TAP top app download banner
theAsianparent
theAsianparent
Panduan ProdukKeranjang
  • Kehamilan
  • Anak
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Nutrisi
  • Ayah manTAP!
  • Komunitas
  • VIP
  • Event
Masuk
    • Artikel
  • KehamilanKehamilan
  • AnakAnak
  • Perkembangan OtakPerkembangan Otak
  • Cari nama bayiCari nama bayi
  • Rangkaian EdukasiRangkaian Edukasi
  • TAPpediaTAPpedia
  • TAP RekomendasiTAP Rekomendasi
  • ParentingParenting
  • KesehatanKesehatan
  • Gaya HidupGaya Hidup
  • NutrisiNutrisi
  • Ayah manTAP!Ayah manTAP!
  • KomunitasKomunitas
  • VIPVIP
  • EventEvent
    • Komunitas
  • Jajak
  • Album
  • Makanan
  • Resep
  • Topik
  • Baca Artikel
    • Panduan
  • Pemantau Kehamilan
  • Pemantau Perkembangan Bayi
    • Hadiah
  • HadiahHadiah
  • Kontes
  • VIP ParentsVIP Parents
    • Lebih Banyak
  • Saran

Kebijakan PrivasiPedoman KomunitasPeta situs

Unduh aplikasi gratis kami

google play store
app store

13 Penyebab Telapak Kaki Panas yang Tidak Boleh Dianggap Remeh

Bacaan 4 menit
13 Penyebab Telapak Kaki Panas yang Tidak Boleh Dianggap Remeh

Hati-hati, telapak kaki panas dapat menjadi salah satu gejala penyakit serius.

Telapak kaki panas atau terasa seperti terbakar sering kali dialami oleh beberapa orang meski sedang berada di dalam ruangan yang cukup dingin. Biasanya gejala kondisi ini terjadi di malam hari.

Kerusakan saraf kaki atau neuropati sering menjadi penyebab telapak kaki panas. Umumnya neuropati terjadi akibat komplikasi dari diabetes tipe 1 dan tipe 2. Neuropati yang disebabkan oleh diabetes disebut neuropati diabetik.

Selain rasa panas di bagian telapak kaki, biasanya neuropati diikuti dengan keluhan lainnya seperti ditusuk-tusuk jarum, kemerahan, mati rasa, dan bengkak. Keluhan ini bisa bersifat ringan hingga berat (melumpuhkan).

Berbagai Penyebab Telapak Kaki Panas

Bila Parents sering merasakan panas di area telapak kaki, sebaiknya segera lakukan konsultasi pada dokter ya. Berikut ini adalah beberapa penyebabnya yang harus diwaspadai.

1. Penyakit Ginjal Kronis

telapak kaki panas 1

Penyakit ginjal kronis dikenal juga sebagai uremia. Kondisi ini disebabkan akibat adanya kerusakan pada ginjal sehingga tidak bisa mengeluarkan racun dari tubuh melalui urin. Seiring berjalannya waktu, uremia dapat menyebabkan neuropati. Hal ini lah yang membuat telapak kaki terasa seperti terbakar.

Artikel terkait: Ini Cara Membuat Oralit di Rumah untuk Bayi, Lengkap dan Mudah!

2. Hipotiroid

telapak kaki panas 1

Saat tubuh menghasilkan hormon tiroid rendah maka tubuh akan mudah mengalami kesemutan, mati rasa, nyeri dan rasa panas di kaki, lengan, serta tangan. Tingkat hormon tiroid yang rendah secara konsisten dapat menyebabkan kerusakan saraf.

3. Menopause

Menopause dapat menyebabkan perubahan hormon yang meningkatkan suhu tubuh dan membuat keluhan ini terjadi. Sebagian besar wanita akan mengalami menopause antara usia 45-55 tahun. Meski begitu, tidak menutup kemungkinan bila wanita akan mengalami menopause di antara usia yang lebih muda daripada itu.

Artikel terkait: Gejala Menopause yang Perlu Diketahui Setiap Wanita

4. Infeksi Jamur

Telapak kaki panas dapat disebabkan oleh penyakit infeksi jamur. Diperkirakan penyakit ini diderita oleh 15-25% atlet yang menggunakan kakinya secara lebih untuk melakukan kegiatan itu.

Penyakit infeksi harus segera ditangani. Sebab dapat berpotensi meluas ke daerah tubuh yang lain dan juga orang lain.

5. Vasculitis

Vasculitis dapat menyebabkan rasa sakit dan kesemutan di area kaki karena darah yang tidak dapat mengalir dengan bebas. Seiring berjalannya waktu, penyakit ini dapat menyebabkan kerusakan jaringan.

6. Kehamilan

Telapak kaki panas

Wanita yang sedang hamil mungkin mengalami keluhan ini karena perubahan hormon yang meningkatkan suhu tubuh. Peningkatan beban pada kaki karena kenaikan berat badan alami juga dapat menyebabkannya.

Selain itu, meningkatnya jumlah cairan tubuh juga dapat berperan dalam telapak kaki panas selama kehamilan.

7. Erythromelalgia

Erythromelalgia adalah kondisi langka menyerang kaki. Penyakit ini biasanya ditandai dengan rasa sakit yang hebat, kemerahan, dan rasa panas di kaki dan tangan. Gejala ini dapat terjadi secara terus menerus dan berkala.

8. Kekurangan Vitamin

Saraf membutuhkan nutrisi tertentu agar dapat berfungsi dengan benar. Jika tubuh tidak dapat menyerap nutrisi maka berisiko kerusakan saraf. Hal ini lah yang kemudian dapat menyebabkan telapak kaki panas. Kekurangan folat, vitamin B6, dan vitamin B-12 dapat menyebabkan gejala neuropati.

9. HIV dan AIDS

13 Penyebab Telapak Kaki Panas yang Tidak Boleh Dianggap Remeh

Salah satu gejala AIDS atau HIV stadium lanjut adalah neuropati perifer, dan kaki panas atau terbakar. Kerusakan saraf diperkirakan memengaruhi hampir sepertiga orang dengan HIV.

Menurut Foundation for Peripheral Neuropathy, beberapa obat AIDS – termasuk nucleoside reverse transcriptase inhibitor (NRTI) tertentu – juga menyebabkan neuropati.

10. Penyalahgunaan Alkohol

Asupan alkohol yang berlebihan, dapat menyebabkan kerusakan saraf di kaki dan bagian tubuh lainnya, suatu kondisi yang dikenal sebagai neuropati alkoholik.

Kerusakan saraf ini terjadi karena alkohol mengganggu kemampuan tubuh untuk menyerap dan menggunakan nutrisi tertentu yang penting untuk fungsi saraf yang tepat. Itu juga terjadi karena alkohol bersifat racun bagi saraf di dalam tubuh.

Artikel terkait: 8 Obat Penurun Kolesterol yang Efektif dan Mudah Didapat di Apotek

11. Paparan Logam Berat

Terpapar logam berat seperti arsenik, timbal, atau merkuri, dapat menyebabkan rasa terbakar pada kaki dan tangan. Jika kadar zat ini menumpuk di dalam tubuh, mereka dapat mencapai tingkat racun dan mulai mengganggu fungsi saraf.

12. Kemoterapi

13 Penyebab Telapak Kaki Panas yang Tidak Boleh Dianggap Remeh

Digunakan untuk mengobati kanker, kemoterapi menghancurkan sel-sel yang tumbuh dengan cepat di dalam tubuh. Namun, hal itu dapat menyebabkan kerusakan saraf dan gejala yang terkait dengan rasa terbakar dan kesemutan pada kaki dan tangan.

13. Faktor Gaya Hidup

Alas kaki yang buruk dan berdiri atau berjalan dalam waktu lama, terutama dalam suhu panas, dapat menyebabkan kaki panas atau terbakar.

