Rasanya yang manis, legit, dan khas, membuat buah kurma cocok sebagai takjil buka puasa. Selain bisa disantap langsung buahnya, ada juga beragam resep kreasi kurma yang dapat Parents coba hidangkan.
Sebagai informasi, kandungan gula dalam kurma bagus untuk mengembalikan gula darah yang turun setelah seharian puasa. Beragam nutrisi penting juga terkandung di kurma, seperti kalium, magnesium, fosfor, zinc, mangan, dan selenium.
Seluruh kandungan itu dipercaya sebagai mineral penting untuk menjaga kekebalan tubuh dan mencegah kanker. Jadi, sangat rugi dong jika Parents mengabaikannya begitu saja?
Nah, bagi Parents yang tertarik dengan resep kreasi kurma untuk menu buka puasa Ramadan kali ini, berikut kami berikan 5 varian menu yang bisa dicoba.
Artikel terkait : 5 Kehebatan Kurma Sebagai Pelancar ASI Selama Berpuasa
5 Resep kreasi kurma untuk mengisi menu buka puasa Ramadan
1. Resep puding kurma kukus
Bahan:
- 250 ml susu cair putih plain (1 gelas)
- 50 gram kurma, buang bijinya, iris-iris (7 sedang atau 3 yang besar)
- 1 butir telur
- 1 sendok makan margarin, lalu dilelehkan
- Tepung maizena 1 sendok makan
- Madu 1 sendok makan
- 1/2 sdm gula pasir
Langkah membuat puding kurma:
1. Campurkan semua bahan dan blender sampai kurma halus, tuang ke wadah tahan panas
2. Kukus selama 15-20 menit
3. Dinginkan, simpan di kulkas dan sajikan dingin.
2. Resep susu kurma
Kurma campur susu apa rasanya, ya? Tentu lezat dong, Bun, dan tentunya bermanfaat bagi kesehatan.
Bahan susu kurma, bisa untuk 30-35 porsi isi 250 mililiter:
- 1 kg kurma sukari
- 8 kotak fresh milk full cream ukuran 1 liter
- 1 botol sari kurma ukuran 350 ml
Langkah membuat:
- Cuci kurma sukari.
- Rebus kurma dengan api sedang, jika sudah mendidih, matikan api.
- Tunggu sampai air agak dingin, lalu kupas kulit kurma. Rendam semalaman bersama air sisa rebusan.
- Setelah semalaman, blender kurma dan air rendamannya sampai berbentuk lembut seperti selai.
- Blender 1 kotak berisi 1 liter susu full cream dengan 1 centong besar selai kurma, tambahkan juga 1 sendok sari kurma secara bersamaan. Lakukan hingga 8 liter susu habis.
3. Selai kurma homemade
Selai kurma, cocok untuk olesan roti. Berikut ini bahan dan langkah membuatnya.
Bahan:
- 260 gr kurma
- 200 ml air
- 1/2 sdt kayumanis bubuk
- 1/2 sdt gula pasir
- 2 btr cengkeh
Langkah membuat:
- Buang biji kurma lalu haluskan dengan blender yang diberi air.
- Campur semua bahan, masak hingga mengental.
- Dinginkan lalu masukkan ke dalam toples. Simpan di lemari es
Artikel terkait : Tak hanya bantu atasi sembelit, 8 manfaat susu kurma ini tak boleh diabaikan
4. Bolu pokcoi kurma gluten free
Selain dimakan utuh, buah kurma juga bisa jadi pemanis alami, lho, Bun. Resep camilan bolu sayuran pokcoi ini misalnya, tak perlu gula. Cukup kurma sebagai pemberi rasa manisnya, gluten free pula. Sehat sekali, bukan?
Bahan A:
- 3 butir telur/kira-kira 147 -150 gr (telur ayam kampung lebih bagus)
- 65 gr gula pasir (asli 100 gr) karena ada tambahan kurma
Bahan B:
- 60 gr pokcoy (ambil daunya saja)
- 100 ml susu/santan
- 5 buah kurma buang biji
- 40 ml minyak
- Sejumput garam
- 1/4 sdt vanili (skip)
Bahan C:
- 150 gr tepung beras
- 2 sdm tepung maizena
- 2 sdm susu kambing bubuk
- Toping
- Butter cream homemade
- Secukupnya keju parut
- Wijen sangrai dan madu
Langkah membuat:
- Campurkan bahan tepung, ayak dan sisihkan. Buang biji kurma dan iris-iris sayur pokcoy yg sudah dicuci bersih sebelumnya. Panaskan kukusan.
- Campurkan pokcoy, minyak, garam, kurma dan santan/susu dalam blender. Blender sampai smooth.
- Campurkan telur dan gula. Mixer sampai mengembang, kental berjejak.
- Tuang adonan B dan C secara bergantian, campurkan dengan kecepatan rendah hingga tercampur rata, jangan over mix. Bisa diaduk balik menggunakan spatula, pastikan tidak ada yang mengendap di dasar adonan.
- Tuang kedalam loyang yang sudah dioles minyak/carlo tipis. Hentak-hentakan untuk mengeluarkan udara.
- Kukus dengan api sedang selama 30 menit. Jangan lupa lapis tutup kukusan dengan kain serbet agar tidak ada air yang menetes ke adonan.
Tips:
- Setelah matang, biarkan kukusan tertutup selama 10 menit supaya cake tidak susut.
- Pastikan kukusan telah benar-benar panas sebelum mulai mengukus.
5. Pie kurma
Bahan kulit pie:
- 1 butir kuning telur
- 3 sdm gula halus
- 150 gram margarin + butter
- 250 gr tepung terigu protein sedang
Bahan vla:
- 500 cc susu cair
- 2 sdm tepung maizena
- Sejumput garam
- 3 sdm gula pasir
- 1 btr kuning telur
Bahan siram:
- 1/2 bungkus agar plan
- 3 sdm gula pasir
- 1 gelas air
Bahan hias:
- Kurma potong sesuai selera
Langkah membuat:
- Mixer margarin, gula halus, kuning telur sampai tercampur rata, kemudian masukkan tepung perlahan aduk menggunakan spatula sampai kalis. Cetak di atas cetakan kemudian oven sampai matang, lalu dinginkan.
- Untuk bahan vla, campur semua bahan kemudian masak hingga meletup letup, dinginkan.
- Masak bahan siram, campur smua bahan masak hingga matang.
- Masukkan vla dalam piping bag kemudian semprotkan di kulit pie. Setelah itu, siram dengan bahan siram, taruh kurma diatas vla. Tunggu bahan siram mengeras, pie kurma siap dihidangkan..
Demikian resep kreasi kurma, selamat mencoba!