Onde-onde menjadi salah satu jajan tradisional telah teruji kelezatannya. Selain versi klasiknya, ada banyak sekali kreasi resep onde-onde yang menghasilkan sensasi rasa yang tak terduga.
Kue berbentuk bulat ini menggunakan tepung ketan sebagai bahan dasarnya. Sementara bagian dalamnya biasa diisi dengan kacang hijau yang telah diolah dan diberi gula. Sebelum digoreng, adonan onde-onde akan digulingkan ke biji wijen hingga rata seluruh bagiannya. Perpaduan kacang hijau dan wijen menghasilkan rasa nikmat dengan sensasi gurih serta manis.
Nah, agar tidak bosan coba bikin yuk berbagai resep kreasi onde-onde berikut ini!
Artikel Terkait: Mengenal Sejarah, Filosofi dan Resep Onde-Onde, Kue Bulat Bermakna Baik
10 Resep Onde-Onde dengan Berbagai Varian Isi
1. Isian Telur Asin
Sumber: cookpad/Devina Hermawan
Bahan kulit onde
40 gr kentang, kukus
50 gr gula pasir
145 gr tepung ketan
90 gr air panas
10 gr minyak goreng
1/4 sdt garam
Isian telur asin
65 gr margarin, suhu ruang
25 gr tepung maizena
60 gr gula halus
25 gr susu bubuk
3 butir kuning telur asin, kukus, haluskan
1/4 sdt garam
1 sdt ekstrak vanila
Maizena untuk pelapis
Bahan lapisan
Wijen
100 gr air
1-2 sdm maizena
Cara Membuat:
- Buat isian dengan mencampurkan margarin, telur asin, susu bubuk, garam, tepung maizena, gula halus, dan ekstrak vanila, aduk rata
- Bungkus dengan plastik wrap, masukkan ke dalam kulkas minimal tiga jam
- Bagi isian menjadi 10 bagian, balurkan ke tepung maizena kemudian bulatkan
- Masukkan isian ke dalam freezer selama 20-30 menit
- Untuk kulit onde, campurkan tepung ketan, gula, kentang, minyak, dan garam, aduk rata
- Tambahkan air panas, uleni hingga tercampur rata kemudian tutup dengan plastik wrap, diamkan selama 15-30 menit
- Uleni adonan kulit lalu bentuk memanjang, potong menjadi 10 bagian atau 30 gram
- Bentuk kulit onde seperti mangkuk, isi dengan isian telur asin lalu bulatkan perlahan
- Campurkan air dengan tepung maizena lalu masukkan onde ke dalam air kemudian ke dalam wijen
- Panaskan minyak, goreng onde di api kecil selama 8 menit sambil diaduk perlahan
- Setelah mengembang, besarkan api di api sedang masak hingga kuning keemasan, tiriskan
Artikel Terkait: 10 Jajanan Tradisional yang Nikmat dan Sangat Digemari Masyarakat!
2. Onde-onde Ketawa
Sumber: Instagram
Bahan:
145 gr Tepung terigu protein sedang
2.5 gr Baking powder double action
1 butir Telur ayam ukuran sedang
7.5 gr Margarin
40 gr Gula halus
1/4 bungkus Vanili bubuk
Wijen secukupnya
Cara Membuat:
- Campur tepung dengan baking powder di dalam wadah kemudian sisihkan.
- Kocok telur, gula, dan margarin hingga gula dan margarin larut.
- Masukkan campuran telur ke dalam bahan kering, aduk dan uleni hingga kalis.
- Potong-potong adonan sesuai ukuran yang diinginkan lalu bentuk bulat-bulat.
- Masukkan adonan ke wijen satu persatu sambil dibalur rata dan dibulatkan kembali supaya wijen menempel.
- Panaskan minyak banyak dengan api sedang, goreng adonan onde-onde dengan api sedang sambil sesekali diaduk supaya warna dan matangnya merata. Angkat dan saiikan!
3. Onde-Onde Mini Pandan
Sumber: Instagram
Bahan:
250 gr tepung ketan
25 gr tepung beras
100 gr kentang kukus yg sudah dihaluskan
50 gr gula pasir
1/2 sdt garam
Vanilli bubuk
Air matang hangat 180 – 200 ml
Isian:
100 gr Kacang tanah cincang
30gr gula merah
20gr gula pasir
2sdm mentega cair
Cara Membuat:
- Buat isian dengan campur semua bahan lalu blender hingga halus.
- Campur semua bahan kecuali air hangat, aduk uleni sampai rata sambil dituangi air hangat sedikit demi sedikit sampai adonan halus kalis bisa dibulat-bulat hingga mulus.
- Bagi tiap adonan 23 gram, beri isian kacang tanah yang telah dibulatkan sambil dipadatkan.