*** 
Bila Anda mengalami gejala telapak kaki panas, jangan disepelekan. Segera memeriksakan diri ke dokter untuk mengetahui penyebabnya serta cara tepat menanganinya. 

Referensi: WebMD, Medical News Today

Baca juga:

Kaki Datar pada Balita: Jenis, Penyebab, hingga Cara Pencegahan

Cerita mitra kami
Rekomendasi Layanan Profesional yang Membantu Ibu Mengelola Rumah & Anak di 2026
Rekomendasi Layanan Profesional yang Membantu Ibu Mengelola Rumah & Anak di 2026
Wajib Tahu! Ini Mitos dan Fakta Makanan Peningkat Kecerdasan Menurut Dokter Anak
Wajib Tahu! Ini Mitos dan Fakta Makanan Peningkat Kecerdasan Menurut Dokter Anak
Asma Anak Tiba-tiba Kambuh? Ingat, Dokter Spesialis Anak Ada 24 Jam di Mayapada Hospital
Asma Anak Tiba-tiba Kambuh? Ingat, Dokter Spesialis Anak Ada 24 Jam di Mayapada Hospital
Pediatric Emergency Mayapada Hospital Siaga 24 Jam Tangani Kondisi Gawat Darurat Anak
Pediatric Emergency Mayapada Hospital Siaga 24 Jam Tangani Kondisi Gawat Darurat Anak

Panas dalam rentan menyerang saat puasa, ini saran dokter untuk mencegahnya

Tenggorokan terasa panas saat hamil, apakah akan memengaruhi janin?

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Fadhila Auliya Widia Putri

  • Halaman Depan
  • /
  • Info Sehat
  • /
  • 13 Penyebab Telapak Kaki Panas yang Tidak Boleh Dianggap Remeh
Bagikan:
  • Cara Memijat Payudara agar Cepat Membesar yang Aman Dilakukan

    Cara Memijat Payudara agar Cepat Membesar yang Aman Dilakukan

  • Apakah Bisa Hamil Jika Sperma Tidak Keluar di Dalam? Ini Penjelasannya!

    Apakah Bisa Hamil Jika Sperma Tidak Keluar di Dalam? Ini Penjelasannya!

  • 11 Minuman yang Mengandung Asam Folat Alami, Bagus untuk Bumil!

    11 Minuman yang Mengandung Asam Folat Alami, Bagus untuk Bumil!

  • Cara Memijat Payudara agar Cepat Membesar yang Aman Dilakukan

    Cara Memijat Payudara agar Cepat Membesar yang Aman Dilakukan

  • Apakah Bisa Hamil Jika Sperma Tidak Keluar di Dalam? Ini Penjelasannya!

    Apakah Bisa Hamil Jika Sperma Tidak Keluar di Dalam? Ini Penjelasannya!

  • 11 Minuman yang Mengandung Asam Folat Alami, Bagus untuk Bumil!

    11 Minuman yang Mengandung Asam Folat Alami, Bagus untuk Bumil!

Beranda

Beranda

Dapatkan artikel seputar parenting, gaya hidup, opini pakar, di ujung jari Anda

Jajak

Jajak

Ikutan isi polling menarik, dan lihat apa yang orangtua lain pikirkan!

Album

Album

Bagikan foto orang-orang tersayang Anda di komunitas yang aman

Topik

Topik

Gabung di komunitas dengan sesama Bunda dan Ayah

Panduan

Panduan

Pantau kehamilan, dan juga perkembangan bayi Anda dari hari ke hari!

theAsianparent

Unduh aplikasi gratis kami

Google PlayApp Store

theAsianparent di seluruh dunia

Singapore flag
Singapore
Thailand flag
Thailand
Indonesia flag
Indonesia
Philippines flag
Philippines
Malaysia flag
Malaysia
Vietnam flag
Vietnam

Partner Brands

Rumah123VIP ParentsMama's ChoiceTAP Awards

© Copyright theAsianparent 2026 . All rights reserved

  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi
  • Syarat dan Ketentuan
  • Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti