Saat memilih susu cair siap minum untuk si Kecil, Parents akan dihadapkan oleh berbagai pilihan, misalnya susu UHT full cream, UHT biasa, dan fresh milk.
Banyaknya pilihan susu ini pastinya membuat Parents harus jeli dalam memilih dan mencari yang tepat untuk buah hati.
Yuk, cari tahu perbedaan beragam jenis susu tersebut, serta rekomendasi produk susu UHT jenis ini untuk si Kecil!
Artikel terkait: 10 Susu UHT Coklat Paling Enak, Tinggi Nutrisi untuk Penuhi Kebutuhan Anak
Beda Susu UHT dan Susu UHT Full Cream
Perbedaan UHT dengan susu full cream terletak pada proses pengolahan dan kandungan gizi.
1. Proses Pengolahan
Sesuai namanya, susu UHT diproses dengan teknologi ultra high temperature atau pemanasan dengan suhu tinggi dalam waktu beberapa detik.
Susu UHT biasanya diproses dalam suhu 135-145 derajat celcius dalam waktu 2-3 detik.
Di sisi lain, susu full cream bisa diproses dengan teknologi UHT (pemanasan tinggi) maupun tidak. Akan tetapi, susu full cream adalah susu yang kaya akan lemak.
Alhasil, susu ini memiliki tekstur yang lebih creamy dan kental dibanding susu UHT karena mempertahankan kandungan lemak di dalamnya.
2. Kandungan Gizi
Secara kandungan gizi, jelas susu full cream lebih kaya akan lemak dibandingkan UHT.
Akan tetapi untuk kandungan gizi dan nutrisi lainnya, UHT dan full cream sama saja.
Keduanya sama-sama mengandung karbohidrat, protein, kalsium, vitamin A, dan zinc. Akan tetapi, keduanya juga sama-sama tidak mengandung vitamin C dan zat besi.
Parents harus melihat bagian informasi nilai gizi untuk mengetahui kandungan di dalam UHT maupun full cream, ya!
Artikel terkait: 10 Merk Susu UHT Paling Bagus, Tinggi Kalsium dan Rendah Gula
Beda Susu UHT Full Cream dan Fresh Milk
Perbedaan susu UHT ini dan fresh milk adalah proses pengolahan dan umur simpannya.
1. Proses Pengolahan
Susu UHT jenis ini diproses dengan pemanasan susu tinggi (ultra high temperature) hingga 145 derajat celcius selama 2-3 detik kemudian dikemas secara aseptik.
Di sisi lain, susu fresh milk diproses dengan cara pasteurisasi, dipanaskan hingga 74 derajat celcius selama 15 detik. Setelah itu, fresh milk dikemas dalam kemasan aseptik.
2. Umur Simpan
Perbedaan proses pengolahan di antara susu UHT ini dan fresh milk menjadikan keduanya memiliki umur simpan berbeda.
Peningkatan suhu yang sangat tinggi dalam beberapa detik membuat pengurangan bakteri dan enzim lebih besar dibandingkan susu fresh milk.
Alhasil, susu UHT memiliki waktu simpan yang lebih lama dibandingkan fresh milk yang mengalami proses pasteurisasi dalam suhu panas yang lebih rendah dibandingkan susu UHT.
Artikel terkait: Berapa Lama Susu UHT Bisa Bertahan Setelah Dibuka? Ini Tips Agar Lebih Lama!
10 Rekomendasi Susu UHT Full Cream untuk Si Kecil
Jika Parents ingin memberikan susu UHT jenis ini pada si Kecil, berikut adalah rekomendasi produknya, ya!
Namun, cek selalu kandungan gizinya agar tepat sesuai kebutuhan si Kecil.
