Penuhi Kebutuhan Vitamin A, Ini 5 Manfaat Jambu Air untuk Ibu Hamil

Jambu air nyatanya sangat bermanfaat bagi ibu hamil lo Parents. Berikut ulasan tentang manfaat jambu air untuk ibu hamil!

Masyarakat Indonesia pasti sudah tidak asing lagi dengan buah jambu air. Enak dimakan langsung saat cuaca panas, atau dicocol sambal rujak. Buah satu ini nyatanya punya banyak manfaat jambu air untuk ibu hamil, Parents.

Berikut ini ulasan lengkap mengenai manfaat jambu air untuk ibu hamil!

Bolehkah Ibu Hamil Makan Jambu Air?

jambu air untuk ibu hamil

Dilansir dari Pregnant Plate, jambu air kaya akan vitamin dan mineral yang baik untuk ibu hamil.

Menurut American Pregnancy Association, wanita hamil membutuhkan 770 mg vitamin A setiap hari, dan makan jambu air bisa memenuhi kebutuhan Bumil akan vitamin A.

Vitamin A sangat penting untuk pertumbuhan embrio, dan juga membantu perbaikan jaringan ibu pasca persalinan.

Jambu air memiliki tingkat vitamin A dan C. yang tinggi. Karenanya, jambu air merupakan pilihan makanan yang tepat untuk ibu hamil.

Selama kehamilan, Bumil juga sering mengalami mual dan muntah yang dapat menyebabkan dehidrasi (kekurangan cairan).

Jambu air mengandung banyak air, sehingga dapat membantu menjaga tubuh Bumil tetap terhidrasi.

5 Manfaat Jambu Air untuk Ibu Hamil

jambu air untuk ibu hamil

1. Mendetoksifikasi Tubuh

Dilansir dari Finelib, jambu air mengandung banyak air, vitamin, dan mineral yang berfungsi sebagai detoxifiers.

Ini artinya jambu air dapat membantu membersihkan racun dari dalam tubuh secara alami.

2. Meningkatkan Kesehatan Kulit

Kandungan vitamin C dalam jambu air memiliki peran untuk sintesis kolagen.

Kolagen dapat mencegah keriput wajah, dan memperbaiki kerusakan kulit yang disebabkan oleh sinar ultraviolet

3. Memperbaiki Jaringan Tubuh

Makan jambu air secara teratur dapat membantu memperbaiki jaringan dan sel-sel tubuh yang rusak, karena jambu air memiliki kandungan vitamin C yang cukup tinggi.

Tubuh membutuhkan vitamin C dalam jumlah yang baik untuk memperbaiki dan merawat kapiler, pembuluh darah, ligamen dan jaringan lunak.

Artikel terkait: Beragam manfaat jambu biji yang tak boleh Anda lewatkan saat hamil

4. Mengatur Kadar Gula Darah

Jambu air mengandung jambosine, yakni alkaloid kristal bioaktif.

Zat antioksidan ini dapat menunda konversi pati menjadi gula, sehingga dapat mencegah kelebihan gula dalam darah.

Selain itu jambu air juga mengandung antioksidan alami seperti senyawa polifenol yang mencegah kerusakan jaringan sel beta di pankreas.

Sel beta membantu untuk membuat insulin di pankreas. Kerusakan jaringan sel beta di pankreas dapat menyebabkan diabetes tipe-1.

5. Menjaga Kesehatan Jantung

Konsumsi jambu air secara teratur (bukan berlebihan) juga membantu menjaga kesehatan jantung, dengan cara mengatur kadar kolesterol darah.

Daging buah jambu air mengandung phytochemical dan epicatechin yang bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah tinggi.

Jika tidak ditangani dengan tepat, tekanan darah tinggi dapat menyebabkan stroke dan penyakit jantung lainnya.

Semoga informasi di atas bermanfaat!

****

Anda bisa bergabung dengan jutaan ibu lainnya di aplikasi theAsianparent untuk berinteraksi dan saling berbagi informasi terkait kehamilan, menyusui, dan perkembangan bayi dengan cara klik gambar di bawah ini.

Penuhi Kebutuhan Vitamin A, Ini 5 Manfaat Jambu Air untuk Ibu Hamil

Baca juga:

8 Manfaat Buah Pepaya yang Tidak Kita Ketahui

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.