TAP top app download banner
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan Produk
Keranjang
Masuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
    • Keluarga
    • Doa Islami
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Event

Cerita Lika-Liku Pernikahan di Usia Muda, Joanna Alexandra: "Banyak Tantangannya"

Bacaan 4 menit
Cerita Lika-Liku Pernikahan di Usia Muda, Joanna Alexandra: "Banyak Tantangannya"

Menikah di usia muda bukan hal yang mudah. Bagi Joanna Alexandra dan Raditya Oloan, jatuh cinta itu mudah, namun dalam pernikahan, yang penting adalah bertumbuh dalam cinta.

Pernikahan memang tidak selamanya berlangsung mulus, termasuk yang dialami pasangan selebriti Joanna Alexandra dan Raditya Oloan. Menikah muda, Joanna bercerita mengenai suka duka kehidupan pernikahan bersama suami dan keluarganya.

Joanna menikah dengan Radit pada 2007. Keduanya dikaruniai 4 orang anak, yaitu Zuriel Paris Jedidiah Panggabean, Zeraiah Moria Phinehas Panggabean, Zoey Havila Salajena Panggabean, dan Ziona Eden Alexandra Panggabean yang mengidap penyakit Campomelic Dysplasia.

Artikel terkait: Perjuangan Joanna Alexandra Membesarkan Anak Dengan Penyakit Langka

Joanna Alexandra Cerita Soal Lika-Liku Pernikahan

 

 

Cerita Lika-Liku Pernikahan di Usia Muda, Joanna Alexandra: Banyak Tantangannya

Setelah menikah selama lebih dari 10 tahun, Joanna Alexandra dan Raditya Oloan berbicara mengenai pandangannya soal pernikahan saat live instagram bersama akrtis Shandy Aulia. Joanne brcerita mengenai perjuangannya membangun rumah tangga di umur yang masih muda

“Aku tuh dulu waktu nikah umur 20 tahun, waktu itu sahabat-sabahatku masih pada sibuk dengan jalan-jalan, dan having fun,” katanya.

Menikah di usia muda, Joanna dan Radit harus mengesampingkan ego mereka untuk bertanggung jawab kepada keluarga.

“Sementara aku harus di rumah mikirin keluarga. Di usia berapapun intinya harus tanggung jawab. Memang waktu aku sama Radit menikah banyak banget struggle-nya, berantemnya,” ibu dari empat anak ini bercerita.

Menurut Radit, sebagai suami, meskipun pernikahannya tidak diawali dengan kesiapan yang matang, seiring waktu keduanya bertumbuh dewasa bersama dan melewati proses panjang untuk bekerja sama membangun pernikahan.

“Selama 14 tahun ini gue sama Joanna, waduh nabrak sini, nabrak sana, karena kita nggak mulai dengan kesiapan, 2007 Joanna hamil,” tutur Radit.

Cerita Lika-Liku Pernikahan di Usia Muda, Joanna Alexandra: Banyak Tantangannya

 

Artikel terkait: Diet Pasca Melahirkan ala Joanna Alexandra, Turun 10kg Dalam Waktu 6 Bulan

Menurut Joanna, pernikahan bukan hanya sekedar tentang mempersiapkan materi, namun juga mempersiapkan hati agar terus setia terhadap pasangannya.

“Apa yang kita ucapin di janji nikah itu akan terjadi semua. Pas (pasangan) menyebalkan, tetap memutuskan aku akan tetap di samping pasangan,” ujar Joanna.

Radit juga mengiyakan pernyataan istrinya tersebut. Ia menilai bahwa sesungguhnya tidak ada orang yang benar-benar siap menikah sebelum sudah terjun ke dalam perkawinan itu sendiri.

“Kita baru tahu kehidupan pernikahan itu setelah menikah. Gue waktu ucapin janji nikah, gue nggak bisa tahan tangis, gue ngerasa gue nggak mampu ngelakuin janji gue itu.” Radit mengungkapkan.

Seiring berjalannya waktu, Joanna dan Radit pun mulai belajar untuk saling memahami dan tidak mengedepankan ego. Radit memutuskan untuk mendahulukan keinginan istrinya. “Bersyukur gue belajar untuk mematikan ego gue, mulai memperhatikan apa yang dia butuhkan. Contohnya dia suka nonton drama, gue maunya action. Tapi karena dia butuh itu ya sudah gue lakuin,” katanya.

“Nikah sih nggak ada yang sulit, cuma milih, terus acara pernikahan, karena jatuh cinta sangat mudah. Tapi permasalahannya pernikahan enggak hanya jatuh cinta, tapi bertumbuh dalam cinta,” tambah pria yang berprofesi sebagai pendeta ini.

Hamil di Luar Nikah, Minta Maaf pada Anak

Cerita Lika-Liku Pernikahan di Usia Muda, Joanna Alexandra: Banyak Tantangannya

Sebelum menikah, Joanna mengakui dirinya telah hamil sebelumnya. Ternyata hal tersebut jadi pertanyaan bagi putra sulungnya yang sudah mulai menginjak usia remaja. Bahkan tak jarang Zuriel mendapat perundungan karena kisah orangtuanya sudah tersebar di dunia maya.

“Sempat anak gue di-bully kan di sekolah. Mungkin dengar dari Youtube. Anak gue dibilang kayak anak haram. Anak gue nangis, sedih,” cerita Radit.

Sang anak juga mulai bertanya-tanya mengapa tanggal lahirnya belum 9 bulan dari pernikahan orangtuanya. Akhirnya, pasangan suami istri itu memutuskan untuk menceritakan faktanya kepada sang anak.

“Yang paling besar kita ceritain kisah kita. Jadi, gue benar-benar cerita sama dia dan yang pasti kita minta maaf kalau kamu (Zuriel) harus mengalami ini. Sehingga orang-orang akan punya stigma di mana kalau kamu lahir sebelum seharusnya,” ungkapnya.

Selain meminta maaf dan menceritakan kejadian yang sebenarnya, Joanna dan Radit juga mencoba untuk membangun kembali mental putranya yang sempat jatuh akibat peristiwa tersebut.

Cerita mitra kami
Baby HUKI Ajak Bunda Pintar Playdate bersama Nikita Willy dan Issa, Bagikan Tips Bonding Sehat dengan si Kecil
Baby HUKI Ajak Bunda Pintar Playdate bersama Nikita Willy dan Issa, Bagikan Tips Bonding Sehat dengan si Kecil
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella

“Kami bangun mentalitas dengan mengatakan padanya bahwa dia adalah anak yang menjadi jawaban untuk mengubahkan kami menjadi orangtua. Justru di situ dia belajar membangkitkan mentalitas bahwa gue adalah jawabahn untuk orangtua gue, Dan itu cukup lama, butuh waktu berbulan-bulan,” Radit bercerita mengenai apa yang ia tanamkan kepada anaknya.

 

Menurut Parents, bagaimana perjuangan pernikahan Joanna Alexandra dan sang suami? 

Sumber: Kompas

Baca juga:

Tak Hanya Seks, Jangan Abaikan 8 Rahasia Agar Pernikahan Selalu Bahagia

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Annisa Pertiwi

  • Halaman Depan
  • /
  • Hiburan
  • /
  • Cerita Lika-Liku Pernikahan di Usia Muda, Joanna Alexandra: "Banyak Tantangannya"
Bagikan:
  • Biodata Reza Arap, Perjalanan Karier dan Kisah Cintanya

    Biodata Reza Arap, Perjalanan Karier dan Kisah Cintanya

  • 17 Film Semi Spanyol Terbaik Sepanjang Masa dan Banyak Adegan Erotis!

    17 Film Semi Spanyol Terbaik Sepanjang Masa dan Banyak Adegan Erotis!

  • 14 Film dan Acara TV Terbaik Ringgo Agus Rahman, Ada 'Esok Tanpa Ibu'!

    14 Film dan Acara TV Terbaik Ringgo Agus Rahman, Ada 'Esok Tanpa Ibu'!

  • Biodata Reza Arap, Perjalanan Karier dan Kisah Cintanya

    Biodata Reza Arap, Perjalanan Karier dan Kisah Cintanya

  • 17 Film Semi Spanyol Terbaik Sepanjang Masa dan Banyak Adegan Erotis!

    17 Film Semi Spanyol Terbaik Sepanjang Masa dan Banyak Adegan Erotis!

  • 14 Film dan Acara TV Terbaik Ringgo Agus Rahman, Ada 'Esok Tanpa Ibu'!

    14 Film dan Acara TV Terbaik Ringgo Agus Rahman, Ada 'Esok Tanpa Ibu'!

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
  • Tumbuh Kembang
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Home
  • TAP Komuniti
  • Beriklan Dengan Kami
  • Hubungi Kami
  • Jadilah Kontributor Kami
  • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Vietnam flag Vietnam
© Copyright theAsianparent 2026. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti