Bicara mengenai profesi, kian banyak profesi yang seksi untuk didalami salah satunya penerjemah. Dituntut untuk bisa menerjemahkan teks atau buku lintas bahasa, gaji penerjemah cukup menggiurkan lho.
Setiap tanggal 30 September, terdapat Hari Penerjemah Internasional untuk mengargai profesi satu ini. Mari kita bahas lebih dalam yuk!
Apa Itu Penerjemah?
Translator adalah suatu profesi yang bekerja menerjemahkan tulisan atau dokumen dari satu bahasa ke bahasa lain. Jika translator menerjemahkan teks, baik itu buku, subtitle film, dokumen hukum, dokumen bisnis, dan teks-teks populer lainnya maka ada juga penerjemah lisan yang disebut interpreter.
Translator wajib memahami teks yang ingin diterjemahkan secara tekstual dan kontekstual. Pemahaman itu dibutuhkan agar pembaca dapat memahami teks terjemahan secara utuh dan sesuai dengan apa yang maksud pada teks awal.
Dalam menjalani pekerjaan sebagai translator entah itu bergabung di suatu perusahaan ataupun secara personal, ada beberapa tanggung jawab yang tidak boleh terabaikan yaitu sebagai berikut:
- Menghadiri brainstorming dengan tim dan klien untuk persiapan penerjemahan.
- Memahami konteks budaya, keilmuan, dan hal lainnya terkait topik yang sedang diterjemahkan. Sebab ada beberapa bahasa yang memiliki arti berbeda
- Menulis dan mengedit hasil terjemahan sehingga bisa mudah dipahami.
- Memeriksa hasil terjemahan apakah sudah sesuai dengan konteks tulisan dan ejaan yang berlaku.
- Menyiapkan ringkasan dari teks yang sudah diterjemahkan untuk diperiksa oleh client.
- Melakukan pengecekan hasil terjemahan mulai dari struktur penulisan hingga konteks.
- Diskusi dengan editor untuk memastikan bahwa terjemahan sudah sesuai dengan makna aslinya.
- Berkonsultasi dengan ahli yang memahami topik yang diterjemahkan dengan baik.
Artikel terkait: Penasaran dengan Gaji Dokter? Cek Besarannya dari Dokter Umum, Spesialis, Gigi, hingga Bedah
Skill yang Wajib Dimiliki Penerjemah
Beberapa skill penting yang perlu dimiliki translator antara lain:
1. Pemahaman Bahasa yang Baik
Skill dasar yang wajib dimiliki translator adalah pemahaman bahasa yang baik. Tentu saja bahasa yang dimaksud adalah bahasa yang menjadi spesialisasi seorang translator dalam menerjemahkan. Sangat memungkinkan seorang translator dapat menangani lebih dari 2 bahasa dan itu menjadi daya tawar tersendiri.
Fokus pada terjemahan tulisan, tentunya dalam bekerja translator perlu memiliki kemampuan membaca dan menulis yang baik.
Hal ini akan sangat bermanfaat ketika mengerjakan project penerjemahan dengan kuantitas sangat besar, misalnya menerjemahkan terjemahan buku. Dengan kemampuan membaca dan menulis yang baik, seorang translator bisa menghasilkan terjemahan dengan kualitas yang konsisten.
3. Memahami Budaya
Tak kalah penting, penerjemah harus bisa memahami budaya berdasarkan bahasa yang ia dalami. Besar kemungkinan maksud yang terkandung dalam suatu teks akan dipahami berbeda oleh pembaca ketika pendekatan terjemahannya.
Hal itu bisa terjadi karena budaya dapat berpengaruh pada gaya penulisan dan diksi yang digunakan. Untuk itu, dengan pendekatan budaya translator bisa menemukan diksi yang lebih sesuai.
Artikel terkait: Besaran Gaji Pilot yang Menggiurkan, Yuk Cek, dari Maskapai Garuda, Lion, Hingga Batik Air
Berapa Gaji Penerjemah?
Berdasarkan jenisnya, terdapat 2 jenis penerjemah yaitu penerjemah tersumpah dan penerjemah tidak terikat. Merujuk hasil survei gajimu.com, penerjemah pemula dengan latar belakang pendidikan S1 bisa mendapatkan gaji bersih Rp4.660.132. Sedangkan untuk penerjemah yang telah bekerja kurang dari 5 tahun bisa mendapatkan gaji Rp4.754.273 sampai dengan Rp5.360.428.
Jika penerjemah memiliki pengalaman kerja 5 sampai 10 tahun berpotensi mendapatkan gaji sebesar Rp5.468.716 sampai dengan Rp5.924.189. Sedangkan translator yang telah berpengalaman atau track record lebih dari 10 tahun bisa memperoleh gaji lebih dari Rp6.165.960.
Seiring kebutuhan dunia kerja kian dinamis, gaji juga bisa dilihat berdasarkan bahasa asing yang diterjemahkan. Ragam bahasa yang biasa dibutuhkan untuk diterjemahkan yaitu bahasa Mandarin, Jerman, Inggris, Jepang, Korea, Arab, dan lain sebagainya.
1. Gaji Translator Bahasa Mandarin
Banyak perusahaan yang rela menggaji tinggi karyawannya yang memiliki kemampuan bahasa Mandarin, terlebih jika sudah fasih.
Hal tersebut membuktikan bahwa bahasa ini dibutuhkan banyak pihak apalagi di bidang industri. Ada banyak dokumen yang membutuhkan penerjemah. Rata-rata gaji yang diperoleh adalah Rp.7.900.000 setiap bulan. Jumlah ini tergantung jam terbang penerjemah dan bidang prrusahaan yang dilamar.
2. Gaji Translator Bahasa Korea
Menjadi translator bahasa Korea menjadi profesi yang menjanjikan. Hal ini karena berkembangnya trend K-Pop di Indonesia. Anda bisa mendapatkan gaji sekitar Rp. 5.000.000 – 8.000.000 per bulan.
3. Gaji Translator Bahasa Jepang
Seperti bahasa Korea, penerjemah bahasa Jepang dibutuhkan untuk menerjemahkan manga atau anime. Rata-rata gaji yang diperoleh pun sangat menggiurkan yakni sebesar Rp. 10.300.000.
4. Gaji Translator Bahasa Arab
Translator bahasa Arab juga dibutuhkan oleh beberapa perusahaan multinasional atau kementerian. Gaji yang diperoleh berkisar antara $ 2115 USD.
5. Gaji Translator Bahasa Inggris
Meskipun bahasa Inggris sudah dipelajari banyak orang, namun tak jarang ada klien yang meminta untuk menerjemahkan teks atau video berbahasa Inggris. Gaji yang diterima oleh translator bahasa Inggris biasanya sekitar Rp. 5.300.000.
Profesi ini juga bisa Anda geluti tanpa harus tergabung di perusahaan, bahkan kebanyakan translator memilih untuk bekerja lepas. Alasannya lebih fleksibel dan dapat menerima gaji lebih besar.
Selain melamar pada perusahaan, Anda juga bisa menjadi freelancer translator lho yang gajinya bisa jadi lebih besar tergantung proyek.
Translator freelancer bisa mendapatkan gaji sekitar Rp. 6.000.000 – 10.000.000 dalam sekali proyek. Semakin banyak proyek, bayaran yang diterima tentu semakin besar.
Bagaimana, tertarik menjadi seorang penerjemah?
Baca juga:
Gaji Polisi Indonesia Beserta Tunjangannya Terbaru 2022
Menjanjikan, Segini Kisaran Gaji Hakim dan Keahlian yang Wajib Dimiliki
Lain Dulu Lain Sekarang, Gaji Masinis Kereta Api Kini Menggiurkan, Ini Nominalnya!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.