TAP top app download banner
theAsianparent
theAsianparent
Panduan ProdukKeranjang
  • Kehamilan
  • Anak
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Nutrisi
  • Ayah manTAP!
  • Komunitas
  • VIP
  • Event
Masuk
    • Artikel
  • KehamilanKehamilan
  • AnakAnak
  • Perkembangan OtakPerkembangan Otak
  • Cari nama bayiCari nama bayi
  • Rangkaian EdukasiRangkaian Edukasi
  • TAPpediaTAPpedia
  • TAP RekomendasiTAP Rekomendasi
  • ParentingParenting
  • KesehatanKesehatan
  • Gaya HidupGaya Hidup
  • NutrisiNutrisi
  • Ayah manTAP!Ayah manTAP!
  • KomunitasKomunitas
  • VIPVIP
  • EventEvent
    • Komunitas
  • Jajak
  • Album
  • Makanan
  • Resep
  • Topik
  • Baca Artikel
    • Panduan
  • Pemantau Kehamilan
  • Pemantau Perkembangan Bayi
    • Hadiah
  • HadiahHadiah
  • Kontes
  • VIP ParentsVIP Parents
    • Lebih Banyak
  • Saran

Kebijakan PrivasiPedoman KomunitasPeta situs

Unduh aplikasi gratis kami

google play store
app store

Tangan Sering Kesemutan Tanda Penyakit Serius? Ternyata Ini Penyebabnya

Bacaan 4 menit
Tangan Sering Kesemutan Tanda Penyakit Serius? Ternyata Ini Penyebabnya

Saat bagian tubuh merasa kesemutan, mungkin kita akan merasa khawatir. Namun, apakah tangan kesemutan ini menjadi tanda penyakit serius? ini penjelasannya!

Saat bagian tubuh merasa kesemutan, mungkin kita akan merasa khawatir. Namun, apakah tangan kesemutan ini menjadi tanda penyakit serius atau hanya gejala ringan semata? Berikut penjelasannya.

Penjelasan Dokter Tentang Penyebab Tangan Kesemutan 

tangan kesemutan

Bisa Disebabkan Kerusakan Saraf

Penyebab yang paling umum mungkin adalah kompresi satu atau kedua saraf utama yang ada di tangan Anda. Saraf ini seperti, saraf median dan ulnaris, yaitu saraf yang mengalir dari sumsum tulang belakang di leher hingga ke tangan.

“Jika mereka berada di bawah tekanan, pada titik mana pun di sepanjang saraf tersebut, lengan atau tangan mungkin terasa kesemutan atau mati rasa,” jelas Celeste Robb-Nicholson, M.D., Associate Professor of Medicine di Harvard School.

Celeste mengungkapkan bahwa tertekannya saraf ini bisa disebabkan saat seseorang berbaring atau duduk.

“Tertekannya saraf ini kemungkinan besar terjadi jika Anda duduk atau berbaring dengan menekan satu bagian tangan untuk waktu yang lama. Situasi ini memang paling umum terjadi selama seseorang tidur,” tambahnya.

Artikel terkait: Anak sering mengeluh nyeri sendi? Waspada gejala radang sendi pada anak

Kesemutan Bisa Jadi Tanda Penyakit Serius

tangan kesemutan

Celeste juga mengucapkan bahwa kesemutan juga bisa menjadi tanda penyakit yang lebih serius.

“Kondisi tertentu misalnya, rheumatoid arthritis dan hipotiroidisme juga dapat ditandai dengan tangan yang sering terasa kesemutan. Gejala Anda juga bisa menjadi tanda awal sindrom carpal tunnel, yang disebabkan oleh tekanan pada saraf median di pergelangan tangan. Jadi, Anda harus jeli melihat gejala lain yang menyertainya,” tambahnya.

Beberapa penyakit serius yang ditandai dengan kesemutan di tangan:

  • Rheumatoid arthritis

Dikenal juga dengan istilah rematik. Selain kesemutan di tangan, juga ditandai dengan kelelahan, nyeri sendi, pembengkakan sendi, kemerahan sendi, kehangatan sendi, kekakuan sendi, hilangnya rentang gerak sendi, dll.

  • Hipotiroidisme 

Gejalanya: mati rasa di area tangan, tenggorokan kering, wajah membengkak, kulit kering, berat badan meningkat tanpa penyebab yang jelas, lelah dan letih, lebih sensitif terhadap cuaca dingin, gangguan ingatan, dll.

  • Carpal tunnel

Gejalanya yang kerap dirasakan adalah kesemutan area tangan, mati rasa di pergelangan tangan, tangan, dan jari-jarinya, daya genggam yang lemah (cenderung menjatuhkan sesuatu), sering mengeluhkan rasa tidak nyaman pada lengan atas dan bahu, rasa nyeri akan semakin intens jika tangan diputar atau digerakkan.

Artikel terkait: Sendi sering sakit saat hamil? Begini cara mengatasinya!

radang sendi pada anak 1

 

  • Diabetes Mellitus

Penyakit ini ternyata juga bisa menyebabkan tangan jadi kesemutan, atau timbulnya rasa sakit seperti mati rasa, Hal ini disebabkan sebagian penderita diabetes melitus mengalami kerusakan saraf. Termasuk di area tangan.  Diabetes Mellitus ini sendiri merupakan penyakit kronis yang menyebabkan gula darah tinggi. Kondisi ini terjadi ketika tubuh tidak merespons insulin secara efektif atau tidak cukup menghasilkan. 

