Asma menjadi penyakit yang bisa diderita semua orang di berbagai rentang usia. Bagi seseorang yang sudah akrab dengan penyakit asma dalam hidupnya, inhaler atau alat bantu bernapas ibarat senjata wajib dibawa kemana pun. Namun, sebenarnya ada beberapa obat asma alami yang bisa menjadi pilihan.
Penyakit ini sendiri bisa terjadi saat saluran udara menyempit dan membengkak, lalu menghasilkan lebih banyak lendir. Kondisi inilah yang membuat seseorang menjadi lebih sulit bernafas dan mengi.
Parents kondisi ini bisa terjadi pada siapa pun, baik tua maupun muda. Tingkat keparahannya pun bisa bervariasi, ada yang masih terkategori ringan namun ada juga yang bisa berdampak pada kematian karena kekurangan oksigen.
Asma sendiri merupakan kondisi yang sejauh ini belum bisa disembuhkan namun gejala dan keparahannya bisa dikendalikan.
Gejala penyakit asma
Penyakit asma disebabkan beberapa hal seperti genetik, alergi, faktor lingkungan dan asupan makanan tertentu. Saat menderita asma, beberapa gejala ini akan dirasakan penderitanya:
- Kesulitan bernapas
- Nyeri dada
- Masalah tidur
- Napas berbunyi, biasanya menjadi tanda umum asma pada anak-anak
- Batuk yang menyiksa
Obat asma alami yang mudah didapat
Untuk membantu meredakan keluhan asma, ada beberapa jenis herbal yang bisa menjadi alternatif:
Obat asma alami sebagai pilihan, ingin coba?
Artikel Terkait : Asma saat hamil, bagaimana menghadapinya agar ibu dan janin tetap sehat?
#1 Bawang putih
Khasiat bawang putih memang sudah tak diragukan lagi dalam mengobati banyak penyakit seperti penyakit kardiovaskular dan gangguan kesehatan lainnya. Selain itu, Parents bisa menambahkan bawang putih yang membantu mengurangi gejala asma.
Rebus 3-4 siung bawang putih dalam setengah cangkir susu. Diamkan dalam suhu ruangan lalu minum. Aromanya memang tajam, namun dapat menjadi obat yang ampuh membersihkan paru-paru kala asma mendadak kambuh.
#2 Jahe
Jahe bisa menjadi obat asma alamidengan merebusnya bersama air hangat maupun teh
Jahe menjadi obat asma alami lain yang bisa dicoba. Hal ini karena telah banyak penelitian yang membuktikan keampuhan rempah satu ini meredakan gejala asma. Siapkan ramuan dengan menambahkan irisan jahe dalam air yang direbus mendidih. Diamkan hingga tercampur rata selama 5 menit, minumlah dan rasakan khasiatnya.
Jika dirasa terlalu berasa tajam, Parents bisa menambahkan beberapa tetes madu. Agendakan ramuan ini dua hingga tiga gelas sehari untuk hasil optimal.
#3 Kunyit
Kandungan curcumin dalam kunyit tak bisa diremehkan untuk meredakan asma. Senyawa ini sangat menguntungkan dalam mengurangi gejala asma. Cukup larutkan seperempat sendok teh bubuk kunyit dalam segelas air lalu aduk hingga rata.
Ulangi minum ramuan ini dua kali dalam sehari selama 10-14 hari, Jika dirasa belum ada perubahan, jangan ragu untuk menambahkan dosisnya dua kali lebih banyak.
#4 Madu
Madu bisa menjadi alternatif obat lainnya untuk kondisi asma
Pemanis alami satu ini telah banyak diandalakan dalam mengobati beragam penyakit mulai dari batuk, flu hingga menenangkan radang tenggorokan. Tak hanya itu Bun, madu juga bisa digunakan untuk meredakan asma.
Siapkan 2 sendok teh madu, segelas air hangat dan setengah sendok teh bubuk kayu manis. Campur semua bahan hingga larut sepenuhnya. Minum ramuan ini tiga kali sehari, campurkan kayu manis jika akan meminumnya sebelum tidur untuk hasil lebih optimal.
Peringatan: obat alami ini belum tentu cocok di segala kondisi tubuh ya, Parents. Ada baiknya Anda konsultasikan ke dokter terlebih dulu, atau bila setelah minum ramuan ini, kondisi justru semakin parah sebaiknya segera dihentikan.
Artikel Terkait : Penyakit Asma pada Anak: Penyebab, gejala dan cara menanganinya
Kapan harus segera ke dokter?
Tentu, kondisi asma yang parah tetap harus memerlukan penanganan dokter secepatnya. Serangan asma yang berat bisa sampai mengancam jiwa sehingga tidak bisa disepelekan.
Ada beberapa gejala seseorang perlu pertolongan medis secepatnya, diantaranya :
- Kondisi sesak nafas tidak membaik setelah penggunaan inhaler atau albuterol.
- Nafas menjadi lebih pendek bahkan saat melakukan aktivitas yang ringan atau minim energi.
- Mengalami mengi atau nafas cepat yang semakin memburuk.
Nah bila seseorang mengalami gejala-gejala di atas sebaiknya segera larikan ke rumah sakit ya. Adapun bahan alami di atas hanya cocok diberikan pada gejala yang ringan saja.
Semoga membantu!
Baca juga :
Ini golongan orang yang rentan terkena asam urat atau encok, jangan remehkan!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.