TAP top app download banner
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan Produk
Keranjang
Masuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
    • Keluarga
    • Doa Islami
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Event

Game Live Berbau Pornografi Beredar di Tiktok, Parents Harus Waspada!

Bacaan 4 menit
Game Live Berbau Pornografi Beredar di Tiktok, Parents Harus Waspada!

Perhatikan hal ini agar anak tidak terpapar dampak negatifnya!

Warganet kembali diresahkan dengan beredarnya konten game live berbau pornografi di TikTok.

Konten ini menampilan pemilik akun yang sedang bermain gim secara langsung di TikTok. Namun, gim yang dimainkan tidaklah senonoh, menampilkan konten pornografi yang memperlihatkan gerakan berhubungan intim yang cukup eksplisit. 

Hal yang paling mengkhawatirkan, siaran live ini bisa lewat ke berbagai akun saat pangguna menelusuri konten lewat fitur For Your Page (FYP). 

Seorang Bunda bernama Sarah juga mengaku resah dengan hal ini. Bercerita kepada theAsianparent, ia mengungkap jika konten live gaming tidak senonoh itu sempat lewat juga di FYP TikTok-nya pada sore hari. Bunda Sarah khawatir konten ini bisa dilihat anak di bawah umur mengingat pada waktu tersebut biasanya anak-anak pun suka berlancar di sosial media. 

Artikel Terkait: Viral Bayi di Bagasi Mobil Terbuka Pakai Bouncer, Bikin Warganet Geram!

Konten Game Live Berbau Pornografi Bikin Warganet Resah

Kekhawatiran ini juga dirasakan oleh banyak warganet lainnya. Seorang warganet mengirim menfess lewat akun @tanyarlfes di media sosial X, ia berharap agar para pengguna sosial media terutama TikTok berhati-hati karena kini sedang marak konten live gaming yang berbaru pornografi.

“Guys, tolong bantu report ya kalau lewat di FYP live-nya,” tulis keterangan di unggahan tersebut. 

Unggahan itu pun langsung dibanjiri pengguna lain yang ternyata mengalami hal serupa. Mereka juga masih melihat konten negatif itu berseliweran saat sedang berselancar di TikTok.

Tidak hanya satu akun, ternyata kini sudah banyak pengguna TikTok yang berani bermain gim berbau porno dan menyiarkannya secara langsung di platform media sosial tersebut.

Artikel Terkait: Dua Bayi Prematur Meninggal di RS Al-Shifa Palestina Pasca NICU Mati Listrik

 

???? CW // TIKTOK pornografi
guys tolong bantu report ya kalo lewat di fyp live nya???????? pic.twitter.com/kaeQfja7x2

— Tanyarlfes (@tanyarlfes) November 15, 2023

“Sempet liat beda semua akunnya. Jadi kayaknya live bentar terus kena banned, tapi muncul lagi pakai akun lain,” tulis akun X @anakrumah100.

“Tbh game ini ramai di awal karena ada yang promosiin di tiktok. Abis itu jadi rame banget yang main di live. Gak tau kenapa mereka live bisa sejam lebih padahal main game 18+,” ungkap akun @import_panda. 

“Aku scroll TikTok buat liat resep doang padahal, tapi bisa-bisanya konten beginian lewatttt. Mau report juga tiba-tiba error. Tolong ini meresahkan banget,” curhat akun @hochilatte.

“Itu views-nya sampai 10 ribu, ya. Nggak ada trigger under age atau konten sensitif. Sumpah kenapaa @TikToksupport. Udah report tapi views masih ribuan sampai tembus 10 ribu!” resah akun @ferrdihidayat.

“Harus dihilangin. Bahaya, soalnya TikTok banyak banget anak kecil juga,” tulis @drsomantrixyz.

“Selain nge-report, yang paling utama itu jangan biarkan anak kecil main TikTok apa pun alasannya. Itu aturan TikTok. Kalaupun didampingi orang tua, better cari platform lain untuk belajar atau hiburan,” ungkap akun @stereotipve.

Hingga berita ini ditulis, belum ada keterangan apa pun dari pihak TikTok. Namun yang pasti, para warganet mendesak agar konten live gaming berbau pornografi ini segera dihilangkan.

Pentingnya Mendampingi Anak Saat Bersosial Media

Game live pornografi di tiktok

Parents, di zaman modern ini tentunya ada banyak informasi yang kita dapatkan lewat sosial media. Meski ada manfaat yang bisa didapat, tetapi tidak dapat dipungkiri ada begitu banyak hal negatif di dalamnya. Maka itu, kita harus pintar menyaring informasi yang ada di sana, terutama ketika anak pun sudah mulai terpapar ke dalamnya. 

