X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

Anak Susah Makan, Jangan Dipaksa

Bacaan 4 menit
Anak Susah Makan, Jangan Dipaksa

Anak susah makan memang bikin gregetan. Tapi memaksa ia untuk makan, bukanlah solusinya.

Anak susah makan adalah problema umum yang sering dihadapi orangtua manapun.<!--first-para-->

Anak susah makan adalah problema umum yang sering dihadapi orangtua manapun.

Anak susah makan, ‘ujian’ para ibu

Sebelum menjadi anak susah makan, si Kecil adalah bayi yang lahap dengan segala MPASi yang Anda tawarkan. Ia sangat berminat mencoba makanan yang Anda tawarkan, serta menikmati pengalaman dan rasa baru yang belum pernah ia rasakan sebelumnya.

Namun, beberapa bulan kemudian ia mulai susah makan. Apa daya, Si Kecil malah menolak bubur tim lezat yang sudah Anda buat dengan susah payah. Akibatnya malah jadi kesal dibuatnya.

Meskipun pantang membuang makanan, karena mubazir. Anda pun khawatir ia tidak tumbuh dan berat badannya tidak naik. Lalu Anda pun memaksa Si Kecil makan dengan berbagai cara.

Tahukah Parents, memaksa anak susah makan akan berakibat buruk baginya?

Akibat memaksa anak makan

Kita semua tahu bahwa apapun yang dilakukan dengan cara memaksa akan selalu berakibat kurang baik. Apalagi jika hal itu dialami oleh anak ketika ia berusia sangat muda. Beberapa di antaranya adalah:

1. Rasa tertekan

anak susah makan

Membuka mulut dan menjejalkan makanan ke dalamnya bukan cara yang tepat untuk menaklukkan anak susah makan. Dengan cara ini Anda memaksanya melakukan sesuatu yang tidak ingin ia lakukan, dan sudah pasti ia merasa tertekan.

Jangan sepelekan perasaan anak, walaupun ia masih belum berusia satu tahun. Justru masa-masa inilah anak akan ‘merekam’ segala pengalaman dan kebiasaan yang Anda ajarkan kepadanya.

Rasa tertekan yang ia alami bukan hanya akan menghalangi pertumbuhannya menjadi anak yang bahagia, namun juga kestabilan emosi di masa mendatang.

2. Anak susah makan jadi benci makanan

anak susah makan

Anak susah makan akan menjadi semakin susah disuruh makan, ketika ia menyalahkan makanan sebagai penyebab rasa tidak nyaman di hatinya.

Bayangkan saja jika Anda berada di posisi anak, apakah yang Anda rasakan saat ibu menjejalkan sendok berisi makanan pada Anda meski Anda sudah menutup mulut rapat-rapat?

Rasa tertekan pada usia dini, seperti yang telah kita bahas di beberapa artikel sebelumnya, membuat anak tumbuh menjadi anak yang tidak bahagia.

Jika sumber perasaan tertekannya adalah makanan, bisa jadi anak di kemudian hari akan menolak makan setiap kali ia merasa kesal atau sedih. Ia menjadi trauma saat waktunya makan tiba.

3. Mengalami gangguan kesehatan

anak susah makan

Karena anak susah makan, maka Anda mengalah dengan hanya memberikan makanan yang disukainya saja. Misalnya, anak batita Anda lebih suka ayam goreng daripada sayur, maka Anda hanya memberikan nasi tim dengan ayam goreng setiap kali ia makan.

Padahal pada usia ini anak membutuhkan makanan bergizi jenis lain seperti sayur dan buah untuk pertumbuhannya.

Kekurangan sayuran dan buah-buahan bisa membawa banyak masalah kesehatan, misalnya sembelit, sariawan, lebih sering mengalami flu, dll.

Selain itu, si Kecil lebih mengetahui tingkat kenyang pada lambungnya. Paksaan yang Anda lakukan dapat membuatnya terlalu kenyang dan lambungnya tidak nyaman. Baca juga: Ukuran Lambung Bayi Anda.

4. Tidak menghargai dan tidak dapat menikmati makanan

anak susah makan

Rasa benci pada makanan membuat anak cenderung tidak menghargai makanan yang sudah Anda siapkan untuknya. Ia pun tidak dapat menikmati makanan.

Baca juga: Apakah Anakku Mengalami Trauma?

Saat si Kecil menjadi anak susah makan, tidak ada suatu cara jitu yang dapat digunakan untuk membuatnya mau makan. Satu hal yang pasti adalah kesabaran mutlak, dan selalu mencoba segala cara untuk membuatnya ingin makan.

Segera kenali karakter anak sejak ia masih bayi, agar Anda tahu dengan cara apakah penolakannya terhadap makanan bisa diakhiri. Tidak masalah jika seandainya anak hanya mau makan satu atau dua sendok saja, asalkan perutnya terisi. Mungkin saja ia tidak ingin makan banyak tetapi ia ingin sering makan.

Berikanlah aneka macam rasa dan tekstur untuk melatih kepekaan lidahnya terhadap segala jenis makanan, sehingga ketika ia besar nanti ia tidak menjadi seorang anak yang pilih-pilih makanan.

Cerita mitra kami
Kurang Zat Besi Bisa Sebabkan Gangguan Pertumbuhan Anak, Cek Fakta Lengkapnya!
Kurang Zat Besi Bisa Sebabkan Gangguan Pertumbuhan Anak, Cek Fakta Lengkapnya!
Fungsi Zat Besi untuk Anak dalam Cegah Anemia dan Gangguan Kognisi
Fungsi Zat Besi untuk Anak dalam Cegah Anemia dan Gangguan Kognisi
Cara Memenuhi Kebutuhan Zat Besi Anak 1 Tahun Menurut Dokter Spesialis Anak
Cara Memenuhi Kebutuhan Zat Besi Anak 1 Tahun Menurut Dokter Spesialis Anak
Inilah Tahap Perkembangan Anak 1 Tahun
Inilah Tahap Perkembangan Anak 1 Tahun

Mungkin saja ia bosan dengan menu yang hampir sama setiap hari. Atau sebaliknya, ia sedang ingin menu yang sama terus setiap hari. Sekali lagi, setiap bayi berbeda, dan setiap waktu pun mereka berubah. Gunakan insting Anda untuk menangkap apa yang ia sukai, yang mungkin berubah-rubah setiap saat.

Parents, semoga ulasan di atas bermanfaat.

Baca juga artikel menarik lainnya:

15 Ide Mengatasi Bayi Susah Makan

Tren Pengasuhan Anak Masa Kini: Santai Sajalah

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

jpqosinbo

  • Halaman Depan
  • /
  • Balita
  • /
  • Anak Susah Makan, Jangan Dipaksa
Bagikan:
  • 10 Cara Jitu Menghadapi Anak Susah Makan agar dia tidak kelaparan

    10 Cara Jitu Menghadapi Anak Susah Makan agar dia tidak kelaparan

  • Awas, Anak Bisa Kena Gangguan Pola Makan! Cegah Sedini Mungkin

    Awas, Anak Bisa Kena Gangguan Pola Makan! Cegah Sedini Mungkin

  • 10 Cara Jitu Menghadapi Anak Susah Makan agar dia tidak kelaparan

    10 Cara Jitu Menghadapi Anak Susah Makan agar dia tidak kelaparan

  • Awas, Anak Bisa Kena Gangguan Pola Makan! Cegah Sedini Mungkin

    Awas, Anak Bisa Kena Gangguan Pola Makan! Cegah Sedini Mungkin

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar perawatan dan kesehatan bayi.