Bunda, Beri si Kecil 10 Makanan Ini agar Otaknya Cerdas!

Untuk mendukung kecerdasan si kecil, mereka perlu diberi asupan gizi yang optimal. Berikut ini, 10 makanan untuk kecerdasan otak anak.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Parents, ingin agar anak semakin cerdas dan berprestasi? Makanan menjadi kunci yang memegang peranan penting. Nah, apa saja ya makanan untuk kecerdasan otak anak?

Ada sejumlah faktor yang mempengaruhi perkembangan otak si kecil. Mulai dari faktor genetik, stimulasi, dan tentu saja asupan gizi mereka. 

Bethany Thayer, MS, RD, ahli gizi Detroit dan juru bicara American Dietetic Association (ADA) mengatakan, otak adalah organ yang sangat ‘lapar’. Pasalnya, otaklah organ tubuh pertama yang menyerap zat gizi dari makanan yang kita makan.

Perkembangan otak si kecil terutama sangat pesat di masa emas tumbuh kembangnya. Fase ini berlangsung saat 1000 hari pertama kehidupan mereka, yaitu sejak anak dalam kandungan hingga mereka berusia 2 tahun.

Nah, makanya Parents wajib memberikan si kecil makanan sehat yang dapat merangsang dan memaksimalkan perkembangan otak mereka.

10 Makanan untuk Kecerdasan Otak Anak

1. Ikan

Sejak lama, ikan dikenal sebagai makanan yang mencerdaskan otak. Ikan merupakan sumber protein, vitamin D, dan asam lemak omega 3 yang baik.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Faktanya, otak manusia terdiri dari 60 persen lemak, hal ini menjelaskan mengapa asupan lemak yang sehat seperti yang terdapat pada ikan bermanfaat untuk perkembangan kognitif dan kecerdasan.

2. Makanan untuk Kecerdasan Otak Anak: Alpukat

Jika kebanyakan buah komponen utamanya adalah karbohidrat sederhana, lain halnya dengan alpukat. Buah satu ini merupakan sumber lemak baik, yakni asam lemak omega 6.

Sebuah penelitian di tahun 2016 menemukan bahwa konsumsi asam lemak omega 3 dan omega 6 secara signifikan dapat meningkatkan keterampilan membaca anak-anak, terutama pada mereka yang sulit fokus.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: 7 Fakta Menarik Tentang Perkembangan Otak Bayi

3. Kacang-kacangan

Selain ikan dan alpukat, sumber lemak baik juga bisa diperoleh dari kacang-kacangan. Ditambah lagi, kacang-kacangan mengandung protein, vitamin, dan mineral penting yang menjaga kesehatan otak si kecil.

Tahukah Parents, begitu kuatnya peran asam lemak tak jenuh ganda (omega 3 dan 6) dalam meningkatkan fokus sehingga beberapa ahli merekomendasikannya sebagai alternatif untuk anak-anak dan remaja dengan attention deficit hyperactivity disorder (ADHD).

4. Makanan untuk Kecerdasan Otak Anak: Telur

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Dikenal sebagai makanan kaya gizi yang murah, telur merupakan sumber protein yang bagus. Kuning telur juga mengandung kolin, suatu zat gizi yang membantu perkembangan memori.

Cara menyajikan telur untuk si kecil, misalnya dengan membekalinya roti lapis isi telur orak-arik saat mereka ke sekolah. Selain membuat anak tak kelaparan saat di kelas, bekal sehat ini juga akan mendukung proses belajarnya.

5. Daging Sapi Rendah Lemak

Zat besi adalah mineral penting yang membantu anak-anak tetap berenergi dan berkonsentrasi di sekolah. Daging sapi rendah lemak adalah salah satu sumber zat besi yang paling mudah diserap. Daging sapi juga mengandung seng, mineral yang membantu daya ingat.

Contoh cara menyajikannya, tumis daging sapi dengan sayuran favorit anak-anak.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

6. Makanan untuk Kecerdasan Otak Anak: Susu

Susu merupakan salah satu sumber protein dan vitamin B kompleks yang berperan penting untuk pertumbuhan jaringan otak, neurotransmitter, dan enzim. Selain itu, susu juga kaya akan vitamin D yang dibutuhkan untuk perkembangan otak yang sehat.

Artikel terkait: Cara jitu melatih otak anak agar siap hadapi masa depan

7. Yoghurt

Produk olahan susu yang satu ini juga merupakan sumber protein dan lemak baik yang dapat membantu menjaga fungsi sel-sel otak untuk mengirim dan menerima informasi. Maka berikanlah yoghurt tinggi lemak dan rendah gula untuk menunjang performa otak si kecil.

Cara Menyajikannya dapat dinikmati langsung atau dimakan bersama buah dan kacang-kacangan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

8. Anggur dan Buah Beri

Buah anggur dan blueberry kaya akan senyawa antioksidan, salah satunya adalah antosianin. Senyawa tersebut merupakan zat yang memberi pigmen ungu dan biru dalam buah dan sayuran. Nah, antosianin ini juga  diketahui dapat mendukung kesehatan otak.

9. Sayuran Berwarna Cerah

Sayuran berwarna cerah dan pekat seperti tomat, labu, wortel, bayam adalah sumber antioksidan terbaik yang menjaga sel-sel otak tetap kuat dan sehat.  

Namun terkadang, beberapa anak sulit untuk makan sayur. Maka Parents harus kreatif nih menyiasatinya. Sayuran harus diolah menjadi makanan yang disukai si kecil, misalnya mengolah labu menjadi puding yang lezat.

10. Biji-bijian Utuh (Beras Merah, Gandum, Oat)

Karbohidrat kompleks seperti beras merah, gandum utuh, dan oat menyediakan energi atau bahan bakar yang sangat baik untuk otak yang dibutuhkan anak-anak.

Biji-bijian utuh juga merupakan sumber vitamin E, vitamin B, potasium dan seng yang membuat tubuh dan otak berfungsi dengan kapasitas penuh.

Berikanlah si kecil karbohidrat kompleks saat sarapan agar mereka dapat belajar dengan baik di sekolah.

Parents, itulah 10 makanan untuk kecerdasan otak anak. Jangan lupa berikan kepada si kecil, ya!

Baca juga:

Parents, ternyata otak anak bisa dipengaruhi dari kasih sayang orang tua lho!

Penulis

Titin Hatma