TAP top app download banner
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan Produk
Keranjang
Masuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
    • Keluarga
    • Doa Islami
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Event

6 Ciri Pelat Nomor Kendaraan Palsu, Jangan Sampai Tertipu

Bacaan 4 menit
6 Ciri Pelat Nomor Kendaraan Palsu, Jangan Sampai Tertipu

Menggunakan pelat kendaraan palsu bisa membuat Anda berurusan dengan aparat penegak hukum.

Di zaman yang serba modern ini, kendaraan menjadi hal yang wajib dimiliki oleh setiap masyarakat. Tidak jarang masyarakat membeli kendaraan bekas dengan harga yang jauh lebih murah. Bagi Parents yang tertarik membeli kendaraan bekas, ada beberapa hal yang harus perhatikan nih. Mulai dari spesifikasi kendaraan hingga ciri pelat nomor palsu yang kian marak beredar.

Pasalnya, saat ini banyak sekali ditemukan kasus penjual yang memalsukan pelat nomor kendaraan yang ia jual. Hal ini sangat mencurigakan karena bisa saja kendaraan tersebut adalah hasil kejahatan, yang mana nantinya Parents ikut terseret jika berurusan dengan hukum.

Oleh karena itu, tidak ada salahnya untuk mengetahui tentang cara membedakan pelat nomor yang asli dengan yang palsu. Mengingat, Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) atau lebih dikenal sebagai pelat nomor ini berfungsi sebagai petunjuk identitas bagi suatu kendaraan dan bukti bahwa kendaraan sudah terdaftar secara resmi.

Mengutip Bisnis.com, bagi pengendara yang ketahuan menggunakan pelat palsu dapat dikenakan Undang-Undang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (UU LLAJ) dengan ancaman penjara dan denda.

Berdasarkan Pasal 263 junto 266 KUHP menjelaskan bahwa pemalsuan pelat nomor kendaraan bermotor dapat terancam hukum pidana penjara selama enam hingga tujuh tahun, lho. 

Parents, pastinya tidak ingin kan dikenai hukuman pidana penjara tersebut. Nah, agar tidak terjebak, ketahui cara membedakan pelat nomor asli dan palsu pada ulasan berikut ini, yuk!

Artikel Terkait: Sebelum Beli, Ketahui 8 Cara Membedakan Emas Asli dan Palsu Berikut Ini!

6 Ciri Pelat Nomor Palsu

1. Bahan Dasar Pelat Nomor

Ciri Pelat Nomor Palsu

Mengutip dari Kompas, Kaurmin Regident Ditlantas Polda Metro Jaya AKP Rudi menerangkan bahwa pihak Kepolisian memiliki data lengkap tentang spesifikasi TNKB asli. Oleh karena itu, setiap personel yang ditugaskan di lapangan dapat dengan mudah mengetahui mana pelat nomor yang asli dan palsu.

Untuk pelat nomor yang asli terbuat dari alumunium alloy, sementara pelat nomor yang palsu bahan materialnya menggunakan besi atau logam biasa. Sehingga dapat diidentifikasi dengan mudah meskipun hanya melihatnya sekilas saja.

“Untuk spesifikasi TNKB asli itu bahan materinya menggunakan aluminium alloy. Jadi akan terlihat jelas perbedaannya mana yang pelat alumunium alloy dengan pelat besi atau logam biasa. Itu akan terlihat kasat mata,” kaya AKP Rudi, melansir Kompas.

2. Terdapat Garis Putih

Ciri Pelat Nomor Palsu

Di pelat asli yang dikeluarkan oleh Kepolisian, Parents dapat menemukan garis putih di dekat pelat nomor kendaraan bermotor. Tidak hanya itu, pola dan tulisannya pun terlihat sangat jelas. Beda dengan pelat nomor palsu yang terkadang tulisannya agak memudar.

3. Pelat Nomor Palsu Dapat Diketahui dari Cetakan Angka dan Huruf 

Ciri Pelat Nomor Palsu

Selanjutnya, hal ketiga yang dapat dilihat adalah model cetakan timbul atau embossing pada angka dan huruf di pelat nomor. Rudi menjelaskan bahwa terdapat aturan tentang detail spesifikasi cetakan timbul, baik dari jarak antar karakter hingga ketebalannya.

Artikel Terkait: Kenali Ciri Uang Palsu yang Marak Jelang Lebaran, Jangan Sampai Terkecoh!

4. Ciri Pelat Nomor Palsu Selanjutnya Dapat Dilihat dari Jenis Font

6 Ciri Pelat Nomor Kendaraan Palsu, Jangan Sampai Tertipu

Selanjutnya adalah perbedaan pada jenis huruf alias font. Rudi kembali menjelaskan bahwa pelat nomor asli menggunakan font khusus yang tidak boleh disebutkan jenisnya kepada masyarakat umum. Hal tersebut guna menghindari pemalsuan yang kian beredar.

5. Bahan Cat Berbeda

6 Ciri Pelat Nomor Kendaraan Palsu, Jangan Sampai Tertipu

Hal lain yang bisa Parents perhatikan adalah perbedaan cat pada pelat nomor. TNKB yang asli diketahui menggunakan bahan cat khusus. Selain itu, cat khusus ini juga tidak dijual bebas di pasaran, lho. Sehingga mau semahir apapun seseorang meniru warna TNKB yang asli, Kepolisian masih bisa dengan mudah mengidentifikasinya. 

“Warna dasar pada pelat merata dan sedikit glossy,” kata AKP Rudi.

Artikel Terkait: 3 Cara Membedakan Pulse Oximeter Asli atau Palsu

6. Ciri Pelat Nomor Palsu Memiliki Kombinasi Angka yang Janggal

6 Ciri Pelat Nomor Kendaraan Palsu, Jangan Sampai Tertipu

Seperti diketahui Kepolisian memiliki catatan rumus kombinasi angka dan huruf yang berguna sebagai kode untuk menunjukkan sebuah kendaraan masuk dalam kategori apa. Nah, masyarakat awam ini biasanya tidak tahu soal ini. Sehingga mereka membuat pelat nomor palsu dengan kode yang tidak seharusnya.

“Misalkan ada TNKB yang kodenya seharusnya untuk mobil sedan, malah terpasang di jenis mobil lain. Itu bisa kami telusuri,” jelasnya.

Itulah beberapa ciri-ciri pelat nomor palsu yang perlu Parents ketahui. Jangan coba-coba menggunakan pelat nomor palsu, ya! Karena barangsiapa yang ketahuan melanggar, maka harus bersiap dengan ancaman pidana penjara dan denda.

***

BACA JUGA:

6 Aktor Superhero Terlibat Skandal Hukum, Terbaru Ada Ezra Miller

6 Momen Artis Jenguk Anak Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag

Dituding Fitnah dan Lakukan Pencemaran Nama Baik, Denise Chariesta Dipolisikan Razman Arif Nasution

Cara Identifikasi Pelat Nomor Kendaraan Palsu Agar Tak Tertipu
www.suara.com/otomotif/2021/07/26/163009/cara-identifikasi-pelat-nomor-kendaraan-palsu-agar-tak-tertipu
Begini Cara Bedakan Pelat Nomor Asli dan Palsu
otomotif.kompas.com/read/2021/08/13/161200315/begini-cara-bedakan-pelat-nomor-asli-dan-palsu?page=all.
Jangan Coba-coba, Polisi Kasih Bocoran Cara Melihat Pelat Nomor Kendaraan yang Palsu
www.motorplus-online.com/read/252748536/jangan-coba-coba-polisi-kasih-bocoran-cara-melihat-pelat-nomor-kendaraan-yang-palsu?page=all
Ini Cara Bedakan Pelat Nomor Asli dan Palsu agar Tak Tertipu
blog.ibid.astra.co.id/detail/ini-cara-bedakan-pelat-nomor-asli-dan-palsu-agar-tak-tertipu-g0j

 

Cerita mitra kami
Memberikan Sogokan untuk Anak, Boleh atau Tidak, Ya?
Memberikan Sogokan untuk Anak, Boleh atau Tidak, Ya?
Serunya theAsianparent on the Go 2025 di Bekasi, Banyak Talk Show Bermanfaat!
Serunya theAsianparent on the Go 2025 di Bekasi, Banyak Talk Show Bermanfaat!
MY BABY dan theAsianparent Indonesia Meriahkan Hari Ibu Lewat Acara Spesial 'Mari Rayakan Ibu'
MY BABY dan theAsianparent Indonesia Meriahkan Hari Ibu Lewat Acara Spesial 'Mari Rayakan Ibu'
Bangga jadi Bunda, Apresiasi Peran Penting untuk Keluarga
Bangga jadi Bunda, Apresiasi Peran Penting untuk Keluarga

 

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Fadhilla Arifin

Diedit oleh:

Erinintyani Shabrina Ramadhini

  • Halaman Depan
  • /
  • Keluarga
  • /
  • 6 Ciri Pelat Nomor Kendaraan Palsu, Jangan Sampai Tertipu
Bagikan:
  • 10 Tanda dan Ciri-ciri Anak Kurang Kasih Sayang, Waspada Dampaknya!

    10 Tanda dan Ciri-ciri Anak Kurang Kasih Sayang, Waspada Dampaknya!

  • Niat Puasa Ayyamul Bidh dan Jadwalnya di Januari 2026

    Niat Puasa Ayyamul Bidh dan Jadwalnya di Januari 2026

  • 20 Contoh Surat Keterangan Kerja Beserta Format Lengkapnya

    20 Contoh Surat Keterangan Kerja Beserta Format Lengkapnya

  • 10 Tanda dan Ciri-ciri Anak Kurang Kasih Sayang, Waspada Dampaknya!

    10 Tanda dan Ciri-ciri Anak Kurang Kasih Sayang, Waspada Dampaknya!

  • Niat Puasa Ayyamul Bidh dan Jadwalnya di Januari 2026

    Niat Puasa Ayyamul Bidh dan Jadwalnya di Januari 2026

  • 20 Contoh Surat Keterangan Kerja Beserta Format Lengkapnya

    20 Contoh Surat Keterangan Kerja Beserta Format Lengkapnya

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
  • Tumbuh Kembang
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Home
  • TAP Komuniti
  • Beriklan Dengan Kami
  • Hubungi Kami
  • Jadilah Kontributor Kami
  • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Vietnam flag Vietnam
© Copyright theAsianparent 2026. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti