ASI atau air susu ibu merupakan salah satu makanan utama dan penting khususnya bagi bayi berusia 0-6 bulan. Selanjutnya, pemberian ASI dilakukan hingga anak berusia 2 tahun. Namun, dalam beberapa kasus ada bayi yang memang tidak mau minum ASI karena berbagai faktor mulai dari gangguan struktur mulut dan langit-langit atau masalah pencernaan hingga kebiasaan.
Bahkan dalam Alquran pun Allah SWT juga telah memerintahkan para ibu agar menyusui anaknya selama 2 tahun. Hal tersebut dijelaskan dalam Alquran Surah Al-Baqarah ayat 233, yang berbunyi:
وَالْوَالِدَاتُ يُرْضِعْنَ أَوْلاَدَهُنَّ حَوْلَيْنِ كَامِلَيْنِ لِمَنْ أَرَادَ أَن يُتِمَّ الرَّضَاعَةَ
“Wal-wālidātu yurḍi’na aulādahunna ḥaulaini kāmilaini liman arāda ay yutimmar-raḍā’ah.”
Artinya: “Para ibu hendaklah menyusukan anak-anaknya selama dua tahun penuh, yakni bagi mereka yang ingin menyempurnakan penyusuan,” (Q.S. al-Baqarah [2]: 233).
Jika segala cara telah dilakukan namun belum membuahkan hasil agar si kecil mau minum ASI, sebaiknya Bunda mulai memanjatkan doa agar bayi mau minum ASI. Ketika kita berdoa, Allah SWT akan membantu melancarkan prosesnya. Untuk itu, ketahuilah beberapa doa agar bayi mau minum ASI banyak berikut ini.
Artikel Terkait: Asmaul Husna Al Matin Artinya Yang Maha Kokoh, Inilah Dalil dan Tafsirnya
Daftar isi
Doa agar Bayi Mau Minum ASI
1. Surah Al-Baqarah ayat 60
Cobalah letakan tangan Anda di atas payudara, belai payudara Anda dengan lembut, dan berdoalah dari hati agar Allah SWT memberikan ASI yang banyak dan cukup untuk sang anak.
Saat berdoa, bacalah surah Al-Baqarah ayat 60:
۞ وَاِذِ اسْتَسْقٰى مُوْسٰى لِقَوْمِهٖ فَقُلْنَا اضْرِبْ بِّعَصَاكَ الْحَجَرَۗ فَانْفَجَرَتْ مِنْهُ اثْنَتَا عَشْرَةَ عَيْنًا ۗ قَدْ عَلِمَ كُلُّ اُنَاسٍ مَّشْرَبَهُمْ ۗ كُلُوْا وَاشْرَبُوْا مِنْ رِّزْقِ اللّٰهِ وَلَا تَعْثَوْا فِى الْاَرْضِ مُفْسِدِيْنَ
Dan (ingatlah) ketika Musa memohon air untuk kaumnya, lalu Kami berfirman: “Pukullah batu itu dengan tongkatmu”. Lalu memancarlah daripadanya dua belas mata air. Sungguh tiap-tiap suku telah mengetahui tempat minumnya (masing-masing). Makan dan minumlah rezeki (yang diberikan) Allah, dan janganlah kamu berkeliaran di muka bumi dengan berbuat kerusakan.
Artikel Terkait: Doa Sebelum dan Sesudah Wudhu, Lengkap dengan Tata Cara dan Sunahnya
2. Berzikir Ya Matin
Berzikirlah Ya Matin sebanyak 70 kali sehari di waktu malam dan fajar. Setelah berzikir tiup segelas air lalu minumlah. Insya Allah hal itu dapat lebih efektif.
Artikel terkait: Doa Masuk Rumah dan Keluar Rumah Lengkap Lafadz dengan Artinya
3. Doa agar Bayi Mau Minum ASI, Surah Al-Hujurat dan Al-Kautsar
Sebenarnya kedua surah ini lebih cocok ketika dibaca saat ibu mengandung. Namun bisa diteruskan hingga ibu menyusui agar susu yang keluar banyak dan cukup untuk sang anak. Saat berdoa, niatkan diri agar Allah memurahkan rezeki anak.
4. Surah Ar-rad ayat 8-9
Anda juga bisa berdoa dengan membaca surah Ar-rad ayat 8-9 saat sedang menyusui.
Arti kedua ayat tersebut ialah:
اللَّهُ يَعْلَمُ مَا تَحْمِلُ كُلُّ أُنْثَىٰ وَمَا تَغِيضُ الْأَرْحَامُ وَمَا تَزْدَادُ ۖ وَكُلُّ شَيْءٍ عِنْدَهُ بِمِقْدَارٍ
“(8) Tuhan tahu apa yang dikandung setiap ibu dan tahu apa yang kurang dari apa yang terkandung dalam rahim atau lebih. Dan setiap hal ditetapkan pada sisi-Nya dengan tingkat tertentu,”
عَالِمُ الْغَيْبِ وَالشَّهَادَةِ الْكَبِيرُ الْمُتَعَالِ
“(9) Dia adalah Yang Mengetahui Yang Tak Terlihat dan Yang Terlihat. Dia adalah Yang Terbesar, Yang Maha Tinggi (Yang mengatasi segalanya),”
Artikel Terkait: Doa Keselamatan Kerja, dari Berangkat hingga Pulang, Agar Diberi Keberkahan
5. Sholat Dhuha
Cobalah lakukan sholat sunah Dhuha dan bacakan doa ini sebanyak 3 kali saat sujud terakhir.
اَللّٰهُمَّ اِنَّ الضُّحَآءَ ضُحَاءُكَ وَالْبَهَاءَ بَهَاءُكَ وَالْجَمَالَ جَمَالُكَ وَالْقُوَّةَ قُوَّتُكَ وَالْقُدْرَةَ قُدْرَتُكَ وَالْعِصْمَةَ عِصْمَتُكَ اَللّٰهُمَّ اِنْ كَانَ رِزْقِى فِى السَّمَآءِ فَأَنْزِلْهُ وَاِنْ كَانَ فِى اْلاَرْضِ فَأَخْرِجْهُ وَاِنْ كَانَ مُعَسَّرًا فَيَسِّرْهُ وَاِنْ كَانَ حَرَامًا فَطَهِّرْهُ وَاِنْ كَانَ بَعِيْدًا فَقَرِّبْهُ. بِحَقِّ ضُحَاءِكَ وَبَهَاءِكَ وَجَمَالِكَ وَقُوَّتِكَ وَقُدْرَتِكَ آتِنِىْ مَآاَتَيْتَ عِبَادَكَ الصَّالِحِيْنَ
“Ya Allah, sesungguhnya waktu Dhuha itu waktu Dhuha, kecantikan itu adalah kecantikanMu, keindahan itu keindahanMu, kekuatan itu kekuatanMu, kekuasaan itu kekuasaanMu dan perlindungan itu perlindunganMu.
Ya Allah, jika rezekiku masih di langit, turunkanlah, dan jika di dalam bumi, keluarkanlah, jika sukar, permudahkanlah, jika haram, sucikanlah dan jika jauh, dekatkanlah. Berkat waktu dhuha, kecantikan. keindahan, kekuatan, kekuasaanMu, limpahkan kepadaku segala yang Engkau telah limpahkan kepada hamba-hambaMu yang soleh.”
Artikel Terkait: 9 Doa Setelah Shalat Fardu, Parents Jangan Lupa Membacanya!
6. Doa agar Bayi Mau Menyusu dari Muhyiddin Abu Zakaria Yahya bin Syaraf al-Nawawi al-Dimasyqi
Melansir dari Islam NU, berikut ini doa agar bayi mau minum ASI mengutip dari Muhyiddin Abu Zakaria Yahya bin Syaraf al-Nawawi al-Dimasyqi, Al-Adzkar al-Muntakhabah min Kalaami Sayyid al-Abrar, (Surabaya: Kharisma, 1998), hal. 302:
بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ بِسْمِ اللهِ الَّذِيْ لَا يَضُرُّ مَعَ اسْمِهِ شَيْءٌ فِي الْأَرْضِ وَلَا فِي السَّمَآءِ وَهُوَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ
“Bismillâhirrahmânirrahîm. Bismillâhilladzî lâ yadlurru ma’a ismihi syaiun fil ardli wa lâ fis samâ`i wa huwas sami’ul ‘alim,” (dibata 3 kali).
Artinya: “Dengan menyebut asma Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.
Dengan menyebut asma Allah, Dzat yang dengan asma-Nya, tidak akan bisa membahayakan apa pun yang ada di bumi dan langit. Dia Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.”
7. Asy-Syu’ara ayat 78-80
Selain itu, Bunda juga bisa memanjatkan doa dari surat Asy-Syu’ara ayat 78-80 yang berbunyi:
ٱلَّذِى خَلَقَنِى فَهُوَ يَهْدِينِ وَٱلَّذِى هُوَ يُطْعِمُنِى وَيَسْقِينِ وَإِذَا مَرِضْتُ فَهُوَ يَشْفِينِ
“Allażī khalaqanī fa huwa yahdīn. Wallażī huwa yuṭ’imunī wa yasqīn. Wa iżā mariḍtu fa huwa yasyfīn.”
Artinya: “(yaitu Tuhan) Yang telah menciptakan aku, maka Dialah yang menunjuki aku.
Selain memanjatkan doa-doa di atas, imbangi dengan usaha rutin konsumsi makanan yang melancarkan ASI. Serta gaya hidup sehat agar produksi ASI semakin lancar.
Artikel Terkait: Punya Banyak Keutamaan, Ketahui Tata Cara, Niat, dan Doa Sholat Dhuha
Penyebab Bayi Tidak Mau Menyusu
Ada banyak faktor yang menyebabkan bayi tidak ingin atau mogok menyusu. Tapi, tenang saja Bunda, hal ini tak berlangsung lama. Biasanya, mogok menyusui hanya terjadi dalam kurun waktu singkat. Meski begitu, Bunda sebaiknya mengetahui faktor-faktor apa saja yang menjadi penyebab bayi mogok menyusu. Sehingga Bunda bisa mengantisipasi dan mengatasinya. Berikut ini beberapa faktor yang menyebabkan bayi tidak mau menyusu
1. Penyebab Bayi Baru Lahir Tidak Mau Menyusu
Ketika bayi baru lahir, ia akan belajar menyusui dengan sendirinya. Hal ini tentu masa-masa yang penting sekaligus sulit untuk bayi yang baru belajar menempel payudara. Selain itu, ada sejumlah penyebab lainnya yang membuat bayi baru lahir tidak mau menyusu dilansir dari New Parent Support.
- Persalinan atau kelahiran yang sulit. Ini terjadi ketika bayi dilahirkan melebihi Hari Perkiraan Lahir (HPL) atau prematur sehingga mengakibatkan bayi kesakitan dan sulit menyusu.
- Obat yang digunakan selama persalinan. Tahukah Bunda, bahwa obat-obatan yang digunakan selama persalinan seperti anestesi, epidural atau petidin dapat membuat bayi mengantuk dan pusing setelah dilahirkan.
- Dipisahkan dari ibunya setelah melahirkan juga menyebabkan bayi kesulitan menyusu.
- Ketidaknyamanan akibat cedera lahir atau memar.
- Menelan lendir saat lahir juga mengakibatkan bayi sesak napas, mual, hingga tidak nyaman menyusu.
- Dipaksa menyusu. Seperti yang diketahui bahwa menyusu merupakan pengalaman baru bagi bayi baru lahir. Apabila dipaksakan akan mengakibatkan bayi sulit menyusu.
- Masalah tongue-tie atau lidah pendek pada bayi menyebabkan ia kesulitan menyusu.
2. Penyebab Bayi Tidak Mau Menyusu Lagi
Tak hanya terjadi pada bayi baru lahir, permasalahan bayi tidak mau menyusu juga terjadi dalam rentang usia 1-24 bulan.
Tentu hal ini membuat sebagian orang tua terutama ibu khawatir. Sebab, biasanya hal ini dialami selama 2-10 hari. Berikut ini beberapa faktor yang menyebabkan bayi tak mau menyusu lagi:
- Ada sesuatu hal yang membuat si bayi sulit untuk menempelkan bibirnya ke payudara.
- Aliran ASI yang terlalu kuat atau lambat sehingga menyulitkan bayi untuk menelan.
- Mulut sakit atau terkena infeksi seperi sariawan hingga tumbuh gigi.
- Mulai sadar tentang lingkungan sekitar sehingg sulit fokus atau mudah terganggu ketika menyusu.
- Perubahan rasa susu akibat siklus menstruasi.
- Mulai mengenal banyak makanan padat
- Sejumlah bayi mungkin juga mengalami kesulitan karena masalah refluks yang parah atau gastro-esofagus (GERD) sehingga menyebabkan mereka kesakitan.
Artikel Terkait: Selain Mengonsumsi Ramuan agar ASI Banyak, Coba Baca 5 Doa Ini!
Selain Doa agar Bayi Minum ASI, Ini 7 Hal yang Harus Dilakukan Jika Bayi Menolak Menyusu
Selain doa agar bayi minum ASI, berikut ini 7 tips yang bisa dilakukan supaya bayi mau menyusu lagi.
1. Doa agar Bayi Mau Menyusu dan Atasi dengan Mengidentifikasi Masalah pada Bayi
Dengan mengetahui penyebab bayi tidak mau menyusu, tak hanya membantu mencari solusi namun juga meyakinkan diri bahwa bayi masih ingin menyusu sehingga Bunda tak merasa terlalu khawatir serta memahami masalah yang dialami si kecil. Jika bayi mengalami flu atau infeksi bisa jadi hal ini jadi pemicu dirinya tak mau menyusu. Bunda bisa memeriksakan si kecil ke dokter anak untuk mencari tahu apa yang terjadi sekaligus mendapat perawatan tepat.
2. Tetap Tenang dan Tidak Memaksa
Sebaiknya usahakan untuk tetap tenang dan tidak memaksa si bayi untuk menyusu. Sebaliknya, biarkan si kecil yang memberi aba-aba kapan ia mau menyusu.
3. Doa agar Bayi Mau Menyusu dan Lakukan Skin to skin
Khusus untuk bayi newborn, kontak langsung dengan dada ibu atau skin to skin membantu menghilangkan tekanan dan ketidaknyamanan yang dirasakan bayi. Sehingga memungkinkan mereka untuk makan sendiri.
Jangan khawatir apabila bayi menggelengkan kepala atau menggerakan kepalanya ke kiri dan kanan, ini merupakan perilaku alami yang dilakukan bayi saat mencari payudaranya.
4. Mencoba Posisi Menyusui yang Berbeda
Cobalah berbagai posisi menyusui yang berbeda untuk melihat apakah bayi lebih nyaman? Sebab, beberapa bayi merasa posisi menyusui dengan menyandarkan kepala lebih nyaman dan membantu mereka mendapatkan pelekatan.
5. Menyusu saat Bayi Mengantuk
Ada kalanya menyusui saat bayi mengantuk atau tertidur dapat membantu mereka menyusu lebih banyak. Banyak ibu mencoba dan menyebut bahwa cara ini efektif dalam memberikan ASI dibanding ketika dirinya bangun atau dalam kondisi aktif.
6. Menyusu Sambil Mengayun dan Menggendong
Selain doa agar bayi menyusu, Bunda juga bisa mencoba memberikan ASI sambil menggendong berjalan-jalan, bernyanyi, atau memainkan white noise atau musik untuk membantu mereka lebih banyak menyusu.
7. Menyusu di Ruangan yang Tenang
Sebagian bayi ketika sudah bisa melihat dengan jelas dan mengenali lingkungan sekitarnya, maka ia akan sulit fokus sehingga tidak mau menyusu. Bunda bisa mengatasinya dengan menyusu di ruang yang tenang dan jauh dari gangguan maupun suara bising agar bayi fokus dengan proses menyusu.
Nah itulah doa agar bayi minum ASI hingga cara mengatasinya. Semoga artikel ini bisa dijadikan acuan dan solusi untuk permasalahan yang sedang Bunda alami. Selamat mencoba!
Artikel ini ditambahkan dan ditulis ulang oleh: Lolita
Why is my baby refusing the breast? 8 tips that help
www.nct.org.uk/baby-toddler/feeding/common-concerns/why-my-baby-refusing-breast-8-tips-help
Why Baby May Suddenly Refuse the Breast
wicbreastfeeding.fns.usda.gov/why-baby-may-suddenly-refuse-breast
Baca juga artikel menarik lainnya:
Panjatkan 4 Doa untuk Suami yang Bekerja di Tempat Jauh agar Lapang Rezeki
10 Kumpulan Doa Selamat Dunia Akhirat dan Waktu Terbaik Melafalkannya