TAP top app download banner
theAsianparent
theAsianparent
Panduan ProdukKeranjang
  • Kehamilan
  • Anak
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Nutrisi
  • Ayah manTAP!
  • Komunitas
  • VIP
  • Event
Masuk / Daftar
    • Artikel
  • KehamilanKehamilan
  • AnakAnak
  • Perkembangan OtakPerkembangan Otak
  • Cari nama bayiCari nama bayi
  • Rangkaian EdukasiRangkaian Edukasi
  • TAPpediaTAPpedia
  • TAP RekomendasiTAP Rekomendasi
  • ParentingParenting
  • KesehatanKesehatan
  • Gaya HidupGaya Hidup
  • NutrisiNutrisi
  • Ayah manTAP!Ayah manTAP!
  • KomunitasKomunitas
  • VIPVIP
  • EventEvent
    • Komunitas
  • Jajak
  • Album
  • Makanan
  • Resep
  • Topik
  • Baca Artikel
    • Panduan
  • Pemantau Kehamilan
  • Pemantau Perkembangan Bayi
    • Hadiah
  • HadiahHadiah
  • Kontes
  • VIP ParentsVIP Parents
    • Lebih Banyak
  • Saran

Kebijakan PrivasiPedoman KomunitasPeta situs

Unduh aplikasi gratis kami

google play store
app store

Curhat ke Ibunya Sambil Menangis, Jessica Mila: "Aku Takut Kena Baby Blues, Ma"

Bacaan 3 menit
Curhat ke Ibunya Sambil Menangis, Jessica Mila: "Aku Takut Kena Baby Blues, Ma"

Takut baby blues hingga ASI seret, ini curhatan Jessica Mila pada sang ibu selengkapnya.

Menjelang persalinan, pastinya ada banyak rasa khawatir yang menerpa Bunda sebagai calon ibu. Hal ini juga dirasakan oleh aktris Jessica Mila. Melalui akun Instagram miliknya, Jessica Mila membagikan momen saat dia mengobrol dengan sang ibu soal dirinya yang takut alami baby blues setelah melahirkan.

Artikel Terkait: 7 Potret Maternity Shoot Jessica Mila dan Yakup Hasibuan, Simpel tapi Elegan!

Jessica Mila Curhat Takut Baby Blues hingga ASI Seret

Dalam video reels yang dibagikan di akun Instagram @jscmila, istri Yakup Hasibuan itu tampak sedang mengobrol dengan ibunya melalui video call. Jessica menumpahkan rasa khawatirnya pada sang ibu sambil menangis.

“Sekarang aku lagi overthinking aja, Ma. Banyak banget hal yang aku khawatirin. Hidup aku kan, nanti berubah. Takut baby blues, takut ASI enggak keluar, terus takut juga kalau nanti aku enggak bisa jadi ibu yang baik untuk anakku,” curhat aktris yang juga akrab disapa Mila itu. 

Saat mendengar itu, sang ibu pun mencoba menenangkannya. Dia juga memberikan beberapa nasihat untuk putrinya itu agar tidak merasa khawatir lagi.

Jessica mila curhat takut baby blues

“Mama tahu Mila punya rasa khawatir. Mama juga dulu begitu. Kita memang harus banyak belajar, ya. Untuk menghadapinya, Mila bisa bersandar pada Tuhan. Tuhan pasti mau Mila mengatasi perasaan-perasaan yang ada,” ungkap sang ibu.

Sang ibunda juga mengatakan agar Jessica tidak perlu merasa khawatir, karena dia akan selalu mendampingi dan mendukung setiap langkah perjalanannya menjadi seorang ibu kelak. 

“Tuhan pasti jaga Mila, kok. Mama percaya itu. Mila perlu tenang menjelang persalinan supaya adek (dalam kandungannya) juga tenang. Mama yakin banget Mila pasti bisa. Kasih mama itu sepanjang masa. Mila pasti mampu karena ada Tuhan juga bersama kita. Adek yang kuat ya, karena cuma itu yang bisa Mama lakukan untuk Adek. Percayalah ada Tuhan, kok,” lanjut sang ibu.

Artikel Terkait: Meriahnya Mambosuri Jessica Mila, Nujuh Bulanan Batak yang Kaya Filosofi

Alami Perubahan Suasa Hati Saat Hamil

Curhat ke Ibunya Sambil Menangis, Jessica Mila: Aku Takut Kena Baby Blues, Ma

Dalam video yang sama, Jessica Mila juga mengaku bahwa selama hamil dia terbilang sensitif. Dia lebih sering merasakan khawatir dan takut. Bahkan, dia juga kerap mengalami perubahan mood cukup drastis. Selalu tiba-tiba sedih lalu menangis. 

“Selama ini di sosial media aku sering menampilkan momen terbaik. Tapi itu bukan berarti aku tidak pernah merasa khawatir. Selama hamil, perasaanku jadi lebih sensitif dan tidak menentu. Bisa tiba-tiba sedih lalu menangis,” tulisnya dalam caption.

Jessica pun paham, ini adalah hal wajar terjadi ketika dirinya hamil. Dia pun tidak sendirian, karena yakin setiap calon Bunda juga pasti pernah berada di fase seperti dirinya.

Maka itu, lewat unggahan ini pula, Jessica berharap agar para calon Bunda yang memiliki perasaan serupa dengannya, untuk tidak menyerah dan tetap berjuang. 

“Meski selalu khawatir, tapi aku sangat bersyukur karena punya support system yang baik, salah satunya adalah mama. Untuk kalian yang sedang merasakan hal yang sama, ingat ya, kalian tidak sendirian dalam perjalan ini. Meski terkadang terasa berat, ada kekuatan di setiap langkah dan keindahan di setiap momennya,” tutupnya.

Artikel Terkait: 8 Momen Babymoon Jessica Mila di Bali, Netizen: Sempurna Banget Hidupnya

Parents, itulah cerita soal Jessica Mila yang curhat takut alami baby blues pada ibunya. Buat Bunda yang mengalami hal sama, tetap berjuang, ya. Meski tidak mudah, tapi yakinlah bahwa akan selalu ada support system yang akan mendukung kita. 

Semangat untuk para calon Bunda!

***

Baca Juga:

Gaya Artis Indonesia Nonton Konser Taylor Swift Bareng Anak, Kompak Banget!

8 Artis yang Ternyata Idap Autoimun, Ada Kartika Putri hingga Ashanty

Cerita mitra kami
Baby HUKI Ajak Bunda Pintar Playdate bersama Nikita Willy dan Issa, Bagikan Tips Bonding Sehat dengan si Kecil
Baby HUKI Ajak Bunda Pintar Playdate bersama Nikita Willy dan Issa, Bagikan Tips Bonding Sehat dengan si Kecil
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella

Desta Dirawat di RS karena DBD, Natasha Rizky Setia Mendampingi

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Shafa Nurnafisa

  • Halaman Depan
  • /
  • Hiburan
  • /
  • Curhat ke Ibunya Sambil Menangis, Jessica Mila: "Aku Takut Kena Baby Blues, Ma"
Bagikan:
  • 20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

    20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

  • 35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

    35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

  • 7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

    7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

  • 20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

    20 Rekomendasi Film Semi Dewasa Bagus untuk Ditonton Bareng Pasangan

  • 35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

    35 Film Semi Filipina Terpanas Paling Populer, Khusus Dewasa!

  • 7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

    7 Fakta Anthony Sinisuka Ginting, Main Bulutangkis Sejak TK!

Beranda

Beranda

Dapatkan artikel seputar parenting, gaya hidup, opini pakar, di ujung jari Anda

Jajak

Jajak

Ikutan isi polling menarik, dan lihat apa yang orangtua lain pikirkan!

Album

Album

Bagikan foto orang-orang tersayang Anda di komunitas yang aman

Topik

Topik

Gabung di komunitas dengan sesama Bunda dan Ayah

Panduan

Panduan

Pantau kehamilan, dan juga perkembangan bayi Anda dari hari ke hari!

theAsianparent

Unduh aplikasi gratis kami

Google PlayApp Store

theAsianparent di seluruh dunia

Singapore flag
Singapore
Thailand flag
Thailand
Indonesia flag
Indonesia
Philippines flag
Philippines
Malaysia flag
Malaysia
Vietnam flag
Vietnam

Partner Brands

Rumah123VIP ParentsMama's ChoiceTAP Awards

© Copyright theAsianparent 2026 . All rights reserved

  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi
  • Syarat dan Ketentuan
  • Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti