12 Makanan Sehat untuk Rambut, Menguatkan dan Menjaga Kilau Alami

Mengonsumsi makanan sehat untuk rambut berikut ini dapat menjaga keindahan alami rambut. Penasaran, kan, apa saja daftarnya?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Rambut indah dan sehat adalah impian bagi banyak orang, baik itu pria maupun wanita. Untuk mendapatkannya, bahkan orang tidak ragu mengeluarkan biaya ekstra untuk melakukan perawatan atau pergi ke salon kecantikan. Tapi tahukah Parents, rambut indah terawat juga bisa diperoleh dengan mengonsumsi makanan sehat untuk rambut.

Lantas, apa saja, ya, makanan sehat yang bermanfaat bagi rambut? Simak ulasan berikut ini sampai tuntas!

12 Makanan Sehat untuk Rambut

1. Telur

Rambut terdiri dari protein struktural yang disebut keratin. Kekurangan protein dalam makanan dapat menyebabkan kerontokan rambut. Nah, telur dikenal karena kaya akan protein dan biotin.

Biotin dalam telur membantu memecah protein menjadi asam amino yang merupakan bahan pembangun rambut. Telur juga mengandung unsur-unsur penting seperti seng dan vitamin A yang sangat bermanfaat bagi pertumbuhan rambut.

2. Bayam juga Makanan Sehat untuk Rambut

Sayur bayam mengandung vitamin A yang dibutuhkan untuk produksi sebum atau minyak di kulit kepala. Kelebihan sebum dapat menyebabkan kulit kepala berminyak, sedangkan kekurangan sebum dapat menyebabkan kulit kepala kering. Meningkatkan konsumsi bayam dapat menjaga agar produksi minyak tetap terkontrol.

Bayam juga mengandung nutrisi lain seperti vitamin E, C, biotin, dan zat besi. Zat besi adalah mineral penting yang memasok oksigen ke folikel rambut. Menurut beberapa penelitian, kekurangan zat besi terkait erat dengan kebotakan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

3. Ubi Jalar

Ubi jalar kaya akan vitamin A yang penting untuk produksi sebum di kulit kepala. Tanaman yang termauk umbi-umbian ini juga mengandung biotin yang memungkinkan rambut menggunakan protein untuk pertumbuhan rambut.

Biotin dalam ubi jalar juga dikenal dapat mengembalikan kerusakan yang disebabkan oleh metode penataan rambut yang menggunakan panas seperti pelurusan, pengeritingan, dan pengeringan.

4. Ikan Salmon Termasuk Makanan Sehat untuk Rambut

Salmon adalah jenis ikan berlemak yang kaya akan asam lemak omega-3. Lemak omega-3 terkait dengan kepadatan rambut. Sebuah penelitian menemukan bahwa mengonsumsi suplemen omega-3 mengurangi kerontokan rambut dan meningkatkan kepadatan rambut.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Salmon juga mengandung selenium, biotin, vitamin D3, dan vitamin B. Semua nutrisi ini akan meningkatkan pertumbuhan rambut dan menambah kilau pada rambut.

Artikel terkait: 7 Referensi Serum Penumbuh Rambut, Bebas Rontok dan Bikin Rambut Tebal

5. Yogurt, Makanan Sehat untuk Rambut

Yoghurt tidak hanya kaya akan protein, tetapi juga kaya akan probiotik. Probiotik adalah bakteri baik yang membantu menyerap nutrisi dalam tubuh. Yogurt juga mengandung vitamin B5 atau asam pantotenat yang dapat membantu mengatasi masalah penipisan rambut.

6. Daging

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Daging adalah makanan tinggi protein yang merupakan makanan bagi rambut. Kekurangan protein dapat berdampak buruk pada rambut dan dapat membuat helai-helai mengalami kerontokan sebelum waktunya.

Daging merah juga merupakan sumber zat besi yang baik yang mengandung feritin, yang menyimpan zat besi dan membantu dalam memproduksi protein sel rambut.

7. Kacang Kenari

Kenari dikenal kaya akan kandungan protein, biotin, tembaga, vitamin E, dan asam lemak omega (Omega 3, omega 6, omega 9) yang dapat berperan untuk penguatan folikel rambut. Kacang kenari juga merupakan makanan yang kaya akan selenium, yang melindungi rambut dari kerusakan akibat sinar matahari.

8. Labu Kuning

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sayuran labu kuning mengandung vitamin A, zat besi, vitamin C, vitamin E, dan seng dalam jumlah yang baik. Labu kuning juga mengandung vitamin B9 atau folat yang membantu pertumbuhan rambut dengan meningkatkan sirkulasi darah di kulit kepala.

Manfaat labu tak sampai di situ saja, lho. Labu juga mengandung antioksidan yang melawan kerontokan rambut sebelum waktunya dan dapat mencegah infeksi kulit kepala.

Artikel terkait: 5 Masker rambut alami untuk atasi rambut rontok, coba yuk!

9. Flax seeds

Flax seeds sarat akan asam lemak tak jenuh ganda yang menjaga kulit kepala tetap kering. Selain itu flax seeds juga pilihan yang sangat baik untuk menjalani diet sehat. Parents dapat menaburkannya pada yogurt atau menambahkannya pada makanan lain.

10. Jambu Biji, Termasuk Makanan Sehat untuk Rambut

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Buah tropis yang satu ini sangat kaya akan vitamin C. Vitamin ini bekerja sebagai antioksidan yang membantu melindungi rambut dari radikal bebas penyebab kerusakan. Selain itu, vitamin C membantu pembentukan kolagen serta penyerapan zat besi yang penting untuk pertumbuhan rambut.

11. Kayu Manis

Kayu manis dipercaya dapat membantu memperlancar aliran darah. Mengonsumsi kayu manis membuat sirkulasi darah lancar, yang membawa oksigen dan nutrisi ke folikel rambut. Parents dapat menambahkannya pada yoghurt, roti panggang, dan kopi.

12. Tiram

Tiram sangat kaya akan mineral seng. Kekurangan mineral ini dalam makanan bisa menyebabkan kerontokan rambut, bahkan juga bulu mata. Sel-sel yang membentuk rambut bergantung pada seng untuk membantu menjadi lebih kuat. Mineral ini juga terdapat dalam daging sapi, kepiting, lobster, dan sereal yang difortifikasi.

****

Nah, itulah tadi sederet makanan sehat untuk rambut. Konsumsilah secara seimbang agar mendapatkan hasil yang optimal.

Baca juga:

Catat, 6 Makanan Ini Bisa Atasi Kebotakan, Bantu Kurangi Rambut Rontok

Bolehkah ibu menyusui mewarnai rambut? berikut penjelasannya!

4 Cara menghilangkan kutu rambut secara alami

Penulis

Titin Hatma