TAP top app download banner
theAsianparent
theAsianparent
Panduan ProdukKeranjang
  • Kehamilan
  • Anak
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Nutrisi
  • Ayah manTAP!
  • Komunitas
  • VIP
  • Event
Masuk / Daftar
    • Artikel
  • KehamilanKehamilan
  • AnakAnak
  • Perkembangan OtakPerkembangan Otak
  • Cari nama bayiCari nama bayi
  • Rangkaian EdukasiRangkaian Edukasi
  • TAPpediaTAPpedia
  • TAP RekomendasiTAP Rekomendasi
  • ParentingParenting
  • KesehatanKesehatan
  • Gaya HidupGaya Hidup
  • NutrisiNutrisi
  • Ayah manTAP!Ayah manTAP!
  • KomunitasKomunitas
  • VIPVIP
  • EventEvent
    • Komunitas
  • Jajak
  • Album
  • Makanan
  • Resep
  • Topik
  • Baca Artikel
    • Panduan
  • Pemantau Kehamilan
  • Pemantau Perkembangan Bayi
    • Hadiah
  • HadiahHadiah
  • Kontes
  • VIP ParentsVIP Parents
    • Lebih Banyak
  • Saran

Kebijakan PrivasiPedoman KomunitasPeta situs

Unduh aplikasi gratis kami

google play store
app store

Minyak Hati Ikan Kod untuk Anak: Manfaat, Dosis dan Efek Samping

Bacaan 6 menit
Minyak Hati Ikan Kod untuk Anak: Manfaat, Dosis dan Efek Samping

Kapan minyak hati ikan kod bisa diberikan untuk bayi dan anak?

Banyak dokter tidak merekomendasikan suplemen untuk anak, terutama jika asupan makanannya sudah cukup baik. Namun, ada satu pengecualian yang patut orang tua pertimbangkan: minyak hati ikan kod.

Minyak hati ikan kod telah digunakan selama ratusan tahun.

Bahkan, asupan sehat ini dulu menjadi makanan pokok di rumah tangga Amerika pada tahun 1920-1950, karena dapat membantu mengatasi pilek, flu, asma, dan rakitis atau pelunakan tulang.

Apa manfaat cod liver oil? Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini, Parents.

Artikel terkait: Kaya Akan Omega 3, Ini 7 Fungsi Minyak Ikan untuk Tumbuh Kembang Anak

Apa Itu Minyak Hati Ikan Kod?

Melansir dari laman Parenting First Cry, minyak hati ikan kod berasal dari hati ikan kod.

Di dalamnya terkandung nutrisi penting seperti vitamin A, D, asam lemak omega 3 seperti EPA (eicosapentaenoic acid) dan DHA (docosahexaenoic acid).

Berdasarkan teknik ekstraksi dan prosesnya, cod liver oil dibagi menjadi dua jenis:

  • Minyak Hati Ikan Kod Regular: Diekstraksi dan dimurnikan pada suhu tinggi dan  mengalami pemrosesan dengan penambahan vitamin sintetis lainnya. Sering tersedia dalam bentuk suplemen.
  • Minyak Hati Ikan Kod yang Difermentasi: Berbeda dengan jenis reguler, minyak ikan ini tidak mengalami pemanasan dan periode fermentasi yang berlangsung selama 6-12 bulan. Biasanya  dikonsumsi sebagai makanan.

Secara nutrisi, berikut kandungan lengkap yang terdapat dalam cod liver oil.

Nutrisi Nilai
Asam lemak tak jenuh tunggal 2.100 g
Asam lemak tak jenuh ganda 1.01 g
Asam lemak jenuh 1.02 g
Kolesterol 25.6 mg
Vitamin A, IU 4,500 IU
Retinol 1350 µg
Vitamin A, RAE 1350 µg
Vitamin D 450 IU
Vitamin D (D2 + D3) 11.2 µg
Energi 40.6 kcal

Apa Manfaat Minyak Hati Ikan Kod bagi Anak?

minyak hati ikan kod

Minyak hati ikan kod memiliki banyak manfaat untuk anak, tetapi Anda harus memberikannya kepada anak setelah mendapatkan persetujuan dari dokter.

Bayi yang masih menyusu bisa mendapatkan manfaat minyak hati ikan kod jika ibu mengonsumsi suplemen ini.

Berikut manfaat minyak hati ikan kod yang patut Anda ketahui.

1. Mencegah Rakitis (Pelunakan Tulang)

Rakitis adalah kelainan umum yang terjadi pada tulang. Pada anak-anak, pelunakan tulang terjadi karena gangguan metabolisme atau kekurangan vitamin D, magnesium, fosfor atau kalsium.

Rakitis adalah salah satu penyakit anak yang paling sering terjadi di banyak negara berkembang, termasuk Indonesia.

Kelainan tulang ini berpotensi menyebabkan:

  • Tulang kaki bengkok membentuk o atau x
  • Penebalan pada pergelangan tangan dan/atau kaki
  • Tulang dada membusung

Sebelum ditemukannya minyak hati ikan kod, banyak anak menderita cacat tulang.

