Waktu terasa begitu cepat berlalu ketika kita menjadi orangtua. Rasanya baru kemarin melahirkan bayi mungil kesayangan, sekarang sudah genap berusia 4 tahun 4 bulan. Kira-kira seperti apa sih perkembangan anak 4 tahun 4 bulan yang bisa Parents harapkan dari buah hati? Simak ulasan di bawah ini!
Perkembangan anak 4 tahun 4 bulan: apakah tumbuh kembang buah hati Anda sudah sesuai usianya?
Perkembangan anak 4 tahun 4 bulan #1 Perkembangan fisik
Salah satu perkembangan anak 4 tahun 4 bulan adalah berlari dan melompat dengan seimbang tanpa harus terjatuh. Mereka juga umumnya mampu memanjat dan berayun saat bermain. Berikut beberapa kemampuan fisik yang bisa dilakukan anak Anda:
- Dapat berdiri dengan satu kaki lebih dari 9 detik
- Mampu naik dan turun anak tangga tanpa kesulitan
- Bisa mengendarai sepeda roda tiga
- Dapat meneruskan memori penglihatan melalui gambar walaupun hanya garis-garis kasar
- Mampu menggunakan sendok dan garpu sendiri
- Bisa menirukan gambar dari bentuk sederhana seperti lingkaran dan segitiga
- Dapat berjalan maju maupun mundur ke belakang
Perkembangan anak 4 tahun 4 bulan pada fase fisik juga memungkinkan anak Anda untuk memiliki gerakan motorik yang mantap. Ia dapat menggenggam pensil dan bahkan menggambar suatu objek tanpa kesulitan.
Perlu dicatat Parents, bahwa anak pada usia ini memiliki tingkat keaktifan yang tinggi. Sehingga penting untuk mengawasi mereka saat bermain, khususnya karena anak pada usia ini mampu melakukan jungkir balik sendiri!
Tips:
- Motivasi buah hati Anda untuk menjadi aktif dan bermain sambil mempelajari sesuatu
- Biarkan mereka menggambar bentuk-bentuk berbeda untuk mengembangkan kemampuan sinkronisasi atas mata dan ketangkasannya
- Bawa buah hati Anda ke taman bermain dan ajak mereka untuk mencoba berbagai permainan yang ada di sana
- Motivasi anak Anda untuk terlibat dalam aktivitas kreatif untuk meningkatkan ketangkasan, serta kreativitas dan imajinasinya
Kapan waktu tepat untuk konsultasi ke dokter atau psikolog?
Apabila Anda melihat gejala-gejala aneh dalam tumbuh kembang anak Anda, maka lebih baik untuk segera konsultasikan ke dokter atau psikolog mengenai kondisinya. Berikut beberapa tanda yang harus Parents waspadai:
- Jika anak merasa kesulitan untuk berjalan atau melakukan aktivitas fisik lainnya seperti yang disebutkan di atas.
- Apabila anak Anda kesulitan memegang benda kecil seperti pensil atau krayon bahkan tidak bisa belajar untuk menumpuk balok dengan seimbang.
Perkembangan anak 4 tahun 4 bulan #2 Keterampilan kognitif
Pada usia perkembangan anak 4 tahun 4 bulan, si kecil idealnya sudah dapat menguasai perbincangan. Mungkin ia belum bisa mengartikulasikan perbendaharaan kata dengan jelas, namun memorinya akan kata-kata akan terus berkembang.
Ia juga harus dapat mengekspresikan perasaan, kebutuhan dan menjawab pertanyaan-pertanyaan dasar yang diberikan padanya.
Anak Anda juga mulai senang bernyanyi pada fase usia ini. Bahkan tak menutup kemungkinan ia dapat merangkai lirik lagunya sendiri sesuai dengan imajinasinya.
Merupakan ide bagus untuk membangun rutinitas anak Anda sehingga ia dapat terbiasa memiliki kegiatan rutin dalam kesehariannya.
Berikut beberapa poin tonggak kognitif pada perkembangan anak 4 tahun 4 bulan yang wajib Parents ketahui:
- Anak mulai mampu berbicara dengan kalimat lebih kompleks, dan memiliki kosakata lebih banyak
- Dapat menghitung hingga 10
- Setidaknya pada usia ini anak sudah dapat mengidentifikasi empat warna dan tiga bentuk berbeda
- Rentang keingintahuan dan perhatian anak Anda akan meningkat tajam
- Mampu mengikuti perintah, dan dapat melakukan tugas-tugas sederhana yang diberikan
- Ia dapat memahami konsep waktu (sekarang dan nanti) juga mulai dapat mengikuti rutinitas keseharian
Tips:
- Untuk meningkatkan keterampilan kognitif anak Anda, mengajarkan kosakata baru merupakan ide cemerlang, Bun!
- Parents dapat mengajarkan kosakata baru kepada anak melalui percakapan.
- Selain itu Anda juga dapat mencetak foto atau menunjukkan objek yang sebenarnya sehingga ia dapat dengan mudah mengingatnya.
- Jika perlu gunakan kartu memori dengan ragam bentuk dan warna yang menarik.
- Ketika Parents membacakan buku cerita kepadanya, mulai tunjukkan teks dan huruf sehingga ia mulai merangkai hubungan antar makna kata-kata dan bagaimana kata tersebut ditulis atau diucapkan.
- Saat memberikan instruksi, usahakan untuk memberikannya dengan sederhana dan jelas. Sebab anak mudah bingung jika diberi instruksi rumit.
Kapan waktu yang tepat untuk konsultasi ke pakar?
- Apabila anak Anda mudah terganggu atau sulit memerhatikan instruksi Anda
- Jika pada fase usia ini, perbendaharaan kata-katanya masih terbatas atau anak tak dapat mengekspresikan dirinya dengan baik secara lisan.
- Masih kesulitan untuk mengidentifikasi warna dan bentuk
Perkembangan anak 4 tahun 4 bulan #3 Keterampilan sosial dan emosional
Perkembangan anak 4 tahun 4 bulan pada sisi sosial dan emosional ditandai dengan menunjukkan perhatian terhadap orang lain. Jika sebelumnya mereka hanya memikirkan dirinya sendiri, pada fase usia ini mereka mulai sensitif pada perasaan orang lain.
Anak pada usia ini juga mulai bisa menangani emosinya jauh lebih baik dan dapat mengendalikan dirinya jika merasa marah.
Selain itu, anak Anda juga mulai memiliki teman bermain. Berikut beberapa perkembangan sosial dan emosional anak yang Parents wajib ketahui:
- Anak sudah mulai menjadi lebih mandiri dan lebih suka melakukan beberapa hal sendiri.
- Anak Anda dapat memahami dan mematuhi peraturan yang ada.
- Pada fase usia ini, anak dapat bermain dan bekerjasama dengan anak-anak sebayanya.
- Ketika marah, ia akan lebih memilih untuk mengungkapkannya secara verbal ketimbang secara fisik.
Tips:
- Dorong mereka untuk bersosialisasi dan bermain dengan anak-anak sebayanya.
- Saat menetapkan sebuah peraturan di rumah, Parents juga harus menjelaskan mengapa peraturan tersebut dibuat.
- Biasakan mereka untuk lebih mandiri dalam melakukan segala sesuatunya.
- Ajari mereka keterampilan bersosialisasi seperti mengantri dan berbagi kepada sesama.
Kapan waktu yang tepat untuk konsultasi ke pakar?
Jika anak menunjukkan salah satu dari gejala berikut, segeralah konsultasikan kondisinya ke dokter untuk mengetahui penyebab dan solusinya.
- Takut untuk berteman atau cenderung menjadi agresif dengan anak-anak lain.
- Tidak suka bermain dengan anak-anak lainnya.
- Memiliki kecemasan ekstrem ketika jauh dari orangtuanya.
- Tidak menanggapi orang lain selain yang ia kenal.
Perkembangan anak 4 tahun 4 bulan #4 Keterampilan bahasa dan berbicara
Anak Anda juga mulai aktif berbicara pada fase usia ini. Sangat wajar Bun ketika dalam perbincangan ia mulai menanyakan banyak hal yang terkadang tak masuk akal.
Perbendaharaan kata-kata yang anak miliki juga semakin kaya. Sebab ia akan belajar kosakata baru setiap harinya.
- Mulai berbicara dengan jelas, dan menggunakan kosakata baru yang dipelajarinya.
- Mampu mengingat nama panjangnya.
- Anak dapat memulai perbincangan dengan orang lain.
- Dapat menjawab pertanyaan, namun terkadang butuh dorongan sebelum ia dapat merespon dengan baik.
Tips:
- Membacakan cerita dengan lantang, agar anak dapat meningkatkan kemampuannya untuk mengerti cara berbicara dan kosakata baru.
- Sering-sering ajak anak Anda berbicara, dan jangan takut untuk menggunakan kosakata lebih rumit.
- Gunakan memori kartu untuk mengajarkan anak kosakata dan huruf baru.
- Dorong mereka untuk mulai menulis, mulai dari menulis namanya sendiri di selembar kertas.
Kapan waktu tepat untuk konsultasi ke pakar?
- Jika anak Anda kesulitan berbicara, atau tak dapat mengeja namanya sendiri dengan benar.
- Apabila ia memiliki permasalahan mengerti kosakata sederhana, atau instruksi sederhana dari orangtuanya.
- Mengalami kesulitan memahami kosakata baru.
- Jika perbendaharaan kata mereka tak berkembang dalam kurun beberapa tahun.
Jangan ragu untuk konsultasikan kondisi anak Anda jika mengalami gejala seperti di atas.
#5 Nutrisi dan kesehatan
Perkembangan anak 4 tahun 4 bulan umumnya paling tidak sudah memiliki tinggi 101 cm, dan memiliki berat badan 15 kg. pada fase ini tumbuh kembang anak Anda secara konsisten berkembang terus. Untuk mendukung tumbuh kembangnya, penting bagi Parents memastikan asupan nutrisi yang baik bagi anak-anak.
Berikut tabel nutrisi yang penting bagi perkembangan anak 4 tahun 4 bulan:
|
Nutrisi |
Jumlah kebutuhan harian |
Apa yang harus dikonsumsi? |
Protein |
20.1g (sebesar telapak tangan anak Anda) |
Tiga potong dengan ukuran 2,5 cm daging tanpa lemak, seperti daging ayam atau ikan. |
Lemak |
25g (1 sendok makan) |
Segenggam kacang panggang |
Fiber |
25g (1 sendok makan) |
1 cangkir nasi merah, atau sekitar 3 potong roti gandum |
Kalsium |
600mg (2 gelas) |
2 cangkir susu berlemak dan yogurt |
Vaksinasi:
Pada usia 4 tahun 4 bulan, tak ada vaksinasi baru yang harus anak ambil. Namun, anak Anda setidaknya sudah harus mendapatkan jenis vaksin berikut ini:
- Difteri, tetanus, dan batuk rejan (pertusis), (DTaP), (dosis 5).
- Polio (IPV), (dosis 4).
- Campak, gondong dan rubela (MMR), (dosis kedua).
- Cacar air (varicella), (dosis 2).
Konsultasikan kepada dokter untuk memberikan anak vaksinasi flu setiap tahunnya.
Kapan waktu yang tepat untuk konsultasi ke dokter?
- Jika anak tiba-tiba mengalami kenaikan/penurunan berat badan.
- Demam tinggi (di atas 39 derajat celcius).
- Perubahan mood yang tiba-tiba.
- Pembengkakkan dan rasa nyeri setelah terjatuh.
*Apabila Parents memiliki kekhawatiran akan tumbuh kembang anak, segeralah konsultasikan kondisi mereka kepada dokter anak terpercaya untuk mendapatkan solusi terbaik.
Disadur dari tulisan Jan Alwyn Batara di theAsianparent Singapura.
Baca Juga:
Sudah Lebih Mandiri, Ini Perkembangan Anak Usia 4 Tahun 5 Bulan
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.