Gaji Rp 3 Juta Bisa Beli Rumah? Bisa Saja dengan Lakukan 9 Tips Ini

Mau beli rumah dengan penghasilan gaji 3 juta rupiah? Ini tips-tips yang bisa Parents tiru.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Mungkin beberapa dari Parents ada yang bertanya-tanya, mungkinkah gaji 3 juta bisa beli rumah? Pertanyaan tersebut pasti sering kita tanyakan, terlebih yang berpenghasilan mentok Upah Minimum Regional (UMR) suatu kota.

Memang, membeli rumah sedari dulu merupakan salah satu jenis investasi yang menguntungkan, mengingat harga rumah dari tahun ke tahun terus naik. Harga rumah yang cukup mahal membuat sebagian orang mengurungkan niatnya untuk membeli rumah.

Tentunya tidak mudah juga untuk menabung untuk uang muka saat masih mengeluarkan uang untuk menyewa dengan gaji yang pas-pasan. Apalagi jika Anda merupakan pekerja dengan gaji yang nilainya standar UMR di kisaran Rp3 juta. Namun, sebetulnya banyak cara agar bisa beli rumah dengan gaji 3 juta.

Lantas, bagaimana cara beli rumah bagi Anda yang berpenghasilan 3 juta rupiah? Merujuk dari beberapa sumber, berikut tips yang patut dicoba:

Cara Bisa Beli Rumah dengan Gaji 3 Juta Rupiah

1. Sisihkan 30% dari Pendapatan Khusus untuk DP Rumah

Hal utama yang harus dilakukan bagi orang yang hendak mendapatkan hunian dengan gaji pas-pasan adalah mengatur keuangan. Bahkan hanya dengan upah 3 juta sekalipun keinginan tersebut bisa terwujud. Asal uang yang didapatkan tersebut dikelola dengan baik dan tepat sasaran. Jangan sampai kemauan yang berlebihan menghalangi untuk membeli hunian.

Cara tepat yang bisa dilakukan dalam mengatur keuangan adalah mengalokasikan pendapatan untuk keperluan DP rumah. Dari gaji 3 juta tersebut, alokasikan sebesar 30%. Itu artinya, uang 900.000 rupiah dikhususkan untuk pendanaan hunian. Jangan sampai menggunakannya guna membeli kebutuhan lain. Usahakan juga mengurangi dana jajan. Supaya konsisten, Anda sebaiknya menabung di awal bulan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

2. Pilih Daerah yang Sedikit Jauh dari Pusat Kota

Merupakan hal wajar jika hunian di wilayah pusat kota ditawarkan dengan harga lebih mahal. Jika memiliki gaji sebesar 3 juta, sebaiknya pilihlah rumah yang berada di kawasan pinggiran kota. Karena dengan begitu, bisa menyesuaikan dengan budget yang dimiliki. Seperti halnya yang bertempat di Jabodetabek bisa memilih Depok, Bekasi, atau Bogor.

Artikel terkait: 5 Alasan Generasi Muda Sulit Punya Rumah, Ini Kata Sri Mulyani

3. Memilih Cicilan dengan Durasi yang Panjang

Cara menabung untuk beli rumah dengan gaji 3 juta selanjutnya yaitu memperhatikan masa cicilan rumah. Tenor atau durasi yang panjang memungkinkan proses menabung lebih maksimal, semisal 30 tahun.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sehingga bisa fokus tanpa memikirkan diburu oleh cicilan. Carilah juga besaran cicilan yang murah dan tidak memberatkan. Perhatikan perubahan suku bunga setiap tahunnya.

4. Memilih KPR yang Sesuai Kondisi Keuangan

Setelah berhasil mengumpulkan DP untuk membeli rumah, langkah berikutnya yaitu menentukan program KPR. Banyak sekali jenis Kredit Kepemilikan Rumah yang ditawarkan. Untuk pemilik gaji 3 juta, diharuskan untuk memilih yang murah dan sesuai keuangan.

Carilah berbagai informasi dan rekomendasi. Disarankan cicilan untuk setiap bulannya tidak lebih besar dari 30% pendapatan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

5. Pertimbangkan Program KPR Rumah Subsidi

Perlu Parents ketahui, pemerintah sebenarnya punya program dalam bidang perumahan yang diberi nama KPR Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP). Program ini juga biasa disebut sebagai program KPR rumah subsidi.

Program ini pun menjawab kebutuhan Anda yang hendak beli rumah gaji 3 juta. Kredit rumah untuk masyarakat berpenghasilan rendah menawarkan manfaat. Misalnya, suku bunga di bawah pasar dan pembayaran KPR, diskon untuk asuransi KPR, persyaratan uang muka rendah bahkan 0%, bantuan uang muka dan biaya penutupan (hibah dan pinjaman).

