X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
  • Hidrasi Keluarga
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
    • Korea Update
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Aku Hamil
    • Tips Kehamilan
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Project Sidekicks
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Usia Sekolah
    • Praremaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Videos
    • Kata Pakar Parenting
    • Plesiran Ramah Anak
    • Pilihan Parents
    • Kisah Keluarga
    • Kesehatan
    • Kehamilan
    • Event
    • Tumbuh Kembang
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP

8 Golongan yang Berhak Menerima Zakat, Siapa Saja?

Bacaan 4 menit
8 Golongan yang Berhak Menerima Zakat, Siapa Saja?8 Golongan yang Berhak Menerima Zakat, Siapa Saja?

Dalam ajaran agama Islam, ada kelompok orang yang berhak menerima zakat atau mustahik, berikut penjelasannya.

Dalam ajaran agama Islam, zakat menjadi salah satu rukun Islam yang ke-4 setelah puasa. Sifatnya wajib bagi mereka yang memiliki harta cukup untuk diberikan pada mustahik atau orang yang berhak menerima zakat.

Perintah zakat salah satunya terkandung dalam Q.S Al-Baqarah ayat 83.

وَإِذْ أَخَذْنَا مِيثَاقَ بَنِي إِسْرَائِيلَ لَا تَعْبُدُونَ إِلَّا اللَّهَ وَبِالْوَالِدَيْنِ إِحْسَانًا وَذِي الْقُرْبَى وَالْيَتَامَى وَالْمَسَاكِينِ وَقُولُوا لِلنَّاسِ حُسْنًا وَأَقِيمُوا الصَّلَاةَ وَآتُوا الزَّكَاةَ ثُمَّ تَوَلَّيْتُمْ إِلَّا قَلِيلًا مِنْكُمْ وَأَنْتُمْ مُعْرِضُونَ

Artinya:

“Dan (ingatlah) ketika Kami mengambil perjanjian dari Bani Israil, “Janganlah kamu menyembah kepada selain Allah, dan berbuat baiklah kepada kedua orang tua, kaum kerabat, anak-anak yatim, dan orang-orang miskin. Dan bertuturkatalah yang baik kepada manusia, tegakkanlah shalat dan tunaikanlah zakat.” Tetapi kemudian kamu berpaling (mengingkari), kecuali hanya sebagian kecil saja dari kamu, dan kamu (masih menjadi) pembangkang.” (Q.S Al-Baqarah: 83).

Zakat sendiri terbagi menjadi dua hal, yakni zakat fitrah dan zakat harta atau zakat mal. Keduanya memiliki perhitungan dan waktu pelaksanaannya masing-masing.

Zakat fitrah ditunaikan selama bulan suci Ramadhan atau menjelang perayaan Idul Fitri. Sementara itu, zakat mal bisa dibayarkan setiap waktu berdasarkan aturan yang berlaku.

Namun, persamaannya kedua zakat ini diberikan pada mustahik yang sama. Ada pun menurut aturan Islam, ada 8 golongan mustahik yang berhak menerima zakat.

Artikel Terkait: 4 Aplikasi Kalkulator Zakat, Bantu Parents Menghitung Zakat Lebih Mudah

Orang yang Berhak Menerima Zakat atau Mustahik

orang-yang-berhak-menerima-zakat

Inilah golongan orang yang menurut Islam berhak menerima zakat atau mustahik.

1. Fakir

Golongan fakir menjadi golongan utama yang berhak menerima zakat. Imam Syafi’I menuturkan bahwa seseorang tergolong fakir bila tidak memiliki harta benda maupun mata pencahariaan. Kondisi ini pun terjadi secara terus menerus.

2. Miskin

Kategori miskin menjadi mustahik kedua yang diutamakan untuk menerima zakat. Berbeda dengan fakir, orang yang tergolong miskin maksudnya ialah masih memiliki harta dan pekerjaan. Hanya saja, ia belum bisa sepenuhnya memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

3. Riqab

orang-yang-berhak-menerima-zakat

Hamba sahaya atau budak menjadi kelompok lain yang berhak menerima zakat untuk dimerdekakan. Budak tersebut maksudnya ialah seorang muslim yang dijadikan budak dan hendak dibebaskan di jalan Allah SWT.

Artikel Terkait: Zakat Penghasilan Hukumnya Wajib, Begini Cara Mudah Menghitungnya

4. Gharim

Seseorang yang memiliki hutang dan sangat terdesak untuk meminta uang agar memenuhi kebutuhan sehari-hari disebut juga gharim. Golongan ini termasuk prioritas untuk diberikan zakat.

Kepentingan hutang ini sendiri bisa beragam, mulai dari pribadi, sosial, hingga agama. Ada gharim yang memang untuk kebutuhan diri sendiri. Namun, ada juga gharim yang terlilit hutang untuk kebaikan umat.

5. Mualaf

8 Golongan yang Berhak Menerima Zakat, Siapa Saja?

Mualaf menjadi salah satu golongan yang berhak menerima zakat.

Seseorang yang baru memeluk Islam atau mualaf juga masuk ke dalam golongan orang yang berhak menerima zakat. Pemberian zakat dimaksudkan untuk membantunya menjalani kehidupan baru sebagai muslim jadi lebih baik dalam beribadah.

6. Fi sabilillah

Golongan lain yang menjadi mustahik ialah Fi sabilillah atau orang yang berjuang di jalan Allah. Kelompok mustahik ini berjuang demi mengharapkan ridha sang ilahi, sehingga baik kaya maupun miskin ia tetap berhak menerima zakat.

Fii sabilillah bukan berarti kelompok yang hanya berperang saja. Melainkan mereka yang juga melakukan hal lain di jalan lain seperti dakwah, belajar, pembangunan masjid, maupun kegiatan lain di jalan kebaikan.

Artikel Terkait: Hukum dan tata cara lengkap zakat fitrah Ramadhan selama Pandemi Corona

7. Ibnu Sabil

8 Golongan yang Berhak Menerima Zakat, Siapa Saja?

Mustahik lainnya ialah ibnu sabil atau seorang muslim yang melakukan perjalanan dan memerlukan uang untuk bekal perjalanannya. Untuk golongan ini, ia berhak menerima besaran zakat sesuai dengan kebutuhannya.

8. Amil Zakat

Kelompok lain yang berhak menerima zakat ialah Al-Amilin atau panitia yang mengurusi zakat. Mereka adalah orang terpercaya yang telah ditunjuk untuk mengumpulkan zakat sekaligus berhak menerimanya. Bila ketujuh golongan di atas sudah menerima haknya, amil berhak memperolehnya juga.

Itulah kelompok atau orang yang berhak menerima zakat atau mustahik dalam ajaran agama Islam. Semoga informasi di atas bisa bermanfaat, ya.

****

Cerita mitra kami
Mau Masak Sehat untuk Keluarga? Tokopedia Siapkan Tips Mantap Berikut Ini
Mau Masak Sehat untuk Keluarga? Tokopedia Siapkan Tips Mantap Berikut Ini
7 Keunggulan Harris Tebet Sebagai Hotel yang Ramah Keluarga
7 Keunggulan Harris Tebet Sebagai Hotel yang Ramah Keluarga
7 Produk Perawatan Bayi Baru Lahir yang Wajib Ada di Rumah
7 Produk Perawatan Bayi Baru Lahir yang Wajib Ada di Rumah
12 Barang Persiapan Melahirkan yang Harus Dibawa dalam Hospital Bag
12 Barang Persiapan Melahirkan yang Harus Dibawa dalam Hospital Bag

Baca Juga:

5 Waktu Pelaksanaan Zakat Fitrah Menurut Ulama, Jangan Sampai Terlewat

5 Syarat Wajib Zakat Menurut Islam, Jangan Sampai Terlewat, Parents!

Baca Niat dan Doa Berikut Sebelum Menunaikan Zakat Fitrah

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Anisyah Kusumawati

Diedit oleh:

Aulia Trisna

  • Halaman Depan
  • /
  • Ramadan MomTAP
  • /
  • 8 Golongan yang Berhak Menerima Zakat, Siapa Saja?
Bagikan:
  • Beramal Lewat Zakat Mal, Ini Syarat dan Perhitungan yang Perlu Parents Tahu

    Beramal Lewat Zakat Mal, Ini Syarat dan Perhitungan yang Perlu Parents Tahu

  • Mari Tunaikan Zakat, Ini 7 Hikmah yang Akan Didapat Pemberi dan Penerimanya

    Mari Tunaikan Zakat, Ini 7 Hikmah yang Akan Didapat Pemberi dan Penerimanya

  • 7 Artis Asal Kalimantan Paling Sukses, Banyak yang Sudah Senior di Dunia Hiburan Tanah Air

    7 Artis Asal Kalimantan Paling Sukses, Banyak yang Sudah Senior di Dunia Hiburan Tanah Air

  • Harga Hampersnya Luar Biasa! Ini Kemewahan Ultah Putri Tasya Farasya

    Harga Hampersnya Luar Biasa! Ini Kemewahan Ultah Putri Tasya Farasya

app info
get app banner
  • Beramal Lewat Zakat Mal, Ini Syarat dan Perhitungan yang Perlu Parents Tahu

    Beramal Lewat Zakat Mal, Ini Syarat dan Perhitungan yang Perlu Parents Tahu

  • Mari Tunaikan Zakat, Ini 7 Hikmah yang Akan Didapat Pemberi dan Penerimanya

    Mari Tunaikan Zakat, Ini 7 Hikmah yang Akan Didapat Pemberi dan Penerimanya

  • 7 Artis Asal Kalimantan Paling Sukses, Banyak yang Sudah Senior di Dunia Hiburan Tanah Air

    7 Artis Asal Kalimantan Paling Sukses, Banyak yang Sudah Senior di Dunia Hiburan Tanah Air

  • Harga Hampersnya Luar Biasa! Ini Kemewahan Ultah Putri Tasya Farasya

    Harga Hampersnya Luar Biasa! Ini Kemewahan Ultah Putri Tasya Farasya

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2022. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.