X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Product Guide
Masuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Cari nama bayi
  • Bumbu MPASI
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Doa Islami
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP

6 Hal sepele di rumah yang berisiko ancam keselamatan si kecil, Parents wajib tahu!

Bacaan 5 menit
6 Hal sepele di rumah yang berisiko ancam keselamatan si kecil, Parents wajib tahu!

Penelitian menunjukkan rata-rata kecelakaan anak terjadi akibat potensi bahaya yang ada di rumah. Catatan berikut bisa jadi pelajaran untuk Parents!

Rumah menjadi tempat utama anak untuk berlindung dan menghabiskan waktu bersama keluarga. Untuk itu, Parents sejatinya harus berusaha menciptakan lingkup rumah yang aman dan nyaman untuk si kecil. Seringkali, Parents tak menyadari adanya potensi bahaya di rumah yang mengintai buah hati kapan saja.

Menurut survei yang dirilis oleh Centers for Disease Control and Prevention pada 2008 menyebutkan, lebih dari 12.000 orang berusia 0 hingga 19 tahun meninggal setiap tahunnya. Ironisnya, kebanyakan kasus disebabkan cedera yang tak disengaja dan sebenarnya bisa dicegah. Selain itu, lebih dari 9,2 juta orang masuk instalasi gawat darurat akibat hal yang tidak fatal.

Potensi bahaya di rumah untuk si kecil, Parents harus waspada

Hal ini menjadi peringatan bagi Parents agar lebih awas akan berbagai hal di rumah yang bisa jadi membahayakan keselamatan anak di rumah, antara lain hal-hal berikut ini.

6 Hal sepele di rumah yang berisiko ancam keselamatan si kecil, Parents wajib tahu!

Hal yang bisa menjadi potensi bahaya di rumah untuk si kecil, apa saja?

  • Zat beracun

Percaya atau tidak, tali pusat bayi yang baru lahir mengandung 232 bahan kimia beracun, demikian data yang dirilis oleh Environmental Defense Fund. Dengan kata lain, sejak belum lahir sebenarnya bayi sudah terpapar racun yang kita hirup atau serap dari lingkungan sekitar.

Kondisi ini tidak terlepas dari orangtua itu sendiri. Sebanyak 3 dari 10 orangtua yang memiliki balita melaporkan kebiasaan mereka menaruh obat-obatan, peralatan untuk membersihkan rumah, dan benda mengandung racun lain di rak atau lemari yang bisa dijangkau anak.

  • Alarm kebakaran

Sekitar 14% orangtua mengatakan mereka tidak pernah mengecek baterai yang terpasang dalam alarm kebakaran yang terpasang di rumah. Dengan demikian, orangtua tidak mengetahui dengan pasti apakah baterai dan alarm itu sendiri masih bekerja dengan baik. Untuk itu, cek secara berkala baterai alat alarm yang Anda miliki di rumah setiap 6 bulan demi menghindari hal yang tidak diinginkan ya, Parents!

potensi bahaya di rumah

  • Kondisi tempat tidur yang buruk

Faktanya, 73% orangtua melaporkan tempat tidur bayi dalam kondisi buruk. Buruk dalam artian terlalu banyak barang yang ada di atasnya seperti tumpukan selimut, bantal, bahkan mainan yang belum dibereskan.

Bahkan, terdapat 819 bayi di bawah 12 bulan yang meninggal karena tercekik di tempat tidur sepanjang tahun 2013. Oleh karena itu, dekorasi kamar bayi seperlunya saja ya, Parents.

 

  • Membiarkan si kecil mandi sendiri

Tak bisa dipungkiri, mandi dan bermain air adalah aktivitas yang menyenangkan bagi si kecil. Bahkan, tak jarang Parents akan meninggalkan anak sendiri demi ia bisa memiliki waktunya sendiri. Hal ini diamini oleh data yang mengungkapkan bahwa 1 dari 8 ibu mengakui pernah meninggalkan anaknya yang masih kecil sendirian di kamar mandi selama setidaknya lima menit.

Padahal, tenggelam menempati urutan pertama kecelakaan pada anak di bawah empat tahun yang berujung kematian.

potensi bahaya di rumah

  • Kemanan alat

Nah, ini yang tak kalah penting. Si kecil yang mulai aktif pasti akan menghabiskan waktunya untuk mengeksplorasi seisi rumah. Ia akan memuaskan rasa ingin tahunya dengan mencoba segala hal yang terkadang luput dari pengawasan kita. Data menunjukkan sekitar 48% orangtua belum memasang furnitur rumah tangga dengan benar sehingga berisiko menjadi potensi bahaya di rumah bagi si kecil.

  • Tangga

Masyarakat urban akan membangun tangga untuk mempermudah mobilitas di rumah. Namun, ekstra waspada jika sudah ada si kecil di rumah. Alangkah baiknya memasang pengamanan, berhubung anak akan mencapai fase mengeksplor seluruh penjuru rumah termasuk naik turun tangga.

Sebagai langkah pencegahan, pasanglah pelindung seperti gerbang atau pegangan yang kuat untuk anak merambat. Apalagi, lebih dari 93.000 anak di bawah 5 tahun harus dilarikan ke Unit Gawat Darurat akibat cedera karena tangga.

Cipatakan rumah yang aman untuk anak, ini tips yang bisa Parents lakukan!

6 Hal sepele di rumah yang berisiko ancam keselamatan si kecil, Parents wajib tahu!

Cara yang bisa dilakukan orangtua untuk rumah aman dan nyaman bagi si kecil

Duh, ternyata banyak juga ya Parents hal tak terbayangkan yang bisa menjadi potensi bahaya di rumah untuk si kecil. Akan tetapi, bukan hal yang mustahil lho menciptakan hunian yang aman dan nyaman bagi keluarga, khususnya buah hati Anda. Melansir laman Raising Children, berikut beberapa caranya:

  • Pasanglah pagar pengaman di sekeliling tangga dan balkon rumah. Jangan lupa awasi anak kapan pun ia naik turun tangga untuk mencegah ia terjatuh atau terpeleset.
  • Jauhkan makanan atau minuman panas dari jangkauan anak.
  • Memasang alarm kebakaran di kamar tidur adalah solusi terbaik, dengan begitu Parents dapat bertindak cepat jika terjadi kebakaran di sudut rumah tertentu. Ujilah efektivitas alarm setiap bulan dan ganti baterainya setiap tahun secara berkala. Jika sudah melewati 10 tahun, ganti alat dengan yang baru.
  • Tempatkan benda yang mengandung bahan kimia (obat-obatan, pengusir serangga, dan lainnya) di tempat tinggi dan tidak bisa dijangkau oleh anak.
  • Perhatikan furnitur rumah tangga dengan seksama secara berkala. Perbaiki atau ganti dengan yang baru jika ada perabotan yang ditengarai sudah rapuh. Usahakan tempatkan perkakas rumah tangga yang berat seperti lemari menempel di tembok agar lebih aman.
  • Buat daftar nomor telepon darurat seperti kantor polisi, pemadam kebakaran, rumah sakit, dokter anak langganan, dan lainnya. Tempelkan daftar ini di tempat yang mudah terlihat, misalnya di pintu kulkas atau lemari dapur. Hal ini akan memudahkan jika terjadi sesuatu hal tak terduga dan tidak bisa kita tangani sendiri.

Nah Parents, sudahkah menciptakan tempat tinggal yang aman untuk keluarga kecil Anda?

Referensi: Artikel ini disadur dari theAsianparent Singapura

Baca juga:

Tak hanya penyakit! Ini 5 bahaya yang bisa menimpa anak saat main air banjir

Cerita mitra kami
Iklan Lifebuoy Shampoo Ini Mengingatkan Kita, Anak yang Kuat Berawal dari Ibu yang Kuat
Iklan Lifebuoy Shampoo Ini Mengingatkan Kita, Anak yang Kuat Berawal dari Ibu yang Kuat
'Kemerdekaan' Ibu Dukung Anak Tumbuh Jadi Generasi Terbaik
'Kemerdekaan' Ibu Dukung Anak Tumbuh Jadi Generasi Terbaik
Ibu Tangguh Menjadikan si Kecil Tangguh, Tumbuh Sehat dan Kuat
Ibu Tangguh Menjadikan si Kecil Tangguh, Tumbuh Sehat dan Kuat
5 Cara Sederhana yang Bikin Anak Suka Makanan Rumahan yang Sehat
5 Cara Sederhana yang Bikin Anak Suka Makanan Rumahan yang Sehat

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Erinintyani Shabrina Ramadhini

Diedit oleh:

Aulia Trisna

  • Halaman Depan
  • /
  • Keluarga
  • /
  • 6 Hal sepele di rumah yang berisiko ancam keselamatan si kecil, Parents wajib tahu!
Bagikan:
  • Remaja nekat kabur dengan pacar karena video game online, teguran keras bagi orangtua!

    Remaja nekat kabur dengan pacar karena video game online, teguran keras bagi orangtua!

  • Anak terluka setelah terjebak di dalam mesin cuci menyala, ibu ini beri peringatan

    Anak terluka setelah terjebak di dalam mesin cuci menyala, ibu ini beri peringatan

  • 20 Rekomendasi Film Semi Thailand, Romantis dan Sensual

    20 Rekomendasi Film Semi Thailand, Romantis dan Sensual

  • Remaja nekat kabur dengan pacar karena video game online, teguran keras bagi orangtua!

    Remaja nekat kabur dengan pacar karena video game online, teguran keras bagi orangtua!

  • Anak terluka setelah terjebak di dalam mesin cuci menyala, ibu ini beri peringatan

    Anak terluka setelah terjebak di dalam mesin cuci menyala, ibu ini beri peringatan

  • 20 Rekomendasi Film Semi Thailand, Romantis dan Sensual

    20 Rekomendasi Film Semi Thailand, Romantis dan Sensual

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti