Para orang tua baru punya banyak pertanyaan, termasuk berapa kali bayi mandi dalam sehari?
Faktanya, berapa kali bayi mandi tidak dihitung dalam hitungan hari, melainkan minggu.
Bayi berusia satu sampai dengan dua belas bulan hanya perlu mandi satu sampai dua kali seminggu. Alternatif lain, maksimal sampai tiga kali seminggu saja sampai usianya satu tahun.
Bahkan, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyarankan untuk menunda memandikan bayi yang baru saja lahir sampai 24 jam pertama awal kehidupannya di dunia.
Akan tetapi jika ada budaya setempat yang mempercayai bayi baru lahir harus mandi, maka setidaknya menunggu sampai 6 jam awal setelah ia lahir.
Lalu setelah itu, berapa kali bayi mandi dalam sehari atau seminggu? Yuk, simak penjelasannya berikut ini, Parents!
Artikel terkait: Bunda, Begini Cara Aman Mandi Air Hangat pada Bayi
Frekuensi Bayi Mandi sesuai Usia
Bayi 1 sampai 3 Bulan
Seperti dikutip dari Healthline, selama bulan-bulan awal kehidupan si Kecil, Parents tidak perlu memandikannya setiap hari, atau bahkan dua kali sehari layaknya orang dewasa.
Bayi umur 1 sampai 3 bulan hanya butuh mandi satu sampai dua kali dalam seminggu.
Parents bisa memandikan bayi dengan menggunakan bak mandi yang diisi air hangat setengah penuh.
Biarkan bayi duduk dan memercikkan air sembari Parents membasuh seluruh tubuh mereka dengan air dan sabun bayi yang lembut.
Parents juga dapat menggunakan waslap basah untuk membasuh si Kecil, sekaligus menjaganya tetap hangat selama mandi dengan menutupi tubuh bayi dengan waslap.
Mandikan si Kecil mulai dari wajah dan kepala terus turun ke bagian tubuh lainnya.
Bayi Usia 3 sampai 6 bulan
Berapa kali bayi mandi pada usia ini? Bayi usia 3 sampai 6 bulan bisa dimandikan satu sampai dua kali dalam seminggu seperti di awal-awal kehidupannya.
Namun jika Parents ingin mengubah rutinitas mandinya lebih sering dibanding sekadar sekali atau dua kali dalam seminggu, hal tersebut bisa dilakukan.
Parents bisa memanfaatkan waktu mengganti popok dan pakaian untuk sekalian memandikan bayi dengan cepat dan memastikan semua bagian penting tubuh mereka bersih.
Jika Parents memilih untuk memandikan si Kecil lebih dari dua kali seminggu, pastikan untuk menggunakan sabun mandi hanya satu atau dua kali mandi.
Tujuannya adalah agar kulit bayi tidak kering. Setelah mandi, pakaikan losion yang lembut, bebas pewangi, dan bebas pewarna pada si Kecil, ya!
Bayi Usia 6 sampai 12 Bulan
Berapa kali bayi mandi saat usianya hampir mencapai satu tahun?
Setelah si Kecil sudah mulai bergerak lebih aktif di usia 6 sampai 12 bulan, Parents bisa memilih untuk memandikannya lebih sering.
Apalagi jika Parents mengetahui bahwa waktu mandi merupakan cara yang menyenangkan dan menenangkan untuk bayi sebelum ia tidur.
Meski begitu, sebenarnya bayi usia 6 sampai 12 bulan masih hanya perlu dimandikan satu sampai dua kali saja dalam seminggu.
Kalaupun Parents mau menambah frekuensinya, bisa tiga kali dalam seminggu, seperti disarankan ahli di Healthy Children.
Parents bisa memandikannya dengan spons atau menaruhnya di bak mandi untuk direndam dan dibilas.
Parents tidak perlu terlalu sering memandikan si Kecil karena hal tersebut akan membuat kulit bayi kering.
Pastikan saja untuk selalu rutin mengganti popok bayi dan membersihkan bagian-bagian tubuhnya agar tetap bersih meski tanpa mandi menggunakan sabun.
Artikel terkait: Bayi Mandi Air Dingin Berbahaya atau Tidak? Ini Penjelasan Dokter
Alasan Bayi Tidak Butuh Mandi Setiap Hari
Parents mungkin merasa aneh untuk tidak memandikan bayi setiap hari layaknya orang dewasa.
Akan tetapi, bayi memang tidak butuh mandi setiap hari seperti orang dewasa yang sudah aktif beraktivitas di luar ruangan, berkeringat, maupun melakukan aktivitas yang membuat tubuh kotor.
Bayi tidak banyak berkeringat layaknya orang dewasa yang baru saja melakukan olahraga berat.
Bayi juga tidak mudah kotor seperti anak usia sekolah yang bermain pasir di pantai atau mencelupkan kakinya di kubangan setelah hujan.
Kulit bayi pun masih sangat sensitif, sehingga mandi setiap hari akan membuat kulitnya mudah kering.
Mandi terlalu sering sebenarnya dapat lebih banyak menimbulkan bahaya daripada manfaatnya.
Kapan Bayi Bisa Mandi 2 Kali Sehari?
Sampai dengan usianya satu tahun atau dua belas bulan, bayi hanya butuh mandi satu sampai tiga kali seminggu.
Namun saat usianya sudah di atas satu tahun (masuk usia toddler), Parents bisa mulai memandikannya setiap hari atau bahkan dua kali sehari seperti budaya kebanyakan masyarakat Indonesia.
Artikel terkait: 5 Produk Sabun Mandi Terbaik untuk Bayi dan Kulitnya
Sebaiknya Bayi Mandi Jam Berapa?
Tidak ada aturan khusus mengenai bayi mandi jam berapa.
Namun secara tradisional, bayi dimandikan saat pagi hari matahari terbit atau pagi-pagi sekali, seperti dituliskan di laman Baby Center.
Hal ini dilakukan agar setelah dimandikan, bayi bisa kembali hangat saat matahari mulai tinggi dan hari semakin panas.
Bolehkah Bayi Mandi Sore Hari?
Bayi boleh mandi sore hari jika Parents tidak punya waktu di pagi hari untuk memandikannya.
Mandi air hangat sebelum bayi tidur malam adalah cara baik untuk menenangkannya dan membuatnya nyenyak.
Akan tetapi perhatikan kondisi cuaca pada saat itu, jika tengah hujan atau suhu dingin lebih baik hindari memandikan bayi terlalu sore agar ia tidak kedinginan.
Apakah Boleh Membangunkan Bayi untuk Mandi?
Parents sebaiknya mencari waktu yang tepat untuk memandikan bayi agar ia tidak rewel atau menangis selama prosesnya.
Carilah waktu saat si Kecil dalam kondisi hangat, cukup istirahat, dan cukup makan agar ia menikmati waktu mandinya.
Pasalnya, jika bayi sedang dalam kondisi lelah, lapar, atau mengantuk, ia cenderung akan menangis sepanjang waktu mandi.
Terkait apakah boleh membangunkan bayi untuk mandi, hal tersebut bisa dilakukan misalnya bayi belum cukup mandi dalam seminggu tersebut dan dia sebenarnya sudah tertidur dalam waktu cukup lama di hari itu.
***
Nah, Parents, terjawab sudah ya, berapa kali bayi mandi, yakni satu sampai dua kali seminggu atau maksimal tiga kali seminggu.
Bayi tidak perlu mandi setiap hari karena hal tersebut akan membuat kulitnya gampang kering.
Meski bayi tidak butuh mandi terlalu sering, namun pastikan Parents selalu membersihkan tubuhnya, terutama saat mengganti popoknya, dan mengganti bajunya, ya.
***
Baca Juga:
Berapa Ukuran Lambung Bayi, dari Lahir hingga Dewasa?
Berapa Banyak Kebutuhan ASI Bayi Baru Lahir? Cek, Yuk!
4 Manfaat Mandi Sebelum Tidur Malam Bagi Bayi dan Anak-anak
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.