Tak banyak yang tahu, ternyata ada doa agar haid cepat keluar. Haid yang tidak lancar atau datang terlambat seringkali membuat perempuan gelisah. Apalagi siklus menstruasi yang mendadak berubah bisa menjadi sinyal gangguan di organ reproduksi.
Perempuan yang telah baligh atau puber akan mulai mengalami siklus menstruasi. Rata-rata darah haid keluar setiap 28 hari sekali yang berlangsung tiga sampai tujuh hari. Namun, kadangkala siklus tersebut datang sangat terlambat karena berbagai faktor, seperti hormonal, stres, penyakit hingga konsumsi obat-obatan tertentu.
Apapun penyebabnya, darah haid yang tidak kunjung keluar sering membuat khawatir. Oleh karenanya ada sejumlah doa yang bisa dipanjatkan untuk membantu melancarkan menstruasi.
Haid Adalah Ketetapan Allah untuk Perempuan
Sumber : freepik
Menurut istilah syara’, haid merupakan darah yang keluar dari rahim perempuan ketika sehat, bukan karena melahirkan bayi dan bukan disebabkan sakit. Mazhab Maliki mendefinisikan haid adalah darah yang keluar pada perempuan dengan sendirinya pada waktu tertentu. Sedangkan Mazhab Syafi’i mendefinisikan haid adalah darah yang keluar dari rahim perempuan di mana darah yang keluar bukan penyakit.
Haid merupakan hal yang wajar dan merupakan kodrat yang telah diberikan oleh Allah kepada perempuan. Sebagaimana sabda Rasulullah SAW kepada Aisyah RA.
إِنَّ هَذَا أَمْرٌ كَتَبَهُ اللَّهُ عَلَى بَنَاتِ آدَمَ
Artinya:
” Sesungguhnya darah haid itu merupakan perkara yang telah ditetapkan oleh Allah atas setiap perempuan keturunan Nabi Adam AS.” (HR. Muslim).
Perempuan normalnya mengalami haid rata-rata setiap 28 hari sekali. Tetapi, siklus menstruasi setiap orang berbeda-beda, bisa lebih cepat atau lebih lambat. Umumnya, antara 21 hingga 35 hari sekali.
Artikel terkait : 6 Doa untuk ibu hamil agar kehamilan sehat dan persalinan lancar
Doa Agar Haid Cepat Keluar dari Ayat Alquran
Sumber : freepik
Terkadang, siklus haid memang datang lebih lambat dari biasanya. Dalam beberapa kasus, hal ini mungkin menandakan penyakit tertentu, seperti Sindrom Ovarium Polikistik (PCOS), gangguan tiroid, ketidakseimbangan hormon, hingga kista.
Bacalah sebuah doa dari Surat Al-Anbiya ayat 84 agar Allah mengangkat berbagai penyakit di dalam tubuh. Doa tersebut dipanjatkan nabi Ayub ketika sedang sakit. Bila gangguan penyakit hilang, tentu saja haid akan lebih lancar.
رَبَّهُ أَنِّي مَسَّنِيَ الضُّرُّ وَأَنْتَ أَرْحَمُ الرَّاحِمِينَ
Bacaan Latin : “Robbi annii massani yadh dhurru wa anta arhamar roohimiin.”
Artinya: “Ya Tuhanku, sesungguhnya aku telah ditimpa penyakit dan Engkau adalah Tuhan Yang Maha Penyayang di antara semua penyayang.”
Artikel terkait : Doa Ramadan Hari Ke-18 dan Amalannya, Jangan Lupa Panjatkan Bersama Keluarga
Doa Agar Haid Cepat Keluar yang Bersumber dari Hadis
Sumber : freepik
Selain itu, sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Bukhari juga bisa menjadi doa agar haid menjadi lebih lancar dan cepat keluar.
اللّهُمَّ رَبَّ النَّاسِ أَذهِبِ البَأسَ اشفِ أَنتَ الشَّافِي لَا شِفَاءَ إِلَّا شِفَاوءُكَ شِفَاءً لَا يُغَادِرُ سَقَمًا
Allahumma Rabbannasi, adz-hibil ba’sa isyfi anta asy-syafi la syifaa-a illa syifa-uka syifa-an la yughadiru saqoman.
Artinya:
“ Ya Allah Tuhannya manusia, hilangkanlah rasa sakit ini, sembuhkan lah, engkau dzat Yang Maha Menyembuhkan, tak ada kesembuhan kecuali kesembuhan dari-Mu, yaitu kesembuhan yang tak meninggalkan rasa sakit.” (HR. Bukhari).
Artikel terkait : Bacaan Doa Siti Maryam saat Melahirkan dan Keutamaan Surat Maryam
Selain Berdoa, Cobalah Tips Berikut Ini Agar Haid Menjadi Lebih Teratur
Sumber : freepik
Tidak hanya berdoa, umat muslim juga diwajibkan untuk berikhitiar atau berusaha untuk mewujudkan sesuatu. Begitu pula untuk mendapatkan haid yang sehat dan teratur. Menurut Healthline, ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk membuat haid menjadi lebih lancar dan teratur. Apa saja?
1.Pertahankan berat badan yang Ideal
Perubahan berat badan dapat memengaruhi siklus menstruasi. Orang yang mengalami obesitas cenderung mengalami menstruasi yang tidak teratur dan mengalami rasa sakit yang lebih berat saat haid. Hal ini disebabkan oleh pengaruh sel-sel lemak terhadap hormon dan insulin.
2.Selain Membaca Doa Agar Haid Cepat Keluar, Berolahragalah Secara Teratur
Olahraga memiliki banyak manfaat kesehatan termasuk melancarkan menstruasi. Menurut uji klinis tahun 202, olahraga dapat secara efektif mengobati dismenore (nyeri perut saat haid) primer dengan mengurangi intensitas dan durasi nyeri.
3.Selain Membaca Doa Agar Haid Cepat Keluar, Praktikkan Yoga
Yoga mungkin merupakan pengobatan yang efektif untuk berbagai masalah menstruasi. Sebuah studi 2017 dengan 64 wanita melihat efek berlatih yoga selama 12 minggu, menemukan peningkatan fungsi fisik, nyeri tubuh berkurang, nyeri payudara, dan kram lebih sedikit. Studi lain pada 2013 menunjukkan bahwa yoga yang rutin dapat menurunkan kadar hormon yang menyebabkan menstruasi yang tidak teratur.
4. Konsumsi Nanas
Beberapa bahan alami seperti buah dan herbal diyakini efektif membantu mengatasi menstruasi yang tidak lancar. Nanas misalnya, mengandung bromelain, yakni enzim yang diklaim dapat melembutkan lapisan rahim dan mengatur menstruasi Anda, meskipun ini belum terbukti. Zat tersebut juga diduga memiliki sifat anti-inflamasi dan penghilang rasa sakit, meskipun tidak ada bukti nyata untuk mendukung keefektifannya dalam mengurangi kram menstruasi.
5. Jahe dan Kayu Manis
Bisa juga meminum teh kayu manis yang bisa membantu mengatasi mentruasi yang tidak teratur. Menurut penelitian tahun 2014, kayu manis bisa pengobatan yang efektif untuk wanita dengan PCOS. Kayu manis juga mengurangi nyeri haid dan pendarahan, dan meredakan mual dan muntah yang berhubungan dengan dismenore primer.
Selain kayu manis, Jahe juga dapat memperlancar haid. Salah satunya bermanfaat untuk mengurangi jumlah darah yang keluar saat haid dan mengatasi nyeri.
Demikianlah doa-doa untuk melancarkan menstruasi. Selain berdoa dengan khusyuk, jangan lupa lakukan ikhtiar untuk menunjangnya, ya.
***
Baca juga :
9 Doa Setelah Shalat Fardu, Parents Jangan Lupa Membacanya!
7 Adab ke Kamar Mandi Menurut Islam beserta Doa saat Masuk dan Keluar
Belajar 3 Doa Taubat Menurut Agama Islam, Baca Agar Dosa Terampuni
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.