Sudah menjadi hal yang umum diketahui bahwa tanpa melakukan perawatan wajah seorang wanita hamil bisa terlihat sangat mempesona. Namun sayang, bagi sebagian yang lain, kelebihan hormon yang biasa terjadi selama kehamilan, malah sering menimbulkan pelbagai masalah kulit.
Jerawat adalah momok nomor satu yang biasanya mengganggu wajah. Strechmark, perubahan warna kulit, bahkan noda hitam yang biasanya tidak muncul pada wajah, pun mulai datang mengganggu.
Masalah lain yang timbul adalah terbatasnya pilihan kosmetik, baik itu untuk perawatan wajah dan tubuh ataupun sekedar make-up untuk mempercantik diri.
Perawatan Wajah pada Wanita Hamil
Meskipun terbatasnya pilihan, tidak berarti bahwa dengan berbadan dua, Bumil bebas tampil seadanya atau acak-acakan. Ada banyak jalan keluar yang ibu hamil dapat lakukan untuk tetap tampil rapi dan menawan.
1. Perawatan wajah sehari-hari
Aktivitas hormon yang berlebih, seringkali mengakibatkan produksi minyak yang berlebih pula. Untuk itu membiasakan diri mencuci muka seusai beraktivitas adalah hal yang baik untuk ibu hamil.
Gunakan facial foam, pembersih dan penyegar yang cocok untuk kulit Bumil. Akan lebih baik menggunakan produk perawatan wajah yang juga mampu mengangkat kulit mati. Sesekali lakukanlah pemijatan pada area wajah guna memperlancar peredaran darah. Baca juga: Manfaat Air Tajin Beras Merah untuk Kecantikan
2. Perawatan wajah untuk kulit yang bermasalah
Saat menghadapi kulit yang bermasalah, langkah termudah dan aman untuk mengatasinya adalah dengan berkonsultasi dengan dokter. Seperti kita tahu, saat ini banyak sekali produk perawatan dan kosmetik yang mengandung aneka bahan berbahaya bagi ibu hamil.
Produk perawatan dengan kandungan hidroquinon, merkuri, salycylic acid adalah beberapa bahan yang sebaiknya dihindari. Produk semacam ini biasanya terdapat pada produk-produk perawatan wajah yang diklaim mampu memutihkan dan mencerahkan kulit.
Intinya, biasakanlah untuk membaca komposisi bahan produk perawatan wajah dan tubuh yang hendak dipakai. Jika mendapat bahan yang aneh dan tidak diketahui keamanannya, cobalah untuk mencari referensi keamanannya pada situs FDA atau BPOM.
Alternatif perawatan wajah pada ibu hamil
Bahan-bahan alami sebetulnya lebih aman untuk perawatan wajah ibu hamil. Minyak zaitun, aneka buah-buahan adalah beberapa bahan alam yang bisa menjadi alternatif perawatan.
Produk perawatan dari bahan organik juga bisa menjadi alternatif yang lebih aman untuk Bumil. Namun, tetap perhatikan komposisi yang digunakan dan konsultasikan penggunaannya pada dokter kandungan Anda.
Jangan lupa pula untuk memperbanyak minum air putih; selain baik untuk kehamilan, air akan menjaga wajah kita terlihat lebih segar. Bacalah kisah nyata seorang wanita yang tampak 10 tahun lebih muda berkat air putih!
Baca juga artikel menarik lainnya:
Masker Alami untuk Perawatan Wajah
Batuk Saat Hamil, Bagaimana Mengatasinya?
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.