Begitu para orang tua mulai memasukkannya suplemen ini dalam rutinitas sehari-hari anak mereka, kejadian rakitis turun drastis.

Artikel terkait: 9 Penyebab Kaki O pada Bayi, Parents Bisa Atasi dengan Beberapa Tips Ini

2. Menurunkan Risiko Penyakit Diabetes Tipe 1

Diabetes tipe 1 adalah penyakit autoimun yang biasanya terjadi pada anak-anak, namun penyebab pastinya tidak diketahui.

Sebuah penelitian yang dilakukan di Norwegia telah menunjukkan bahwa mengonsumsi minyak hati ikan kod pada tahun pertama kehidupan dapat menurunkan risiko diabetes tipe 1.

3. Mencegah Infeksi

Kandungan vitamin D yang tinggi dalam minyak ikan Kod dapat mendorong sistem kekebalan tubuh yang lebih baik. Sehingga anak tidak rentan demam dan flu.

Dalam penelitian yang dipublikasikan di Journal of American College of Nutrition, suplemen minyak ikan cod juga menurunkan tingkat penyakit pernapasan atas sebesar 36 sampai 58 persen.

4. Menjaga Kesehatan Mata

minyak hati ikan kod

Minyak hati ikan Kod kaya akan vitamin A dan D. Kedua vitamin ini sangat penting untuk menjaga penglihatan sehat dalam jangka panjang.

Selain untuk menjaga penglihatan normal, vitamin A juga sangat penting sebagai antioksidan yang dapat mencegah kerusakan mata yang mengarah ke glaukoma.

Glaukoma adalah penyakit mata yang bisa merusak saraf optik. Hal ini dapat menyebabkan berkurangnya kemampuan penglihatan atau bahkan kebutaan.

Penelitian menunjukkan bahwa kandungan asam lemak omega-3 yang tinggi dari minyak hati kod dapat membantu memperbaiki aliran darah ke mata, sehingga menjaga agar penglihatan anak Anda tetap kuat dan sehat untuk waktu yang lama.

5. Mengurangi Depresi

Minyak hati ikan kod kaya akan asam lemak omega-3, yang telah terbukti mengurangi gejala depresi pada orang-orang yang menderita depresi berat.

Sebuah studi besar di lebih dari 20.000 orang di Norwegia mengungkapkan bahwa orang dewasa yang secara teratur mengonsumsi minyak ikan kod, 30 persen lebih kecil memiliki gejala depresi daripada mereka yang tidak.

Penelitian tersebut juga menunjukkan bahwa asam lemak omega-3 dapat memperbaiki keseluruhan mood dan fungsi otak.

Cerita mitra kami
3 Mitos dan Fakta Tentang Susu Anak yang Wajib Parents Tahu
3 Mitos dan Fakta Tentang Susu Anak yang Wajib Parents Tahu
10 Resep Camilan Sederhana dan Murah, Lengkap Ada Manis serta Gurih
10 Resep Camilan Sederhana dan Murah, Lengkap Ada Manis serta Gurih
11 Jajanan Halal untuk Anak yang Perlu Orang Tua Ketahui
11 Jajanan Halal untuk Anak yang Perlu Orang Tua Ketahui
Anak Senang Ibu Tenang, Ini Manfaat Es Krim Yogurt untuk Kesehatan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!
Anak Senang Ibu Tenang, Ini Manfaat Es Krim Yogurt untuk Kesehatan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!

Cod Liver Oil untuk Anak Usia Berapa?

Menurut laman MomJunction, bayi bisa mulai mengonsumsi minyak hati ikan kod dari usia tujuh bulan. Akan tetapi, hal ini harus sesuai dengan rekomendasi dan arahan dari dokter ya, Parents.

Untuk dosisnya, menurut laman Parenting First Cry, kemungkinan besar dokter akan merekomendasi dengan jumlah berikut:

  • Bayi:1/4 sampai dengan 1/2 sendok teh minyak hati ikan.
  • Anak yang lebih tua: 1 sampai 2 sendok teh tergantung pada usia dan kebutuhan vitamin D mereka.

Saat memberikan minyak ikan ini pada bayi, Anda bisa menggunakan syringe yang sudah steril dan tuangkan ke bagian belakang mulut bayi.

Dengan cara ini, bayi mungkin tidak akan terlalu merasakan sisa rasa karena jumlah pengecap di bagian belakang mulutnya lebih sedikit.

Atau Anda juga bisa mencampurkannya ke dalam ASI.

Sementara untuk anak yang lebih tua, ada beberapa alternatif yang bisa Anda lakukan, di antaranya:

  • Dalam bentuk kapsul, jika si Kecil sudah bisa mengonsumsinya
  • Dalam bentuk tablet lunak 
  • Dalam bentuk kapsul dengan rasa
  • Dicampurkan dengan jus atau smoothie
  • Dicampurkan dengan sirup mapel atau madu.

Bisakah Cod Liver Oil Menambah Nafsu Makan?

Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan di Asia Pacific Journal of Clinical Nutrition memperlihatkan bahwa pemberian suplemen minyak ikan memiliki efek positif pada anak-anak dengan leukaemia dari usia 4-12 tahun.

Penelitian ini memperlihatkan bahwa adanya kenaikan nafsu makan yang signifikan dan tren peningkatan asupan energi dan protein.

Kesimpulannya, suplementasi minyak ikan memberikan efek positif pada nafsu makan, asupan kalori, dan anak kategori malnutrisi ringan untuk lingkar otot lengan atas bagian tengah.

***

Itulah informasi seputar minyak hati ikan kod untuk anak.

Parents, meski memiliki banyak manfaat, suplemen ini juga bisa menimbulkan efek samping seperti alergi, gangguan pencernaan, dan kelebihan vitamin A dan D pada anak.

Oleh karenanya, selalu konsultasikan dengan dokter sebelum Anda memberikan suplemen ini kepada si Kecil.

Semoga ulasan ini bermanfaat ya, Parents.

***

Cod Liver Oil For Kids: Benefits, Dosage And Possible Side-Effects
www.momjunction.com/articles/cod-liver-oil-for-kids_00479303/

Abu Zaid Z, Shahar S, Jamal AR, Mohd Yusof NA. Fish oil supplementation is beneficial on caloric intake, appetite and mid upper arm muscle circumference in children with leukaemia. Asia Pac J Clin Nutr. 2012;21(4):502-10. PMID: 23017308.

Cod Liver Oil for Kids – Benefits, Side Effects and How to Give?
parenting.firstcry.com/articles/cod-liver-oil-for-kids-benefits-side-effects-and-how-to-give/

Beragam Kandungan di Dalam Obat Penambah Nafsu Makan
www.alodokter.com/zat-yang-dapat-terkandung-di-dalam-obat-penambah-nafsu-makan

Baca Juga:

Rajin Konsumsi Minyak Ikan Selama Hamil, Apa Saja Manfaatnya untuk Bayi?

Penting Bagi Pertumbuhan Si Kecil, Kapan Suplemen Omega-3 Mulai Diberikan?

7 Kapsul Ikan Gabus yang Bagus di 2024, Bantu Penyembuhan Pasca Caesar

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Putri Fitria

  • Halaman Depan
  • /
  • Nutrisi
  • /
  • Minyak Hati Ikan Kod untuk Anak: Manfaat, Dosis dan Efek Samping
Bagikan:
  • 10 Es Krim Jadul di Indonesia Favorit Masa Kecil, Ada Es Gabus!

    10 Es Krim Jadul di Indonesia Favorit Masa Kecil, Ada Es Gabus!

  • 5 Resep Nasi Daun Jeruk Terlezat dan Mudah Dibuat, Cobain, Yuk!

    5 Resep Nasi Daun Jeruk Terlezat dan Mudah Dibuat, Cobain, Yuk!

  • Resep Kaldu Ceker MPASI Bergizi, Penambah Nafsu Makan Anak!

    Resep Kaldu Ceker MPASI Bergizi, Penambah Nafsu Makan Anak!

  • 10 Es Krim Jadul di Indonesia Favorit Masa Kecil, Ada Es Gabus!

    10 Es Krim Jadul di Indonesia Favorit Masa Kecil, Ada Es Gabus!

  • 5 Resep Nasi Daun Jeruk Terlezat dan Mudah Dibuat, Cobain, Yuk!

    5 Resep Nasi Daun Jeruk Terlezat dan Mudah Dibuat, Cobain, Yuk!

  • Resep Kaldu Ceker MPASI Bergizi, Penambah Nafsu Makan Anak!

    Resep Kaldu Ceker MPASI Bergizi, Penambah Nafsu Makan Anak!

Beranda

Beranda

Dapatkan artikel seputar parenting, gaya hidup, opini pakar, di ujung jari Anda

Jajak

Jajak

Ikutan isi polling menarik, dan lihat apa yang orangtua lain pikirkan!

Album

Album

Bagikan foto orang-orang tersayang Anda di komunitas yang aman

Topik

Topik

Gabung di komunitas dengan sesama Bunda dan Ayah

Panduan

Panduan

Pantau kehamilan, dan juga perkembangan bayi Anda dari hari ke hari!

theAsianparent

Unduh aplikasi gratis kami

Google PlayApp Store

theAsianparent di seluruh dunia

Singapore flag
Singapore
Thailand flag
Thailand
Indonesia flag
Indonesia
Philippines flag
Philippines
Malaysia flag
Malaysia
Vietnam flag
Vietnam

Partner Brands

Rumah123VIP ParentsMama's ChoiceTAP Awards

© Copyright theAsianparent 2026 . All rights reserved

  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi
  • Syarat dan Ketentuan
  • Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti