Bawang bombay merupakan salah satu bahan dasar yang kerap ditemui dalam berbagai masakan. Selain meningkatkan cita rasa pada makanan, bahan makanan ini pun aman dikonsumsi ibu hamil. Bawang bombay kaya akan nutrisi penting yang dibutuhkan ibu hamil seperti zat besi, asam folat, karbohidrat, dan kalsium.
7 Manfaat Bawang Bombay untuk Ibu Hamil
Bawang bombay termasuk dalam jenis sayuran allium yang memiliki aroma tajam. Meski demikian, sifat antioksidan, anti-kolesterol, dan anti-kanker pada bawang ini pun dapat melindungi wanita hamil dari banyak penyakit fatal.
Bawang bombay juga mengandung banyak nutrisi penting seperti karbohidrat, mineral, vitamin, dan serat. Selain itu, kandungan quercentin dalam bawang bombay juga dapat menjadi obat alami untuk mengatasi batuk dan pilek selama masa kehamilan.
Manfaat bawang bombay
Beberapa manfaat bawang bombay untuk ibu hamil di antaranya:
1. Detokfikasi alami
Kandungan asam amino seperti sistein dan metionin dalam bawang bombay dapat menjadi detoksifikasi alami bagi tubuh Anda.
2. Meningkatkan kekebalan tubuh
Bawang bombay kaya akan vitamin C, sehingga jika dikonsumsi rutin akan memenuhi sekitar 15 persen kebutuhan vitamin C dalam tubuh. Sifat antioksidan yang dimilikinya juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh ibu hamil sehingga tidak mudah terserang penyakit.
3. Mengatasi sembelit
Bawang bombay juga sumber serat makanan yang dapat mengoptimalkan fungsi pencernaan Anda. Jika Anda mengalami sembelit, memakan bawang bombay mentah saat hamil pun dipercaya secara efektif bisa mengatasi masalah tersebut.
4. Mengatur tekanan darah
Bawang bombay merupakan sumber fitonutrien yang dapat mengatur tekanan darah. Maka dari itu, menambahkan bawang bombay ke dalam masakan Bunda dapat membantu mencegah komplikasi kehamilan akibat tekanan darah tinggi selama kehamilan, seperti preeklamsia, hipertensi, hingga persalinan prematur.
5. Mengatasi diabetes saat hamil
Bawang bombay juga mengandung kroium yang dapat mencegah resistensi insulin dan mengatur kadar gula darah. Hal ini juga menjadikan bawang bombay sebagai makanan yang baik untuk mencegah dan mengatasi penyakit diabetes gestasional.
6. Menjaga berat badan
Bawang bombay memiliki kadar kalori dan lemak yang rendah. Hal ini menjadikan bawang bombay sebagai makanan yang dapat membantu Anda menurunkan risiko dari kenaikan berat badan berlebih yang juga tidak baik untuk perkembangan janin.
7. Menyembuhkan sakit tenggorokan
Bawang bombay yang dicampur dengan sayuran lain sebagai jus dapat mengobati infeksi pada tenggorokan. Agar rasa jus lebih enak, Bunda juga bisa menambahkan madu ke dalamnya.
Efek samping
Apa pun yang dimakan berlebihan tentunya akan berakhir tidak baik untuk kesehatan, bukan? Begitu pun dengan bawang bombay. Jika terlalu banyak mengonsumsi bawang bombay, Anda akan mengalami beberapa efek samping seperti terjadinya asam lambung, diare, masalah pernapasan.
Beberapa ibu hamil juga kemungkinan besar akan mengalami reaksi alergi ketika mengonsumsi bawang bombay dalam jumlah tinggi. Oleh karena itu, tidak ada salahnya Bunda berkonsultasi terlebih dahulu ke dokter terkait kondisi kesehatan jika Anda ingin mengonsumsi bawang bombay.
***
Referensi: Momjunction, Being the Parent
Baca juga:
Tambahkan Bawang Putih Pada MPASI Si Kecil, Ini Manfaatnya!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.