10 Rekomendasi Susu UHT Full Cream untuk Si Kecil
| MilkLife UHT Full Cream Terbuat dari susu segar (50%), susu full cream bubuk, dan susu skim bubuk | | View Details | Beli Sekarang |
| Indomilk Kids Full Cream UHT Susu rendah gula untuk anak, tanpa gula tambahan | | View Details | Beli Sekarang |
| Frisian Flag Susu UHT Mengandung protein, karbohidrat, dan lemak | | View Details | Beli Sekarang |
| Diamond Milk UHT Terbuat dari susu segar dan tanpa bahan pengawet dengan rasa lezat | | View Details | Beli Sekarang |
| Greenfields Susu UHT Full Cream Rasa segar dan kandungan nutrisi yang baik | | View Details | Beli Sekarang |
| Ultra Mimi Kids Full Cream Terbuat dari susu sapi segar 100% tanpa bahan pengawet tambahan | | View Details | Beli Sekarang |
| Ultra Milk Full Cream Kemasan aseptik 6 lapis, menjaga kesegarannya | | View Details | Beli Sekarang |
| Food Station Susu UHT Full Cream Terbuat dari susu segar dan tanpa penambahan bahan pengawet | | View Details | Beli Sekarang |
| Cimory Fresh Milk Dikemas menggunakan kemasan tetrapack | | View Details | Beli Sekarang |
| Oldenburger Full Cream Milk Sudah mendapat sertifikasi halal | | View Details | Beli Sekarang |
Terbuat dari susu segar (50%), susu full cream bubuk, dan susu skim bubuk
MilkLife UHT Full Cream adalah susu yang diperkaya dengan Maxinutri untuk kebaikan sepanjang hari.
Detail produk:
- Diperkaya 8 vitamin dan 1 mineral
- Sumber kalsium, protein, kalium, dan fosfor untuk mendukung pertumbuhan anak
- Terbuat dari susu segar (50%), susu full cream bubuk, dan susu skim bubuk
- Tidak cocok untuk bayi sampai usia 12 bulan dan tidak untuk menggantikan ASI
- Mengandung 0 gram sukrosa
- Mengandung lemak tidal 45 gram dan lemak jenuh 35 gram
- Tersedia dalam kemasan 200ml dan 1 liter
Susu UHT yang mengandung kalsium
Indomilk Full Cream UHT dibuat dengan susu sapi segar untuk membantu pembentukan dan mempertahankan kepadatan tulang dan gigi.
Detail produk:
- Mengandung nutrisi vitamin A, B2, B6, D, klalsium, dan fosfor
- Mengandung 0 gram sukrosa alias tidak ditambah gula pasir
- Mengandung laktosa 11 gram
- Tidak cocok untuk bayi sampai usia 12 bulan dan tidak untuk menggantikan ASI
- Dikemas secara aseptik dengan kemasan multilapis kedap cahaya dan udara
- Mengandung susu segar 70%, susu skim bubuk, dan susu susu full cream bubuk
- Tersedia dalam kemasan 950ml
Mengandung protein, karbohidrat, dan lemak
Frisian Flag Susu UHT Full Cream memiliki cita rasa full cream yang gurih dan lezat, serta diperkaya zat gizi makro maupun mikro.
Detail produk:
- Mengandung protein, karbohidrat, dan lemak
- Diperkaya vitamin A, D3, B1, B2, B3, B6, dan B12
- Mengandung kalsium, fosfor, dan yodium
- Mengandung sukrosa atau gula tambahan sebanyak 5 gram
- Dapat dikonsumsi oleh anak mulai usia 1 tahun ke atas, tidak untuk menggantikan ASI
- Terbuat dari susu sapi segar
- Tersedia dalam kemasan 946ml dan 225ml
Terbuat dari susu segar dan tanpa bahan pengawet dengan rasa lezat
Diamond Milk Susu UHT Full Cream terbuat dari susu segar dan tanpa bahan pengawet dengan rasa lezat.
Detail produk:
- Terbuat dari susu sapi segar
- Mengandung protein, karbohidrat, dan lemak
- Mengandung vitamin C dan zat besi
- Tidak cocok untuk bayi sampai usia 12 bulan dan tidak untuk menggantikan ASI
- Mengandung kalium, kalsium, fosfor, magnesium, dan zinc
- Diperkaya dengan vitamin A, D, E, K, B1, B2, B3, B5, B9, dan B12
- Tersedia dalam kemasan 125ml, 200ml, dan 1 liter
Rasa segar dan kandungan nutrisi yang baik
Greenfields Susu UHT Full Cream terbuat dari susu sapi segar dari Peternakan Greenfields sehingga terjamin kualitasnya.
Detail produk:
- Terbuat dari 100% susu sapi segar dengan kandungan lemak utuh 3,5%
- Mengandung 0 gram sukrosa alias tanpa gula tambahan
- Mengandung protein dan karbohidrat
- Sumber kalsium, fosfor, dan vitamin
- Dikemas kurang dari 48 jam sejak saat pemerahan, kualitas internasional
- Dapat dikonsumsi oleh anak mulai usia 1 tahun ke atas, bukan pengganti ASI
- Tersedia dalam kemasan 950ml, 1 liter, 250ml, 200ml, dan 125ml
Terbuat dari susu sapi segar 100% tanpa bahan pengawet tambahan
Ultra Mimi Kids Full Cream terbuat dari susu sapi segar berkualitas untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi si Kecil.
Detail produk:
- Terbuat dari susu sapi segar 100% tanpa bahan pengawet tambahan
- Mengandung lemak, protein, dan karbohidrat
- Tidak mengandung gula tambahan alias sukrosa 0 gram
- Diperkaya vitamin A, D3, B1, B2, B3, B6, B5, B12, dan K
- Mengandung zat besi, kalsium, kalium, biotin, fosfor, dan kolin
- Tidak cocok untuk bayi sampai usia 12 bulan, tidak untuk menggantikan ASI
- Tersedia dalam kemasan 125ml
Kemasan aseptik 6 lapis, menjaga kesegarannya
Ultra Milk Full Cream terbuat dari susu sapi segar yang diperkaya dengan vitamin dan mineral untuk bantu penuhi nutrisi harian si Kecil.
Detail produk:
- Terbuat dari 100% susu segar untuk membantu menjaga daya tahan tubuh
- Mengandung kalsium, fosfor, dan protein
- Diperkaya vitamin D3, A, B1, B2, B3, B5, B6, dan B12
- Mengandung vitamin C dan zat besi
- Mengandung protein, karbohidrat, dan lemak
- Kemasan aseptik 6 lapis, menjaga kesegarannya
- Tidak cocok untuk bayi sampai usia 12 bulan, bukan untuk menggantikan ASI
- Tersedia dalam kemasan 125ml, opsi lain kemasan 200ml, 250ml, 750ml, dan 1 liter
Terbuat dari susu segar dan tanpa penambahan bahan pengawet
Food Station Susu UHT Full Cream terbuat dari susu segar dan tanpa penambahan bahan pengawet, diproses dengan teknologi UHT, dikemas dalam kemasan aseptik.
Detail produk:
- Mengandung vitamin yang lengkap, A, D, E, K, B1, B2, B3, B5, dan B6
- Mengandung kalsium, magnesium, fosfor, dan selenium
- Mengandung vitamin C
- Tidak cocok dikonsumsi oleh bayi sampai usia 12 bulan dan bukan untuk menggantikan ASI
- Mengandung lemak, protein, dan karbohidrat
- Mengandung gula
- Tersedia dalam kemasan ukuran 200ml
Dikemas menggunakan kemasan tetrapack
Cimory UHT Milk Full Cream adalah minuman yang mengandung susu sapi segar, diproses dengan teknologi UHT dan dikemas dalam kemasan yang dapat menjaga kualitas susu.
Detail produk:
- Mengandung lemak, protein, dan karbohidrat
- Terbuat dari susu sapi segar (20%), susu bubuk full cream, padatan susu, dan susu skim bubuk
- Mengandung pewarna alami
- Dikemas menggunakan kemasan tetrapack
- Tidak cocok untuk bayi sampai usia 12 bulan dan tidak untuk menggantikan ASI
- Tersedia dalam kemasan 250ml
Sudah mendapat sertifikasi halal
Oldenburger Full Cream Milk adalah merek produk susu dari Jerman dengan susu sapi segar.
Detail produk:
- Mengandung lemak, protein, dan karbohidrat
- Terbuat dari susu sapi segar
- Mengandung lemak 3,5% dari susu sapi segar
- Tidak mengandung pengawet, pewarna, dan perasa buatan
- Sudah mendapat sertifikasi halal
- Tidak untuk bayi di bawah usia 1 tahun dan bukan untuk menggantikan ASI
- Tersedia dalam kemasan 1 liter
Tabel Perbandingan Harga
*harga sewaktu-waktu bisa berubah
***
Itulah merek susu UHT creamy yang dapat dibeli secara online melalui e-commerce.
Parents bisa pilih produk susu yang sesuai dengan kebutuhan nutrisi si Kecil.
Jangan lupa juga konsultasi pada dokter jika anak punya kondisi kesehatan tertentu sebelum memberikannya susu UHT.
Baca Juga:
5 Perbedaan Susu UHT dan Fresh Milk yang Wajib Anda Tahu, Parents
Bolehkah Mencampur Susu UHT untuk MPASI? Ini Kata Dokter!
Bedanya Susu UHT vs Susu Formula Pertumbuhan, Mana yang Lebih Baik untuk Si Kecil?