Ingin Memberikan Vitamin D Blackmores untuk Anak? Cek Dulu Aturan Pakainya, Parents

Ini komposisi dan aturan pemakaian blackmores vitamin d anak.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Blackmores menjadi salah satu merek vitamin yang memproduksi berbagai jenis vitamin, tak terkecuali untuk anak-anak. Salah satunya ialah Blackmores vitamin D anak yang dijual bebas di online maupun offline store.

Bagi Parents yang tertarik untuk membeli lalu memberikannya pada buah hati, sebaiknya ketahui terlebih dahulu ulasannya berikut ini, ya.

Artikel terkait: Berapa Dosis Vitamin D Anak Menurut IDAI? Ini Penjelasannya

Blackmores Vitamin D untuk Apa?

Sebetulnya Blackmores belum memiliki varian khusus vitamin D untuk anak.

Namun, ada dua jenis vitamin produksi Blackmores yang memiliki kandungan vitamin D, lengkap dengan beberapa jenis vitamin lainnya.

Produk tersebut yakni Blackmores KoalaKids Body Shield dan Blackmores Superkids Multi Chewable.

Blackmores KoalaKids Body Shield

Seperti namanya, produk Blackmores satu ini membantu menjaga imunitas si Kecil.

Blackmores KoalaKids Body Shield sangat berperan penting dan mengandung banyak nutrisi untuk membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh anak.

Selain itu, klaim manfaat lainnya vitamin ini antara lain:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
  • Membantu sistem kekebalan tubuh, kulit, hingga membran
  • Mendukung sel-sel imunitas tubuh
  • Produksi antibodi untuk mencegah infeksi mikroorganisme.

Dalam satu tablet terdapat 200 IU Vitamin D3, Parents. Selain itu, terdapat juga kandungan vitamin A 100 mg, Vitamin C 60 mg, Vitamin E 7 IU, dan Zinc 2,5 mg.

Melihat manfaatnya, sebetulnya Blackmores vitamin anak ini untuk usia berapa?

Ada pun dosis konsumsinya yakni 2 tablet per hari untuk anak usia 2-12 tahun, Parents.

Konsumsi di bawah 2 tahun tidak dianjurkan, khususnya tanpa pengawasan dan rekomendasi dokter.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Blackmores Superkids Multi Chewable

Kalau produk satu ini bermanfaat untuk memenuhi kenutuhan vitamin dan mineral supaya mendukung eksplorasi si Kecil.

Parents tak perlu khawatir, meski bentuknya tablet kunyah tetapi produk diklaim bebas gula. Dengan rasa stroberi dan vanila yang disukai si Kecil.

Sesuai namanya, vitamin Blackmores Superkids Multi Chewable mengandung berbagai jenis vitamin dan mineral.

Vitamin mengandung 12 vitamin & 6 mineral seperti Vitamin A, B kompleks, C, D3, E, zinc, zat besi serta vitamin & mineral lainnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Dalam satu tablet, terdapat Vitamin D3 sebanyak 100 IU.

Berbagai kandungan lainnya yaitu Zinc 1 mg, Iron 1.25 mg, Calcium hydrogen phosphate anhydrous 17 mg, Magnesium 5 mg, Nicotinamide 6 mg. Ada juga kandungan Vit. C 20 mg, Folic acid 50 mg, Vit B12 750 mg, Manganese 12.5 mg, Vit. E 15 IU, Biotin 25 mcg, Iodine 75 mcg, Vit. B1 350 mcg, Vit. B2 550 mcg, Vit. B6 650 mcg, Vit. A 582.5 IU, Pantothenic acid 1.5 mg. 

Nah, sebetulnya Blackmores vitamin anak ini untuk usia berapa?

Ada pun dosis yang dianjurkan antara lain:

  • Anak usia 2–6 tahun: 1 tablet setiap hari setelah makan atau sesuai petunjuk dokter
  • Anak usia 7 – 12 tahun: 2 tablet setiap hari setelah makan atau sesuai petunjuk dokter.

Kedua vitamin di atas sebaiknya dijauhkan dari jangkauan anak-anak.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Pastikan juga simpan di tempat yang kering, terlindung dari sinar matahari langsung, dan di bawah suhu 30℃.

Artikel terkait: Berapa Dosis Maksimum Minimum Vitamin D Anak? Jangan Sampai Salah

Vitamin D untuk Anak Usia Berapa?

Vitamin D diperlukan di sepanjang usia tumbuh kembangnya, Parents.

Vitamin ini bisa didapatkan secara alami dari sinar matahari dan beberapa jenis makanan seperti ikan tuna, sarden, salmon, produk susu, dan jamur.

Di samping itu, Parents pun bisa memenuhi kebutuhan harian melalui pemberian suplemen.

Pemberian dosisnya pun akan beragam sesuai dengan usia maupun kondisi kesehatan buah hati.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Jadi, sebetulnya anak boleh minum vitamin D setiap hari? Jawabannya boleh dan perlu, Parents.

Melansir laman IDAI, berikut beberapa aturan dosis konsumsi vitamin D harian anak sesuai usianya.

  • Bayi 0-12 bulan yang diberikan ASI maupun susu pertumbuhan membutuhkan 400 IU vitamin D setiap hari
  • Anak usia 1 tahun ke atas membutuhkan 600 IU vitamin D setiap hari.
  • Anak-anak dengan kondisi maupun riwayat defisiensi vitamin D dosisnya harus diresepkan dokter.

Pada beberapa kondisi khusus seperti anak yang obesitas, memiliki kulit lebih gelap, hingga mengalami Celiac Disease sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu.

Sebab, kondisi-kondisi di atas memerlukan asupan vitamin D lebih banyak dibandingkan kondisi normal.

Itulah ulasan mengenai Blackmores vitamin D anak beserta aturan mengonsumsi vitamin D sesuai usia si Kecil.

Di samping pemberian suplemen, pastikan untuk mendorong buah hati beraktivitas fisik di luar ruangan untuk mendapatkan vitamin D alami dari sinar matahari.

Pastikan juga ia mengonsumsi asupan gizi seimbang setiap hari dari berbagai jenis makanan.

Semoga bermanfaat, Parents.

 

Baca Juga:

10 Rekomendasi Vitamin D untuk Anak yang Aman di 2024, Cek!

10 Rekomendasi Vitamin D dalam Kemasan Sirup Anak yang Bagus

10 Rekomendasi Vitamin D Tablet untuk Anak Terbagus

10 Pilihan Vitamin D Gummy Terbaik untuk Anak, Dukung si Kecil Sehat dan Kuat

Penulis

nisya