TAP top app download banner
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan Produk
Keranjang
Masuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
    • Keluarga
    • Doa Islami
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Event

7 Efek Samping Mengonsumsi Vitamin D Berlebihan, Parents Perlu Hati-hati!

Ditinjau secara medis
Sebuah tim profesional bersertifikat dan diakui di bidang kesehatan yang meninjau semua informasi yang berkaitan dengan kesehatan kehamilan dan kesehatan dan tumbuh kembang anak di theAsianparent. Tim ini terdiri dari dokter spesialis obstetri dan ginekologi, dokter anak, spesialis penyakit menular, doula, konsultan laktasi, redaktur profesional, dan kontributor dengan lisensi khusus.
Pelajari Lebih Lanjut
oleh
dr. Gita Permatasari

Ditinjau secara medis oleh

dr. Gita Permatasari

dr. Gita Permatasari bertugas di RSPP sebagai Dokter Umum, Medical Check Up Examiner, dan Konsultan Laktasi. Ia juga menjadi Manajer Pelayanan Pasien yang berkoordinasi dengan dokter spesialis dan perawat terkait kondisi pasien, termasuk berkoordinasi dengan asuransi terkait penjaminan pasien. Sebelumnya, dr. Gita melayani pasien di Klinik Ajiwaras, Cilandak KKO.

Temui Dewan Peninjau kami
Bacaan 6 menit
7 Efek Samping Mengonsumsi Vitamin D Berlebihan, Parents Perlu Hati-hati!

Meski punya banyak manfaat, kelebihan vitamin D juga tidak baik untuk kesehatan. Berikut penjelasan selengkapnya, Parents.

GENERATOR NAMA BAYI

Generator Nama Bayi, gunakan tools generator ini untuk menambah inspirasi Anda dalam mencari nama yang cocok untuk si buah hati.

Jenis Kelamin

Preferensi Nama Depan

Preferensi Nama Belakang

Vitamin D merupakan salah satu nutrisi penting bagi tubuh. Namun, bukan berarti seseorang bisa mengonsumsi jenis nutrisi ini tanpa batasan. Pasalnya, kelebihan vitamin D juga bisa menimbulkan efek yang sangat berisiko bagi kesehatan. 

Meski begitu, asupan vitamin D harian bagi tubuh perlu dibatasi. Terutama jika Parents memilih jenis vitamin ini dalam bentuk suplemen, tidak disarankan mengonsumsinya secara berlebihan atau bahkan sembarangan.

Adapun jumlah kebutuhan harian vitamin D rata-rata pada orang dewasa sehat yakni sekitar 400-600 IU/harinya. Atau, kebutuhan vitamin D setiap orang juga bisa berbeda-beda sesuai dengan kondisi kesehatannya masing-masing.

Lantas, apa risiko yang mengintai jika kita kelebihan vitamin D? Berikut kami rangkum ulasan selengkapnya. 

Artikel terkait: Mengenali Manfaat dan Bahaya Konsumsi Suplemen Vitamin D3 di Masa Pandemi

kelebihan vitamin d

Daftar isi

  • Efek Samping Kelebihan Vitamin D yang Perlu Diwaspadai
  • Pertanyaan Populer Seputar Kelebihan Vitamin D

Efek Samping Kelebihan Vitamin D yang Perlu Diwaspadai

1. Peningkatan Kadar Kalsium Darah

kelebihan vitamin d

Salah satu efek samping kelebihan vitamin D adalah gangguan pencernaan

Asupan vitamin D berlebihan bisa meningkatkan kadar kalsium darah atau hiperkalsemia yang bisa menimbulkan gejala tidak nyaman dan berpotensi memunculkan masalah kesehatan. Beberapa gejala kadar kalsium darah yang tinggi tersebut bisa meliputi:

  • Sakit perut
  • Pusing dan mual-mual
  • Kebingungan
  • Merasa lemas atau lelah berlebihan
  • Merasa haus berlebihan
  • Memunculkan gangguan pencernaan
  • Serta menjadi sering buang air kecil

2. Tulang Keropos

kelebihan vitamin d

Vitamin D memang berperan penting dalam penyerapan kalsium yang bermanfaat bagi kesehatan tulang dan gigi. Namun, ketika asupannya terlalu banyak, maka hal ini malah akan mengganggu kesehatan tulang Anda, Parents. 

Dosisi tinggi vitamin D bisa menyebabkan rendahnya kadar vitamin K2 dalam darah. Nah, fungsi terpenting vitamin K2 sendiri adalah menjaga kalsium di dalam tulang dan keluar dari darah. 

3. Mengalami Konstipasi atau Diare

7 Efek Samping Mengonsumsi Vitamin D Berlebihan, Parents Perlu Hati-hati!

Masalah kesehatan pencernaan seperti konstipasi atau diare juga bisa disebabkan oleh kelebihan kadar vitamin D di dalam tubuh. 

