Ingin Kuku Kaki Cantik dan Sehat? Lakukan 8 Cara Perawatan Ini, Yuk!

Kuku yang indah pastinya terlihat bersih, sehat, dan terawat. Intip berbagai cara perawatannya berikut ini.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Tampil cantik bisa dilihat juga dari kesehatan kuku. Kuku yang indah pastinya terlihat bersih, sehat, dan terawat apalagi kuku kaki. Merawat kuku kaki tentu berbeda dengan kuku tangan.

Perlu perawatan khusus untuk menjaga kuku kaki agar selalu terlihat sehat. Lalu, seperti apa perawatan kuku kaki yang tepat? Simak tips merawat kuku kaki Anda berikut ini!

8 Cara Merawat Kesehatan Kuku Kaki Anda

Kuku sering terlupakan dalam perawatan tubuh sehari-hari. Padahal, kesehatan kuku bisa memberikan first impression yang positif kepada orang lain lho.

Tidak seperti kuku tangan, kuku kaki memang lebih sulit perawatannya. Namun, seperti dikutip dari Foot.com, Anda tetap bisa melakukan beberapa jenis perawatan berikut ini untuk menjaga kuku kaki tetap sehat. 

1. Selalu Dibersihkan

Cara terbaik untuk memastikan kuku kaki Anda sehat adalah dengan membersihkannya setiap hari. Memandikan kaki sekali sehari dengan sabun yang lembut tidak hanya mampu menangkal tumbuhnya jamur, tetapi juga melancarkan sirkulasi apalagi jika menggunakan air hangat. 

Jangan lupa untuk menggosok kuku kaki Anda dengan sikat kaki saat mandi dan keringkan secara menyeluruh, termasuk di antara jari-jari kaki, sesudahnya. Perawatan harian ini akan membantu kuku terlihat bersih serta tumbuh dengan sehat. 

2. Pakai Pelembab

Perawatan berikutnya yang tak boleh Anda lewatkan adalah memakaikan pelembab pada kaki terutama di sela-sela jari kaki. Losion akan membantu menjaga kulit di sekitar kuku kaki Anda tetap lembut dan sehat.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Gunakan hand & body lotion terbaik Anda untuk membantu menjaga kuku agar tidak kering, pecah-pecah, dan rapuh. 

Baca juga: Ini bahaya membiarkan kuku bayi panjang, Parents sudah tahu?

3. Rajin Potong Kuku

Seperti halnya rambut, kuku kita akan terus tumbuh setiap saat. Oleh sebab itu, Anda perlu memotongnya paling tidak satu bulan sekali.

Potong kuku kaki dengan lurus untuk menghindari tumbuhnya kuku ke dalam. Jika tidak, kuku akan mudah terinfeksi dan berjamur.

Namun, perlu diingat juga untuk tidak memotong kuku kaki terlalu pendek. Sebab, kuku yang terlalu pendek akan rentan mengalami benturan, tekanan, dan menyebabkan trauma pada kuku sehingga tampilannya jadi berubah.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

4. Dikikir

Gunakan kikir kuku halus atau papan ampelas yang sangat lembut untuk menghaluskan tepi kuku kaki Anda yang kaku. Tindakan ini dapat membantu mencegah robekan pada kuku.

Namun, berhati-hatilah saat memotong atau memangkas kutikula dan kulit di sekitar kuku. Dokter mungkin akan menyarankan untuk tidak memotong kutikula Anda sama sekali. 

Baca juga: 5 Masalah Seputar Kuku Bayi dan Cara Merawatnya, Parents perlu tahu!

5. Makan Makanan Sehat

Anda adalah apa yang Anda makan. Ingat pepatah tersebut? Pepatah ini juga berlaku bagi Anda yang menginginkan kuku yang sehat.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sebagai informasi, kuku kaki terbuat dari protein yang disebut keratin. Penuhi kebutuhan protein Anda dengan mengonsumsi makanan seimbang yang kaya vitamin dan kaya nutrisi seperti sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, dan daging tanpa lemak.

Jika diperlukan, Anda juga mengonsumsi suplemen atau biotin untuk merangsang pertumbuhan kuku yang sehat.

6. Pakai Sepatu dan Kaos Kaki

Memakai sepatu dan kaos kaki yang pas sesuai ukuran juga dapat membantu kuku kaki Anda tumbuh dengan sehat. Kaos kaki yang terlalu ketat dapat menghambat sirkulasi darah yang dibutuhkan kuku agar bisa tumbuh sehat.

Sementara, ukuran sepatu yang tidak pas akan membuat kuku tumbuh ke dalam sehingga memicu kuku menghitam, lecet, kapalan, dan kaki jagung. Cobalah untuk lebih selektif dalam memilih sepatu. Gunakan ukuran yang pas dan pilih material terbaik agar kuku kaki Anda tetap sehat. 

Baca juga: 6 Cara Memotong Kuku Agar Tetap Sehat, Jangan Disepelekan

7. Perawatan Pijat

Pijat kaki Anda dua kali dalam sebulan atau lebih untuk membantu menjaga sirkulasi di kaki dan jari kaki Anda tetap lancar. Sirkulasi yang baik akan membuat tampilan kuku Anda lebih menarik karena mempertahankan warna pink muda yang sehat dan berkilau.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

8. Rendam Kaki

Merendam kaki Anda akan membuat Anda rileks, mengurangi stres dan juga memberikan keajaiban bagi kuku kaki Anda. Perawatan ini akan membantu mengeluarkan kotoran yang mungkin bersembunyi di lipatan kuku sehingga mengurangi kemungkinan bau kaki dan infeksi jamur pada kaki. Selain itu, perawatan ini juga mampu melembabkan kaki Anda sehingga terhindar dari pecah-pecah.

Nah Parents, itulah cara-cara merawat kuku kaki yang bisa segera Anda praktekkan di rumah. Yuk rawat kaki kita supaya terlihat lebih sehat dan tumbuh lebih kuat!

*****

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Baca juga:

id.theasianparent.com/jamur-kuku-pada-anak-bagaimana-mengatasinya

id.theasianparent.com/contoh-kuku-yang-tidak-sehat

id.theasianparent.com/kelainan-kuku