10 Ide Hampers Lebaran Kekinian yang Anti Mainstream

Hampers atau parcel merupakan simbolik penjalin silaturahmi antar sanak saudara. Inilah beberapa ide hampers Lebaran kekinian yang bisa Parents buat.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Hari Raya Idulfitri hanya tinggal menghitung hari. Tentu seluruh umat muslim menyambutnya dengan suka cita. Sebagai bentuk silaturahmi, Parents bisa mengirimkan hampers ke saudara dan sahabat dekat. Berikut ide hampers Lebaran yang menarik dan anti mainstream yang ditiru!

Ide Hampers Lebaran Kekinian yang Anti Mainstream

1. Kue Kering

Ide hampers yang bisa dikirim adalah kue kering. Parents bisa membuat kue keringnya sendiri atau pesan di toko pun tidak masalah.

Beberapa jenis kue kering yang bisa jadi rekomendasi hampers adalah nastar, putri salju, kastengel dan lainnya.

Jangan lupa masukan kue ke dalam toples atau packaging plastik dengan hiasan super kece. Kue bisa menjadi camilan enak dan khas saat lebaran.

Artikel terkait ; Sepercik Pengalaman dan Rahasiaku Mengajarkan Anak Puasa di Bulan

2. Hampers Camilan Asin

Selain kue kering khas lebaran, camilan asin bisa jadi ide menarik untuk hampers.

Apalagi camilan asin ini termasuk mudah jika mau buat sendiri dan banyak juga dijual di pasaran. Misal saja; keripik kentang, keripik tempe, keripik tahu, bayam dan lainnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Nah, biar tampilannya lebih menarik dan estetik, Parents bisa masukkan cemilan tersebut ke dalam toples atau kertas yang sudah dibentuk secantik dan semenarik mungkin.

Hampers camilan asin ini bisa menjadi pendamping lauk saat menikmati opor maupun rendang di masa lebaran. Pastinya nikmat banget, deh!

3. Alat Shalat 

Ide menarik lainnya untuk hampers lebaran yakni seperangkat alat shalat atau bagian dari alat shalat.

Misal saja sajadah, mukena, tasbih, maupun Al-Quran. Bungkus alat shalat tersebut dengan rapi dan cantik, jangan lupa selipkan kartu ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Perlengkapan shalat ini tentunya sangat bermanfaat karena jika digunakan untuk ibadah, maka Parents sebagai pemberi pun akan mendapatkan pahalanya. 

4. Tea Set