Melansir laman WebMD, penelitian juga mengungkap bahwa gejala konstipasi dan diare bisa timbul ketika seseorang mengonsumsi suplemen vitamin D secara berlebihan dalam jangka panjang.

Studi tersebut meneliti seorang anak 18 bulan diberi 50.000 IU vitamin D3 selama tiga bulan dan mengalami gangguan pencernaan seperti sakit perut. Namun, ketika konsumsi suplemen vitamin D dihentikan, gejala tersebut tidak muncul lagi. 

4. Detak Jantung Tidak Teratur

7 Efek Samping Mengonsumsi Vitamin D Berlebihan, Parents Perlu Hati-hati!

Hiperkalsemia yang terjadi akibat kadar vitamin D berlebih dalam tubuh juga bisa mengurangi atau mengubah kemampuan fungsi sel jantung. 

Biasanya, orang dengan kondisi hiperkalsemia kronis bisa mengalami irama atau detak jantung yang tidak teratur. Jika kadar kalsium dalam darah tinggi, hal ini juga dapat menyebabkan seseorang mengalami endapan kalsium, atau plak di arteri atau katup jantung. Hal ini pun pada akhirnya bisa berisiko juga pada penyakit serangan jantung. 

Artikel terkait: 15 Manfaat Jahe untuk Kesehatan, Redakan Stres Hingga Tingkatkan Kesuburan

5. Kelebihan Vitamin D Bisa Menyebabkan Dehidrasi

7 Efek Samping Mengonsumsi Vitamin D Berlebihan, Parents Perlu Hati-hati!

Kadar kalsium tinggi akibat vitamin D berlebih bisa mengurangi efek hormon antidiuretik. Adapun hormon tersebut berfungsi mendorong ginjal untuk menahan air.

Jika hormon ini berkurang, maka kemampuan ginjal dalam menahan air juga akan berkurang. Hal ini pun pada akhirnya bisa menyebabkan seseorang dehidrasi. 

6. Menimbulkan Kerusakan pada Saluran Pernapasan

kelebihan vitamin d

Kadar kalsium tinggi dalam darah akibat kelebihan vitamin D biasanya mengingat dan membentuk kristal, yang akan disimpan di jaringan lunak seperti paru-paru. Saat banyak kristal berada di paru-paru, maka fungsi organ tersebut bisa rusak. 

Sementara itu, studi yang diterbitkan dalam National Health Service pada 2017 juga menyebut, hiperkalsemia akibat mengonsumsi vitamin D secara berlebihan pun bisa menyebabkan pankreatitis atau peradangan pankreas akut. 

7. Kelebihan Vitamin D Berisiko Mengalami Gagal Ginjal 

kelebihan vitamin d

Salah satu risiko yang perlu diwaspadai saat kadar vitamin D dalam tubuh berlebihan adalah mengalami gagal ginjal.

Toksisitas vitamin D bisa menyebabkan gagal ginjal yang lebih tinggi. Selain itu, endapan batu kalsium yang terbentuk dalam ginjak sendiri bisa membuat ginjal harus bekerja dua kali lebih keras untuk menyingkirkannya ke dalam urine. 

Artikel terkait: Tak Boleh Sembarangan, Begini Panduan Membuang Sampah Infeksius Pasien COVID-19

Pada dasarnya, vitamin D memang baik untuk kesehatan tubuh kita. Namun, jika kadar vitamin D berlebihan di dalam tubuh juga tidaklah baik bagi kesehatan. 

Untuk mendapatkan asupan vitamin D, Parents bisa mengonsumsi makanan yang mengandung jenis vitamin ini ataupun bisa juga dengan cara berjemur.

Cerita mitra kami
Rekomendasi Layanan Profesional yang Membantu Ibu Mengelola Rumah & Anak di 2026
Rekomendasi Layanan Profesional yang Membantu Ibu Mengelola Rumah & Anak di 2026
Wajib Tahu! Ini Mitos dan Fakta Makanan Peningkat Kecerdasan Menurut Dokter Anak
Wajib Tahu! Ini Mitos dan Fakta Makanan Peningkat Kecerdasan Menurut Dokter Anak
Asma Anak Tiba-tiba Kambuh? Ingat, Dokter Spesialis Anak Ada 24 Jam di Mayapada Hospital
Asma Anak Tiba-tiba Kambuh? Ingat, Dokter Spesialis Anak Ada 24 Jam di Mayapada Hospital
Pediatric Emergency Mayapada Hospital Siaga 24 Jam Tangani Kondisi Gawat Darurat Anak
Pediatric Emergency Mayapada Hospital Siaga 24 Jam Tangani Kondisi Gawat Darurat Anak

Konsumsi tambahan suplemen vitamin D hanya jika tubuh Parents memerlukannya sehingga risiko kelebihan vitamin D tersebut dapat dihindari. Serta, saat hendak mengonsumsi suplemen tambahan vitamin jenis apa pun, ada baiknya untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter agar pemakaiannya tepat dan sesuai dengan kondisi kesehatan. 

Untuk membantu memenuhi kebutuhan vitamin D Anda dan keluarga, Anda bisa memilih TAP x Youvit Vitamin D+ Gummy for Kids 30 Days

vitamin D+ theAsianparent

 TAP x Youvit Vitamin D+ Gummy for Kids 30 Days adalah produk keluaran theAsianparent bersama Youvit.

Vitamin berbentuk gummy ini tinggi akan Vitamin D3 dengan rasa Yogurt Jeruk, Yogurt, dan Yogurt Stroberi. Vitamin D 600IU ini mengandung Yogurt Ekstrak, enak dan mudah dikonsumsi.

Detail produk:

  • Nutrisi seimbang sesuai Angka Kecukupan Gizi (AKG)
  • Mengandung Sari Buah
  • Gummy dengan Yogurt, Yogurt Stroberi, dan Yogurt Jeruk enak yang disukai anak
  • Bentuk gummy yang menyenangkan dan mudah untuk dikonsumsi
  • Kemasan mudah untuk dibawa kemana-mana
  • Kemasan 1 pouch isi 30 gummy untuk konsumsi 30 hari.

Beli TAP x Youvit Vitamin D+ Gummy for Kids 30 Days sekarang di Shopee atau TikTok!

Pertanyaan Populer Seputar Kelebihan Vitamin D

Apa yang terjadi jika kelebihan vitamin D?

Yang terjadi jika kelebihan vitamin D adalah meningkatkan kadar kalsium darah, tulang keropos, diare dan konstipasi, dehidrasi, serta meningkatkan risiko gagal ginjal.

Apakah vitamin D aman dikonsumsi setiap hari?

Vitamin D aman dikonsumsi setiap hari tetapi direkomendasikan untuk tidak lebih dari 100 mikrogram atau 4.000 IU; 10 mikrogram atau 600 IU – 800 IU sehari sudah lebih dari cukup untuk mayoritas individu. Dan pastikan Anda mendapatkannya mayoritas dari makanan alami. 

Apa ciri kelebihan vitamin D?

Ciri kelebihan vitamin D di antaranya adalah terjadinya peningkatan kadar darah, peningkatan kadar kalsium darah, gangguan pencernaan, kebingungan, depresi, dan psikosis, dan komplikasi ginjal.

Apa efek samping minum vitamin D?

Tidak ada efek samping minum vitamin D jika dikonsumsi dalam jumlah yang direkomendasikan yakni sekitar 600 IU – 800 IU. Efek samping akan terjadi ketika kelebihan vitamin D, atau mengonsumsi lebih dari 4,000 IU dalam sehari.

Baca Juga: 

Perbedaan Vitamin D dan Vitamin D3, Mana yang Lebih Bagus?

10 Rekomendasi Vitamin Anak yang Mengandung Zat Besi dan Vitamin D

7 Makanan yang Mengandung Vitamin D untuk Anak, Bagus untuk Tulang dan Imunnya!

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Shafa Nurnafisa

Diedit oleh:

dr.Gita Permatasari

  • Halaman Depan
  • /
  • Info Sehat
  • /
  • 7 Efek Samping Mengonsumsi Vitamin D Berlebihan, Parents Perlu Hati-hati!
Bagikan:
  • Efek Samping Pakai Kondom, Apakah Memengaruhi Performa Seks?

    Efek Samping Pakai Kondom, Apakah Memengaruhi Performa Seks?

  • Rekomendasi Layanan Profesional yang Membantu Ibu Mengelola Rumah & Anak di 2026
    Cerita mitra kami

    Rekomendasi Layanan Profesional yang Membantu Ibu Mengelola Rumah & Anak di 2026

  • 10 Jenis Keputihan Normal dan Tidak Normal pada Wanita

    10 Jenis Keputihan Normal dan Tidak Normal pada Wanita

  • Efek Samping Pakai Kondom, Apakah Memengaruhi Performa Seks?

    Efek Samping Pakai Kondom, Apakah Memengaruhi Performa Seks?

  • Rekomendasi Layanan Profesional yang Membantu Ibu Mengelola Rumah & Anak di 2026
    Cerita mitra kami

    Rekomendasi Layanan Profesional yang Membantu Ibu Mengelola Rumah & Anak di 2026

  • 10 Jenis Keputihan Normal dan Tidak Normal pada Wanita

    10 Jenis Keputihan Normal dan Tidak Normal pada Wanita

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
  • Tumbuh Kembang
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Home
  • TAP Komuniti
  • Beriklan Dengan Kami
  • Hubungi Kami
  • Jadilah Kontributor Kami
  • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Vietnam flag Vietnam
© Copyright theAsianparent 2026. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti