10 Rekomendasi Susu UHT Low Fat untuk Anak dan Seluruh Anggota Keluarga

Ini 10 susu UHT low fat yang bagus untuk anak dan keluarga Anda.

Susu UHT low fat atau rendah lemak adalah pilihan tepat bagi Parents yang ingin menjaga berat badan anak agar tidak bertambah lagi.

Terkadang, anak sudah mencapai berat badan ideal, atau malah kelebihan berat badan sehingga harus mengurangi asupan lemak.

Alih-alih susu UHT biasa, Parents bisa memberikan susu UHT rendah lemak untuk si Kecil karena cocok untuk asupan diet dan gaya hidup sehat sehari-hari. Susu UHT low fat cenderung tidak menambah bobot tubuh anak secara signifikan.

Lebih dari itu, susu UHT rendah lemak ini pun bisa dikonsumsi oleh anggota keluarga lain di rumah yang memang sedang ingin diet mengurangi berat badan.

Artikel terkait: 10 Rekomendasi Susu UHT Rendah Gula Terbaik untuk Anak

Hal yang Perlu Diperhatikan saat Memberikan Susu UHT Low Fat pada Anak

1. Pastikan Anak Tidak Kurang Bobot Tubuhnya

Susu UHT rendah lemak memiliki kandungan lemak yang cenderung lebih rendah dibanding susu UHT biasa.

Rendahnya kandungan lemak ini bermanfaat untuk menjaga berat badan anak.

Karena tidak ada manfaat untuk menambah berat badan, maka pastikan si Kecil tidak sedang mengalami berat badan rendah atau kurang.

Hindari memberikan susu UHT rendah lemak pada anak yang tengah berjuang menaikkan berat badannya.

2. Perhatikan Usia Anak

Susu UHT tidak cocok untuk bayi di bawah usia 12 bulan dan bukan untuk menggantikan air susu ibu (ASI).

Oleh karenanya, berikan susu UHT pada anak yang sudah berusia 1 tahun ke atas, bakal lebih baik lagi jika 2 tahun ke atas.

Namun, beberapa susu UHT lebih cocok dikonsumsi oleh anak mulai umur 5 tahun ke atas karena menyesuaikan nutrisi dengan kebutuhan anak di masa sekolah.

Parents perlu mengecek produk susu UHT bisa untuk anak umur berapa sebelum memberikannya pada si Kecil.

3. Diskusi dengan Dokter Spesialis Anak

Susu UHT low fat adalah produk susu kemasan siap saji yang diproses sedemikan rupa agar kandungan lemak di dalamnya sangat rendah.

Padahal, anak dalam masa pertumbuhan sebenarnya membutuhkan lemak untuk energi dan mendukung perkembangan otak.

Maka sebelum memberikan susu UHT rendah lemak ke anak, konsultasikan dulu dengan dokter spesialis anak.

Tanyakan pada dokter anak apakah si Kecil aman dan boleh mengonsumsi susu UHT low fat.

Tak jarang, dokter akan merekomendasikan susu UHT rendah lemak jika bobot anak berlebih alias overweight sehingga diberikan susu yang bagus untuk diet.

Artikel terkait: 10 Susu Rendah Laktosa Terbaik di 2024, Aman untuk Intoleransi Laktosa!

10 Rekomendasi Susu UHT Low Fat untuk Anak dan Keluarga

Simak rekomendasi susu UHT low fat berikut ini yang bisa dikonsumsi oleh anak-anak maupun anggota keluarga lainnya yang sudah dewasa.

10 Rekomendasi Susu UHT Low Fat untuk Anak dan Keluarga
Frisian Flag Low Fat Californian Strawberry
Dengan rasa Californian Strawberry
Beli Sekarang
Frisian Flag Low Fat Belgian Chocolate
Dengan rasa Belgian Chocolate yang manis
Beli Sekarang
Frisian Flag Low Fat French Vanilla
Terbuat dari susu segar
Beli Sekarang
Frisian Flag Low Fat
Mengandung protein dan karbohidrat serta rendah lemak
Beli Sekarang
Greenfields Susu UHT Low Fat
Rendah lemak, terdapat beragam rasa menarik
Beli Sekarang
Diamond Milk Rendah Lemak Tinggi Kalsium
Mengandung mineral kalsium, seng, magnesium, fosfor, dan selenium
Beli Sekarang
Ultra Milk Low Fat
Mengandung melatonin untuk meningkatkan kualitas tidur
Beli Sekarang
Ultra Milk Low Fat Chocolate
Dengan rasa cokelat manis
Beli Sekarang
HiLo School Chocolate
Tinggi kalsium dan Omega-3
Beli Sekarang
HiLo School UHT Vanilla Vegiberi
Mendukung anak tumbuh tinggi
Beli Sekarang

1. Frisian Flag Low Fat Californian Strawberry

Susu UHT low fat dengan rasa Californian Strawberry yang manis dan segar

Frisian Flag Low Fat Californian Strawberry adalah susu UHT yang hadir sebagai nutrisi tambahan si Kecil maupun seluruh anggota keluarga yang sedang mengurangi asupan lemak.

Detail produk:

  • Susu UHT low fat dengan rasa Californian Strawberry yang manis dan segar
  • Mengandung zat gizi mikro seperti protein, karbohidrat, dan lemak sehat
  • Mengandung 7 vitamin yakni A, D3, E, B1, B2, B3, B5, B6, dan B12
  • Sumber 5 mineral yakni kalsium, fosfor, yodium, magnesium, seng, selenium, natrium, dan kalium
  • Tidak untuk bayi di bawah 12 bulan dan tidak untuk menggantikan ASI
  • Mengandung 110kkal pada tiap 225ml sajiannya
  • Tersedia dalam kemasan ukuran 225ml

2. Frisian Flag Low Fat Belgian Chocolate

Susu UHT low fat dengan rasa Belgian Chocolate yang manis dan disukai anak-anak

Frisian Flag Low Fat Belgian Chocolate adalah susu cair siap minum yang rendah lemak dengan kandungan gizi makro dan mikro yang beragam.

Detail produk:

  • Susu UHT low fat dengan rasa Belgian Chocolate yang manis dan disukai anak-anak
  • Mengandung protein, lemak, dan karbohidrat untuk mendukung tumbuh kembang anak
  • Mengandung 7 vitamin yakni A, D3, E, B1, B2, B3, B5, B6, dan B12
  • Mengandung kalsium untuk dukung kekuatan tulang dan gigi
  • Tidak untuk bayi di bawah usia 12 bulan, dan bukan untuk menggantikan ASI
  • Mengandung 110kkal pada tiap 225ml sajiannya
  • Tersedia dalam kemasan ukuran 225ml

3. Frisian Flag Low Fat French Vanilla

Terbuat dari susu segar, susu skim bubuk, air, laktosa, bubuk whey, dan penstabil nabati

Frisian Flag Low Fat French Vanilla adalah susu UHT yang diproduksi dari susu segar pilihan dengan cita rasa lezat dan bergizi.

Detail produk:

  • Terbuat dari susu segar, susu skim bubuk, air, laktosa, bubuk whey, dan penstabil nabati
  • Mengandung 7 vitamin yakni A, D3, E, B1, B2, B3, B5, B6, dan B12
  • Mengandung protein untuk pertumbuhan dan pemeliharaan sel-sel tubuh
  • Mengandung karbohidrat sebagai sumber energi dan lemak untuk pelindung organ penting tubuh
  • Tidak untuk bayi di bawah 12 bulan dan tidak untuk menggantikan ASI
  • Mengandung 110kkal pada tiap 225ml sajiannya
  • Tersedia dalam kemasan ukuran 225ml

4. Frisian Flag Low Fat Fresh Milk

Diproduksi dengan susu segar pilihan dengan kandungan zat gizi makro dan mikro

Frisian Flag Low Fat Fresh Milk adalah susu UHT yang terbuat dari susu sapi segar tanpa tambahan perasa apapun, cocok untuk menjaga berat badan anak dan anggota keluarga.

Detail produk:

  • Diproduksi dengan susu segar pilihan dengan kandungan zat gizi makro dan mikro
  • Mengandung protein, karbohidrat, dan lemak
  • Kandungan vitaminnya banyak, mencakup vitamin A, D3, B1, B2, B3, B6, dan B12
  • Mengandung kalsium, fosfor, dan yodium
  • Kandungan gula sukrosa 0 gram, meski begitu cita rasanya tetap lezat
  • Tidak untuk bayi di bawah usia 12 bulan, dan bukan untuk menggantikan ASI
  • Tersedia dalam kemasan ukuran 946ml

5. Greenfields UHT Low Fat

Kandungan lemak rendah, hanya sekitar 1,1% sehingga bantu jaga bentuk tubuh

Greenfields UHT Low Fat adalah susu UHT yang kaya akan protein namun rendah lemak, terbuat dari susu sapi segar di Peternakan Greenfields.

Detail produk:

  • Kandungan lemak rendah, hanya sekitar 1,1% sehingga bantu jaga bentuk tubuh 
  • Diproduksi tanpa menggunakan zat tambahan, hormon, maupun antibiotik
  • Menyediakan energi total 110kkal per takaran saji 200ml
  • Tidak mengandung gula sukrosa (0gr), namun laktosa 12gr
  • Mengandung protein, karbohidrat, dan garam (natrium)
  • Diperkaya dengan vitamin A, B1, dan B2, serta kalsium, fosfor, dan kalium
  • Tersedia dalam kemasan ukuran 950ml

6. Diamond Milk Rendah Lemak Tinggi Kalsium

Terbuat dari susu segar dan tanpa penambahan bahan pengawet

Diamond Milk Rendah Lemak Tinggi Kalsium adalah susu UHT rendah lemak namun kaya akan kalsium untuk menjaga kekuatan tulang serta gigi.

Detail produk:

  • Terbuat dari susu segar dan tanpa penambahan bahan pengawet
  • Mengandung vitamin yang lengkap, ada A, C, D, E, K, B1, B2, B3, B5, dan B6
  • Mengandung mineral berupa kalsium, seng, magnesium, fosfor, dan selenium
  • Mengandung energi total 80kkal per takaran saji 200ml
  • Kandungan gula 6gr
  • Mengandung protein dan karbohidrat 
  • Tersedia dalam kemasan ukuran 200ml dan 1 liter

7. Ultra Milk Low Fat Plain

Sumber kalsium dan fosfor

Ultra Milk Low Fat Plain adalah susu UHT low fat yang mengandung 9 nutrisi penting untuk tubuh agar aktif beraktivitas sehari-hari.

Detail produk:

  • Terbuat dari susu sapi segar tanpa tambahan perasa apa pun
  • Rendah lemak namun tinggi akan kandungan kalsium susu
  • Sumber vitamin A, B3, B1, B2, B6, dan B12
  • Sumber kalsium dan fosfor
  • Tidak cocok untuk bayi di bawah usia 12 bulan dan bukan untuk menggantikan ASI
  • Baik dikonsumsi dalam 4 hari setelah kemasan dibuka
  • Tersedia dalam kemasan ukuran 250ml dan 1 liter

8. Ultra Milk Low Fat Chocolate

Terbuat dari susu sapi segar, sukrosa, bubuk cokelat, pemantap nabati, dan perisa cokelat

Ultra Milk Low Fat Chocolate adalah susu UHT low fat dengan rasa cokelat manis yang disukai oleh anak-anak maupun dewasa.

Detail produk:

  • Terbuat dari susu sapi segar, sukrosa, bubuk cokelat, pemantap nabati, dan perisa cokelat
  • Rendah lemak namun tinggi akan kandungan kalsium susu
  • Sumber vitamin A, B3, B1, B2, B6, dan B12
  • Sumber kalsium dan fosfor
  • Tidak cocok untuk bayi di bawah usia 12 bulan dan bukan untuk menggantikan ASI
  • Baik dikonsumsi dalam 4 hari setelah kemasan dibuka
  • Tersedia dalam kemasan ukuran 250ml dan 1 liter

9. HiLo School UHT Chocolate

Tinggi kalsium 370mg/saji untuk mendukung anak tumbuh tinggi optimal sesuai dengan usianya

HiLo School Chocolate adalah susu UHT low fat yang kaya akan kalsium dan rendah lemak untuk mendukung anak tumbuh tinggi ke atas.

Detail produk:

  • Tinggi kalsium 370mg/saji untuk mendukung anak tumbuh tinggi optimal sesuai dengan usianya
  • Lebih rendah lemak namun rasa Chocolate lebih enak
  • Mengandung 12 vitamin dan 6 mineral untuk bantu memenuhi kebutuhan nutrisi harian
  • Mengandung omega 3 31mg/saji yang bantu dukung pertumbuhan dan perkembangan otak
  • Menyediakan energi 140kkal/takaran saji 200ml
  • Cocok dikonsumsi oleh anak usia 5 sampai 12 tahun
  • Tersedia dalam kemasan ukuran 200ml

10. HiLo School UHT Vanilla Vegiberi

Lebih rendah lemak namun rasa Vanilla Vegiberi lebih enak

HiLo School UHT Vanilla Vegiberi adalah susu UHT low fat yang kaya akan kalsium dan rendah lemak untuk mendukung anak tumbuh tinggi ke atas.

Detail produk:

  • Tinggi kalsium 350mg/saji untuk mendukung anak tumbuh tinggi optimal sesuai dengan usianya
  • Lebih rendah lemak namun rasa Vanilla Vegiberi lebih enak
  • Mengandung 12 vitamin dan 6 mineral untuk bantu memenuhi kebutuhan nutrisi harian
  • Mengandung omega 3 31mg/saji yang bantu dukung pertumbuhan dan perkembangan otak
  • Menyediakan energi 100kkal/takaran saji 200ml
  • Cocok dikonsumsi oleh anak usia 5 sampai 12 tahun
  • Tersedia dalam kemasan ukuran 200ml

Tabel Perbandingan Harga

Produk

Harga

Frisian Flag Low Fat Californian Strawberry

Rp7.800

Frisian Flag Low Fat Belgian Chocolate

Rp7.800

Frisian Flag Low Fat French Vanilla

Rp7.800

Frisian Flag Low Fat Fresh Milk

Rp23.500

Greenfields UHT Low Fat

Rp30.000

Diamond Milk Rendah Lemak Tinggi Kalsium

Rp22.200

Ultra Milk Low Fat Plain

Rp88.500 (1 liter/3pcs)

Ultra Milk Low Fat Chocolate

Rp88.500 (1 liter/3pcs)

HiLo School Chocolate

Rp34.400 (4pcs)

HiLo School UHT Vanilla Vegiberi

Rp34.400 (4pcs)

*harga sewaktu-waktu bisa berubah

***

Itulah rekomendasi susu UHT low fat yang bisa dikonsumsi oleh anak-anak sekaligus anggota keluarga lain di rumah yang sudah dewasa.

Keunggulan utama susu UHT low fat adalah kandungan lemaknya rendah sehingga mampu menjaga berat badan.

Susu UHT rendah lemak dapat dikonsumsi oleh anak-anak yang sedang tidak mengejar bobot badan.

Susu UHT juga baru bisa dikonsumsi oleh anak-anak usia 1 tahun ke atas, beberapa produk ada yang untuk usia 5 tahun ke atas.

 

Baca Juga:

10 Rekomendasi Susu UHT 1 Liter, Bisa untuk Anak dan Seluruh Keluarga

10 Merk Susu UHT Plain Terbaik untuk Memenuhi Kebutuhan Kalsium Anak

Perbedaan Susu UHT dan Susu Cair Full Cream, Ketahui Kandungan Gizinya!