TAP top app download banner
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan Produk
Keranjang
Masuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
    • Keluarga
    • Doa Islami
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Event

Seorang Ibu Rela Menato Salah Satu Bayi Kembarnya, Apa Alasannya?

Bacaan 4 menit
Seorang Ibu Rela Menato Salah Satu Bayi Kembarnya, Apa Alasannya?

Dari pengalaman buruk yang pernah dialaminya, akhirnya ibu ini memutuskan untuk menato salah satu anak kembarnya yang masih bayi.

Kabar mengenai ibu bikin tato di bayinya yang kembar mungkin akan terdengar sangat mengejutkan. Bisa jadi Parents pun bingung sebenarnya apa, sih, alasan dari sang ibu bayi tersebut sampai-sampai melakukan tindakan yang dapat membuat sang bayi merasa tidak nyaman.

Faktanya, hal itu tentu saja dilakukan bukan tanpa penyebab. Ada alasan penting yang mendasari sang ibu menato salah satu bayi kembarnya.

Kisah Seorang Ibu Bikin Tato di Bayinya yang Kembar

Ibu bikin tatto di bayinya yang kembar

Kisah ini diunggah oleh laman Mirror.co.uk pada 9 Desember 2020. Seorang ibu baru saja melahirkan anak kembar, bernama Adam dan Jack, setelah menanti kehadiran mereka selama lima tahun. Namun, salah satu anak kembarnya, yakni Jack, memiliki kondisi yang mengharuskannya untuk disuntik seminggu sekali. 

Adam dan Jack yang terlahir dalam keadaan kembar identik, di mana orangtuanya pun sering kali salah membedakan keduanya. Saking miripnya, peristiwa tidak mengenakkan pun pernah terjadi kepada anak kembar itu.

Artikel terkait: 6 Rekomendasi Obat Demam untuk Bayi, Mana Pilihan Parents?

Kejadian Salah Memberikan Obat

Ibu bikin tatto di bayinya yang kembar

Pernah suatu ketika, pihak medis salah melakukan treatment, di mana bayi yang disuntik bukannya Jack, melainkan Adam. Hal ini terjadi disebabkan karena ibu mertua mereka, yang ketika itu membawa cucunya untuk berobat, salah mengenali keduanya yang terlihat begitu mirip.

Ibu anak kembar tersebut menuturkan cerita ini dan membenarkan bahwa kemiripan di antara Jack dan Adam memang terkadang membuat mereka sulit untuk dibedakan. 

“Dia memberi obat ke anak yang salah,” katanya.

“Jujur saja, suamiku dan aku bahkan kadang salah membedakannya. Semua orang begitu,” begitulah pernyataan dari ibu Jack dan Adam, melansir dari Kompas.

Setelah ibu mertua mereka menyadari kejadian salah suntik ini, ia langsung menghubungi 911 untuk meminta pertolongan medis darurat. Kemudian, setibanya di rumah sakit Adam langsung diberikan agen pembalik agar suntikan tadi tidak bereaksi dan membawa dampak buruk di dalam tubuhnya.

Artikel terkait: Ini Peluang dan 7 Cara Mendapatkan Anak Kembar

Solusi dari Kejadian Salah Suntik

Ibu bikin tatto di bayinya yang kembar

Lantaran kejadian salah suntik seperti ini harus segera diakhiri dan tidak boleh terulang kembali, pihak dokter di rumah sakit menyarankan orangtua Jack dan Adam untuk memberikan tato kepada buah hatinya agar mudah dikenali.

Tato yang dimaksud dokter merupakan tato medis yang hanya berupa bintik kecil sebesar ujung pensil di area tubuh Jack yang mudah terlihat.

Dengan adanya tato ini diharapkan kejadian salah suntik bisa dihindari. Ide ini jelas disambut hangat oleh orangtua Jack dan Adam. Apalagi, tato medis seperti ini bisa menghilang dengan sendirinya setelah Jack tumbuh besar selama 2-3 tahun.

Artikel terkait: Catat! Ini 9 Jenis Obat yang Berbahaya untuk Bayi dan Batita

Mertua Marah karena Tindakan Ibu Bikin Tato di Bayinya yang Kembar

Seorang Ibu Rela Menato Salah Satu Bayi Kembarnya, Apa Alasannya?

Mengetahui cucunya ditato untuk menghindari kejadian salah suntik rupanya membuat ibu mertua marah. Ia tak terima Jack ditato hanya karena alasan tersebut. Ia pikir tato yang dibuat pada tubuh cucunya tersebut adalah tato bergambar pada umumnya. 

Setelah dijelaskan dengan baik-baik dan ditunjukan tatonya yang hanya berupa bintik kecil yang akan hilang seiring jack tumbuh besar, ibu mertua rupanya masih tak terima. Sang ibu mertua pikir tindakan menato tubuh cucunya tersebut terlalu berlebihan. 

“Dia masih marah-marah. Begitu aku menjelaskan kepada orang lain mereka juga tak bisa menemukannya, mereka memahaminya tapi mereka masih merasa aku bertindak terlalu jauh dengan menato anakku dan mengubah tubuh mereka,” tutur ibu Jack dan Adam.

Lantaran tidak sependapat dengan ibu mertuanya dan merasa memiliki niat yang benar, ibu Jack dan Adam membagikan kisahnya ini di media sosial Reddit. Beberapa warganet memberikan dukungan dengan tindakan memberikan tato tersebut daripada harus mengulangi lagi kejadian salah memberikan suntikan. 

Bahkan, banyak warganet yang juga mmeberikan dukungan dalam kalimat yang lucu, misalnya, “Aku lebih suka menato anakku dengan gambar dinosaurus atau Barney di sekujur tubuhnya daripada harus mengulangi lagi kejadian salah suntik seprti itu.“

Nah, seperti itulah kisah ibu bikin tato di bayinya yang kembar. Kalau Parents mendukung yang mana, setuju dengan perbuatan ibu tersebut atau sebaliknya?

Baca juga:

4 Masalah Gizi pada Anak yang Sering Tidak Disadari Orangtua, Apa Saja?

Motorik Kasar Adalah Hal Penting Bagi Anak, Catat Panduan Lengkapnya!

Perkembangan Motorik Halus Anak Berdasarkan Usia dan Tips Melatihnya agar Optimal

Cerita mitra kami
Kulit Newborn Mudah Ruam? Bisa Jadi Ada yang Salah di Cara Mencuci Bajunya!
Kulit Newborn Mudah Ruam? Bisa Jadi Ada yang Salah di Cara Mencuci Bajunya!
20 Jenis Ruam Kulit pada Bayi, Penyebab dan Cara Mengatasi
20 Jenis Ruam Kulit pada Bayi, Penyebab dan Cara Mengatasi
Sembelit pada Bayi, Cegah & Jaga Pencernaannya dengan Makanan Ini
Sembelit pada Bayi, Cegah & Jaga Pencernaannya dengan Makanan Ini
Anak Nyaman Bergerak dengan Popok Inovasi Baru, MIUBaby Resmi Luncurkan Ukuran Jumbo di MB Fair 2025!
Anak Nyaman Bergerak dengan Popok Inovasi Baru, MIUBaby Resmi Luncurkan Ukuran Jumbo di MB Fair 2025!

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Rian Andini

  • Halaman Depan
  • /
  • Bayi
  • /
  • Seorang Ibu Rela Menato Salah Satu Bayi Kembarnya, Apa Alasannya?
Bagikan:
  • 470 Nama Anak Perempuan Inggris Cantik Huruf A Sampai Z!

    470 Nama Anak Perempuan Inggris Cantik Huruf A Sampai Z!

  • 1060 Nama Bayi Perempuan Islami Tercantik dan Artinya, Huruf A-Z!

    1060 Nama Bayi Perempuan Islami Tercantik dan Artinya, Huruf A-Z!

  • 200 Rekomendasi Nama Sunda Kuno, Unik dan Eksotis untuk Si Kecil!

    200 Rekomendasi Nama Sunda Kuno, Unik dan Eksotis untuk Si Kecil!

  • 470 Nama Anak Perempuan Inggris Cantik Huruf A Sampai Z!

    470 Nama Anak Perempuan Inggris Cantik Huruf A Sampai Z!

  • 1060 Nama Bayi Perempuan Islami Tercantik dan Artinya, Huruf A-Z!

    1060 Nama Bayi Perempuan Islami Tercantik dan Artinya, Huruf A-Z!

  • 200 Rekomendasi Nama Sunda Kuno, Unik dan Eksotis untuk Si Kecil!

    200 Rekomendasi Nama Sunda Kuno, Unik dan Eksotis untuk Si Kecil!

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
  • Tumbuh Kembang
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Home
  • TAP Komuniti
  • Beriklan Dengan Kami
  • Hubungi Kami
  • Jadilah Kontributor Kami
  • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Vietnam flag Vietnam
© Copyright theAsianparent 2026. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti