X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

Penggunaan internet pada anak tetap aman bila Parents lakukan 5 hal ini

Bacaan 3 menit

Dengan internet, hidup kita akan jauh lebih mudah dan praktis. Sayangnya, jika tidak digunakan secara bijak, internet bisa membahayakan penggunanya. Berbicara mengenai penggunaan internet, berikut cara aman untuk menjaga anak-anak tetap aman saat mengakses internet.

Penggunaan internet di kalangan anak-anak

penggunaan internet

Tari Sandjojo, Direktur Akademik Sekolah Cikal dan Co-Founder Yayasan Matahati, mengatakan bahwa internet adalah platform kuat yang dapat digunakan dalam menyebarkan hal positif atau negatif. Berita baik (dan buruk) menyebar dengan cepat di internet, tanpa memikirkan anak-anak dan remaja yang mendapatkan berita tersebut.

“Inilah sebabnya, kita sebagai orangtua harus bisa menjadi teman yang membantu generasi penerus kita menjadi penjelajah dunia yang cerdas dan percaya diri dalam memanfaatkan internet sebaik-baiknya,” ungkapnya saat  ditemui dalam acara ‘Google: Keluarga Cerdas Berinternet’, di Jakarta (08/08).

Dengan sisi positif dan negatif dari internet, Lucian Teo, User Education and Outreach Manager, Trust & Safety, Google APAC mengatakan bahwa, Google senantiasa bekerja sama dengan orangtua untuk membantu keluarga mengadopsi teknologi secara bijak dan aman.

“Kemajuan teknologi telah membuat hidup kita lebih mudah, dan kami percaya bisa bekerja sama dengan orangtua untuk membantu keluarga mengadopsi teknologi secara bijak dan aman,” tuturnya.

Artikel terkait: Ciptakan Internet Safety untuk Anak

5 Tips agar penggunaan internet pada anak tetap aman 

penggunaan internet

Ada beberapa aplikasi yang disediakan oleh Google untuk membantu orangtua memastikan keamanan internet saat diakses oleh buah hati. Anda juga harus tegas dalam memberikan kebebasan anak berinternet, namun tetap dalam batas wajar agar si kecil tidak kecanduan.

  • Tetapkan aturan digital 

Teknologi sudah semakin canggih, orangtua bisa menggunkan aplikasi Family Link sebagai salah satu pengaman internet agar anak tidak terpapar hal buruk saat mengaksesnya.

Family Link bisa digunakan untuk:

  1. Mengawasi waktu penggunaan perangkat dan membatasi akses harian.
  2. Mengunci perangkat anak Anda dari jarak jauh.
  3. Melihat aktivitas mereka.
  4. Melihat lokasi keberadaan mereka.
  5. Mengelola akun dan aplikasi yang mereka gunakan.
  • Blokir situs dewasa

Agar anak tidak terkena dampak buruk pornografi, Anda bisa menggunakan SafeSearch. Setelah ini dirancang untuk memblokir gambar, video, dan situs dewasa dari hasil penelusuran Google Search untuk menghindari konten pornografi dan kekerasan.

Artikel terkait: Google: Ini 3 Langkah Bantu Kami Ciptakan Internet Aman untuk Anak di YouTube

Penggunaan internet pada anak tetap aman bila Parents lakukan 5 hal ini

  • Temukan aktivitas untuk dinikmati bersama keluarga 

Carilah permainan yang bisa dimainkan bersama keluarga, seperti permainan tebak gambar, dibandingkan membiarkan anak bermain sendiri.

  • Ciptakan tempat yang nyaman untuk keluarga 

Untuk membantu Anda menentukan konten yang cocok bagi anak, baca ulasan dan cari ikon bintang keluarga di aplikasi atau game yang akan diinstal.

Ikon bintang ini menandakan bahwa konten telah ditinjau dengan saksama, dan aplikasi atau game tersebut dikembangkan dengan mengutamakan anak-anak. Ikon bintang ini juga menampilkan rentang usia yang disarankan untuk konten tersebut.

  • Ajak anak menyaksikan video dan kanal khusus untuk anak-anak

Ajak anak menyaksikan video dan kanal khusus untuk anak-anak. Pasang timer untuk membatasi waktu anak-anak menonton video. Selain itu, blokir video atau kanal yang tidak pantas supaya tidak muncul di aplikasi yang dipakai anak Anda.

Semoga informasi di atas bermanfaat!

****

Anda bisa bergabung dengan jutaan ibu lainnya di aplikasi theAsianparent untuk berinteraksi dan saling berbagi informasi terkait kehamilan, menyusui, dan perkembangan bayi dengan cara klik gambar di bawah ini.

Penggunaan internet pada anak tetap aman bila Parents lakukan 5 hal ini

Baca juga:

Parental Control sebagai Pengaman Internet untuk Anak

Cerita mitra kami
'Kemerdekaan' Ibu Dukung Anak Tumbuh Jadi Generasi Terbaik
'Kemerdekaan' Ibu Dukung Anak Tumbuh Jadi Generasi Terbaik
Ibu Tangguh Menjadikan si Kecil Tangguh, Tumbuh Sehat dan Kuat
Ibu Tangguh Menjadikan si Kecil Tangguh, Tumbuh Sehat dan Kuat
5 Cara Sederhana yang Bikin Anak Suka Makanan Rumahan yang Sehat
5 Cara Sederhana yang Bikin Anak Suka Makanan Rumahan yang Sehat
Cegah Ancaman Berbagai Virus, Sudahkah Berikan Perlindungan Ekstra untuk Keluarga?
Cegah Ancaman Berbagai Virus, Sudahkah Berikan Perlindungan Ekstra untuk Keluarga?

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Nia Lara Sari

Diedit oleh:

Fitriyani

  • Halaman Depan
  • /
  • Keluarga
  • /
  • Penggunaan internet pada anak tetap aman bila Parents lakukan 5 hal ini
Bagikan:
  • Ini pentingnya menjaga privasi data di Internet!

    Ini pentingnya menjaga privasi data di Internet!

  • Agar kesehatan mental tetap terjaga, tanamkan 5 kebiasaan sederhana ini dalam keluarga

    Agar kesehatan mental tetap terjaga, tanamkan 5 kebiasaan sederhana ini dalam keluarga

  • Ini pentingnya menjaga privasi data di Internet!

    Ini pentingnya menjaga privasi data di Internet!

  • Agar kesehatan mental tetap terjaga, tanamkan 5 kebiasaan sederhana ini dalam keluarga

    Agar kesehatan mental tetap terjaga, tanamkan 5 kebiasaan sederhana ini dalam keluarga

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.