- Celup ke air adonan lalu gulingkan di wadah yang berisi wijen dan gulingkan.
- Letakkan di piring yg sdh ditaburi tepung ketan, diamkan beberapa saat.
- Masak dengan minyak agak banyak dengan api kecil.
- Goreng hingga mengembang dan mengapung.
- Angkat dan sajikan
4. Onde-onde Ubi Ungu
Sumber: Instagram
Bahan:
Ubi ungu 350 gram (stlh dikupas)
Gula pasir 125-150 gr
Butter 1sdm
Santan kental 150 ml
Garam sejumput
Cara Membuat Isi:
- Kukus ubi ungu hingga empuk, haluskan kemudian saring
- Campur semua bahan, aduk rata, masak dgn api kecil sambil diaduk terus hingga kering.
- Biarkan dingin kemudian masukan ke lemari es sebentar agar lebih padat dan mudah untuk di pulung.
- Kemudian pulung cream ubi sesuai selera besarnya.
- cream ubi siap digunakan.
Cara Membuat Onde:
- Campur semua bahan aduk uleni sampai rata sambil dituangi air hangat sedikit demi sedikit sampai adonan halus kalis bisa dibulat-bulat hingga mulus.
- Beri isian, bulatkan, kemudian gulingkan ke wijen.
- Goreng dengan api sedang
5. Isian Cokelat Keju Lumer
Sumber: Instagram
Isian
100-150gr Colatta Compound Chocolate
50gr Keju parut
Kulit Onde:
150gr (15sdm) Tepung Ketan Putih
15gr (1.5sdm) Tepung beras
50gr Kentang rebus haluskan
+/-130ml Air panas
3-5sdm Gula
1/4sdt Garam
Cara Membuat:
- Campurkan kedua bahan isi kemudian sisihkan.
- Siapkan wadah, campurkan semua bahan kulit onde kemudian tambahkan air sedikit-demi sedikit. Uleni hingga kalis.
- Bagi-bagi adonan dengan ukuran yang sama lalu beri isian dan bulatkan hingga halus.
- Baluri dengan biji wijen kemudian goreng dengan api kecil.
Artikel Terkait: Ingin Makan Camilan dari Bahan Ketan, Ini Rekomendasinya yang Enak
6. Onde-onde Ketan Hitam KW
Sumber: Instagram
Bahan
1/2 blok keju meg parut
1 sct jelly cincau
1 Butir Telur
Wijen
Keju meg slice di bentuk bulat untuk isian
Minyak untuk menggoreng
Cara Membuat:
- Campur telur,keju dan jelly uleni hingga bisa di bentuk
- Ambil adonan pipihkan isi dengan keju meg slice lalu bulatkan,lakukan hingga adonan habis
- Gulingkan adonan ke dalam wijen
- Masukan langsung ke dalam minyak yang masih dingin
- Setelah semua adonan habis,nyalakan kompor masak hingga onde onde matang
7. Isian Nutela
Sumber: Instagram
Bahan:
450 gr nutella
300 gr tepung ketan putih
50 gr gula bubuk
100 gr kentang rebus, haluskan
1 sdt garam
250 ml air hangat
50 gr tepung beras
250 gr wijen putih
Cara Membuat:
- Ambil 1 sendok nutella, simpan dalam cetakan es batu yang dilapisi plastik wrap. Bekukan.
- Campurkan tepung ketan, tepung beras, garam dan air hangat. Lalu uleni hingga kalis.
- Tambahkan dengan kentang rebus dan uleni kembali hingga menyatu. Diamkan selama 15 menit.
- Ambil adonan dan bulatkan sebesar bola pingpong, lalu pipihkan. Beri nutella yang dibekukan lalu bulatkan kembali hingga permukaannya mulus.
- Celup adonan ke dalam air, lalu segera taruh ke dalam wadah berisi wijen. Putar-putar hingga seluruh bagian tertutup wijen.
- Goreng hingga kuning keemasan dan sajikan selagi hangat.
8. Resep Onde-Onde Pelangi
Bahan
200 gram tepung ketan putih
50 gram tepung tapioka (ato bisa pakai kentang kukus)
5 sdm gula pasir
1/4sdt garam
180-190ml air hangat
100 gram wijen putih
Secukupnya minyak goreng
Bahan isian:
100 gram kacang hijau kupas, rendam 1-2 jam
150ml santan kental
1/4 sdt garam
5 sdm gula pasir
1 /2 sdt vanili bubuk
Cara membuat:
- Isian: Rebus kacang hijau kupas, sampai empuk, tiriskan sampai airnya habis. Blender dengan 50 ml santan sampai halus.Masak kacang hijau blender tadi beri sisa santan, gula, garam dan vanilla dan aduk sampai kalis. Bentuk bulat-bulat.
- Kulit onde: campur tepung ketan putih, tepung tapioka, gula juga garam, aduk rata tuang air sedikit demi sedikit hentikan jika sudah bisa dibentuk.
- bagi2 menjadi beberapa bagian beri warna merah, kuning, orange, hijau, biru
- Ambil kurang lebih 22-24 gram tiap adonan beri isian bulatkan.
- Celup ke air, Gulingkan ke wijen
- Goreng sampai matang, sajikan
9. Onde-Onde Wijen Hitam-Putih
Sumber: cookpad
Bahan Kulit :
250 gr tepung ketan
50 gr kentang kukus, haluskan
50 gr tepung beras
65 gr gula pasir
1/2 sdt garam
175-200 ml air hangat
100 gr wijen hitam dan putih
Bahan Isi :
250 gr kacang hijau kupas
50 gr gula pasir
65 ml santan kental, saya pakai kara
1/2 sdt garam
1 lembar daun pandan
Cara Membuat :
- Rendam kacang hijau dengan air mendidih selama 15 menit, rebus kacang hijau sampai matang.
- Campur semua bahan di teflon masak bahan isi sampai kalis dan kesat, angkat.
- Campur semua bahan kulit kecuali air wijen, aduk rata, beri air sedikit demi sedikit uleni sampai kalis.
- Ambil adonan kulit secukupnya, pipihkan beri isian kacang hijau yang sebelumnya sudah dibulat-bulatkan.
- Bukatkan onde-onde sampai semua sisinya tertutupi, lakukan sampai adonan habis.
- Celupkan adonan onde-onde yang sudah terbentuk di air biar wijen bisa nempel rata, selanjutnya balur dengan wijen sampai rata.
- Panaskan minyak goreng onde-onde dengan api kecil sampai kekuningan a
10. Isian Kacang Merah
Sumber: cookpad
Bahan:
200 gr tepung ketan putih
50 gr tepung tapioka
1/4 sdt garam
5 sdm gula pasir
250 ml air hangat
Pewarna makanan
Bahan isi :
300 gr Red Bean Paste bulatkan masing-masing 15 gr
Bahan baluran :
Secukupnya Wijen putih
Cara Membuat:
- Campur semua bahan kulit kecuali air yang bisa ditambahkan sedikit sedikit sambil menguleni hingga kalis.
- Bagian 3 bagian, beri pewarna makanan (merah, hijau dan kuning)
- Ambil adonan bulatkan, pipihkan, beri isian, kemudian tutup, dan bulatkan lagi.
- Gulingkan di wijen, sedikit ditekan supaya wijen menempel.
- Goreng onde-onde dengan api kecil hingga kecokelatan.
11. Onde-Onde Keju Panggang
Instagram siti_mustafidatul_hidayah
Bahan :
– 250 gr terigu
– 1/2 sdm baking powder
– 1 sdt vanili bubuk
– 1 sdm maizena
– 1/2 sdt garam
– 1 butir telur
– 50 gr mentega
– 125 gr gula pasir
– 100 gr keju parut
– wijen secukupnya
Cara Membuat:
- Campur Terigu dan Maizena. Tambahkan vanili bubuk dan baking powder. Aduk rata
- Kocok telur dengan gula pasir sampai pucat, tambahkan mentega. Aduk rata. Tambahkan garam.
- Campur adonan kering dan adonan basah. Uleni sampai kalis.
- Masukkan keju parut ke adonan, uleni lagi.
- Ambil sebagian adonan, pipihkan dengan rolling pin. Taburi kedua sisinya dengan biji wijen. Potong berbentuk stik memanjang.
- Susun stik onde di loyang tahan panas. Panggang di suhu 150 derajat selama 30 menit.
- Angkat dan sajikan.
12. Onde Onde Mozzarella
Instagram rosekuliner
Bahan Isi:
- 250 gr Kacang Hijau kupas (cuci bersih, rendam 1 malam, kukus ± 15 menit)
- 200 gr Gula Pasir
- 200 ml Santan
- 1 lembar Daun pandan
- 50 gr Susu bubuk full cream
- ½ sdt Garam
- ¼ sdt Vanilla cream
- 500 ml Air
- 100 gr Mozarella
- 90 gr Maizena
Bahan kulit:
- 350 gr Tepung Ketan
- 1 sdt Tepung Beras
- 2 sdm Minyak Goreng
- 1 sdm Margarin
- 50 gr Gula Halus
- 1 sdt Garam
- ½ sdt Vanilla cream
- ½ sdt Baking powder double acting
- 200 ml Santan ROSE BRAND
- 3 lembar Daun pandan
- 150 ml Air
Bahan pelengkap:
- Minyak Goreng secukupnya
- Biji Wijen secukupnya
Cara Membuat:
1. Isi : masak kacang hijau kupas yang telah dikukus dengan air dan daun pandan sampai menjadi bubur, masukan Gula Pasir dan garam, aduk rata. Lalu masukkan Santan, maizena, vanilla cream, dan susu bubuk. Masak sambil diaduk-aduk menggunakan api kecil hingga kalis/adonan agak kering dan dapat dibentuk bulat-bulat. Setelah dingin, bentuk bulat-bulat ± 8 gram.
2. Kulit : Campur Tepung Ketan, Tepung Beras, Minyak Goreng, garam, vanilla cream, baking powder double acting menjadi satu, lalu tambahkan sedikit demi sedikit larutan Gula Pasir dan Santan yang sudah dihangatkan, aduk-aduk sampai adonan kalis.
3. Ambil adonan kulit 15 gram, pipihkan kemudian isi dengan bahan isi, bentuk bulat.
4. Gulingkan pada wijen hingga rata, lalu goreng dengan api besar. Setelah adonan masuk ke minyak panas, lalu goreng dengan api sedang hingga matang. Angkat.
5. Sajikan.
Keterangan : mozarella bisa dipotong dadu dan disisipkan di tengah isi atau dicampur dengan bahan isi ketika dimasak
13. Onde Onde Labu Kuning Coklat Keju
Instagram annie6319 •
Bahan kulit:
- 100gr labu kuning kukus
- 250gr tepung ketan
- 1sdm tepung beras
- 2-3sdm gula pasir
- 1/2sdt garam
- 1/4sdt vanilli bubuk (optional)
- kurleb 50ml air hangat
- secukupnya wijen buat lapisan
Bahan Isian:
- keju mozzarella
- coklat meses
Cara membuat:
- Campurkan semua bahan kecuali air, aduk aduk sampai rata, setelah rata tambahkan air, uleni sampai kalis.
- Potong adonan menjadi beberapa bagian, kemudian beri isian sesuai selera, lalu bulat bulatkan. Lakukan sampai selesai
- kemudian celupkan ke air, lalu baluri dengan wijen, goreng di minyak yg belum begitu panas, gunakan api kecil
- Goreng sampai mengapung, jangan lupa di bolak balik, setelah berubah warna dan mengapung, tandanya sudah matang
- Angkat dan tiriskan. Onde onde labu kuning siap disajikan
14. Keciput atau Onde Mini
Instagram dapurmamamika
Bahan :
• 1butir telur
• 1kuning telur
• 4sdm gula pasir
• 65ml santan kara + 55ml air
• 1sdt garam
• 220gr tepung ketan putih
• 1/2sdt baking powder
• 1/2sdt soda kue
• biji wijen secukupnya
• minyak untuk menggoreng
Cara Membuat
• Aduk telur dan gula pasir, aduk sekitar 3menit sampai gulanya larut
• Masukkan santan dan garam aduk / kocok hingga tercampur
• Masukkan tepung ketan baking powder dan baking soda yg sudah diayak
• Bulet2 kecil dan gelindingkaan di biji wijen
• Masukkan ke dalam minyak panas dengan api kecil yaaa biar dalamnya matang dan sampai kecoklatan ya
15. Onde-Onde Kukus
foto: boladeli.id
Bahan Kulit:
350 BOLA Deli Tepung Ketan
50 g BOLA Deli Tepung Tapioka
1/4 sdt garam
300 ml santan sedang hangat
Bahan Isi:
100 g kelapa parut yang sudah dikukus
50 g gula merah, potong tipis
1/2 sdt garam
1 sdm margarin
30 ml air
Bahan Topping:
25 g wijen putih
Cara Masak
Isi:
Panaskan margarin lalu masukkan gula merah dan air masak sampai gula larut.
Masukkan kelapa dan garam lalu aduk sampai adonan kering.
Angkat dan diamkan.
Kulit:
Campur semua bahan uleni, sampai rata.
Bulatkan dan timbang 25 g kemudian isi dengan adonan isi lalu tutup.
Beri taburan wijen di atasnya lalu siapkan kukusan, kukus selama 10 menit hingga matang.
Angkat dan hidangkan.
***
Itulah berbagai resep onde-onde yang bisa dipraktikkan di rumah. Dijamin bakal ketagihan buat bikin setiap hari.
Baca Juga:
Ini 7 Resep Kue Ngehits yang Bisa Dijual untuk Tambah Penghasilan
Kriuk! Ini 20 Gorengan Terenak di Dunia yang Menggugah Selera
7 Rekomendasi Toko Roti di Malang, Mulai yang Autentik Sampai Kekinian
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.