7 Makanan yang Mengandung Vitamin D untuk Anak, Bagus untuk Tulang dan Imunnya!

Untuk memastikan kesehatan tulang dan otak si Kecil bagus, berikan makanan yang mengandung vitamin D untuk anak ini.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Pastikan makanan yang mengandung vitamin d untuk anak menjadi menu harian si Kecil ya, Parents.

Soalnya, vitamin D tidak hanya membantu penyerapan kalsium dan fosfor, yang esensial untuk pembentukan tulang yang kuat, tetapi juga mendukung sistem kekebalan tubuh dan fungsi otak. 

Salah satu solusi terbaik untuk memenuhi kebutuhan vitamin D anak adalah melalui konsumsi makanan yang kaya akan vitamin ini.

Nah, di bawah ini ada beberapa makanan yang vitamin D dan bisa dikonsumsi setiap hari oleh anak-anak.

Yuk, cek ada makanan apa saja!

Artikel terkait: 10 Rekomendasi Susu yang Mengandung Vitamin D untuk Anak yang Bagus

Jenis Vitamin D

Banyak yang mengatakan bahwa vitamin D disebut juga dengan “vitamin sinar matahari”.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Benar adanya bahwa vitamin D bisa didapat dari sinar matahari, namun pengertian dari vitamin D sendiri tidak hanya terbatas pada itu.

Vitamin D adalah nutrisi penting yang memiliki peran kunci dalam tubuh, terutama dalam membantu penyerapan kalsium dan fosfor dari makanan. 

Ada dua bentuk vitamin D, yaitu vitamin D2 dan vitamin D3.

  • Vitamin D2: Atau ergokalsiferol adalah jenis vitamin D yang biasanya ditemukan dalam makanan dan suplemen yang berasal dari sumber tumbuhan dan ragi, atau bisa juga ditemukan dalam beberapa jenis jamur.
  • Vitamin D3: Atau kolesiferol adalah vitamin yang dihasilkan oleh kulit saat terpapar sinar matahari dan juga ditemukan dalam beberapa makanan hewani, seperti ikan atau minyak ikan. Vitamin D3 dianggap lebih efektif dalam meningkatkan kadar vitamin D dalam darah dibandingkan vitamin D2.

Artikel terkait: Anak Jarang Main di Luar? Waspadai Anak Kekurangan Vitamin D

Manfaat Vitamin D untuk Anak

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Vitamin D memiliki peran yang sangat penting bagi tubuh dan tumbuh kembang anak. Berikut beberapa manfaat vitamin D.

1. Kesehatan Tulang dan Gigi

Salah satu manfaat yang paling hebat dari vitamin ini adalah menjaga kesehatan tulang dan gigi.

Vitamin D membantu tubuh menyerap kalsium dan fosfor dari makanan, yang sangat penting untuk pembentukan dan pemeliharaan tulang dan gigi yang kuat.

Kekurangan vitamin D dapat menyebabkan penyakit seperti rakhitis pada anak-anak dan osteomalasia pada orang dewasa

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

2. Meningkatkan Kekebalan Tubuh dan Kesehatan Otot

Memakan makanan yang mengandung vitamin D setiap hari dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan kesehatan masa otot.

Vitamin ini membantu meningkatkan kemampuan tubuh dalam melawan infeksi dan penyakit dengan mempengaruhi fungsi sel-sel kekebalan.

3. Menjaga Kesehatan Jantung dan Paru-Paru

Mungkin banyak yang belum tahu bahwa mengonsumsi vitamin D dapat sangat berguna bagi kesehatan jantung dan paru-paru.

Vitamin D bekerja dengan cara mempengaruhi tekanan darah dan kesehatan pembuluh darah, agar jantung dan paru-paru tetap sehat.

4. Mengurangi Risiko Diabetes

Meskipun anak-anak tidak terlalu rentan dengan risiko diabetes, namun vitamin D bisa menghindari risiko diabetes di kemudian hari.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Vitamin ini berperan dalam pengaturan kadar insulin dan metabolisme glukosa, sehingga berpotensi memengaruhi risiko diabetes tipe 2, seperti yang dituliskan di laman National Institutes of Health.

Artikel terkait: Benarkah Defisiensi Vitamin D pada Anak Meningkatkan Risiko Demam Berdarah? Ini Penjelasan Dokter

Makanan yang Mengandung Vitamin D untuk Anak

Selain dari suplemen atau paparan sinar matahari, vitamin D bisa didapatkan dari makanan.

Apa saja ya kira-kira makanan yang mengandung vitamin D, yuk simak, Parents!

1. Ikan

Pertama, ada ikan. Tidak hanya memiliki protein dan omega 3 yang tinggi, beberapa jenis ikan juga menjadi sumber vitamin D terbaik yang bisa dikonsumsi anak.

Berikut beberapa jenis ikan yang mengandung vitamin D:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

2. Susu

Sebagai sumber vitamin D, susu memiliki kandungan kalsium, fosfor, dan riboflavin yang baik untuk kesehatan tulang dan kekebalan tubuh.

Selain susu sapi, Bunda juga bisa membelikan si Kecil susu kedelai untuk memenuhi kebutuhan vitamin D mereka.

3. Yoghurt dan Keju

Yoghurt dan keju merupakan produk olahan dari bahan dasar susu yang diformulasikan dan difermentasikan.

Kedua makanan ini mengandung vitamin D yang dapat meningkatan kesehatan tubuh dan dapat menjaga kontrol glukosa darah.

Hampir semua jenis yoghurt mengandung vitamin D, sedangkan untuk keju hanya beberapa jenis keju saja yang mengandung vitamin D, seperti keju fontina, monterey, cheddar, dan mozarella.

4. Telur

Telur atau khususnya kuning telur merupakan satu dari banyak makanan yang mengandung vitamin D.

Untuk satu butir kuning telur bisa mengandung hingga 6000 IU vitamin D.

5. Hati Sapi

Selain mengandung vitamin B12 dan vitamin A yang tinggi, hati sapi juga memiliki kandungan vitamin D yang tidak kalah banyak dari makanan-makanan sebelumnya.

Namun, memberikan si Kecil makanan hati sapi harus diberikan dalam jumlah yang seimbang ya, Bunda! 

6. Jamur

Tumbuhan jamur merupakan sumber vitamin D2 yang baik terutama jamur-jamur yang tumbuh di tempat dengan sorotan sinar matahari yang cukup.

Beberapa jenis jamur yang mengandung vitamin D adalah jamur shiitake dan jamur portobello.

7. Sereal atau Oatmeal

Terakhir adalah sereal atau oatmeal.

Selain mengandung vitamin D, sereal dan oatmeal juga merupakan makanan yang bisa dijadikan snack dan sangat disukai oleh anak-anak.

***

Itulah beberapa makanan yang mengandung vitamin D dan baik untuk anak-anak.

Dengan memilih makanan yang tepat, Parents dapat membantu mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak secara optimal.

 

Baca Juga:

8 Rekomendasi Vitamin Otak Anak di 2024, Maksimalkan Daya Ingat

7 Vitamin Daya Tahan Tubuh Anak Pilihan di 2024, Cek!

10 Vitamin A untuk Anak Rekomendasi 2024, Bantu Optimalkan Daya Tahan Tubuh