Berikut ini theAsianparent merangkum beberapa tips mendampingi anak bersosial media yang bisa dilakukan agar si kecil tidak rentan terpapar konten negatif saat menggunakannya:

  • Bijaklah dalam mengizinkan anak bermain sosial media atau sosmed. Hingga saat ini, memang belum ada patokan usia kapan anak bisa bermain sosmed. Namun, Kementrian Komunikasi dan Informatika RI mengusulkan anak sebaiknya baru bermain sosmed ketika berusia 13 tahun.
  • Jika anak di bawah usia itu sudah bermain sosmed atau memiliki sosmed, tentunya haruslah dengan izin dan pengawasan Parents sebagai orang tua.
  • Diskusi dengan anak tentang efek negatif sosial media. Bicarakan baik-baik bahwa tidak semua konten di sosial media itu baik dan harus diikuti. Serta, mintalah anak untuk selalu bercerita pada Parents apabila dia menemukan konten aneh atau ketika ia merasa tidak nyaman saat menggunakan sosmed. 
  • Pilih sosial media yang aman untuk anak. 
  • Batasi screen time atau penggunaan sosial media untuk mencegah anak kecanduan dengan melakukan quality time bersama anak agar hubungan kalian juga jadi lebih dekat. Terapkan juga aturan bermain sosial media yang sudah disepakati bersama.
  • Jika anak sudah punya akun sosial media, ikutilah akunnya agar lebih mudah memantau kegiatan anak. 

Artikel Terkait: Kisah Perempuan Depresi karena Batal Nikah, Berawal dari Bercandaan

Tidak hanya itu, berkaca dari kasus game live berbau pornografi di TikTok, Parents juga perlu bijak dalam memilih jenis gim atau permainan untuk anak. Selalu dampingi anak saat bermain gim maupun bersosial media, ya!

***

Baca Juga:

Viral Bayi Ditemukan Terbungkus di Mesin Pemilah Sampah, Apa Penyebabnya?

Mengalami Pelecehan Seksual, Nisa Kinderflix: "Sempet Nangis dan Sedih.."

Cerita mitra kami
Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!
Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!
Anak Aktif, Orang Tua Tenang:  Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik
Anak Aktif, Orang Tua Tenang: Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik
“Kumara Holiday Program" Kembali Hadir di Akhir Tahun Ini Program di Alam Terbuka untuk Anak Usia 2-12 Tahun
“Kumara Holiday Program" Kembali Hadir di Akhir Tahun Ini Program di Alam Terbuka untuk Anak Usia 2-12 Tahun
Seminar Edukasi Tenaga Kesehatan dalam Memperingati Hari Prematur Sedunia 2025
Seminar Edukasi Tenaga Kesehatan dalam Memperingati Hari Prematur Sedunia 2025

Viral Anak 14 Tahun Meninggal saat Lari Marathon 5K, Kenapa Banyak Orang Meninggal Saat Olahraga?

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Shafa Nurnafisa

  • Halaman Depan
  • /
  • Berita Terkini
  • /
  • Game Live Berbau Pornografi Beredar di Tiktok, Parents Harus Waspada!
Bagikan:
  • Gerakan Ayah Ambil Rapor Anak, Ini Manfaatnya Kata BKKBN!

    Gerakan Ayah Ambil Rapor Anak, Ini Manfaatnya Kata BKKBN!

  • Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!
    Cerita mitra kami

    Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!

  • Anak Aktif, Orang Tua Tenang:  Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik
    Cerita mitra kami

    Anak Aktif, Orang Tua Tenang: Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik

  • Gerakan Ayah Ambil Rapor Anak, Ini Manfaatnya Kata BKKBN!

    Gerakan Ayah Ambil Rapor Anak, Ini Manfaatnya Kata BKKBN!

  • Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!
    Cerita mitra kami

    Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!

  • Anak Aktif, Orang Tua Tenang:  Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik
    Cerita mitra kami

    Anak Aktif, Orang Tua Tenang: Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
  • Tumbuh Kembang
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Home
  • TAP Komuniti
  • Beriklan Dengan Kami
  • Hubungi Kami
  • Jadilah Kontributor Kami
  • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Vietnam flag Vietnam
© Copyright theAsianparent 2026. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti