TAP top app download banner
theAsianparent
theAsianparent
Panduan ProdukKeranjang
  • Kehamilan
  • Anak
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Nutrisi
  • Ayah manTAP!
  • Komunitas
  • VIP
  • Event
Masuk
    • Artikel
  • KehamilanKehamilan
  • AnakAnak
  • Perkembangan OtakPerkembangan Otak
  • Cari nama bayiCari nama bayi
  • Rangkaian EdukasiRangkaian Edukasi
  • TAPpediaTAPpedia
  • TAP RekomendasiTAP Rekomendasi
  • ParentingParenting
  • KesehatanKesehatan
  • Gaya HidupGaya Hidup
  • NutrisiNutrisi
  • Ayah manTAP!Ayah manTAP!
  • KomunitasKomunitas
  • VIPVIP
  • EventEvent
    • Komunitas
  • Jajak
  • Album
  • Makanan
  • Resep
  • Topik
  • Baca Artikel
    • Panduan
  • Pemantau Kehamilan
  • Pemantau Perkembangan Bayi
    • Hadiah
  • HadiahHadiah
  • Kontes
  • VIP ParentsVIP Parents
    • Lebih Banyak
  • Saran

Kebijakan PrivasiPedoman KomunitasPeta situs

Unduh aplikasi gratis kami

google play store
app store

Bolehkah ibu hamil makan umbi talas? ini penjelasannya!

Bacaan 3 menit
Bolehkah ibu hamil makan umbi talas? ini penjelasannya!

Tak hanya karena rasanya yang unik, nyatanya umbi talas juga mengandung banyak nutrisi. Tapi, amankah talas dikonsumsi ibu hamil? Simak jawabannya berikut ini!

Umbi talas merupakan bahan makanan favorit banyak orang di Indonesia, hal ini karena rasa umbi talas yang unik. Tak hanya karena rasanya yang unik, nyatanya umbi talas juga bergizi lho, Bunda. Namun, adakah manfaat umbi talas untuk ibu hamil? Berikut ulasannya.

Bisakah ibu hamil makan talas?

Bolehkah ibu hamil makan umbi talas? ini penjelasannya!

Dhrishti Bijlani, seorang pakar nutrisi dan Direktur Flab-you-less di India menjawab pertanyaan apakah talas aman untuk ibu hamil. 

“Talas sangat kaya akan nutrisi, menganudng 18% karbohidrat, pati, protein 2%, dan sedikit lemak. Talas juga mengandung polysaccharide colloid yang bisa meningkatkan nafsu makan, melancarkan pencernaan, mencegah sembelit dan meningkatkan kekebalan tubuh,” tuturnya seperti dikutip dari theIndusparent.

Drishti juga mengatakan, tidak ada alasan mengapa ibu hamil harus menghindari konsumsi talas. 

“Kabar baiknya, ibu hamil bisa memakan umbi talas. Tapi batasi konsumsinya, jangan sampai berlebihan. Tidak makan talas sama sekali saat hamil hanyalah mitos,” tegasnya.

Dilansir dari How to be Health, kandungan gisi dalam talas dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Oleh sebab itu, makanan ini sangat cocok untuk dikonsumsi ibu hamil.

Selain itu, talas kaya akan selulosa, yang dapat melancarkan pencernaan selama kehamilan. Selain itu, talas mengandung protein, kalsium, zat besi, fosfor, dan zat gizi lainnya, untuk membantu memenuhi kebutuhan gizi Bumil.

Manfaat umbi talas untuk ibu hamil

manfaat umbi talas untuk ibu hamil

  • Talas rasanya gurih dan lembut, mirip dengan kentang, sehingga mudah dicerna. Selain itu talas adalah makanan alkali yang baik untuk membantu meringankan muntah, dan ketidaknyamanan pencernaan pada wanita hamil.
  • Umbi talas kaya akan protein, kalsium, fosfor, zat besi, kalium, magnesium, natrium, karoten, asam nikotinat, vitamin C, vitamin B, saponin dan sebagainya. Nutrisi ini memiliki fungsi membersihkan gigi, mencegah karies gigi dan melindungi kesehatan gigi.
  • Makanan yang merupakan akar dari pohon talas ini, mengandung sejenis protein yang dapat menghasilkan imunoglobulin (antibodi globulin), setelah diserap oleh tubuh manusia. Antibodi ini yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh kita.
  • Talas dapat menetralkan asam yang terakumulasi dalam tubuh, mengatur keseimbangan asam-basa tubuh manusia, dan juga dapat digunakan untuk mencegah dan menyembuhkan kelebihan asam lambung.

Hal yang harus diperhatikan ketika makan talas saat hamil

Bolehkah ibu hamil makan umbi talas? ini penjelasannya!

  • Talas kaya akan nutrisi dan boleh dikonsumsi oleh Bumil, tetapi jangan batasi makanan Anda hanya dengan talas saja. Karena Bumil perlu mengonsumsi makanan dengan kandungan zat gizi lain.
  • Meski banyak nutrisinya, tapi talas juga memiliki banyak zat pati. Jadi wanita hamil tidak bisa makan talas terlalu banyak, karena bisa menyebabkan gangguan pencernaan.
  • Talas bisa saja mengandung parasit, oleh sebab itu, Anda harus memastikan talas dimasak dengan matang sebelum mengonsumsinya saat hamil. Selain itu, pengobatan tradisional Tiongkok percaya bahwa talas mengandung sedikit racun, dan makan talas yang tidak matang kemungkinan akan menyebabkan ketidaknyamanan.
  • Saat memasak talas, pastikan untuk memakai sarung tangan, karena talas memiliki musin (getah) yang dapat merangsang kulit dan menyebabkan alergi kulit. Jika lendir menyebabkan alergi kulit pada tangan, bersihkan dengan air jahe untuk menghilangkan rasa sakit dan mencegah gatal.
  • Talas harus disimpan di tempat yang berventilasi. Jika talas tumbuh, maka rasanya tidak lezat untuk dikonsumsi.

**** 

Semoga informasi ini bermanfaat. 

 

Baca juga:

5 manfaat ubi untuk ibu hamil, jangan lupa konsumsi ya, bumil!

Cerita mitra kami
6 Cara Meredakan Mual saat Hamil yang Bisa Dicoba Ibu di Rumah
6 Cara Meredakan Mual saat Hamil yang Bisa Dicoba Ibu di Rumah
Skincare Aman untuk Ibu Hamil, Pastikan Tidak Mengandung 4 Bahan Berbahaya Ini!
Skincare Aman untuk Ibu Hamil, Pastikan Tidak Mengandung 4 Bahan Berbahaya Ini!
Ini Skin Care Aman untuk Ibu Hamil, Kulit Wajah Tetap Sehat
Ini Skin Care Aman untuk Ibu Hamil, Kulit Wajah Tetap Sehat
Berikut 4 Mitos Ibu Hamil Seputar Jenis Kelamin Bayi, Mana yang Benar ya?
Berikut 4 Mitos Ibu Hamil Seputar Jenis Kelamin Bayi, Mana yang Benar ya?

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

ddc-calendar
Bersiaplah untuk kelahiran bayi dengan menambahkan HPL Anda
ATAU
Hitung tanggal HPL
img
Penulis

Nia Lara Sari

Diedit oleh:

Fitriyani

  • Halaman Depan
  • /
  • Tips Kehamilan
  • /
  • Bolehkah ibu hamil makan umbi talas? ini penjelasannya!
Bagikan:
  • Apakah Orang Hamil Bisa Haid? Ini Fakta dan Penyebab yang Perlu Diwaspadai

    Apakah Orang Hamil Bisa Haid? Ini Fakta dan Penyebab yang Perlu Diwaspadai

  • 5 Penyebab Keluar Darah saat Hamil Muda dan Cara Mengatasi

    5 Penyebab Keluar Darah saat Hamil Muda dan Cara Mengatasi

  • Ciri-Ciri Orang Hamil dari Bentuk Perut, Apakah Bisa Terlihat?

    Ciri-Ciri Orang Hamil dari Bentuk Perut, Apakah Bisa Terlihat?

  • Apakah Orang Hamil Bisa Haid? Ini Fakta dan Penyebab yang Perlu Diwaspadai

    Apakah Orang Hamil Bisa Haid? Ini Fakta dan Penyebab yang Perlu Diwaspadai

  • 5 Penyebab Keluar Darah saat Hamil Muda dan Cara Mengatasi

    5 Penyebab Keluar Darah saat Hamil Muda dan Cara Mengatasi

  • Ciri-Ciri Orang Hamil dari Bentuk Perut, Apakah Bisa Terlihat?

    Ciri-Ciri Orang Hamil dari Bentuk Perut, Apakah Bisa Terlihat?

Beranda

Beranda

Dapatkan artikel seputar parenting, gaya hidup, opini pakar, di ujung jari Anda

Jajak

Jajak

Ikutan isi polling menarik, dan lihat apa yang orangtua lain pikirkan!

Album

Album

Bagikan foto orang-orang tersayang Anda di komunitas yang aman

Topik

Topik

Gabung di komunitas dengan sesama Bunda dan Ayah

Panduan

Panduan

Pantau kehamilan, dan juga perkembangan bayi Anda dari hari ke hari!

theAsianparent

Unduh aplikasi gratis kami

Google PlayApp Store

theAsianparent di seluruh dunia

Singapore flag
Singapore
Thailand flag
Thailand
Indonesia flag
Indonesia
Philippines flag
Philippines
Malaysia flag
Malaysia
Vietnam flag
Vietnam

Partner Brands

Rumah123VIP ParentsMama's ChoiceTAP Awards

© Copyright theAsianparent 2026 . All rights reserved

  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi
  • Syarat dan Ketentuan
  • Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti