolongan Pertama Saat Anak Pingsan

Saat anak pingsan, hal penting yang harus Parents lakukan adalah mengendalikan diri terlebih dahulu dan segera memberikan pertolongan pertama untuk anak. Parents bisa melakukan pertolongan pertama yang telah theAsianparent rangkum berikut ini:

1. Pindahkan ke Tempat Aman dan Nyaman

8 Langkah Pertolongan Pertama Saat Anak Pingsan yang Wajib Orangtua Ketahui Image: iStockphoto

Mengutip dari Alodokter, apabila buah hati Parents tiba-tiba pingsan di jalan ataupun tempat lainnya yang dirasa kurang aman, segera pindahkan ia ke tempat yang lebih aman dan nyaman. Pastikan juga tempatnya teduh, sehingga bisa mendapat udara segar.

2. Baringkan Tubuh Anak

8 Langkah Pertolongan Pertama Saat Anak Pingsan yang Wajib Orangtua Ketahui Image: Freepik

Hal pertama yang bisa Parents lakukan sebagai pertolongan pertama saat anak pingsan yaitu dengan membaringkan tubuhnya. Namun, membaringkan tubuh anak yang pingsan tidak boleh dilakukan sembarangan. Ada beberapa hal yang harus Parents lakukan:

  • Baringkan anak di tempat yang rata agar aliran darah menuju otak membaik
  • Sejajarkan posisi kepala dengan tubuh anak
  • Baringkan tubuh anak dengan posisi kaki yang lebih tinggi dari tubuh (dada) untuk melancarkan peredaran darah ke area kepala

3. Longgarkan Baju yang Dipakai Anak

8 Langkah Pertolongan Pertama Saat Anak Pingsan yang Wajib Orangtua Ketahui Image: Freepik

Setelah membaringkan anak, hal berikutnya yang bisa Parents lakukan adalah melonggarkan baju atau pakaian yang dikenakan anak. Hal ini sesuai juga dengan yang disarankan dr. Meta Hanindita, Sp.A.

Tujuannya yaitu untuk mencegah anak dari kesulitan bernapas. Pastikan tubuh anak rileks dengan melonggarkan pakaiannya.

“Longgarkan ikat pinggang atau baju yang dipakai anak, berhati-hati kalau anak muntah segera miringkan kepala anak,” ujar dokter Meta, mengutip dari laman Detik Health.

4. Tidak Memasukkan Sesuatu ke Mulut Si Kecil

8 Langkah Pertolongan Pertama Saat Anak Pingsan yang Wajib Orangtua Ketahui Image: Freepik

Terkadang, ada orangtua yang memasukkan sesuatu ke dalam mulut anak saat sang anak pingsan. Menurut dokter Meta, ini adalah hal yang tidak boleh dilakukan, ya, Parents.

"Jangan masukkan sesuatu ke dalam mulutnya," pesan dokter Meta.

Meskipun yang dimasukkan ke mulut anak adalah air, hal ini dikhawatirkan justru bisa membuat anak tersedak ketika ia sadar. Jika anak telah benar-benar sadar, Parents baru bisa memberikan air untuk diminum olehnya.

5. Oleskan Aroma Menyengat untuk Menyadarkan Anak yang Pingsan 

pertolongan pertama anak pingsan Image: Freepik

Mengembalikan kesadaran anak yang pingsan juga bisa dilakukan dengan memberikannya bau-bauan atau aroma yang menyengat. Misalnya, memberikan parfum atau minyak kayu putih. Parents bisa mengoleskannya ke sekitar hidung atau bagian dada anak.

Artikel Terkait: Kenali penyebab sinkop vasovagal, kondisi mudah pingsan yang dialami bintang K-pop Hyuna

6. Beri Minuman Manis Ketika Anak Sadar 

pertolongan pertama anak pingsan Image: Freepik

Cerita mitra kami
Terapkan 5 Kebiasaan yang Baik Ini untuk Melindungi Keluarga dari Penyakit
Terapkan 5 Kebiasaan yang Baik Ini untuk Melindungi Keluarga dari Penyakit
Nikmati Layanan Konsultasi Dokter Gratis Hasil Kolaborasi Lifebuoy dan Halodoc untuk Perlindungan Keluarga Sehat
Nikmati Layanan Konsultasi Dokter Gratis Hasil Kolaborasi Lifebuoy dan Halodoc untuk Perlindungan Keluarga Sehat
4 Cara Mudah Tetap Sehat & Bebas Kuman Saat Liburan
4 Cara Mudah Tetap Sehat & Bebas Kuman Saat Liburan
5 Manfaat Minum Susu Setiap Hari, Tak Sekadar Memenuhi Kebutuhan Kalsium 
5 Manfaat Minum Susu Setiap Hari, Tak Sekadar Memenuhi Kebutuhan Kalsium 

Ketika anak tersadar dari pingsannnya, berikan ia secangkir teh manis. Mengutip dari laman Alodokter, minuman manis ini dapat meningkatkan gula darah, sehingga energi anak bisa terisi kembali setelah ia pingsan.

7. Beri Waktu Istirahat yang Cukup untuk Anak

pertolongan pertama anak pingsan Image: Freepik

Biarkan ia mendapat istirahat yang cukup setelah pingsan. Tujuannya agar energi anak bisa kembali normal.

Mengutip dari Alodokter, orang yang telah sadar dari pingsan disarankan untuk tidak terlalu cepat berdiri. Ia perlu duduk atau istirahat setidaknya selama 15-20 menit, agar pingsan tidak terulang kembali.

8. Tanyakan Keadaan Anak Saat Pulih

8 Langkah Pertolongan Pertama Saat Anak Pingsan yang Wajib Orangtua Ketahui Image: Freepik

Setelah pulih, tanyakan bagaimana keadaan si kecil. Apakah ia masih lemas, pusing, ataupun gangguan kesehatan lainnya yang membuat ia merasa tidak nyaman. Jika masih merasa seperti itu, segera periksakan ke dokter, jangan ditunda!

Artikel Terkait: Istirahat saat AC mobil menyala, satu keluarga di Riau ditemukan pingsan

Itulah 8 hal yang bisa dilakukan sebagai pertolongan pertama saat anak tiba-tiba pingsan. Semoga informasi ini bermanfaat, ya, Parents!

Baca Juga:

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Cut Nadia M. Rahmah

Diedit oleh:

Finna Prima Handayani

  • Halaman Depan
  • /
  • Info Sehat
  • /
  • 8 Langkah Pertolongan Pertama Saat Anak Pingsan yang Wajib Orangtua Ketahui
Bagikan:
  • Sering Pusing hingga Pingsan Saat Hamil, Waspada 5 Penyebab Ini!

    Sering Pusing hingga Pingsan Saat Hamil, Waspada 5 Penyebab Ini!

  • 11 Pertolongan Pertama Saat Anak Terluka yang Harus Dikuasai Orangtua

    11 Pertolongan Pertama Saat Anak Terluka yang Harus Dikuasai Orangtua

  • 20 Rekomendasi Film Semi Thailand, Romantis dan Sensual

    20 Rekomendasi Film Semi Thailand, Romantis dan Sensual

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

  • Sering Pusing hingga Pingsan Saat Hamil, Waspada 5 Penyebab Ini!

    Sering Pusing hingga Pingsan Saat Hamil, Waspada 5 Penyebab Ini!

  • 11 Pertolongan Pertama Saat Anak Terluka yang Harus Dikuasai Orangtua

    11 Pertolongan Pertama Saat Anak Terluka yang Harus Dikuasai Orangtua

  • 20 Rekomendasi Film Semi Thailand, Romantis dan Sensual

    20 Rekomendasi Film Semi Thailand, Romantis dan Sensual

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.