X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

Sempat Tuai Protes Masyarakat, Begini Cara Kerja dan Tingkat Akurasi Swab Antigen

Bacaan 4 menit

Baru-baru ini, topik rapid antigen dan swab antigen mendadak ramai di media sosial. Berawal dari rapid test antigen yang menjadi syarat bagi mereka yang ingin berlibur ke Bali, banyak orang mencari tahu sejauh apa tingkat keakuratan uji satu ini. Termasuk mencari tahu seperti apa sebenarnya cara kerja swab antigen dan apa bedanya dengan tes uji COVID-19 lainnya?

Cara Kerja Swab Antigen

Mengigat banyaknya masyarakat yang sudah melakukan perjalanan domestik, berbagai upaya pun dilakukan. Termasuk kewajiban menunjukkan surat hasil negatif COVID-19 melalui uji swab berbasis PCR jika ingin masuk ke Bali telah resmi ditetapkan.

Hal ini berdasarkan Surat Edaran Nomor 2021 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan Kegiatan Masyarakat selama Libur Hari Raya Natal dan Menyambut Tahun Baru 2021 dalam Tatanan Kehidupan Era Baru di Provinsi Bali.

Dalam SE tersebut, disebutkan pejalan yang akan melakukan perjalanan via jalur darat harus menunjukkan surat keterangan hasil negatif uji rapid test antigen paling lama 2×24 jam sebelum keberangkatan. Dinilai terlalu mendadak, kebijakan terbaru ini menuai banyak protes.

Di satu sisi, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyampaikan aturan ini diberlakukan guna mengantisipasi lonjakan kasus saat libur Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2021. Terhitung hingga Kamis (17/12) malam, pengguna Twitter yang membahas topik “Rapid” mencapai lebih dari 33.900 kali! Lantas, apa itu swab antigen?

Cara Kerja Swab Antigen

Artikel terkait: 15 Gejala COVID-19 yang Sudah Ditemukan, Jangan Anggap Remeh!

Swab antigen merupakan penerapan uji COVID-19 dengan pengambilan sampel di pangkal hidung dan tenggorokan. Sampel diambil dengan swab test atau tes usap sehingga mirip dengan pelaksanaan tes PCR.

Mengutip Time, swab antigen bertujuan mencari protein yang terdapat di permukaan virus. Cara kerja ini berbeda dengan PCR test yang mencari material genetik pada virus corona penyebab COVID-19.

Mekanisme swab antigen dikatakan tidak terlalu berat dengan bahan kimia lebih sedikit dibandingkan tes PCR. Umumnya, hasil swab antigen lebih cepat keluar dibandingkan tes PCR, namun hasilnya dinilai tidak terlalu sensitif. Dengan kata lain, tingkat akurasi rapid antigen ini lebih tinggi dibandingkan rapid antibodi, namun lebih rendah daripada tes PCR.

Hal ini diperkuat oleh Dr Aneesh Mehta, pimpinan layanan penyakit infeksi Emory University Hospital di Atlanta yang menyebutkan swab antigen berisiko memberi hasil false negative dan false positive. Risiko muncul jika reagen salah mengenali protein COVID-19 atau sama sekali melewatkannya. Inilah sebabnya pasien lebih dianjurkan melakukan tes PCR karena lebih efektif.

Artikel terkait: Panduan Protokol Kesehatan untuk Mencegah Klaster COVID-19 Keluarga, Cek Parents!

Apa Bedanya dengan Rapid Antigen, Rapid Antibodi, dan PCR?

Cara Kerja Swab Antigen

Beragam istilah banyak beredar di media perihal uji yang dilakukan masyarakat untuk mendeteksi adanya virus dalam tubuh mereka. Hal ini kerap menimbulkan kebingungan, misalnya apa perbedaannya dengan rapid antigen.

Menanggapi hal tersebut, dokter umum sekaligus kandidat PhD di Medical Science di Kobe University, Adam Prabata mengatakan bahwa “swab antigen” dengan “rapid antigen” hanyalah kesamaan istilah dan pada dasarnya diperlukan sebagai syarat perjalanan.

Adapun masa swab antigen akurasi tinggi ini terjadi setelah masa infeksius atau setelah hari ke-10 setelah bergejala. Dengan keakuratan tingkat medium, tes ini membutuhkan waktu 20-30 menit untuk mendeteksi adanya virus Corona aktif dalam tubuh.

Hal ini tentu berbeda dengan rapid tes antibodi yang hanya mengidentifikasi antibodi dalam tubuh. Rapid antibodi memiliki nama lain yaitu tes serologi, dan cara kerjanya adalah mengambil darah sebagai sampel pemeriksaan.

Tujuan pemeriksaan adalah untuk mendeteksi kemunculan antibodi seseorang akibat infeksi virus Corona. Sasaran pemeriksaan rapid test antibodi adalah antibodi yang terdapat dalam darah sebagai screening awal COVID-19. Lama waktu yang digunakan untuk mendeteksi ada tidaknya antibodi adalah 5-10 menit.

Artikel terkait: Aturan Perjalanan Domestik Terbaru, Anak di Bawah 12 Tahun Tak Perlu Tes COVID-19

Cara Kerja Swab Antigen

Di samping itu, PCR atau Polymerase Chain Reaction adalah mekanisme pembacaan kode genetik pada sampel untuk mengetahui keberadaan COVID-19. Test PCR merujuk pada Reverse Transcriptase-Polymerase Chain Reaction (RT-PCR).

Seperti telah dijelaskan sebelumnya, pengambilan sampel PCR mirip dengan swab antigen yaitu dengan pengambilan sampel di pangkal hidung dan tenggorokan. Mengingat akurasi yang ditengarai paling tinggi dalam mendeteksi virus, Centers for Disease Control and Prevention (CDC) menganggap test PCR sebagai gold standard dalam dunia uji COVID-19.

Mekanisme test PCR menggunakan sampel RNA COVID-19 yang disalin balik untuk membentuk pasangan DNA. Salinan diperbanyak dengan PCR hingga terbentuk banyak rantai DNA, yang biasanya perlu waktu 6 jam hingga dua hari.

Kendati membutuhkan waktu lebih lama dan harganya mahal dibanding tes lainnya, tes PCR memberikan hasil yang lebih akurat sehingga lebih diutamakan. Itulah sebabnya tes PCR hanya bisa dilakukan tenaga profesional karena harus menggunakan teknologi dan reagen.

Nah, Parents, semoga informasi terkait cara kerja swab antigen ini bisa bermanfaat ya!

Baca juga:

Ingin Liburan ke Bali dalam Waktu Dekat? Ini Aturan yang Perlu Diperhatikan

14 Daftar RS dan Klinik di Jakarta dengan Layanan Swab Test Terjangkau

Cerita mitra kami
Nikmati Layanan Konsultasi Dokter Gratis Hasil Kolaborasi Lifebuoy dan Halodoc untuk Perlindungan Keluarga Sehat
Nikmati Layanan Konsultasi Dokter Gratis Hasil Kolaborasi Lifebuoy dan Halodoc untuk Perlindungan Keluarga Sehat
4 Cara Mudah Tetap Sehat & Bebas Kuman Saat Liburan
4 Cara Mudah Tetap Sehat & Bebas Kuman Saat Liburan
5 Manfaat Minum Susu Setiap Hari, Tak Sekadar Memenuhi Kebutuhan Kalsium 
5 Manfaat Minum Susu Setiap Hari, Tak Sekadar Memenuhi Kebutuhan Kalsium 
Bebas Stress, Ini Cara Agar Si Kecil Mau Minum Obat Batuk Tanpa Dipaksa
Bebas Stress, Ini Cara Agar Si Kecil Mau Minum Obat Batuk Tanpa Dipaksa

Seberapa Penting Tes Swab untuk Ibu Hamil dan Kapan Harus Melakukannya?

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Erinintyani Shabrina Ramadhini

Diedit oleh:

Adisty Titania

  • Halaman Depan
  • /
  • Info Sehat
  • /
  • Sempat Tuai Protes Masyarakat, Begini Cara Kerja dan Tingkat Akurasi Swab Antigen
Bagikan:
  • Jadi Syarat Perjalanan, Ketahui 6 Kelebihan dan Kekurangan Rapid Test Antigen

    Jadi Syarat Perjalanan, Ketahui 6 Kelebihan dan Kekurangan Rapid Test Antigen

  • Bantu Masyarakat, Pemerintah Atur Tarif Rapid Test Antigen-SWAB

    Bantu Masyarakat, Pemerintah Atur Tarif Rapid Test Antigen-SWAB

  • Momen Nikita Willy Gendong Anak, Posisi Duduk Jadi Sorotan

    Momen Nikita Willy Gendong Anak, Posisi Duduk Jadi Sorotan

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

  • Jadi Syarat Perjalanan, Ketahui 6 Kelebihan dan Kekurangan Rapid Test Antigen

    Jadi Syarat Perjalanan, Ketahui 6 Kelebihan dan Kekurangan Rapid Test Antigen

  • Bantu Masyarakat, Pemerintah Atur Tarif Rapid Test Antigen-SWAB

    Bantu Masyarakat, Pemerintah Atur Tarif Rapid Test Antigen-SWAB

  • Momen Nikita Willy Gendong Anak, Posisi Duduk Jadi Sorotan

    Momen Nikita Willy Gendong Anak, Posisi Duduk Jadi Sorotan

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.