  • Tanda Kekurangan Vitamin B12

Salah satu asupan Vitamin yang perlu dipenuhi adalah Vitamin B12 yang berperan penting untuk fungsi otak dan sistem saraf pusat serta sintesis DNA manusia. Vitamin yang satu ini juga juga dibutuhkan untuk membuat sel darah merah. Nah, salah satu tanda kekurannya vitamin B12 bisa dilihat dari timbulnya mati rasa di tangan atau kaki, kelemahan otot, dan penurunan nafsu makan.

  • Kista Ganglion

Penyebab lain kesemutan di tangan bisa dikarenakan kista ganglion, yaitu benjolan non-kanker yang tumbuh di sepanjang sendi atau tendon di pergelangan tangan atau tangan.

Jika benjolan ini sudah menekan saraf, makan bisa menimbulkan rasa kesemutan hingga mati rasa di tangan. Kista juga bisa terasa nyeri saat ditekan atau mengganggu gerakan sendi. Kebanyakan kista ganglion sembuh tanpa pengobatan.

Jika Anda bisa menghilangkan kesemutan dengan menggoyangkan atau memijat lembut tangan selama beberapa menit, itu pertanda baik, karena artinya Anda tidak memiliki kerusakan saraf permanen.

Jika Anda yakin bahwa kesemutan ini akibat kebiasaan posisi tidur yang salah, minta dokter untuk memeriksa pergelangan tangan dan siku. Dia mungkin merekomendasikan sabuk pergelangan tangan untuk menjaga pergelangan tangan lurus selama tidur, atau pembalut untuk mengurangi tekanan pada siku Anda.

“Jika Anda berasumsi penyakit Anda lebih serius, mintalah rujukan ke dokter spesialis saraf,” tutup Celeste.

***

Semoga informasi ini bermanfaat!

Baca juga:

id.theasianparent.com/penyakit-parestesia

Tiba-Tiba Mati Rasa? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Carpal Tunnel Syndrome, tangan kesemutan yang sering dialami ibu hamil

Cerita mitra kami
Rekomendasi Layanan Profesional yang Membantu Ibu Mengelola Rumah & Anak di 2026
Rekomendasi Layanan Profesional yang Membantu Ibu Mengelola Rumah & Anak di 2026
Wajib Tahu! Ini Mitos dan Fakta Makanan Peningkat Kecerdasan Menurut Dokter Anak
Wajib Tahu! Ini Mitos dan Fakta Makanan Peningkat Kecerdasan Menurut Dokter Anak
Asma Anak Tiba-tiba Kambuh? Ingat, Dokter Spesialis Anak Ada 24 Jam di Mayapada Hospital
Asma Anak Tiba-tiba Kambuh? Ingat, Dokter Spesialis Anak Ada 24 Jam di Mayapada Hospital
Butuh Penanganan Cepat Saat Anak Terus Muntah dan Lemas? Dokter Spesialis Anak Ada 24 Jam di Mayapada Hospital Jakarta Selatan
Butuh Penanganan Cepat Saat Anak Terus Muntah dan Lemas? Dokter Spesialis Anak Ada 24 Jam di Mayapada Hospital Jakarta Selatan

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Nia Lara Sari

Diedit oleh:

Fitriyani

  • Halaman Depan
  • /
  • Kesehatan
  • /
  • Tangan Sering Kesemutan Tanda Penyakit Serius? Ternyata Ini Penyebabnya
Bagikan:
  • 4 Penyebab Bercak Putih pada Kulit Bayi, Tidak Selalu karena Panu!

    4 Penyebab Bercak Putih pada Kulit Bayi, Tidak Selalu karena Panu!

  • 14 Penyakit yang Disebabkan oleh Virus, Ada HMPV hingga Nipah Virus

    14 Penyakit yang Disebabkan oleh Virus, Ada HMPV hingga Nipah Virus

  • Apa Itu Penyakit GERD? Kenali Gejala dan Cara Mengatasinya

    Apa Itu Penyakit GERD? Kenali Gejala dan Cara Mengatasinya

  • 4 Penyebab Bercak Putih pada Kulit Bayi, Tidak Selalu karena Panu!

    4 Penyebab Bercak Putih pada Kulit Bayi, Tidak Selalu karena Panu!

  • 14 Penyakit yang Disebabkan oleh Virus, Ada HMPV hingga Nipah Virus

    14 Penyakit yang Disebabkan oleh Virus, Ada HMPV hingga Nipah Virus

  • Apa Itu Penyakit GERD? Kenali Gejala dan Cara Mengatasinya

    Apa Itu Penyakit GERD? Kenali Gejala dan Cara Mengatasinya

Beranda

Beranda

Dapatkan artikel seputar parenting, gaya hidup, opini pakar, di ujung jari Anda

Jajak

Jajak

Ikutan isi polling menarik, dan lihat apa yang orangtua lain pikirkan!

Album

Album

Bagikan foto orang-orang tersayang Anda di komunitas yang aman

Topik

Topik

Gabung di komunitas dengan sesama Bunda dan Ayah

Panduan

Panduan

Pantau kehamilan, dan juga perkembangan bayi Anda dari hari ke hari!

theAsianparent

Unduh aplikasi gratis kami

Google PlayApp Store

theAsianparent di seluruh dunia

Singapore flag
Singapore
Thailand flag
Thailand
Indonesia flag
Indonesia
Philippines flag
Philippines
Malaysia flag
Malaysia
Vietnam flag
Vietnam

Partner Brands

Rumah123VIP ParentsMama's ChoiceTAP Awards

© Copyright theAsianparent 2026 . All rights reserved

  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi
  • Syarat dan Ketentuan
  • Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti