Busway khusus wanita atau yang lebih dikenal dengan sebutan Bus Pink TransJakarta kini sudah kembali beroperasi dan bisa digunakan sejak 25 Juli 2022 lalu.
Sebenarnya, busway khusus wanita ini sudah sempat beroperasi namun terhenti karena puncak pandemi Covid-19 tahun lalu.
Digadang-gadang sebagai solusi untuk mencegah aksi pelecehan seksual yang kerap terjadi di kendaraan umum, Bus Pink TransJakarta dinilai lebih aman untuk para wanita.
Parents mau naik busway ini? Yuk, simak dulu informasi berikut ini!
Rute dan Waktu Keberangkatan Busway Khusus Wanita Ini Terjadwal Rapi
Sumber: Instagram @/pt_transjakarta
Parents, Anda tidak perlu khawatir dengan keterlambatan bus.
Karena Bus Pink TransJakarta ini sudah memiliki jam keberangkatan yang terjadwal, Anda bisa mengatur sendiri kapan waktu Anda harus tiba di stasiun, tanpa khawatir akan terlambat.
Bus ini beroperasi dari jam 05.00-22.00 WIB. Dan Anda cukup membayar Rp3.500 saja untuk naik busway ini. Sangat terjangkau kan, Parents?
Lebih Aman dan Nyaman untuk Para Wanita
Bagi penumpang wanita, keberadaan Bus Pink TransJakarta tentu punya kelebihan dibandingkan dengan naik Bus TransJakarta biasa dalam hal keamanan.
Pengoperasian busway khusus wanita ini merupakan salah satu komitmen pemerintah DKI Jakarta untuk memberikan layanan yang aman dan nyaman khususnya pelanggan wanita, dan pastinya menghindari adanya pelecehan seksual terhadap wanita.
Beroperasi dengan Rute Pasar Baru – Kalideres
Saat ini, Bus Pink TransJakarta menyediakan 8 armada bus dengan rute dari Pasar Baru hingga Kalideres.
Rencananya pemerintah DKI Jakarta juga akan menambah armada secara bertahap seiring dengan penyesuaian kebutuhan.
Busway Khusus Ini Dilayani oleh Petugas Wanita
Sumber: Nekochan Travelinary
Demi mengurangi adanya pelecehan terhadap wanita, pihak Bus Pink TransJakarta juga menugaskan para petugas wanita untuk melayani para penumpang.
Hal tersebut diungkapkan oleh wakil gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza, yang menyebutkan bahwa sopir maupun petugas pendamping bus adalah wanita. Ini adalah langkah untuk mengurangi kasus pelecehan yang kerap menyasar para wanita.
Sebagai tambahan informasi, kasus pelecehan seksual di tahun 2022 meningkat hampir dua kali lipat dibandingkan tahun 2020.
Artikel Terkait: 10 Jenis Pelanggaran Lalu Lintas yang Sering Terjadi di Indonesia
Tips Naik Bus Pink TransJakarta
Sumber: Nekochan Travelinary
Nah, sebelum menggunakan Bus Pink TransJakarta ini, ada baiknya Anda memperhatikan tips-tips berikut ini.
1. Sediakan Uang Elektronik untuk Pembayaran Busway Khusus Wanita Ini
Sebelum naik transportasi umum satu ini, pastikan Anda telah memiliki saldo pada uang elektronik untuk membeli karcis.
Uang elektronik yang bisa digunakan antara lain, e-Money, Flazz, LinkAja, dan lain-lain.
2. Pilih Halte Bus Terdekat
Agar lebih efisien, sebaiknya Anda memilih halte bus terdekat. Dan pastikan Anda memilih halte bus Koridor 3 untuk naik Bus Pink TransJakarta ini.
Anda juga tidak perlu khawatir karena TransJakarta terkoneksi satu sama lain sehingga Anda bisa naik dari halte mana saja, kemudian melakukan transit tanpa harus melakukan pembelian karcis lagi.
3. Jangan Malu untuk Bertanya Kepada Petugas
Bus Pink TransJakarta memang tergolong bus yang baru beroperasi. Namun, Anda tidak perlu ragu jika ingin naik bus ini.
Anda bisa bertanya kepada petugas mengenai informasi yang Anda butuhkan. Misalnya di halte mana sebaiknya Anda berhenti agar tidak tersesat.
4. Berdiri dan Duduk di Area yang Tepat
Meskipun dianggap lebih aman dari pelecehan, Anda tetap harus berdiri dan duduk di area yang tepat.
Pasalnya, ada beberapa bangku di yang memang dikhususkan bagi orang tertentu. Seperti, untuk ibu hamil, ibu yang menggendong anak, orang yang sudah tua, serta penumpang dengan kebutuhan khusus.
Maka dari itu, Anda tetap harus memperhatikan bangku yang sesuai dengan Anda, ya!
Nah, itulah sedikit informasi soal Bus Pink TransJakarta yang sudah bisa Anda coba. Selain lebih nyaman, memanfaatkan kendaraan umum bisa mengurangi kemacetan di ibukota. Semoga informasi ini bermanfaat, ya!
Baca Juga:
Tips Naik Transportasi Umum dan Kendaraan yang Aman untuk Ibu Hamil
Mau Mengajak Anak Naik Transportasi Umum? Perhatian dulu 5 Hal Ini!
10 Tips Tidak Tidur Saat Naik Kendaraan Umum, Nikmati Perjalanan dengan Tenang!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.