Namun, sebagian besar program ini mengharuskan Anda, terutama pembeli rumah pertama untuk mendiaminya selama jangka waktu tertentu atau dengan kata lain tidak boleh disewakan terlebih dahulu.

Berapa harga perumahan subsidi? Menurut situs Rumah.com, harga rumah subsidi berkisar antara Rp150 juta ke atas tergantung dengan lokasi dan fasilitas. Rumah subsidi ini juga bisa dicicil mulai dari ratusan ribu hingga 2 jutaan per bulan tergantung dengan tenor yang Anda pilih dan jumlah DP yang dibayarkan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Beli Rumah Sendiri dengan Gaji Rp 5 Juta, Mungkinkah?

6. Menabung dengan Konsisten dan Jangan Boros

Setelah menyisihkan 30% pendapatan untuk tabungan DP rumah, sekarang Anda punya 70% pendapatan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, mulai dari belanja kebutuhan makanan, pakaian, transportasi, sampai hiburan. Manfaatkanlah anggaran ini sebaik-baiknya, jangan sampai mengganggu pos tabungan untuk DP dan cicilan rumah.

Ada baiknya juga Parents menerapkan gaya hidup hemat mulai dari sekarang. Catat pengeluaran apa saja yang terjadi dalam sebulan. Jika masih ada sisa dari 70%, tabunglah di pos DP dan cicilan rumah. Akan tetapi jika tidak ada sisa dan malah kelebihan pengeluaran, evaluasi apa yang salah.

Pada umumnya, banyak orang akan cenderung bersikap konsumtif di awal bulan, ketika baru terima gaji. Dengan membuat anggaran yang jelas untuk pengeluaran dan menabung di awal, tindakan boros bisa dikendalikan.

7. Investasi Sedari Dini

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Selanjutnya, rumah memang bisa didapatkan dengan menabung secara konsisten. Namun, hanya menyisihkan kelebihan penghasilan Anda di rekening tabungan mungkin tidak memberi Anda hasil yang cukup untuk beli rumah gaji 3 juta secara efektif. Lakukan investasi yang mudah dan tidak memiliki resiko besar bagi pemula.

Parents bisa mempertimbangkan deposito, emas dan juga reksadana agar uang terkumpul lebih cepat. Ketiga instrumen tersebut bisa memberikan keuntungan lebih. Biasanya untung yang didapat berkisar 2-3% per tahunnya.

Artikel terkait: Ingin Coba Investasi, tapi Gaji Kecil? Intip 5 Cara mengatur Keuangan Berikut Ini

8. Melunasi Hutang 

Skor kredit merupakan faktor penting dalam proses peminjaman. Skor kredit ini ditentukan oleh ketepatan waktu pembayaran, rasio antara berapa banyak kredit yang tersedia pada rekening revolving dan berapa banyak yang digunakan, berapa lama kredit Anda telah ditetapkan, jenis rekening yang Anda miliki. Pastikan semua tagihan Anda tertagih dan melunasinya.

Selain laporan kredit yang bersih dapat memudahkan Anda lolos untuk mendapatkan pinjaman KPR, hal ini juga meringankan beban keuangan Anda. Anda tidak harus pusing-pusing lagi memikirkan cicilan pembayaran per bulan dna bisa berfokus kepada menabung dan investasi.

9. Jangan Lakukan Pinjaman Online

The last but not least, dengan adanya teknologi memang memudahkan kita untuk melakukan apapun termasuk meminjam uang melalui aplikasi atau tawaran-tawaran pinjaman melalui pesan yang masuk ke ponsel yang biasa disebut pinjaman online (pinjol).

Memang dirasa sangat mudah untuk mendapatkan uang secara cukup instan dan cepat mengatasi keperluan, namun jangan mudah tergiur dengan kemudah itu, karena Anda bisa terjerat perangkap utang yang lebih besar di kemudian hari.

Sebagai contoh dalam berbagai kasus yang terjadi, ada nasabah yang meminjam lewat pinjol sebesar Rp2 juta. Tetapi dalam beberapa bulan dan dikalkulasikan dengan bunganya bisa berlipat-lipat bisa menjadi Rp20 juta bahkan bisa lebih. Alih-alih bisa menabung untuk membeli rumah, malah Anda harus gali lubang tutup lubang untuk melunasi hutang pinjol. 

***

Nah, demikian beberapa tips agar bisa membeli rumah dengan gaji 3 juta rupiah. Semoga informasi di atas bermanfaat dan segera terwujud untuk membeli rumah impian Anda.

Baca juga:

https://id.theasianparent.com/menghindari-utang

https://id.theasianparent.com/biaya-beli-rumah

https://id.theasianparent.com/penyebab-gaji-cepat-habis